Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN

GENBI SEHAT 2019


BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kesehatan adalah harta yang paling berharga, dengan berolahraga menjadikan kita senantiasa
dalam keadaan bugar. berolahraga sambil bermain terasa lebih menyenangkan. olahraga paling
digemari di muka bumi ini adalah sepak bola yang merupakan perpaduan dari berbagai macam
olahraga menggunakan seluruh pergerakan badan dan permainan, namun membutuhkan 22 (dua puluh
dua) orang pemain dan lapangan sepak bola yang cukup luas yang kini semakin sulit ditemukan di
kota-kota, karena alasan pembangunan.

Dalam rangka untuk memasyarakatkan dan menambah gairah pecinta olahraga futsal di kalangan
Pemuda & Masyarakat, maka kami sebagai Panitia genbi sehat 2019 akan menyelenggarakan
kompetisi futsal dengan harapan kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas olahraga
futsal serta dapat menjadi wadah silaturahmi antara pecinta olahraga futsal khususnya antara
komisariat genbi lampung.

Genbi sehat 2019 ini dijadwalkan menjadi agenda rutin anggota genbi ITERA. hal ini dapat
dijadikan barometer untuk mengukur pemain futsal serta mencari bibit-bibit baru dengan kedepannya
melibatkan pemuda dan masyarakat diprovinsi Lampung.

1.2 Maksud dan Tujuan Kegiatan

 Mengembangkan bakat dan potensi dari para generasi muda, sehingga diharapkan
munculnya generasi muda untuk dapat dibina menjadi pemain yang handal membela
daerah maupun negara
 Menjauhkan generasi muda dari penyalahgunaan narkoba dan hal negatif lainnya,
karena kurangnya kesadaran akan pentingnya berolahraga dan menjadikan olahraga
bukan hanya sekedar hobi melainkan salah satu prioritas kebutuhan hidup yang sangat
bermanfaat bagi kesehatan mental maupun jasmani.
 Menjadi media penyaluran bakat untuk pemuda berprestasi.
 Kegiatan ini diharapkan menjadi agenda rutin dan dapat menjadi barometer dalam
memajukan nama Genbi Lampung
 Menjadi alternatif pengisi waktu dengan kegiatan positif.
 Menjadikan anggota genbi lampung untuk saling mengenal dan lebih dekat khususnya
antara komisariat genbi lampung

1.3 Dasar Pelaksanaan


Program kerja divisi kesehatan genbi lampung, komisariat Institut Teknologi Sumatera
periode 2019/2020.
BAB II
JADWAL KEGIATAN
2.1 Nama Kegiatan

“Genbi Sehat"

2.2 Tema Kegiatan

Tema kegiatan ini adalah “Kembangkan Kreatifivitas, Semangat Olahraga & Solidaritas”

2.3 Bentuk dan Jenis Kegiatan


Turnamen Futsal antar komisariat

2.4 Waktu Kegiatan

Hari, tanggal : Sabtu, 12 Oktober 2019

Waktu : WIB s.d. Selesai

Tempat: Lapangan futsal ISC Bandar Lampung

2.5 Target Kegiatan

 Munculnya kesadaran akan potensi dasar setiap pemuda khususnya anggota Genbi
Lampung

 Terciptanya kesadaran akan arti penting peran generasi penerus.

 Meningkatkan daya kreativitas dan sportivitas

 Meningkatkan tali silaturahmi antar komisariat genbi lampung

2.6 Lampiran Jadwal Kegiatan

WAKTU ACARA TEMPAT


2.7 Sasaran Kegiatan

Seluruh Pemuda dan Komunitas Genbi Lampung

2.8 Jumlah peserta

Kegiatan ini akan diikuti oleh 50 orang anggota genbi Lampung (masing-masing komisariat
mengirimkan 1 tim laki-laki dan 1 tim perempuan)

2.9 Rancangan Anggaran Biaya

No Keterangan Frekuensi Jumlah (Rp)


KONSUMSI
1 Snack Panitia 11 x 3000 33.000
2 Air Mineral 2 dus x 20.000 40.000
Jumlah Sub Total 73.000
PERLENGKAPAN & DOK
3 Sewa lapangan 4 jam x 90.000 360.000
4 Hadiah 3 paket 200.000
15 Seperangkat P3K 1 Paket 50.000
16 Banner 1 Paket 30.000
Jumlah Sub Total 640.000
Lain-lain 150.000
JUMLAH TOTAL 863.000

2.10 Susunan Kepanitiaan

Ketua Pelaksana : Alivia Salsabila


Sekretaris : Diyan Putri Latifa
Logistik : Dion
Medis :
BAB III PENUTUP

Demikianlah lembar pertanggung jawaban ini kami sampaikan, sebagai gambaran


umum tentang keinginan untuk melakukan turnamen olah raga tersebut, semoga mendapat
tanggapan serta dukungan yang positif dari semua pihak sehingga tercapai apa yang kita
harapkan. Semoga semua aktifitas keseharian kita dilindungi oleh Tuhan Yang Maha Esa dan
selalu sukses sesuai dengan yang kita harapkan, dan semoga dengan adanya turnamen ini bisa
mempererat hubungan baik antar komisariat Genbi Lampung.

Anda mungkin juga menyukai