Anda di halaman 1dari 2

Cara Flash Oppo A3S via Qfil

Oke, pada bagian pertama kita akan bahas cara flash Oppo A3S via Qfil.

Bahan – bahan yang Anda perlu siapkan diantaranya:

1. Download QPST/QFIL v2.7.472 for Windows


2. Download Qualcomm USB Driver
3. Download Firmware Oppo A3S – Pilih yang QFIL.
Kalau semua bahan diatas sudah Anda siapkan secara keseluruhan, maka Anda bisa ikuti
langkah – langkah flash Oppo A3S via Qfil berikut ini:

 Pertama – tama Anda install drivernya pada PC/komputer.


 Kemudian ekstrak file stock ROM Firmware Oppo A3S yang sudah didownload tadi.
 Jalankan Qfil Tool.
 Pilih opsi “Flat Build“.

 Pada bagian Select Programmer, klik “Browse..“. Kemudian Anda arahkan menuju ke
folder hasil ekstrakan firmware dan cari file “prog_emmc_firehouse_89XX.mbn” (tanpa
tanda petik).

 Pada kotak Download pilih Load XML dan arahkan ke rawprogram0.xml. Dan klik lagi
“patch0“.

 Selanjutnya matikan ponsel, lalu sambungkan Oppo A3S ke PC sembari menekan


tombol volume.
 Check driver QDLoader 9008 di Device Manager pada PC/komputer anda. Jika ponsel
tidak terdeteksi, coba cek driver nya apakah sudah terinstall dengan benar atau belum.
 Selanjutnya Anda harus pastikan bahwa device Oppo A3S sudah muncul dan benar –
benar terdeteksi di Qfil Tool
 Setelah itu klik tombol Download pada Qfil.
 Tunggu sampai prosesnya berjalan sepenuhnya dan jangan Anda otak – atik. Tunggu
saja sampai 100% berhasil.
Jika proses flashing sudah selesai, cabut kabel USB dan hidupkan ponsel Oppo A3S anda.
Tunggu proses booting berjalan (biasanya memakan waktu 10-15 menit).

Anda mungkin juga menyukai