Anda di halaman 1dari 1

Skenario B Blok 13

Angkatan 2018
“Batuk Tidak Berkesudahan“
Tn. Novel, 35 tahun, seorang karyawan swasta, tinggal di rumah susun, datang berobat ke rumah
sakit dengan keluhan batuk berdarah yang semakin bertambah sejak 3 hari yang lalu. Sejak 1 bulan
yang lalu, Tn. Novel mengeluh sering batuk berdahak berwarna kuning kehijauan. Keluhan tersebut
disertai demam tidak terlalu tinggi, berkeringat banyak pada malam hari, penurunan nafsu makan,
penurunan berat badan, kadang-kadang batuk disertai nyeri dada. Sejak 2 minggu yang lalu terkadang
batuk disertai bercak darah, tampak berupa garis kemerahan saja. Tn. Novel tinggal di rumah bersama
istri dan satu orang anak yang berusia 3 tahun. Teman satu ruangan di kantor Tn. Novel ada yang
mengalami keluhan yang sama. Sebelumnya Tn. Novel tidak pernah mengalami keluhan serupa.
Riwayat minum obat 6 bulan disangkal. Dokter menganjurkan Tn. Novel melakukan pemeriksaan
rontgen paru.
Pemeriksaan fisik:
Kesadaran: composmentis, BB 45 kg, TB 164 cm.
Tanda Vital: TD 110/70 mmHg, Nadi 98x/menit, pernapasan 20 x/menit, Suhu 37.7oC.
Keadaan Spesifik:
Kepala: Konjungtiva tidak pucat
Thoraks:Paru
Inspeksi : statis dan dinamis simetris
Palpasi : stem fremitus meningkat pada lapangan paru kanan atas
Perkusi : redup pada apeks paru kanan
Auskultasi : vesikuler menurun dan ronki basah sedang pada lapangan atas paru kanan
Abdomen: datar, lemas, bising usus (+) normal, hepar dan lien tidak teraba
Ekstremitas: dalam batas normal
Pemeriksaan Penunjang:
Laboratorium
Hb: 11 g%, WBC: 8.000/mm3, LED 140 mm/jam, Hitung jenis 0/2/2/70/20/6.

Anda mungkin juga menyukai