Anda di halaman 1dari 2

Particulate Matter (PM-10)

Particulate matter (PM) adalah istilah untuk partikel padat atau cair yang ditemukan di
udara. Partikel dengan ukuran besar atau cukup gelap dapat dilihat sebagai jelaga atau
asap. Sedangkan partikel yang sangat kecil dapat dilihat dengan mikroskop electron.
Partikel berasal dari berbagai sumber baik mobile dan stasioner (diesel truk,
woodstoves, pembangkit listrik, dll), sehingga sifat kimia dan fisika partikel sangat
bervariasi. Partikel dapat langsung diemisika  atau terbentuk di atmosfer saat polutan
gas seperti SO2 dan NOx bereaksi membentuk partikel halus.

PM-10 Standar merupakan partikel kecil yang  bertanggung jawab untuk efek kesehatan
yang merugikan karena kemampuannya untuk mencapai daerah yang lebih dalam pada
saluran pernapasan. PM-10 termasuk partikel dengan diameter 10 mikrometer atau
kurang. Standar kesehatan berdasarkan PP No. 41 Tahun 1999 untuk PM-10 adalah 150
µg/Nm3 (24 jam).
Efek utama bagi kesehatan manusia dari paparan PM-10 meliputi: efek pada
pernapasan dan sistem pernapasan, kerusakan jaringan paru-paru, kanker, dan
kematian dini. Orang tua, anak-anak, dan orang-orang dengan penyakit paru-paru
kronis, influenza, atau asma, sangat sensitif terhadap efek partikel. PM-10 yang asam
juga dapat merusak bahan buatan manusia dan merupakan penyebab utama
berkurangnya jarak pandang.

PM-10 dianalisa dengan metode gravimetric.

Gbr. Peralatan Analisa PM-10 (http://www.tisch-env.com)


Perhitungan

Dimana
V          = Volume udara yang dihisap ( m 3 )
F1         = Laju alir awal ( m3/ menit )
F2         = Laju alir akhir ( m3/ menit )
t           = waktu pengambilan contoh uji ( menit )

Pa        = tekanan barometer rata2 selama pengambilan contoh uji ( kpa )

Ta        = Temperatur selama pengambilan contoh uji. (°K ).

298     = temperatur pada kondisi normal 25 o C atau 298 K

101,3  = tekanan pada kondisi normal 1 atm ( k Pa )

C          = Konsentrasi partikulat  ( µg/Nm 3 )


W1       = Berat filter sebelum pengambilan contoh udara (gram)
W2       = Berat filter sesudah pengambilan contoh udara (gram)
V          = Volume udara yang dihisap ( m 3 )
10^6    = Konversi g ke µg

Anda mungkin juga menyukai