Anda di halaman 1dari 4

PRINSIP KERJA CENTRIFUGE

Centrifuge adalah alat untuk memutar sampel pada kecepatan tinggi, memaksa partikel yang
lebih berat terkumpul ke dasar tabung centrifuge. Pemakaian centrifuge yang paling sering
adalah untuk pemisahan komponen sel darah dari cairannya sehingga cairannya bisa dipakai
untuk pemeriksaan.

Ada beberapa klasifikasi centrifuge menurut jenisnya, antara lain :

- General Purpose Centrifuge


Model biasanya adalah tabletop (bisa diletakkan di atas meja) yang dirancang untuk
pemisahan sampel urine, serum atau cairan lain dari bahan padat yang tidak larut. Centrifuge
ini biasanya berkecepatan 0-3000 rpm, dan bisa menampung sampel dari 5-100 ml.- Micro
Centrifuge atau disebut juga microfuges, memutar microtubes khusus pada kecepatan tinggi.
Volume micotubes berkisar 0.5-2.0 ml.

- Speciality Centrifuge
Yaitu centrifuge yang dipakai untuk keperluan yang lebih spesifik. Seperti microhematocrit
centrifuges dan blood bank centrifuges, yang dirancang untuk pemakaian spesifik di
laboratorium klinik. Microhematocrit centrifuge adalah merupakan variasi dari
microcentrifuge yang dapat menampung sampel kapiler untuk pengukuran volume hematocrit
pack cell, sedangkan Blood Bank Centrifuge adalah centrifuge yang dipakai di bank darah
dan serologi yang dirancang untuk memisahkan sampel serologis dalam tabung.

Jenis lain adalah centrifuge berkecepatan tinggi, yaitu ultracentrifuges dan refrigerated
centrifuges. Centrifuge berkecepatan tinggi berputar pada kecepatan 0-20.000 rpm dan
ultracentrifuge berputar pada kecepatan di atas 50.000 rpm. Kebanyakan centrifuge ini
dilengkapi dengan sistem pendinginan untuk menjaga sampel tetap dingin selama
sentrifugasi. Centrifuge ini lazim dipakai di laboratorium penelitian.
BAGIAN-BAGIAN CENTRIFUGE
Centrifuge

Centrifuge adalah suatu alat yang menggunakan prinsip gaya centrifugal untuk memisahkan suatu
larutan dengan berat molekul yang berbeda. Alat ini biasanya terdapat pada rumah sakit ataupun
klinik yang memiliki unit laboratorium. Biasa digunakan untuk memisahkan serum darah.
Adapun bagian-bagian dari centrifuge yaitu:

o Motor
Biasanya motor yang digunakan pada centrifuge adalah motor AC. kecepatan motor yang tinggi akan
menghasilkan gaya sentrifugal yang tinggi.
Pada banyak kasus kerusakan. Biasanya terjadi sekat arang motor. Dengan mengganti sekat arang
yang baru maka centrifuge dapat dipergunakan kembali.
o Speed Control
Untuk mengatur kecepatan motor agar sesuai dengan kebutuhan tanpa speed control motor akan
berputar dengan kecepatan maksimum. Digunakan rangkaian pembatas tegangan atau semacam
dimer untuk bagian speed control
o Timer
Berfungsi untuk mengatur lamanya alat bekerja. Rangkaian timer ada 2 jenis. Yakni timer mekanik
dan timer digital. Timer mekanik memanfaatkan sistem mekanis untuk mengatur waktu operasional
alat. Sedangkan timer digital menggunakan sistem counter down digital untuk mengatur waktu
operasioanl alat.
o Break system
Pengereman motor diperlukan agar putaran motor dapat dengan segera dihentikan.
o Pengunci tutup
Pengunci tutup digunakan untuk mengamankan user agar tidak membuka atau terbuka secara
tidak sengaja tutup centrifuge. Apabila tutup ini terbuka dapat mengakibatkan sample yang
diputar terlempar keluar. Tidak semua jenis centrifuge terdapat pengunci tutup.
o Tempat tabung
Tempat tabung centrifuge didesain dengan sudut kemiringan tertentu agar menghasilkan gaya
centrifugal. Jumlah lubang untuk tabung pun dibuat genap. Ini dimaksudkan agar tercipta
keseimbangan beban ketika motor berputar.

Centrifuge
BLOCK DIAGRAM PADA CENTRIFUGE DIGITAL

TAMBAHAN NIHH CUYY

Pembahasan Alat Centrifuge

SPESIFIKASI ALAT

Nama alat : Centrifuge

Merk : Table Top Centrifuge Plc 03 series

Produksi : Germany Industrial Corp

Buatan : Taiwan

Tegangan : 230 VAC

Frekuensi : 50 Hz

Fuse : 0,65 Amp

Rotor : A – 0815

Capasity : 8 x 15 mL

Max rpm : 4500 rpm


Fungsi pesawat/ Alat

Centrifuge adalah suatu alat yang digunakan untuk memisahkan suatu larutan dengan berat
molekul yang berbeda berdasarkan gaya centrifugal. Biasa juga digunakan untuk
memisahkan serum dan darah beku.

Adapun bagian-bagian dari centrifuge yaitu:

o Motor : kecepatan motor yang tinggi akan menghasilkan gaya sentrifugal yang
tinggi.

o Speed Control : untuk mengatur kecepatan motor agar sesuai dengan


kebutuhan tanpa speed control motor akan berputar dengan kecepatan
maksimum

o Timer : berfungsi untuk mengatur lamanya alat bekerja

o Break system : pengereman motor diperlukan agar putaran motor dapat


dengan segera dihentikan.

Cara pengoperasian

Ø Periksa spesifikasi elektrik alat untuk mengetahui tegangan yang dibutuhkan

Ø Hubungkan pesawat dengan jala-jala PLN

Ø Letakkan sampel dalam alat dengan posisi diagonal (berhadapan) untuk menjaga
kkeseimbangan rotor.

Ø Tutup kembali tempat sampel

Ø Atur kecepatan yang dibutuhkan

Ø Tentukan waktu yang dibutuhkan dengan tombol switch timer untuk menghidupkan alat
maka indikator akan menyala

Ø Alat akan bekerja sesuai dengan timer yang ditentukan

Ø Jika alat selesai digunakan cabut alat dari hubungan jala-jala PLN.

Anda mungkin juga menyukai