Anda di halaman 1dari 2

Hai sahabat fillahku..

Assalamualaikum, hari ini kita mau menjelaskan cara memperjuangan cinta


menurut islam, bagaimana yaa ? Yuks mari kita bahas. Cinta telah hadir sejak zaman nabi adam
diciptakan dan kemudian Allah menciptakan hawa untuk pasangan hidupnya. Cinta menurut islam
sendiri adalah fitrah alami manusia dan tanpa keberadaan cinta, orang yang menyebutnya sebagai
perasaan hampa. Cinta juga kadang memberikan inspirasi buat dan pengorbanan akan tetapi cinta juga
kadang membuat kesengsaran. Nah maka dari itu islam memberikan cara memperjuangan cinta
menurut Islam. Ada 10 cara untuk memperjuangankannya! Tetapi disini saya hanya menjelaskan 5
caranya karena keterbatasan tempat. Mari kita bahas yang

1. Niatkan karena Allah

Jangan mencintai karena hawa nafsu seperti hanya mencintai fisik dan harta saja, jika mencintai
hanya dengan kedua tersebut nantinya akan dihinakan oleh Allah. Dijelaskan pada surah Al-Qashas :50

" Maka jika mereka tidak menjawab (tantanganmu) ketauhilah bahwa sesungguhnya mereka hanyalah
mengikuti hawa nafsu mereka (belaka). Dan siapakah yang lebih sesat daripada orang yang mengikuti
hawa nafsunya dengan tidak mendapatkan pentunjuk dari Allah sedikitpun. Sesungguhnya Allah tidak
akan memberikan petunjuk bagi orang-orang yang dzalim. Nah dari ayat tersebut maka mencintai
seseorang niatkan karna Allah. Seperti kata " Mencintailah yang menciptakan habis itu baru cintailah
yang diciptakan".

2. Menjaga Pandangan

Mencintai seseorang yang belum halal untuk kita secara berlebihan walaupun kita mendekat secara
langsung, ini termasuk zina mata. Zina mata perlu di hindari juga. Lebih baik memang kamu mencintai
dia memperjuangkannya secara halal.Tetapi harus ingat kita harus bisa menjaga diri dan menjaga
kerhormatan. Seperti dijelaskan di dalam hadist " janganlah engakau iringkan satu pandangan kepada
wanita yang belum muhrim dengan pandangan lain, karena pandangan yang pertama itu halal bagimu,
tetapi tidak yang kedua. (HR. ABU DAUD).

3. Mendekat Karna Allah

Jangan lupa melibatkan Allah dalam segala hal, termasuk urusan untuk memperjuangkan cinta.
Mendekat dan memperbanyak amal kebaikan kepada Allah. Perjuangngakan cinta dengan cara
bangunlah di sepertiga malam untuk memperjuangkannya. Seperti dijelaskan dalam hadist " jika ia
mendekat kepadaKU sejengkal, aku mendekat padanya sehasta, jika mendekat kepada KU sehasta, Aku
akan mendekat sedepa. Dan jika ia mendekat dengan berjalan, maka aku akan mendatangi dengan
cepat. (HR. BUKHARI)

4. Jauhi Zina

Dalam memperjuangkan cinta, hal yang perlu dihindari adalah tentang zina. Zina apapun dilarang
baik zina mata, zina hati, zina pikiran dan zina perbuatan harus dihindari karena jika melakukannya
tanpa hubungan yang halal ini akan menuju ke dosa besar. Dalam hal ini dijelaskan dalam hadist : "
Barang siapa yang beriman kepada hari akhir, maka janganlah berkhalwat (berduaan) dengan seseorang
wanita tanpa disertai mahramnya karena sesungguhnya yang ketiga adalah syetan. (HR. AHMAD).

5. Shalat Istikarah

Shalat Istikarah adalah shalat sunah yang dikerjakan untuk meminta petunjuk Allah oleh mereka
yang bingung menentukan pilihan. Nah dengan memperjuangkan cinta juga boleh dianjurkan untuk
melakukan sholat istikarah untuk memantapkan hati dan pilihan. Seperti yang tertera dalam firman
Allah SWT dalam QS. AL- Anbiya : 89 " Ya Tuhanku, Janganlah engkau membiarkan aku seorang diri,
engkaulah ahli waris yang paling baik".

Nah dari ke 5 cara diatas itulah yang bisa diikuti untuk memperjuangkan cinta menurut Islam. Sekian dan
terima kasih bila ada salah pengetikkan saya pengurus ITP KRA memohon maaf. Sampai berjumpa
kembali dan semoga slalu dalam lindungan Allah. #ITPKRA #memperjuangkancinta #cintaislam

Anda mungkin juga menyukai