Anda di halaman 1dari 3

KUISIONER

Identitas Ibu Identitas Balita

Nama : Nama :

Usia : Usia :

Pekerjaan : Jenis Kelamin :

Pendidikan terakhir :

Alamat :

A. Faktor Ibu

I. Kunjungan ke posyandu
1. Berapa kali ibu membawa balita ke posyandu dalam 6 bulan terakhir?
a. ≥ 5 kali
b. 0-4 kali

II. Motivasi
1. Apakah ibu punya keinginan untuk membawa balita ke posyandu?
a. Ya b. Tidak

2. Menurut ibu, apakah menimbang berat badan anak di posyandu penting?


a. Ya b. Tidak

III. Pengetahuan
1. Yang dimaksud dengan Posyandu adalah:
a. Tempat berkumpulnya ibu – ibu dan Balita
b. Tempat pelayanan pengobatan penyakit umum
c. Tempat pelayanan kesehatan yang melaksanakan 5 program dasar terpadu

2. Tujuan utama dari posyandu adalah:


a. Menurunkan Angka Kematian Ibu dan Angka Kematian Bayi
b. Untuk mendapatkan pemberian makanan tambahan
c. Untuk mendapatkan pengobatan secara gratis

3. Anak seharusnya dibawa ke posyandu hingga usia:


a. 6 bulan c. 2 tahun
b. 1 tahun d. 5 tahun
4. Anak perlu dilakukan penimbangan berat badan di posyandu setiap:
a. 1 kali per minggu c. 1 kali per 3 bulan
b. 1 kali per bulan d. 1 kali per 6 bulan

5. Menurut ibu manfaat dari penimbangan balita diposyandu adalah:


a. Untuk mendapatkan pemberian makanan tambahan
b. Memantau pertumbuhan dan perkembangan Balita
c. Mencegah dari penyakit

6. Menurut ibu akibat yang berbahaya jika tidak membawa anak untuk menimbang
di posyandu rutin adalah:
a. Tidak tahu berat badan anak
b. Tidak dapat mendeteksi dini gangguan pertumbuhan
c. Tidak dapat imunisasi

7. Yang menjadi sasaran utama dalam kegiatan Posyandu adalah:


a. Bayi dan ibu melahirkan
b. Bayi dan anak yang belum sekolah
c. Bayi, balita, dan ibu melahirkan

8. Jika anak ibu sakit saat jadwal kunjungan posyandu maka yang sebaiknya ibu
lakukan adalah:
a. Tidak membawa anak ke posyandu karena anak yang sakit tidak boleh di
imunisasi
b. Tetap membawa ke posyandu karena perlu ditimbang dan mencatat
kondisi kesehatan anak meski sakit tiap bulan
c. Tetap membawa ke posyandu jika di posyandu ada pemberian vitamin A
dan makanan tambahan

9. Pelaksana kegiatan di posyandu adalah:


a. Petugas gizi
b. Petugas imunisasi
c. Kader posyandu

10. Salah satu kegiatan di Posyandu adalah pemberian kapsul vitamin A pada
Balita, menurut ibu pemberian vitamin A tersebut setiap bulan:
a. April dan Agustus
b. Februari dan Oktober
c. Februari dan Agustus
IV. Dukungan Keluarga
1. Apakah keluarga ibu mendukung untuk membawa balita ke posyandu?
a. Ya b.Tidak

B. Faktor Balita
1. Apakah ibu pernah tidak membawa balita ke posyandu karena balita sakit?
a. Pernah b. Tidak pernah

C. Faktor Posyandu
1. Apakah ibu mengetahui jadwal kegiatan posyandu terdekat?
a. Ya b. Tidak

2. Apakah posyandu terdekat pernah melakukan sosialisasi mengenai jadwal dan


kegiatan posyandu?
a. Ya b. Tidak
Jika ya, dalam bentuk apa? .......

3. Apakah petugas posyandu terdekat selalu hadir sesuai jadwal kegiatan?


a. Ya b. Tidak c. Tidak tahu

4. Apakah petugas posyandu datang tepat waktu saat jadwal kegiatan?


a. Ya b. Tidak c. Tidak tahu

5. Apakah jarak dari rumah ibu ke posyandu termasuk jauh?


a. Ya b. Tidak
Jika ya, apakah ibu tetap ke posyandu? .....

6. Apakah kegiatan yang dilakukan di posyandu sudah menarik?


a. Ya b. Tidak

D. Faktor Lain
1. Apakah penyebab paling sering sehingga ibu pernah tidak membawa balita ke
posyandu? ..........

Anda mungkin juga menyukai