Anda di halaman 1dari 2

UNIVERSITAS SARJANAWIYATA TAMANSISWA

Jl. Batikan UH3/1043 Tahunan Umbulharjo Yogyakarta 55167


Telp. (0274) 562265 Fax.547042
Website: www.ustjogja.ac.id E-mail: humas@ustjogja.ac.id

PENGUMUMAN
Nomor: 149/UST/Rek/VII/2020

TENTANG
PELAKSANAAN WISUDA BAGI LULUSAN PERIODE APRIL 2020
UNIVERSITAS SARJANAWIYATA TAMANSISWA

Salam dan bahagia,


Berdasarkan hasil Rapat Pimpinan Universitas pada Senin, 06 Juli 2020 perihal Pelaksanaan
Wisuda Periode April 2020 dengan ini Pimpinan Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa Yogyakarta
mengumumkan beberapa hal terkait Pelaksanaan Wisuda Bagi Lulusan Periode April 2020 sebagai
berikut:

1. Merevisi Surat Edaran Rektor No 132/UST/Rektor/VI/2020 butir 1 tentang ditiadakannya


upacara Wisuda bagi lulusan periode April 2020.
2. UST akan melaksanakan Upacara Wisuda bagi Wisudawan/Wisudawati Periode April 2020
dengan perlakukan khusus pada masa pandemi Covid-19 sesuai dengan protokol kesehatan
yang ketat.
3. Upacara Wisuda selama pandemi ini akan dibagi pelaksanaannya menjadi 3 hari pada Selasa
s.d. Kamis, 11 s.d. 13 Agustus 2020.
4. Peserta Upacara Wisuda yang akan dilaksanakan pada 11-13 Agustus 2020 adalah
Wisudawan/Wisudawati Periode April 2020 dengan ketentuan:
a. Calon Peserta Upacara Wisuda 11-13 Agustus 2020 mendaftarkan diri dengan mengisi
formulir pendaftaran Wisuda pada laman ustjogja.ac.id/formwisuda mulai tanggal 10
s.d. 30 Juli 2020. Pendaftaran akan ditutup pada 30 Juli 2020 pukul 13.00 WIB.
b. Bagi Wisudawan/Wisudawati yang belum mengambil ijazah dan dana pengembalian
Rp 300.000,- maka tidak dipungut biaya.
c. Bagi Wisudawan/Wisudawati yang telah mengambil ijazah tetapi tidak mengambil
dana pengembalian Rp 300.000,- maka tidak dipungut biaya.
d. Bagi Wisudawan/Wisudawati yang telah mengambil ijazah dan mengambil dana
pengembalian Rp 300.000,- maka dipungut biaya sebesar Rp 300.000,-.
 Biaya pendaftaran Wisuda dapat dikirim melalui transfer atau dibayarkan ke Bank
BNI atas nama Rektor UST dengan nomor rekening 0176715713.
 Bukti pembayaran difoto/discan kemudian diunggah (di-upload) pada formulir
pendaftaran.
5. Informasi Pelaksanaan Upacara Wisuda 11-13 Agustus 2020 sebagai berikut:
a. Upacara Wisuda akan dilaksanakan di Gedung Pusat UST lantai 4, Jalan Batikan UH III/
1043, Tahunan, Umbulharjo, Yogyakarta.
b. Upacara Wisuda hanya dihadiri oleh Wisudawan/Wisudawati Periode April 2020 yang
telah mendaftar sesuai dengan poin 4, tidak disertai dengan kedua orang tua/wali.

1/2
c. Wisudawan/Wisudawati yang menunjukan gejala flu (pilek, batuk, demam) dan suhu
tubuh lebih dari 37,50C tidak diperkenankan memasuki area Kampus Pusat UST untuk
mengikuti Upacara Wisuda.
d. Pada saat Prosesi Upacara Wisuda, Wisudawan/Wisudawati tidak didampingi orang
tua/wali.
e. Toga akan dipinjamkan selama 1 minggu setelah pelaksanaan Upacara Wisuda guna
memberikan kesempatan Wisudawan/Wisudawati berfoto bersama anggota keluarga.
f. Wisudawan/Wisudawati yang telah mengambil ijazah dan samir harus membawa
stopmap tempat ijazah berwarna biru beserta samir untuk kelengkapan aksesori
Wisudawan/Wisudawati pada saat pelaksanaan Upacara Wisuda.
g. Bagi Wisudawan/Wisudawati yang datang sendiri pada saat Upacara Wisuda dengan
mengendarai sepeda motor maka sepeda motor dapat diparkirkan di lantai basement
Gedung Pusat UST Yogyakarta selama acara wisuda berlangsung.
h. Bagi Wisudawan/Wisudawati yang diantar pada saat Upacara Wisuda, pengantar dapat
memasuki area Gedung Pusat hanya untuk menurunkan (dropping) Wisudawan/
Wisudawati dan kemudian meninggalkan area Gedung Pusat. Pengantar tidak
diperkenankan tinggal di kompleks Gedung Pusat UST.
i. Informasi lebih rinci mengenai:
 Waktu Pengambilan Toga,
 Jadwal Pembagian Pelaksanaan Upacara Wisuda, dan
 Protokol Pelaksanaan Upacara Wisuda
akan diumumkan pada laman www.ustjogja.ac.id selamat-lambatnya 5 hari setelah
masa pendaftaran wisuda ditutup.
6. Wisudawan/Wisudawati dari luar D.I.Yogyakarta dan akan datang mengikuti Upacara Wisuda
UST diwajibkan untuk mengisi data diri pada ustjogja.ac.id/formcovid.
7. Hal-hal yang belum diatur dalam pengumuman ini, akan diatur kemudian.
8. Informasi lebih lanjut mengenai pelaksanaan upacara wisuda pada 11-13 Agustus 2020 dapat
menghubungi nomor telepon/hp pada jam kerja (pukul 08.00 – 14.00) di bawah ini:
a. Telp (0274) 4291544; atau
b. Whatsapp 0896 7144 3846 (Sdr. Hemi), 0856 2936 656 (Sdri. Tia) atau 0856 4324 2356
(Sdr. Ardhi)

Demikian pengumuman ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerja sama yang baik kami
ucapkan terima kasih.

Salam.

Yogyakarta, 07 Juli 2020


Rektor,

Prof. Drs. H. Pardimin, M.Pd., Ph.D.


NIP. 19580404 198303 1 002

2/2

Anda mungkin juga menyukai