Anda di halaman 1dari 3

SOAL UJIAN TENGAH SEMESTER

Topik bahasan : Balance Cairan dan Elektrolit

1. Manakah pernyataan berikut yang benar mengenai cairan dalam tubuh


manusia ?
a. Perempuan memiliki 60 % cairan dari total massa tubuh
b. Laki laki memiliki 55% cairan dari total massa tubuh
c. Cairan pada ICF lebih sedikit dibanding ECF
d. Cairan pada ECF sama dengan ICF
e. Cairan pada interstisial lebih banyak dibandingkan dengan cairan plasma

2. Komposisi kompartemen cairan pada CIS adalah


a. Ion natrium dan klorida serta bikarbonat
b. Ion kalium intraseluler berkonsentrasi tinggi
c. Mengandung sedikit protein
d. Sedikit ion kalium
e. Kalsium, magnesium, fosfat, sulfat, dan asam organik

3. Pada proses respirasi seluler aerobik (produksi ATP) yang terjadi dalam tubuh
manusia menghasilkan berapa L (Liter) cairan ?
a. 0.6 L
b. 1.6 L
c. 0.3 L
d. 1.3 L
e. 0.5 L

4. Pengaturan kadar kalium darah dikendalikan oleh


a. TSH
b. Aldosteron
c. Katekolamin
d. Renin angiotensin
e. Testosteron
5. Ketika seseorang mengalami dehidrasi maka akan terjadi kompensasi pada
tubuh sebagai beriku, KECUALI :
a. Volume darah menurun
b. Mulut dan pharinx terasa kering
c. Stimulasi osmoreseptor hypothalamus
d. Saliva meningkat
e. Osmolaritas darah meningkat

6. IWL dapat ditentukan dengan menjumlahkan antara :


a. Output ginjal + output GI tract
b. Output kulit + output ginjal
c. Output paru-paru + output GI tract
d. Output GI tract + output kulit
e. Output kulit + output paru-paru

7. Pernyataan mengenai konsentrasi elektrolit normal adalah benar KECUALI :


a. Na dalam cairan intrasel berkisar 10 mEq/L
b. K+ dalam plasma berkisar 4 mEq/L
c. Mg+2 dalam cairan interstisial berkisar 2 mEq/L
d. Ca+2 dalam cairan intrasel berkisar 2 mEq/L
e. Cl- dalam plasma 100 mEq/L

SOAL KASUS NO. 8-10


Seorang perempuan datang ke Rumah sakit X dengan keluhan bengkak pada
kaki kanan dan merasa haus. Saat dirumah klien sudah minum sebanyak
700ml. Pada pemeriksaan lab ditemukan kadar Magnesium 1.5 mEq/L,
Natrium 150 mEq/L , Kalsium 1.6 mEq/L dan Kalium 4.5 mEq/L.

8. Sebagai seorang perawat dalam memberikan asuhan keperawatan diagnosa


prioritas apakah yang Anda angkat ?
a. Nyeri
b. Immobilitas
c. Penurunan curah jantung
d. Kelebihan volume cairan
e. Kekurangan volume cairan

9. Tindakan mandiri perawat sebagai langkah awal yang tepat dalam intervensi
sesuai diagnosa tersebut adalah
a. Ukur intake output dan kaji derajat edema
b. Anjurkan tidak beraktifitas
c. Berikan makanan tinggi natrium
d. Cek darah lengkap
e. Anjurkan konsul ke ahli gizi

10. Gangguan keseimbangan elektrolit apakah yang terjadi pada pasien tersebut?
a. Hiponatremia
b. Hiperkalemia
c. Hipermagnesium
d. Hipernatremia
e. Hipokalemia

Anda mungkin juga menyukai