Anda di halaman 1dari 8

Proposal Rekayasa Perangkat Lunak

Public Transportation Mapping & All-transportation comparison

Disusun Oleh:
Evi Kristina Lestari Purba (171401136)
Reksa Anjangsara (171401097)
Abraham Aldio S (171401082)
Alya Nabila Ridwan Ritonga (171401094)
Aldeza Juan (171401116)

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

FAKULTAS ILMU KOMPUTER & TEKNOLOGI INFORMASI

2020/2021
REQUIREMENT DOCUMENT

1. Pendahuluan
  

1.1.    Tujuan dan Ruang Lingkup Software


Tujuan dari pembuatan aplikasi ini adalah untuk membuat suatu aplikasi yang memudahkan
masyarakat untuk mencari harga yang lebih murah dalam bertransportasi dan mengetahui waktu yg
efektif ketika dia menggunakan angkot atau ojek online yang lebih efektif dan murah harga nya,
terkhusus bagi masyarakat kota Medan. Belakangan ini biaya transportasi dari ojek online mahal.
Sehingga aplikasi ini sangat membantu masyarakat khusus nya di kota medan..

1.2.    Definisi
Beberapa definisi kata yang akan sering dipakai :

Admin            Orang yang dapat mengedit, menambah, atau menghapus data pada sistem;

Database           Sistem yang menyimpan semua informasi yang dimonitor oleh sistem ini.

ERD                   Entity Relationship Diagram; Diagram yang menunjukkan hubungan antar

Entitas.

SRS Software Requirement Specification; Suatu dokumen yang mendeskripsikan

semua fungsi dari sistem yang diusulkan dan kendala yang terjadi ketika

sistem beroperasi, seperti dokumen ini.

Log in                Mengakses sistem dengan memasukkan identitas dari akun pengguna dan

kata sandi untuk mendapatkan hak akses akun.

Log out          Keluar dari akun yang sedang aktif pada sistem.

Harga Ini adalah biaya transportasi yang akan dipilih nantinya

Transportasi Alat transportasi yg akan dibandingkan dan di pilih oleh user.

Profile                Berisi informasi User.

Review              Memberi penilaian dan/atau ulasan terhadap aplikasi tersebut.

Search               Melakukan pencarian tempat terhadap lokasi yg dituju berdasarkan judul / kata kunci.
1.3.    Referensi
Adapun referensi yang digunakan dalam membantu proses pembuatan dokumen SRS ini :

·          http://cheesterzone.blogspot.com/2011/04/dokumen-srs-sistem-informasi.html

·          https://hasrulbakri.wordpress.com/2011/05/23/contoh-dokumen-srs-software-requirement-
spesification/

1.4.    Sistematika
Dokumen SRS ini dibagi menjadi tiga bagian utama, yaitu :

Pendahuluan, berisi penjelasan tentang tujuan pembuatan dan lingkup masalah yang dipengaruhi
oleh aplikasi yang dikembangkan, definisi, referensi dan sistematika.

Deskripsi Umum, berisi penjelasan secara umum mengenai aplikasi yang akan dikembangkan,
meliputi perspektif deskripsi umum sistem,karakteristik pengguna, batasan-batasan dan asumsi
penggunaan.

Spesifikasi Kebutuhan, berisi uraian kebutuhan aplikasi secara lebih rinci.

2. Deskripsi Umum 
  

2.1.    Perspektif
User harus mendaftar dan login terlebih dahulu jika ingin menggunakan aplikasi ini. Kemudian
pengguna dapat melakukan pembandingan harga terhadap transportasi yang akan ia gunakan. Dengan
melakukan login terlebih dahulu juga dapat menyimpan data user pada aplikasi tersebut, sehingga
dapat diketahui kecenderungan user terhadap tempat-tempat yg sering ia kunjungi di kota Medan.

2.2.    Kegunaan
Produk memungkinkan User untuk melihat harga yg lebih terjangkau dalam bertransportasi di kota
Medan.

Fungsi-fungsi dari produk adalah :

User Admin

Login Login

Profile

Harga

Review

Search

2.3.    Karakteristik Pengguna


Berikut adalah jenis pengguna beserta karakteristiknya yang akan menggunakan produk.

Penggun Karakteristik
a

User User dapat melihat harga transportasi apabila menggunakan ojek online dan tidak
menggunakan ojek online di kota Medan.

Admin Admin dapat mengubah data.Mengatur jalan nya system pada aplikasi.

2.4.    Batasan-Batasan
Beberapa batasan dalam menggunakan aplikasi ini :
·         User hanya dapat melihat harga dari transportasi yg di gunakan jadi bukan memesan ojek online nya
di aplikasi ini.

·        Admin yang sudah terdaftar hanya dapat melihat dan mengedit rute yang ada pada list.

2.5.    Asumsi dan Ketergantungan


Asumsi dan ketergantungan dalam menggunakan aplikasi ini :

·         Pengguna sudah mengerti dalam memakai layanan aplikasi perbandingan biasanya.

3. Spesifikasi Kebutuhan
       

3.1.    Kebutuhan Fungsional


Berikut adalah Use Case Diagram dari masing-masing role.

1. User
 Dapat melakukan login dan logout.
 Dapat memasukkan rute yg akan di banding dengan harga tansportasi.
 Dapat melihat profile.
 Dapat mengetahui alat transportasi di sekitarnya.

2. Admin
 Menentukan lokasi yang akan dimasukkan ke dalam aplikasi ini.
 Menentukan alat transportasi yg akan dimasukkan dalam aplikasi ini.
3.2.    Kebutuhan Antarmuka Eksternal
3.2.1.   Kebutuhan Antarmuka Pengguna
Antarmuka pengguna harus bisa berinteraksi dengan antarmuka yang ditampilkan sistem pada layar
smartphone Android (utama), laptop, komputer, tablet, dan sebagainya.

3.2.2.   Kebutuhan Antarmuka Perangkat Keras


Perangkat keras yang digunakan harus mampu untuk terhubung dengan koneksi internet, serta
memiliki daya yang cukup.

3.2.3.   Kebutuhan Antarmuka Perangkat Lunak


Perangkat lunak yang dibutuhkan untuk mengoperasikan perangkat lunak ialah:

·         Sistem Operasi : OS Android

·         Database : Firebase

3.2.4.   Kebutuhan Antarmuka Komunikasi


Tidak diterapkan pada sistem ini.
4. User Stories
  

User

Sebagai seorang User, saya ingin melakukan login / logout dari akun saya.

Sebagai seorang User, saya ingin mengedit profil / akun saya.

Sebagai seorang User, saya ingin melihat alat transportasi di kota Medan.

Sebagai seorang User, saya ingin membandingkan biaya perjalan transportasi di Medan.

Admin

Sebagai seorang Admin, saya ingin mengedit daftar User.

Sebagai seorang Admin, saya ingin mengedit daftar tempat di meedan.

Sebagai seorang Admin, saya ingin menampilkan, menambah, meng-update sistem.

Anda mungkin juga menyukai