Anda di halaman 1dari 1

Nama : Marthorika N. L.

Asbanu
NIM : 18210030
Semester/Kelas : IV/B
Tugas Dogmatika II

Keempat pendekatan Kristologi yakni pendekatan dari atas, bawah, depan dan belakang
dapat kita pakai dalam memaknai siapa Yesus Kristus dan karya-Nya. Memahami Yesus dengan
keempat pendekatan ini menjadi menarik karena kita dapat mengetahui dan meyakini bahwa
Yesus adalah penguasa zaman, Ia sepenuhnya Allah dan sepenuhnya manusia. Pendekatan
Kristologi dari belakang mengingatkan kita bahwa Yesus sudah ada sebelum langit dan bumi
diciptakan. Itu berarti bahwa Yesus juga turut berperan dalam menciptakan langit, bumi serta
segala isinya. Dengan demikian Yesus adalah Allah (pendekatan Kristologi dari atas).
Setelah menciptakan, Ia memelihara kehidupan umat-Nya dengan turut ada dalam
kerangka sejarah Perjanjian Allah dengan Israel. Ini membuktikan bahwa sebagai pencipta, Ia
mengasihi ciptaan-Nya. Karena itu, ketika manusia ciptaan-Nya jatuh dalam dosa Ia sendiri
berinisiatif menyelamatkan manusia. Ia mengerjakan keselamatan bagi manusia ciptaan-Nya
yang telah berdosa dengan cara menjadi sama dengan manusia dalam segala hal kecuali dosa. Ia
disiksa, disalibkan, mati, dikuburkan dan bangkit atau menang atas maut. Yesus benar-benar
menderita karena perlakuan tidak adil yang Dia alami. Penderitaan-Nya membuktikan bahwa
Yesus sepenuhnya manusia (pendekatan Kristologi dari bawah).

Kemenangan-Nya atas maut menjadi bukti bahwa Yesus adalah Raja di masa lampau,
Raja yang berkuasa sekarang dan masa yang akan datang sebagai Raja yang menghakimi
(pendekatan Kristologi dari depan). Raja yang bertakhta dalam Kerajaan Allah. Karenanya,
pendekatan Kristologi dari depan menyadarkan kita akan pentingnya persiapan diri. Bahwa
selama menjalani kehidupan saat ini (masa kini), kita pun dituntut untuk menaati semua ajaran
dan kehendak Kristus agar kita dapat menikmati kehidupan kekal dalam Kerajaan Sorga. Dengan
demikian, kita dapat mengenal Yesus dengan keempat pendekatan ini tanpa memisahkan satu
dengan yang lainnya.

Anda mungkin juga menyukai