Anda di halaman 1dari 29

MEKANIKA DAN TATA SURYA

A. GERAK LURUS
1. Gerak Lurus Beraturan (GLB)
Suatu benda dikatakan bergerak lurus beraturan, jika:
 Benda tersebut bergerak dengan kelajuan tetap atau tidak ada perubahan kecepatan
terhadap waktu, maka kecepatannya nol.
 Benda tersebut berada dalam lintasan yang lurus.
Persamaan GLB, secara matematis dapat dirumuskan sebagai berikut:
V = s atau s = v. t
t
v = kecepatan (m/s)
s = perpindahan (m)
t = waktu (s)
2. Gerak Lurus Berubah Beraturan (GLBB)
Gerak lurus berubah beraturan adalah gerak benda dengan lintasan yang lurus dan kelajuannya
mengalami perubahan yang sama setiap satu sekon. Pada gerak lurus berubah beraturan gerak
benda dapat mengalami percepatan atau perlambatan. Gerak benda yang mengalami percepatan
disebut gerak lurus berubah beraturan dipercepat, sedangkan gerak yang mengalami perlambatan
disebut gerak lurus berubah beraturan diperlambat. Percepatan adalah perubahan kecepatan
persatuan waktu.
a = ∆v
t
a = percepatan (m/s2)
∆ v = perubahan kecepatan (m/s)
= v2 – v1
v1 = kecepatan awal (m/s)
v2 = kecepatan akhir (m/s)
t = waktu (s)

Grafik GLBB
Contoh Soal dan Pembahasan
1. Seorang anak meluncur di jalan seperti pada gambar berikut tanpa mengayuh pedal se-
pedanya.

Jenis gerak lurus berubah beraturan (GLBB) yang terjadi pada sepeda ketika melalui lintasan ...
No A–B C-D
.
A. GLBB dipercepat GLBB dipercepat
B. GLBB diperlambat GLBB diperlambat
C. GLBB dipercepat GLBB diperlambat
D. GLBB diperlambat GLBB dipercepat
Pembahasan:
A-B = sepeda meluncur bukan karena dikayuh tetapi karena mengalami percepatan gravitasi
konstan. Sepeda mengalami percepatan gravitasi konstan artinya kelajuan sepeda bertambah
secara teratur akibat adanya gaya gravitasi yang menariknya ke bawah. Jadi gerakan ini
adalah contoh gerak lurus berubah beraturan (GLBB) dipercepat. C-D = Ketika bergerak dari C ke
D, sepeda mengalami perlambatan gravitasi konstan. Sepeda mengalami perlambatan gravitasi
konstan artinya kelajuan sepeda berkurang secara teratur akibat adanya gaya gravitasi yang
menariknya ke bawah. Jadi gerakan ini adalah contoh gerak lurus berubah beraturan (GLBB)
diperlambat (Jawaban C).
2. Kelereng jatuh bebas dari ketinggian menuju permukaan bumi. Grafik kecepatan-waktu yang
sesuai dengan gerak kelereng tersebut adalah…

Pembahasan:
Kelereng jatuh dari suatu ketinggian mengalami gerak dipercepat. Artinya makin bertambah
waktu, makin bertambah kecepatannya. (Jawaban B)
3. Tabel berikut menunjukkan kecepatan empat buah mobil yang diukur pada awal dan akhir
dalam 1 menit.
Mobil Kecepatan Kecepatan
Awal (m/s) Akhir (m/s)
A 0 10
B 0 20
C 10 10
D 10 20
Mobil yang memiliki percepatan paling besar adalah....
A A C. C
.
B. B D. D
Pembahasan:
Percepatan merupakan perubahan kecepatan per satuan waktu.
Percepatan mobil A = 10 m/s = 1/6 m/s2, mobil B = 20 m/s = 1/3 m/s2 , mobil C = 0 m/s2,
60 s 60 s
mobil D = 10 m/s = 1/6 m/s2. (Jawaban B)
60 s
4. Hanif mampu mengendarai sepeda motor sejauh 180 km dalam waktu 2 jam, maka kecepatan

sepeda motor itu adalah … m/s.

A 15 m/s C. 25 m/s
.
B. 20 m/s D. 30 m/s
Pembahasan:
s = 180 km = 180.000 m, t = 2 jam = 7200 s
v = s/t
v = 180.000 m/7200 s
v = 25 m/s (Jawaban : C)

Soal Latihan
1. Mobil mainan meluncur bebas pada bidang miring menanjak. Grafik yang menunjukkan
hubungan antara kecepatan dan waktu pada saat mobil menanjak dan kembali ke ujung tanjakan
adalah .... (Jawaban : B)
A C.
.

B. D.

2.Gerak dipercepat beraturan terjadi pada ….


A sepeda motor yang direm C. mobil yang menyusul mobil lainnya
.
B. perahu yang meluncur di lautan D. buah kelapa yang jatuh dari pohonnya
3.Sebuah mobil bergerak dengan kecepatan yang berubah-ubah seperti digambarkan pada grafik
berikut ini.

Garis yang menunjukkan mobil sedang mengalami gerak lurus berubah beraturan dipelambat
adalah…. (Jawaban : C)
A A-B C. C-D
.
B. B-C D. D-A
4. Sebuah mobil bergerak pada lintasan lurus degan kecepatan tetap 48 km/jam. Jarak yang
ditempuh mobil setelah melaju selama 8 menit adalah… (Jawaban : B)
A. 8 km C. 4 km
B. 6 km D 2 km
.
5. Sebuah truk yang mula-mula diam, 5 detik kemudian kecepatannya menjadi 16 m/s. Percepatan
truk tersebut adalah .... m/s2 (Jawaban : C)
A. 0,5 m/s2 C. 3,2 m/s2
B. 2,5 m/s2 D 4 m/s2
.
6.Sebuah mobil melaju 25 m/s lalu direm hingga berhenti dalam waktu 6 detik. Jarak yang ditembuh
selama pengeraman adalah……..m (Jawaban : B)
A. 25 m C. 75 m
B. 50 m D 100 m
.

B. HUKUM NEWTON
Perihal Hukum I Newton Hukum II Newton Hukum III Newton
Bunyi Jika resultan gaya yang Jika satu gaya atau lebih Jika suatu gaya (aksi)
bekerja pada benda sama bekerja pada suatu benda, diberikan pada suatu
dengan nol, maka benda maka percepatan yang benda, maka benda
yang diam akan tetap dihasilkan berbanding tersebut akan memberikan
diam dan benda yang lurus dan searah dengan gaya (reaksi) yang sama
bergerak akan terus resultan gaya dan besar dan berlawanan arah
bergerak lurus beraturan berbanding terbalik dengan gaya yang
(GLB). dengan massa benda. diberikan.
Rumus ΣF = 0 ΣF = ma Faksi = −Freaksi
Aplikasi Ketika sedang naik mobil Batu yang memiliki massa Ketika kita menginjakkan
atau kendaraan lainnya. berbeda jika ditarik kaki ke tanah, berarti kita
Jika mobil yang semula tentunya akan terasa memberikan sebuah gaya
diam, kemudian secara ringan menarik batu yang dorong terhadap tanah
tiba-tiba mobil bergerak, massanya lebih kecil. tersebut. Gaya yang kaki
badan kita akan Sedangkan pada batu yang kita berikan kepada tanah
terdorong ke belakang. memiliki massa lebih ini merupakan gaya aksi.
Akan tetapi, jika semula besar, membutuhkan gaya Kemudian sebagai respon
mobil melaju kencang yang lebih besar untuk dari gaya aksi yang kita
kemudian direm dapat menggerakkannya. berikan, maka tanah
mendadak, maka badan memberikan gaya dorong
kita akan terdorong ke ke kaki kita yang membuat
depan. kaki bisa terangkat. Gaya
dorong yang diberikan
tanah ini adalah gaya reaksi.
Proses ini berlangsung
secara terus menerus
sehingga membuat kita
dapat berjalan di atas
tanah.
Contoh Soal dan Pembahasan
1.Sebuah bola besi memiliki massa 100 kg.  Kemudian, bola besi tersebut menggelinding sehingga
memperoleh gaya percepatan 9,8 m/s2. Berapa besar gaya yang diperlukan untuk menggelindingkan
bola tersebut?
A 9,8 kg m/s2 C. 980 kg m/s2
.
B. 98 kg m/s2 D. 9800 kg m/s2
Pembahasan:
Diketahui:
m = 100 kg, a = 9,8 m/s2
Ditanya: F = … ?
Jawab:
F=ma
= 100 kg x 9,8 m/s2
= 980 kg m/s2 (Jawaban C)
2. Perhatikan gaya-gaya yang bekerja pada benda berikut ini!

Jika massa balok 5 kg dan percepatan gravitasi 10 m/s 2 maka gaya normal yang dialami balok adalah
….
A 42 N C. 47 N
.
B. 45 N D. 50 N
Pembahasan:
Gaya-gaya yang bekerja pada benda tersebut adalah seperti pada gambar berikut:

m = 5 kg, g = 10 m/s2
w=mxg
w = 5 x 10
w = 50 N
Karena sistem tidak bergerak maka berlaku hukum I Newton, yaitu resultan gaya-gaya yang bekerja
pada benda besarnya nol.
ΣF= 0
N+F2-F1-w =0
N+8-5-50 =0
N-47=0
N=47 , sehingga gaya normal yang dialami oleh benda tersebut sebesar 47 N (Jawaban : C)
3.Perhatikan gaya-gaya yang bekerja pada benda berikut ini!

Jika massa benda adalah 17 kg, maka percepatan yang dialami oleh benda tersebut adalah…
A 0 m/s2 C. 10 m/s2
.
B. 1 m/s2 D. 100m/s2
Pembahasan:
Diketahui:
F1 = 200 N, F2 = 200 N , ΣF = 200 N-200N = 0
m = 17 kg
Ditanyakan: a= …?
Jawab:
ΣF =m x a
a = ΣF/m
= 0/17 = 0 (Jawaban : A)
Soal Latihan
1. Sebuah tali ditarik ke kanan dengan gaya 120 N dan ditarik ke kiri dengan gaya 40 N.
Resultan gaya yang dikenakan pada tali tersebut.… (Jawaban : B)

A 60 ke arah kiri C. 90 ke arah kanan


.
B. 80 ke arah kanan D. 100 ke arah kiri

2.Perhatikan gambar berikut!


 
Resultan gaya yang terjadi adalah....
A 75 N ke arah kiri C. 50 N ke arah kiri
.
B. 75 N ke arah kanan D. 50 N ke arah kanan
3. Seorang pemuda berdiri di atas timbangan badan dalam sebuah lift. Sebelum lift bergerak,
timbangan menunjukkan angka 50 kg. Ketika lift bergerak ke atas, timbangan menunjukkan
angka 55 kg. Jika percepatan gravitasi sebesar 10 m/s2, berarti lift naik dengan percepatan
sebesar …. (Jawaban : A)
A 1 m/s2 C. 5 m/s2
.
B. 2 m/s2 D. 10 m/s2
4.Sebuah benda bermassa 5 kg. Jika percepatan gravitasi bumi adalah 9,8 m/s 2 maka berat benda
tersebut adalah.... (Jawaban: D)
A 1,96 N C. 14,8 N
.
B. 4,8 N D. 49 N
5. Perhatikan gambar gaya-gaya yang bekerja pada benda berikut! 

 
Jika massa benda tersebut 10 kg, percepatan yang akan terjadi pada benda adalah.... (Jawaban :
C)
A 12,5 m/s2 C. 5,0 m/s2
.
B. 7,5 m/s2 D. 2,5 m/s2
6. Perhatikan gambar gaya-gaya yang bekerja pada benda berikut! 

Besar percepatan yang dialami oleh benda tersebut adalah…. (Jawaban : A)


A 1,2 m/s2 C. 2,2 m/s2
.
B. 1,4 m/s2 D. 2,5 m/s2

7.Perhatikan gambar gaya-gaya yang bekerja pada benda berikut! 

Balok A memiliki massa 4 kg, dan balok B memiliki massa 2 kg. Balok B mula-mula diam kemudian
bergerak ke bawah sehingga menyentuh lantai. Bila g = 10 m/s2, nilai tegangan tali T pada balok B
adalah …. (Jawaban : C)
A 5,6 N C. 6,6 N
.
B. 5,8 N D. 6,8N

C. USAHA DAN ENERGI


1.Usaha

Usaha adalah upaya untuk melakukan perpindahan. 


W=Fxs
W = usaha (joule)
F = gaya (newton)
S = jarak/ perpindahan (meter)
2.Energi adalah kemampuan untuk melakukan usaha = tenaga
Hukum kekekalan Energi
Energi tidak bisa diciptakan dan dimusnahkan, energi hanya bisa diubah dari satu bentuk ke
bentuk yang lainnya.
Dalam Sistem Internasional (SI), satuan energi adalah Joule disingkat J. satuan lain dari energi
adalah kalori disingkat kal. 1 joule = 0,24 kalori, 1 kalori = 4,2 joule
Bentuk – bentuk energi:
1. Energi listrik, sumber : PLTA (air), PLTA (angin), PLTU (uap).
2. Energi bunyi, sumber : benda yang bergetar.
3. Energi kalor, sumber : matahari, api.
4. Energi cahaya, sumber: matahari , api.
5. Energi gerak, meliputi energi potensial (arah energinya vertikal, sumber : benda yang jatuh),
dan energi kinetik (arah energinya horizontal, sumber : benda yang bergerak maju mundur).
6. Energi kimia, sumber : minyak, arang.
7. Energi nuklir, sumber: unsur radioaktif.
Energi mekanik:
Em =Ep+Ek
Energi Potensial:
Ep = m x g x h
Ep = energi potensial (joule)
m = massa (Kg)
g = percepatan gravitasi (m/s2)
h = ketinggian (m)
Energi Kinetik:
Ek = ½ x m x v2
Ek = energi kinetik (joule)
m = massa (Kg)
v = kecepatan (m/s)

Contoh Soal dan Pembahasan


1. Beberapa gaya bekerja pada benda dan menyebabkan perpindahan seperti gambar.

Usaha bersama ketiga gaya pada perpindahan dari S ke T adalah ....

A 100 J C. 60 N
.
B. 80 N D. 40N
Pembahasan:
Resultan gaya yang bekerja pada benda tersebut adalah :
R = 50N + 90N – 60N = 140N – 60N = 80N
Jarak perpindahan benda = 50 cm = 0,5 m
W=Fxs
W = 80 x 0,5
W = 40, jadi usaha yang dilakukan oleh benda tersebut sebesar 40 N (Jawaban : D)
2.Perhatikan gambar di bawah ini !

Sebuah bola yang massanya 2 kg jatuh bebas dari posisi A seperti pada gambar. Ketika sampai di titik
B besar energi kinetik sama dengan 2 kali energi potensial, maka tinggi titik B dari tanah adalah …. ( g
= 10 m/s2)
A. 30 m C. 90 m
B. 60 m D. 120 m
Pembahasan:
Di titik B besar energi kinetik sama dengan 2 kali energi potensial. 
EkB = 2EpB
Energi kinetik bola di titik B merupakan perubahan energi potensial dari titik A ke titik B.
     EkB = ΔEp
   2EpB = EpA − EpB
   3EpB = EpA
3mghB = mghA
     3hB = hA
     3hB = 90
       hB = 30
Jadi, tinggi titik B dari tanah adalah 30 m (Jawaban: A).
3. Sebuah bola besi massanya 0,5 kg dilempar vertikal keatas. Energi potensial benda pada
ketinggian maksimum adalah 150 J. Bila g = 10 m/s², maka ketinggian maksimum yang dicapai
bola tersebut adalah….
A 30 m C. 90 m
.
B. 60 m D. 120 m
Pembahasan: m= 0,5 kg, EP = 150 J, g = 10 m/s²,
Ep = m x g x h
150 = 0,5 x 10 x h
h = 150/5
h = 30 m, jadi ketinggian maksimum yang dicapai bola tersebut adalah 30 m
Soal Latihan
1.Perhatikan alat seperti gambar berikut!

 
Ketika alat tersebut sedang digunakan, perubahan energi yang terjadi adalah....
A energi kimia → energi cahaya → energi C. energi panas →energi kimia + energi
. panas cahaya
B. energi panas→energi cahaya→energi D. energi kimia→ energi panas + energi
kimia cahaya

2. Benda yang massanya 800g, dilemparkan secara vertikal dengan lintasan seperti gambar.

Energi potensial gravitasi benda pada posisi P jika g=10m/s 2, adalah .... (Jawaban : B)
A 22 J C. 200 J
.
B. 24 J D. 2000J
3. Sebuah benda bermassa 4 kg mula-mula bergerak dengan kecepatan 72 km/jam. Setelah bergerak
sejauh 400 m, kecepatan benda menjadi 144 km/jam. Usaha total yang dilakukan benda pada saat itu
adalah … (g = 10 m/s2) (Jawaban : C)
A 1200 J C. 2400 J
.
B. 2000 J D. 4800 J
4. Sebuah bola bermassa 0,4 kg dilempar mendatar dengan kecepatan 8 m/s dari atap gedung yang
tingginya 6 m. Jika percepatan gravitasi di tempat tersebut 10 m/s 2 maka energi kinetik bola pada
ketinggian 3 m adalah …. (Jawaban : D)
A 8,6 J C. 16,5J
.
B. 12,6J D. 24,8 J
5. Perhatikan gambar di bawah ini!
Sebuah balok dengan massa M berada pada bidang datar, balok tersebut ditarik oleh gaya sebesar
60 N ke kanan. Jika balok berpindah sejauh 40 cm maka besar usaha yang dilakukan oleh gaya
tersebut adalah…. (Jawaban : A)
A 24 J C. 240 J
.
B. 32 J D. 320 J
6.Perhatikan gambar di bawah ini!

Sebuah balok ditahan dipuncak pada bidang miring, ketika dilepas balok meluncur sepanjang bidang
miring dengan ketinggian 8 m. Kecepatan balok ketika tiba di dasar bidang miring adalah……… (Jawaban :
B)
A 80 m/s C. 240 m/s
.
B. 160 m/s D. 320 m/s

D. PESAWAT SEDERHANA
1. Tuas/Pengungkit
Tuas/pengungkit berfungsi untuk mengungkit, mencabut, atau mengangkat benda yang
berat.
Bagian-bagian pengungkit:

A = titik kuasa
T = titik tumpu
B = titik beban
F = gaya kuasa (N)
w = gaya beban (N)
lk = lengan kuasa/A-T (m)
lb = lengan beban/B-T (m)
Jenis-jenis tuas:
 Tuas Jenis pertama

 
Contoh : pemotong kuku, gunting, penjepit jemuran, dan tang
 Tuas Jenis kedua

Contoh : gerobak beroda satu, alat pemotong kertas, dan alat pemecah kemiri, dan
pembuka tutup botol.
 Tuas Jenis ketiga

Contoh : sekop yang biasa digunakan untuk memindahkan pasir.

Keuntungan Mekanik Tuas


Keuntungan mekanik, KM = w/F atau KM = lk/lb
2. Bidang Miring
Bidang miring merupakan salah satu jenis pesawat sederhana yang digunakan untuk
memindahkan benda dengan lintasan yang miring.

Keuntungan mekanik bidang miring


Keuntungan mekanik bidang miring dirumuskan dengan perbandingan antara panjang (l) dan
tinggi bidang miring (h). KM = l/h
3. Katrol
Berdasarkan cara kerjanya, katrol merupakan jenis pengungkit karena memiliki titik tumpu,
kuasa, dan beban. Katrol digolongkan menjadi tiga, yaitu katrol tetap, katrol bebas, dan
katrol majemuk.
a) Katrol tetap 

 
Pada katrol tetap, panjang lengan kuasa sama dengan lengan beban sehingga keuntungan
mekanik pada katrol tetap adalah 1, artinya besar gaya kuasa sama dengan gaya beban.
b) Katrol bebas

 
Pada katrol bebas, panjang lengan kuasa sama dengan dua kali panjang lengan beban
sehingga keuntungan mekanik pada katrol bebas adalah 2, artinya besar gaya kuasa sama
dengan setengah dari gaya beban.
c) Katrol majemuk /takal

Katrol majemuk merupakan perpaduan dari katrol tetap dan katrol bebas. Kedua katrol ini
dihubungkan dengan tali. Keuntungan mekanik pada katrol majemuk adalah sejumlah tali
yang digunakan untuk mengangkat beban.
4. Roda Berporos/roda bergandar
Roda berporos merupakan salah satu jenis pesawat sederhana yang banyak ditemukan pada
alat-alat seperti setir mobil, setir kapal, roda sepeda, roda kendaraan bermotor, dan gerinda.

Contoh Soal dan Pembahasan


1.Cermati gambar bidang miring berikut ini.

Jika berat peti 5000N, maka peti dapat diangat dengan gaya minimal sebesar…
A. 2000 N C. 6000 N
B. 4000 N D. 8000 N
Pembahasan:
W=5000N, s = 2,5 m, h = 2 m
W/F = s/h
5000/F = 2,5/2
F= (5000 x 2)/ 2,5
F = 4000 (Jawaban B)
2.Perhatikan gambar di bawah ini!

 
Besar gaya untuk mengangkat beban tersebut adalah…. 
A. 300 N C. 750 N
B. 500 N D. 1500 N
Pembahasan:
Data dari soal:
w= 1500
Lk = 1,5 m
Lb = 0,5
F x Lk = W x Lb 
F x (1,5) = 1500 x (0,5) 
F = 500 Newton (Jawaban B)
Soal Latihan
1. Perhatikan gambar tuas berikut ini !

Jika W = 1200 dan jarak AB = BC = CD = DE, besar kuasa yang harus diberikan pada titik E agar tuas
seimbang adalah …. (Jawaban : B)
A. 300 N C. 750 N
B. 400 N D. 900 N
2. Perhatikan gambar berikut! 

Besar kuasa (F) adalah.... (Jawaban : C)


A. 2000 N C. 250 N
B. 500 N D. 200 N

3. Perhatikan gambar berikut!

 
Keuntungan mekanis dari tuas tersebut adalah.... (Jawaban : D)
A. 1 C. 2,5
B. 1,5 D. 10
4. Perhatikan gambar di bawah ini!
Berdasarkan gambar di ats contoh dari pemanfaatan tuas jenis kedua ditunjukkan oleh nomor…
(Jawaban : C)
A. 1 C. 3
B. 2 D. 4
5. Perhatikan bidang miring pada gambar berikut!

Jika percepatan gravitasi bumi 10m/s 2, gaya F minimal untuk menahan benda tersebut adalah….
(Jawaban : B)

A. 175 N C. 300 N
B. 225 N D. 350 N
6. Perhatikan gambar di bawah ini !

P Q R
Pasangan yang tepat dari pasangan jenis tuas tersebut adalah…. (Jawaban : C)
A. P = katrol majemuk C. R = katrol tetap
B. Q = katrol bebas D. Q = tkatril bebas majemuk
E. SUHU, KALOR, DAN PEMUAIAN
1.Suhu adalah derajat panas atau dingin suatu benda. Suhu termasuk besaran pokok, dalam
satuan SI memiliki satuan Kelvin (K). Alat untuk mengukur suhu suatu benda disebut
termometer. Prinsip termometer adalah perubahan suhu menyebabkan pemuaian zat. Jenis-
jenis termometer menurut bahan pengisinya :
1. Termometer raksa
2. Termometer alkohol
Jenis termometer menurut skala :
1. Celcius
2. Reamur
3. Fahrenheit
4. Kelvin

Konversi 4 termometer:

Termometer khusus
1. Termometer Six-Bellani (maksimum minimum) digunakan untuk menge-tahui suhu dalam jangka
waktu tertentu, misalnya 1 hari atau 1 minggu.
2. Termometer klinik (termometer suhu badan) digunakan untuk mengukur suhu badan. Titik
terendah 35 derajat dan suhu tertinggi 42 derajat.
2.Kalor adalah suatu bentuk energi yangg secara alamiah dapat berpindah dari benda yang suhunya
tinggi menuju suhu yang lebih rendah saat bersinggungan.
Kalor adalah suatu bentuk energi yang diterima oleh suatu benda yang menyebabkan benda
tersebut berubah suhu atau wujud bentuknya. Kalor berbeda dengan suhu, karena suhu adalah
ukuran dalam satuan derajat panas. Kalor merupakan suatu kuantitas atau jumlah panas baik yang
diserap maupun dilepaskan oleh suatu benda
 Kalor Mengubah Suhu Benda
Besarnya kalor (Q) yang dibutuhkan untuk mengubah suhu berbanding lurus dengan
massa benda (m), kenaikan suhu dan kalor jenis.
Kalor jenis adalah banyaknya kalor yang diperlukan tiap satu satuan massa zat untuk menaikkan
suhu 1 kilogram zat sebesar 1°C.
Kapasitas kalor adalah banyaknya kalor yang diperlukan suatu zat untuk menaikkan suhu sebesar
1°C.
 Kalor Mengubah Wujud Benda
Besarnya energi kalor (Q) yang dibutuhkan untuk mengubah wujud suatu zat berbanding lurus
dengan massa benda (m) dan kalor laten (L)
Q= m x L
Kalor Laten adalah kalor yang dibutuhkan tiap satu satuan massa zat untuk mengubah wujudnya
tanpa mengalami perubahan suhu. Terdapat dua kalor laten yaitu:
 Kalor Lebur (L) : Banyaknya kalor ynag dibutuhkan tiap satu satuan massa zat untuk melebur
pada titik leburnya. Besar energi kalor yang dibutuhkan:
Q= m x L ,  dengan L= kalor lebur (J/kg)
 Kalor uap  (U) : Banyaknya kalor ynag dibutuhkan tiap satu satuan massa zat cair untuk
menjadi uap pada titik didihnya. Besar energi kalor yang dibutuhkan:
Q= m x U ,  dengan U= kalor uap (J/kg)
Beberapa perlakuan yang dapat mempercepat penguapan pada zat cair antara lain:  a)  Memanaskan
atau dipanaskan, b) Memperluas permukaan, c) Meniup udara di atas permukaan, dan
d)  Mengurangi tekanan udara di permukaan
ASAS BLACK
Qlepas =  Qterima
  m x c x Δt = m x c x Δt
Kalor dapat mengalami perpindahan melalui peristiwa konduksi, konveksi, ataupun radiasi.
Konduksi, merupakan perpindahan kalor melalui suatu zat tanpa disertai perpindahan partikel-
partikel zat tersebut. Contoh: Pemanas batang besi, alat masak yang terbuat dari logam.
Konveksi, merupakan perpindahan kalor pada suatu zat yang disertai perpindahan partikel-partikel
zat tersebut. Contoh: Peristiwa memasak air, terjadinya angin darat dan angin laut.
Radiasi, merupakan perpindahan panas tanpa melalui perantara. Contoh: Cahaya matahari dapat
sampai ke bumi, api unggun untuk menghangatkan anak pramuka, dan pembuatan pengapian di
rumah.
3.Pemuaian
-Pemuaian Zat Padat
Muai yang dialami zat padat adalah muai panjang, muai luas, dan muai volume.
-Pemuaian Zat cair
Pemuaian zat cair tidak berlaku untuk air pada suhu 0 oC sampai 4 oC karena pemanasan air pada
kisaran suhu tersebut tidak terjadi pemuaian tetapi terjadi penyusutan. Peristiwa ini disebut anomali
(kelainan) air.
-Pemuaian Zat Gas
Gas hanya memiliki muai volume. Pemuaian gas lebih besar dibandingkan zat cair dan zat padat.

Contoh Soal dan Pembahasan


1. Termometer dinding yang menggunakan skala suhu Celsius menunjukkan suhu ruang kelas 350C.
Suhu ruang tersebut sama dengan ....
A. 63oF C. 95oF
B. 88oF D 132oF
.
Pembahasan:
toC = 9/5 t +32o F
toC = 9/5 (35) 32o F
toC = 95o F
Jadi, angka dalam skala Fahreinheit sebesar 95 oF. (Jawaban C)
2. Temperatur 300 K jika dikalibrasi ke Reamur akan menunjukkan angka....
A. 20,0oR C. 30,0oR
B. 21,6oR D 31,6oR
.
Pembahasan:

Jadi, angka dalam skala Reamur sebesar 21,6 oR. (Jawaban B)


3.Perhatikan grafik di bawah ini !
Jika kalor jenis air 4200J/kg0C, dan massa air adalah 5 kg. Kalor yang diperlukan pada proses R ke S
adalah ....
A. 6000 J C. 4200 J
B. 62000 J D. 420000 J
Pembahasan:
Diketahui:   m = 5 kg,               c = 4200 J/kgoC            ∆T = 30 ºC - 10 ºC = 20oC
Q = mc∆T
    = 5 × 4200 × 20
  = 4200000 J
Jadi, jumlah kalor yang diperlukan adalah 420000. (Jawaban D)
4. Air bersuhu 20°C dengan massa 200 gram dicampur dengan air bersuhu 90°C bermassa 300 gram.
Suhu akhir dari campuran tersebut adalah…..
A. 62 oC C. 75 oC
B. 70 oC D. 82 oC
Pembahasan:
m1 = 200 gram
m2 = 300 gram
c1 = c2 = 1 kal/gr°C
ΔT1 = t − 20
ΔT2 = 90 − t
Asas pertukaan kalor/asas black
Qlepas = Qterima
m2 x c2 x ΔT2 = m1 x c1 x ΔT1
300 x 1 x (90 − t) = 200 x 1 x (t − 20)
27000 − 300t = 200t − 4000
27000 + 4000 = 300t + 200t
31000 = 500t
t = 31000 / 500
t = 62°C
Soal Latihan
1. Termometer skala Fahrenheit yang tergantung pada dinding suatu ruang menunjuk angka 860.
Suhu tersebut sama dengan .... (Jawaban : B)
A. 25 oC C. 35 oC
B. 30 oC D. 40 oC

2.Perhatikan gambar grafik di bawah ini!

Grafik kalor-suhu berikut menggambarkan perubahan 4 kg es. Jika kalor jenis es 2100J/kg 0C, kalor
lebur es 330000J/kg dan kalor jenis air 4200J/kg 0C, kalor yang diperlukan pada proses G ke H
adalah ....

A. 25000 J C. 252000J
B. 32500J D. 350000J
3. Es bermassa 200 gram berada pada suhu 0°C dipanasi hingga seluruhnya melebur menjadi air
yang bersuhu 0 °C. Besar kalor yang diperlukan untuk proses tersebut adalah….(Kalor lebur es
= 80 kal/g) (Jawaban: B)

A. 10000 kalori C. 22000 kalori


B. 20000 kalori D. 28000 kalori
4. Air bersuhu 30°C dengan massa 100 gram dicampur dengan air bersuhu 90°C bermassa 200
gram. Suhu akhir campuran tersebut adalah…. (Jawaban : C)

A. 40 oC C. 70 oC
B. 55 oC D. 85 oC
5.Koefisien muai volum adalah bilangan yang menunjukkan ..... (Jawaban: A)
A. bertambahnya volum setiap 1 cm3 suatu C. berkurangnya volum setiap 1 cm3 suatu zat
0
zat bila suhunya naik 1 C bila suhunya naik 10C
3
B. bertambahnya volum setiap 2 cm suatu D. berkurangnya volum setiap 2 cm3 suatu zat
zat bila suhunya naik 10C bila suhunya naik 10C
6. Batang besi panjangnya 4 m pada suhu 20 derajat C. Setelah suhunya mencapai 120 derajat
C, panjang batang besi menjadi ... (α = 0,000011/oC) (Jawaban : C)
A. 4,011 m C. 4,0011 m
B. 4,001 m D. 4,0001 m
F. TEKANAN
Tekanan merupakan gaya yang bekerja pada permukaan benda tiap satuan luasnya dan dirumuskan
dengan: P = F/A
Menentukan tekanan zat cair pada soal dengan rumus : P = p  x g x h
Hukum Pascal: Tekanan yang diberikan pada zat cair dalam ruang tertutup diteruskan ke segala arah
dengan sama besar.
Peralatan yang menggunakan prinsip mesin penghasil kerja hidrolik adalah dongkrak hidrolik, rem
hodrolik, mesin hidrolik pengangkat, pompa sepeda, mesin pengempres kapas (kempa).
Hukum Archimedes: Suatu benda yang dicelupkan sebagian atau seluruhnya ke dalam zat cair akan
mengalami gaya apung yang besarnya sama dengan berat zat cair yang dipindahkan oleh benda
tersebut.
Konsep tenggelam, melayang dan terapung adalah :
a. Mengapung terjadi jika gaya ke atas lebih besar daripada berat benda ( Fa > w)
b. Melayang terjadi jika gaya apung sama dengan  berat benda ( Fa = w)
c. Tenggelam terjadi jika gaya apung benda lebih kecil daripada berat benda ( Fa < w)
Pengaruh massa jenis pada peristiwa tenggelam, melayang dan terapung:
a. Mengapung terjadi jika massa jenis benda lebih kecil daripada massa jenis cairan
b. Melayang terjadi jika massa jenis benda sama dengan massa jenis cairan
c. Tenggelan terjadi jika massa jenis benda lebih besar daripada massa jenis cairan
Pemanfaatan gaya Archimedes dalam kehidupan sehari-hari adalah kapal laut, kapal selam,
jembatan ponton, hidrometer.
Jenis-jenis alat pengukur tekanan udara adalah: a.   Barometer, dan b.      Manometer (alat untuk
mengukur tekanan udara dalam ruang tertutup).

Contoh Soal dan Pembahasan


1.    Sebuah kotak yang bertanya 500 N dan luas alasnya 1 m² diletakkan di atas lantai. Berapakah
tekanan yang diberikan kotak pada lantai?
A. 0,5 N/m² C. 50 N/m²
B. 5000 N/m² D. 500 N/m²
Pembahasan:
Diketahui : F = 500 N, A = luas kotak = 1 m²
Ditanyakan : P
Rumus : P = F/A = 500 N/1 m² = 500 N/m² (Jawaban D)

2. Perhatikan gambar di bawah ini!


    

Jika percepatan gravitasi bumi 10m/s 2, tekanan air pada mulut ikan adalah ....
A. 350 N/m2 C. 3500 N/m2
2
B. 500 N/m D. 5000 N/m2
Pembahasan : Kedalaman air = 50cm – 15cm = 35cm = 0,35m

ph = ꝭ.g.h

ph = 1000 kg/m3.10 m/s2.0,35

ph =3500 N/m2 (Jawaban : C)

3. Jika massa jenis sebuah benda 57000 kg/m3 dicelupkan ke dalam air yang massa jenisnya 1.000
kg/m3, yang terjadi pada benda tersebut adalah..

A. Benda mengapung C. Benda di dasar air


B. Benda melayang D. Benda tenggelam
Pembahasan : massa jenis benda > massa jenis air sehingga benda akan tenggelam (Jawaban : D)
Soal Latihan
1. Perhatikan gambar di bawah ini!

Ruang yang kosong pada tabung setinggi 12 cm, dan percepatan gravitasi bumi 10m/s2. Tekanan zat
zair pada dasar tabung adalah .... (Jawaban : B)
A. 2000 N/m2 C. 2400 N/m2
B. 2240 N/m2 D. 2424 N/m2
2. Berikut adalah bebarapa alat yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari!
1) jembatan ponton (apung)
2) Balon udara
3) pompa sepeda
4) rem hidrolik
5) Kapal laut
Alat yang bekerja berdasarkan hukum Archimedes ditunjukkan oleh nomor.... (Jawaban : A)
A. 1, 2 , dan 5 C. 1,2, dan 3  
B. 1, 2 dan 4 D. 2 dan 4
3. Berikut adalah bebarapa alat yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari!
6) jembatan ponton (apung)
7) dongkrak hidrolik
8) pompa sepeda
9) rem hidrolik
Alat yang bekerja berdasarkan hokum Pascal ditunjukkan oleh nomor.... (Jawaban : D)
A. 1, 2 , 3 dan 4 C. 1 dan 3  
B. 1, 2 dan 3 D. 2 dan 4
4. Sebuah balok kayu bermassa 30 kg disimpan diatas meja. Luas bidang sentuh balok 6.000cm2. Jika
percepatan gravitasi 10 m/s2, tekanan yang dialami meja adalah.. (Jawaban : B)

A. 50 N/m2 C. 550 N/m2


2
B. 500 N/m D. 5000 N/m2
5. Sebuah benda akan mengapung, jik benda tersebut memiliki… (Jawaban : D)

A. Fa = w C. Fa ≠ w
B. Fa < w D. Fa > w
6. Sebuah bejana berhubungan diisi air dan minyak. Massa jenis air 1 g/cm3 dan massa jenis minyak
0,6 g/cm3. Jika tinggi permukaan air dari batas minyak 12 cm, maka tinggi permukaan minyak
adalah.. (Jawaban : C)

A. 12 cm C. 20 cm
B. 18 cm D. 24 cm

TATA SURYA

 Tata surya: susunan benda langit yang terdiri atas matahari sebagai pusatnya, dikelilingi oleh
planet, asteroid, meteoroid, dan komet.
 Bintang: benda langit yang memiliki sumber cahaya sendiri.
 Matahari: bintang bagi bumi. Lapisan matahari terdiri atas korona, kromosfer, fotosfer, dan inti.
 Planet: benda langit yang tidk memiliki sumber cahaya sendiri dan mengorbit pada bintang.
Garis edar planet disebut orbit. Bumi merupakan sebuah planet dan memiliki satelit alami yaitu
bulan. Bumi berotasi dan berevolusi mengorbit matahari .
Rotasi Bumi menyebabkan beberapa pengaruh, yaitu pergantian siang dan malam, gerak semu
harian benda langit, perbedaan waktu di berbagai daerah di dunia, pembelokan arah angin, dan
perbedaan percepatan gravitasi di permukaan bumi.
 Revolusi Bumi: gerakan Bumi mengelilingi Matahari, periode revolusi Bumi untuk melakukan
satu kali revolusi diperlukan waktu 365,25 hari atau dibulatkan menjadi 1 tahun, revolusi Bumi
menyebabkan beberapa pengaruh, yaitu pergantian musim, perubahan lamanya siang dan
malam, gerak semu tahunan matahari, dan terlihatnya rasi bintang yang berbeda setiap
bulannya.
 Komet: benda antarplanet yang meluncur cepat melintasi tata surya, dengan mengorbit
matahari dan orbit berbentuk lonjong. Komet terlihat berupa pijar cahaya mirip ekor yang
panjang sehingga komet sering disebut bintang berekor.
 Asteroid (sabuk asteroid): planet-planet kecil yang berupa bongkahan batu dan terdapat di
antara Mars dan Jupiter.
 Meteoroid: benda langit yang berupa batuan di sekitar ruang antarplanet, dan sebagian besar
berasal dari asteroid atau komet.
 Meteor (bintang jatuh): meteoroid yang memasuki atmosfer bumi dan terlihat berpijar karena
terbakar habis sebelum sampai di bumi.
 Meteorit: sisa-sisa meteoroid yang masuk ke dalam atmosfer bumi dan sampai di permukaan
bumi.
 Satelit: benda kecil yang mengelilingi sebuah planet dan bertindak sebagai pengiring.
 Bulan: satelit bumi dan melakukan tiga gerakan yaitu gerak rotasi pada porosnya, gerak
revolusi terhadap bumi, dan bersama-sama dengan bumi berevolusi terhadap matahari.

Contoh Soal dan Pembahasan


1. Perhatikan ciri-ciri sebuah planet berikut!
1) Merupakan sebuah planet terbesar 2) Mempunyai cincin
3) Berwarna kemerah-merahan 4) Bidang edarnnya antara Mars dan Saturnus
Karakteristik planet Yupiter, ditunjukkan pada nomor…..
A. 1 dan 2 C. 1 dan 3
B. 2 dan 3 D. 1 dan 4
Pembahasan: Planet Yupiter merupakan planet terbesar dan terletak di antara planet Mars dan
planet Saturnus. (Jawaban D)

2. Perhatikan peryataan berikut !


1) Memiliki sebuah satelit
2) Bidang edarnya terletak antara Venus dan Mars
3) Bidang edarnya terletak antara Yupiter dan Venus
4) Terkenal akan cincinnya
Karakteristik planet Bumi terdapat pada nomor…

A. 1) dan 2) C. 1) dan 4)
B. 2) dan 3) D. 3) dan 4)
Pembahasan:
Karakteristik planet bumi adalah mempunyai satu satelit alami yang disebut bulan dan planet bumi
terletak di antara planet Venus dan Mars. (Jawaban A)

3. Di beberapa wilayah di dunia terdapat perbedaan waktu antara satu tempat dengan tempat
lainnya. Hal tersebut merupakan salah satu dampak dari terjadinya…….
A. Revolusi Bumi C. Revolusi Matahari
B. Rotasi Bumi D. Rotasi Bulan
Pembahasan: Rotasi bumi adalah berputarnya bumi mengelilingi porosnya. Akibat rotasi bumi
adalah :
1. Pergantian siang dan malam
2. Terjadinya gerak semu harian matahari (matahari seolah-olah bergerak dari timur ke barat)
3. Adanya perbedaan waktu di tempat yang berbeda
4. Pembelokan arah angin (Jawaban B)
4.Matahari adalah salah satu anggota tata surya yang termasuk dalam golongan bintang. Salah satu
alsannya adalah…
A. Sebagai pusat tata surya C. Mampu memancarkan cahaya sendiri
B. Mampu memantulkan cahaya D. Bersinar sangat terang
Pembahasan: Matahari merupakan bintang dalam tata surya, bintang merupakan benda langit yang
menghasilkan cahaya sendiri (Jawaban : C)
Soal Latihan
1.Benda langit yang berada di ruang angkasa bergerak mendekati bumi. Kemudian terjadi gesekan
dengan atmosfer bumi sehingga menimbulkan panas. Panas yang terjadi akan menyebabkan benda
langit tersebut hancur sebelum sampai ke bumi. Pijaran cahaya tersebut terkadang dapat terlihat di
malam hari. Keadaan ini memberikan kesan seperti bintang berpindah atau bintang jatuh. Namun
ada beberapa benda langit yang dapat menembus dan sampai ke bumi yang disebut dengan . . .
(Jawaban : A)
A.     meteorit C. asteroid
B. meteor D. meteorid
2.Gempa bumi mempunyai kekuatan yang berbeda-beda. Kekuatan gempa diukur menggunakan
satuan skala Richter. Alat yang digunakan untuk mengukur gempa yaitu . . . (Jawaban : A)
A. seismograf C. barometer
B. termometer D. anemorichter
3. Gerhana bulan akan terjadi jika terjadi peristiwa …. (Jawaban : C)
A. Posisi matahari, bulan, dan bumi berada C. Posisi matahari, bumi, dan bulan berada
pada satu garis lurus pada satu garis lurus
B. Posisi bumi, matahari, dan bulan berada D. Posisi bulan, matahari, dan bumi berada
pada satu garis lurus pada satu garis lurus
4.Asteroid merupakan benda langit yang letaknya berada diantara planet….. dan …. (Jawaban : A)
A.a Mars- Yupiter C. Saturnus-Uranus
B. Bumi-Mars Ga
D. Mars- saturnus
5. Perhatikan gambar dan pernyataan di bawah ini!

Planet satu-satunya yang dapat dihuni oleh manusia ditunjukkan oleh nomor…. (Jawaban : B)
A. 2 C. 6
B. 3 D. 7
6. Perhatikan gambar dan pernyataan di bawah ini!

Planet yang memiliki ciri yaitu dikelilingi oleh cincin yang tampak indah dan jelas ditunjukkan oleh
nomor ….(Jawaban : C)
A. 2 C. 6
B. 3 D. 7
7. Perhatikan sifat benda langit berikut!
1. Lintasannya sangat lonjong.
2. Lintasannya berada diantara planet Mars dengan Yupiter
3. Dilihat dari bumi tampak seperti bintang berpindah.
4. Ketika memasuki atmosfer bumi terbakar dan berpijar
Ciri yang dimiliki oleh meteor ditunjukkan oleh nomor .... (Jawaban :D)
A. 1 dan 3 C. 2 dan 3
B. 1 dan 4 D. 3 dan 4

Anda mungkin juga menyukai