Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KOTA TOMOHON

DINAS KESEHATAN DAN SOSIAL


PUSKESMAS KAKASKASEN
Alamat : Jln. Puskesmas Kelurahan Kakaskasen Kec. Tomohon Utara
Telp . (0431) 3159187 / email : pkmkakaskasen@gmail.com
TOMOHON
Kode Pos 95425

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS KAKASKASEN


NOMOR : 445/PKM-K/A.SK/048/XII/2015

TENTANG
MEKANISME KOMUNIKASI DAN KOORDINASI DALAM PENGELOLAAN
PROGRAM UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT (UKM)
DI PUSKESMAS KAKASKASEN
TAHUN 2015

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA PUSKESMAS KAKASKASEN,

Menimbang : a. bahwa dalam upaya peningkatan derajat kesehatan masyarakat perlu


dibina komunikasi dan tata hubungan kerja lintas program dan lintas
sektor untuk pelaksanaan dan pencapaian hasil yang optimal;
b. bahwa sehubungan dengan hal tersebut perlu ditetapkan mekanisme
komunikasi dan koordinasi dalam pengelolaan UKM Puskesmas
dengan Keputusan Kepala Puskesmas;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan


2. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Kesehatan;
3. Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 1996 tentang Tenaga
Kesehatan;
4. Peraturan Pemerintah Nomor 46 Tahun 2014 tentang Sistem Informasi
Kesehatan ;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun
2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS KAKASKASEN TENTANG


MEKANISME KOMUNIKASI DAN KOORDINASI DALAM
PENGELOLAAN PROGRAM UPAYA KESEHATAN
MASYARAKAT (UKM) DI PUSKESMAS KAKASKASEN TAHUN
2015.

Kesatu : Dalam pengelolaan program Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) perlu


dilakukan koordinasi dan komunikasi yang jelas;
Kedua : Mekanisme komunikasi dan koordinasi sebagaimana dimaksud pada
diktum KESATU dilakukan melalui lokakarya mini bulanan untuk lintas
program dan lokakarya mini triwulan untuk lintas sektoral;
Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan dan apabila
dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam ketetapan ini akan diperbaiki
sesuai ketentuan;

Ditetapkan di : Tomohon
Pada Tanggal : 1 Desember 2015

KEPALA PUSKESMAS
KAKASKASEN

Vera Diane Tombokan,

Anda mungkin juga menyukai