Anda di halaman 1dari 11

 

 
 
 
 

 
 
PANDUAN PENGGUNA 
APLIKASI PENERIMAAN MAHASISWA BARU 
UNIVERSITAS JENDERAL ACHMAD YANI   
Ruang Lingkup Aplikasi 
Aplikasi  PMB  (Penerimaan  Mahasiswa  Baru)  UNJANI  merupakan  solusi  digital  yang  dikembangkan  untuk 
membantu mengelola aktivitas penerimaan mahasiswa baru. 

1. Dashboard 
Setelah Anda Login menggunakan Email dan Password, Anda akan masuk pada Dashboard PMB UNJANI. 

 
Gambar dashboard PMB UNJANI. 

2. Download Dokumen 
Sebelum melakukan pendaftaran Anda dapat mendownload beberapa dokumen yang dibutuhkan pada 
menu “Download Dokumen” untuk mempermudah proses pendaftaran. 

 
Gambar download dokumen PMB UNJANI.   
Setelah dokumen Anda download, Anda dapat print dokumen yang Anda download, isi data dokumen yang 
Anda download dan scan dokumen yang sudah Anda isi, kemudian simpan file hasil scan Anda dengan format 
JPG, JPEG, PDF, atau PNG. 

3. Pendaftaran USM 

● Pilih Jalur PMB 


Kembali ke menu dashboard lalu klik pendaftaran baru, lalu pilih jalur USM. 

 
Gambar pilihan jalur PMB UNJANI. 
 
Setelah memilih jalur USM Anda diminta untuk mengisi beberapa form, diantaranya : 

● Form data pribadi 


● Form data orang tua 

 
 

● Form asal sekolah 

 
   
 

● Upload dokumen 

 
 

● Tinjau Data 
Setelah  mengisi  semua  form  lalu  klik  tombol  “simpan  dan  lanjutkan”  di  menu  upload  dokumen,  Anda 
akan diminta untuk meninjau kembali data yang anda masukan benar atau salah. 

 
Gambar tinjau data PMB UNJANI. 
 
   
 

● Syarat Dan Ketentuan 


Pada bagian bawah halaman tinjau data terdapat syarat dan ketentuan yang harus dilakukan oleh 
Anda sebagai peserta PMB UNJANI. 

 
Gambar syarat dan ketentuan PMB UNJANI. 
 
Jika  Anda  menyetujui  syarat  dan  ketentuan  yang  berlaku  silahkan  klik  kotak  centang “saya menyetujui” 
lalu simpan dan lanjutkan. 

● Pilih Jenjang Pendidikan 


Pilih jenjang pendidikan pada jalur USM hanya ada S1 saja. 

 
Gambar pilih jenjang pendidikan PMB UNJANI.   
● Pilih Program Studi & Akademik 
Pilih program studi yang sesuai dengan kemampuan Anda 

.​Gambar pilih program studi PMB UNJANI. 


 
Setelah Anda memilih satu program studi yang sesuai akan muncul popup seperti gambar dibawah ini. 

 
Gambar pilih akademik 
Pada  popup  ini  Anda  dapat  memilih  jenis  perkuliahan,  lokasi  perkuliahan  dan  besar  sumbangan 
tambahan  pembangunan  (SPT)  jika  memilih  fakultas  kedokteran.  Jika  anda  sudah  selesai  dengan  1 
pilihan  program  studi  Anda  dapat  klik  tombol  “simpan  dan  lanjutkan”,  jika  anda  mempunyai  pilihan 
program studi lain silahkan klik tombol “memilih pilihan ke-2”. 
● Popup Info Pembayaran 
Setelah anda selesai pada pilihan program studi dan pilih akademik, akan muncul popup info 
pembayaran seperti dibawah ini. 

 
Gambar info pembayaran. 
Pada  info  pembayaran  Anda  dapat  melihat  berapa  Anda harus membayar dan ke rekening mana Anda 
membayar pendaftaran. 

● Cek Pendaftaran 
Pada menu cek pendaftaran, nomor peserta belum tampil dikarenakan Anda belum membayar biaya 
pendaftaran, segera lakukan pembayaran. 

 
Gambar cek pendaftaran.   
● Pembayaran 
Setelah Anda melakukan pembayaran, silahkan upload bukti pembayaran anda pada menu cek 
pendaftaran. Geser slide ke pojok kanan untuk melakukan upload bukti pembayaran. 

 
Gambar upload bukti pembayaran 
.​Setelah  Anda  upload  bukti  pembayaran  tunggu  hingga  admin  PMB  UNJANI  memverifikasi  bukti 
pembayaran anda. 

● Email Pembayaran  
Jika bukti pembayaran anda telah di verifikasi oleh admin PMB UNJANI, Anda akan menerima email 
pembayaran sukses seperti gambar dibawah ini. 

 
Gambar email pembayaran sukses   
● Nomor Peserta 
Setelah Anda menerima email Pembayaran Sukses, pada dashboard akun Anda, akan memiliki nomor 
peserta, nomor kursi ujian, mata uji, tanggal dan tempat ujian seperti gambar di bawah ini. 

 
Gambar nomor peserta USM. 

● Kartu Peserta 
Untuk melihat dan mencetak kartu peserta, anda dapat melihatnya di menu biodata. 
,

 
Gambar menu biodata.   
Klik tombol print kartu peserta untuk mencetak kartu peserta Anda. 

 
Gambar kartu peserta. 

Anda mungkin juga menyukai