Anda di halaman 1dari 2

Naskah Roleplay Kegiatan di Posyandu Lansia

Atika Rahayuningsih sebagai petugas 1


Dwinda Kurniawati sebagai petugas 2
Eliya Rohani sebagai petugas 3
Yusron Hanif sebagai lansia

Seorang lansia datang ke posyandu lansia, duduk di kursi meja 1.


Petugas 1 : selamat pagi pak
Lansia : selamat pagi bu
Petugas 1 : dengan bapak siapa?
Lansia : Yusron bu
Petugas 1 memeriksa buku biodata lansia untuk memeriksa nama lansia.
Petugas 1 : bapak Yusron silakan ditimbang dulu berat badannya
Lansia : baik bu (lansia menaiki timbangan sendiri tanpa bantuan)
Petugas 1 mengamati hasilnya
Petugas 1 : berat badan bapak 62 kg ya. Sekarang lanjut ke pengukuran tinggi badan di
sebelah sini pak (petugas 1 menunjukkan alat pengukur tinggi badan)
Lansia menuruti petunjuk petugas 1 dan petugas 1 membantu lansia untuk mengukur tinggi
badan.
Petugas 1 : tinggi badan bapak 170 cm pak
Lansia : baik bu, terima kasih

Lansia beralih ke meja 2


Petugas 2 : selamat pagi pak, dengan bapak siapa?
Lansia : Yusron bu
Petugas 2 memeriksa buku KMS lansia
Petugas 2 : kalau boleh tahu tadi berat badan sama tinggi bapak berapa?
Lansia : 62 kg dan 170 kg bu
Petugas 2 mencatat hasilnya di buku KMS lansia
Petugas 2 : sekarang kita tensi dulu ya pak
Lansia : baik bu
Petugas 2 mengukur tensi lansia
Petugas 2 : tensi bapak 160 mmHg. Tensinya naik ya pak
Lansia : iya bu
Petugas 2 mengisi buku KMS lansia
Petugas 2 : sudah pak, bapak bisa melanjutkan ke meja berikutnya
Lansia : iya bu terima kasih
Lansia beralih ke meja 3
Petugas 3 : selamat pagi pak
Lansia : selamat pagi, nama saya Yusron bu
Petugas 3 : baik Pak Yusron
Petugas 3 melihat buku KMS lansia
Petugas 3 : apa ada keluhan pak?
Lansia : saya merasakan pusing akhir-akhir ini bu
Petugas 3 : ini saya lihat tensi bapak naik ya, apa yang membuat tensi bapak naik?
Lansia : saya sedang ada masalah dengan anak saya bu
Petugas 3 : kalau ada masalah dibicarakan baik-baik dengan anaknya, kalau tidak akan
berakibat seperti ini tensi bapak naik.
Lansia : iya bu
Petugas 3 : apakah bapak masih rutin meminum obat?
Lansia : ya kalau saya ingat saja minum obat
Petugas 3 : obatnya harus diminum ya pak. Ini saya berikan obat lagi untuk bapak,
semoga tensi bapak segera turun.
Lansia : baik bu terima kasih..

Anda mungkin juga menyukai