Anda di halaman 1dari 8

EnviroSan: Vol.

2, Nomor 2, Desember 2019

ANALISIS PENERAPAN SISTEM TANGGAP DARURAT KEBAKARAN


DI PT X
Zaki Muthahhari Lubis1, Juli Soemirat2, Didin Agustian Permadi3

Jurusan Teknik Lingkungan, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan Institut Teknologi Nasional,
Jl. PH.H. Mustofa No. 23, Bandung 40124, Indonesia
E-mail: zakimuthahhari@gmail.com

ABSTRAK
Kebakaran merupakan api yang tidak terkendali yang dapat terjadi karena bereaksinya 3 unsur, yaitu bahan mudah terbakar,
sumber panas, dan oksigen. Kebakaran ini berpotensi terjadi pada industri yang memiliki ketiga unsur tersebut yang
dampaknya dapat mengakibatkan kerugian bagi aset-aset perusahaan, termasuk fasilitas dan pekerjanya. Maka dari itu,
kebakaran termasuk salah satu jenis keadaan darurat yang paling umum terjadi pada industri. Bagi industri yang terdapat
potensi bahaya tersebut, perlu memiliki suatu sistem tanggap darurat kebakaran untuk mempersiapkan hal-hal teknis yang
harus dilakukan ketika kebakaran itu terjadi. PT X merupakan salah satu industri di Indonesia yang bergerak dibidang
elektronik yang mempunyai potensi bahaya kebakaran di 4 area kerja, yaitu area office, produksi elektronik, mekanik, dan
modul surya. Dengan demikian, perlu dilakukan evaluasi sistem tanggap darurat kebakaran di lingkungan kerja PT X yang
meliputi manajemen tanggap darurat, sarana proteksi aktif, dan sarana penyelamatan jiwa. Kondisi eksisting dari masing-
masing komponen tersebut dibandingkan dengan beberapa standar yang berlaku, yaitu NFPA 10, 13, 14, 72, 101, Kepmen
PU No. 11/2000, dan Permen PU No. 26/2008. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan sistem tanggap darurat
kebakaran di PT X atas dasar standar yang berlaku sebesar 57,75 %. Angka tersebut menunjukkan tingkat keandalan dengan
nilai Kurang (K), karena terdapat beberapa komponen yang penerapannya belum ada dan untuk beberapa komponen yang
sudah ada, tidak sesuai dengan standar yang berlaku.
Kata Kunci: Kebakaran, Industri, Sistem Tanggap Darurat

ABSTRACT
Wildfire is an uncontrolled fire that can occur because of the reaction of 3 elements, namely combustible material, heat
source, and oxygen. This fire has the potential to occur in industries that have these three elements, the impact of which can
result in losses for company assets, including facilities and workers. Therefore, fires are one of the most common types of
emergencies in the industry. For industries that have this potential hazard, it is necessary to have a fire emergency response
system to prepare technical things that must be done when the fire occurs. PT X is one of the industries in Indonesia engaged
in electronics that has the potential for fire hazards in 4 work areas, namely the office area, electronic production, mechanics,
and solar modules. Thus, it is necessary to evaluate the fire emergency response system in PT X's work environment which
includes emergency response management, active protection facilities, and life-saving facilities. The existing conditions of
each component are compared with several applicable standards, namely NFPA 10, 13, 14, 72, 101, Kepmen PU No.
11/2000, and Permen PU No. 26/2008. The results showed that the application of the fire emergency response system at PT
X on the basis of applicable standards was 57.75%. This figure shows the level of reliability with a value of Less (K)
because there are some components for which the application does not yet exist and for some existing components, it is not
in accordance with applicable standards.

Keyword: Fire, Industry, emergency response system

Bahaya yang perlu diperhatikan di industri adalah bahaya


PENDAHULUAN yang dapat menimbulkan keadaan darurat dan
Era globalisasi membuat sektor industri mengalami mengakibatkan pekerja serta masyarakat di sekitarnya
kemajuan pesat yang mendorong industri untuk terancam, salah satunya yaitu bahaya kebakaran.
meningkatkan produktivitas, kualitas, dan efisiensi kerja. Kebakaran merupakan api yang tidak terkendali yang
Kemajuan tersebut dibuktikan dengan ditemukannya dapat terjadi karena bereaksinya 3 unsur, yaitu bahan
peralatan dan bahan-bahan baku baru untuk mudah terbakar, sumber panas, dan oksigen. Jika
menghasilkan produk-produk yang baru pula. Akan kebakaran sudah terjadi, maka industri harus melakukan
tetapi, bahan-bahan baku dan produk yang dihasilkan penanggulangan yang tepat dan sesuai dengan standar
dari proses produksi terkadang mengandung bahan atau prosedur yang berlaku agar pekerja selamat,
berbahaya yang mudah terbakar atau meledak yang meminimalkan kerusakan industri, dan ancaman bahaya
apabila terjadi kesalahan sedikit saja dalam penggunaan bagi masyarakat sekitarnya dapat terhindar. Bahaya
atau penanggulangannya dapat mengakibatkan bencana tersebut dapat dicegah apabila industri memiliki
besar yang menimbulkan kerugian yang sangat besar kemauan dan kemampuan untuk mencegahnya. Oleh
pula. Penggunaan teknologi terkini dengan material karena itu, potensi bahaya kebakaran harus ditemukan
berbahaya dan proses kerja yang kompleks, terdapat dan diteliti, agar selanjutnya risiko yang dihasilkan tidak
potensi bahaya yang besar jika tidak dikelola dengan berdampak besar atau bahkan dapat dicegah.
baik yang memungkinkan terjadinya kecelakaan kerja Perusahaan seperti PT X merupakan salah satu
dan bahkan keadaan darurat. perusahaan di bawah koordinasi Kementerian Badan

70
EnviroSan: Vol. 2, Nomor 2, Desember 2019

Usaha Milik Negara (BUMN) di Indonesia yang khusus mengelola bahan berbahaya memiliki tingkat
berpotensi mengalami kebakaran. Perusahaan ini telah risiko kebakaran yang tinggi yang akan menimbulkan
mengembangkan bisnis dan produk-produknya dalam kerugian sangat besar karena menyangkut nilai aset yang
bidang elektronik untuk industri dan infrastruktur. Dari tinggi pula (Ashary dkk., 2015).
kegiatan operasional yang ada di lingkungan kerja PT X,
Konsep dan Klasifikasi Kebakaran
potensi bahaya kebakaran berasal dari penggunaan bahan
bakar mesin seperti bensin dan solar, oli, gas liquefied Kebakaran dapat terjadi jika ketiga unsur api (bahan
petroleum gas (LPG), gas asetilen, dan sebagainya. bakar, sumber panas, dan oksigen) saling bereaksi satu
Selain itu, peralatan yang digunakan dalam aktivitas dengan lainnya. Api akan terbentuk dari suatu proses
produksi juga berpotensi terjadinya korsleting listrik. kimiawi antara uap bahan bakar dengan oksigen dan
Bahkan pada tahun 2010, di perusahaan ini telah terjadi bantuan panas. Teori ini dikenal sebagai segitiga api (fire
kebakaran di salah satu unit kerjanya yang triangle) (Ramli, 2010). Dalam Permenakertrans No.
mengakibatkan kerugian bagi aset-aset perusahaan, 4/1980, kebakaran dapat diklasifikasikan sebagai berikut:
termasuk fasilitas dan pekerjanya. Tabel 1. Klasifikasi Kebakaran
Keputusan Menteri Tenaga Kerja Republik Indonesia Kelas Jenis Contoh
Nomor 186 Tahun 1999 tentang Unit Penanggulangan A Bahan Kebakaran dengan bahan
Kebakaran di Tempat Kerja, menyebutkan bahwa padat bakar padat bukan logam.
pengurus atau pengusaha wajib mencegah, mengurangi B Bahan cair Kebakaran dengan bahan
dan memadamkan kebakaran, dan latihan dan gas bakar cair atau gas mudah
penanggulangan kebakaran di tempat kerja. Hal terbakar.
demikian perlu dilakukan, karena perusahaan harus C Listrik Kebakaran instalasi listrik
memproteksi aset-aset yang mereka miliki. Maka dari bertegangan.
itu, perlu dilakukan evaluasi mengenai penerapan sistem D Bahan Kebakaran dengan bahan
tanggap darurat kebakaran di PT X untuk mengetahui logam bakar logam.
kesesuaian sistem yang dibuat atas dasar standar yang Sumber: Ramli, 2010
berlaku dan setiap elemen perusahaan harus tanggap
dalam menghadapi keadaan darurat kebakaran. Identifikasi Bahaya Kebakaran
Dalam melakukan identifikasi risiko kebakaran dapat
TINJUAN PUSTAKA dilakukan pendekatan sebagai berikut (Ramli, 2010):
Keadaan Darurat a. Sumber Kebakaran
Mengidentifikasi sumber kebakaran dapat dilakukan
Keadaan darurat merupakan suatu kejadian mendadak
melalui pendekatan segitiga api, yaitu sumber bahan
yang menyebabkan banyak kematian atau cedera yang
bakar, sumber panas, dan sumber oksigen.
parah kepada pekerja dan masyarakat sekitar atau yang
b. Proses Produksi
dapat mengganggu dan menghentikan proses industri,
Proses produksi juga mengandung berbagai potensi
perdagangan, dan menyebabkan kerusakan lingkungan,
bahaya kebakaran dan peledakan, seperti reaktor,
serta merugikan secara finansial dan citra masyarakat
proses pemanasan, pembakaran, dan lainnya.
secara umum (Salami dkk., 2015).
c. Material Mudah Terbakar
Setiap perusahaan memiliki potensi bencana yang berasal
Identifikasi risiko kebakaran memperhitungkan
dari alam maupun non alam. Oleh sebab itu dibutuhkan
jenis material yang digunakan, disimpan, diolah
persiapan dalam menghadapi bencana/ keadaan darurat
atau diproduksi di suatu tempat kerja.
untuk meminimalkan kerugian yang dapat terjadi akibat
keadaan darurat tersebut, sehingga dibutuhkan Sistem Tanggap Darurat Kebakaran
kesiapsiagaan tanggap darurat (Faeliskah dkk., 2017).
Sistem pengamanan kebakaran adalah satu atau
Kebakaran kombinasi dari metoda yang digunakan pada bangunan
gedung untuk memperingatkan orang terhadap keadaan
Kebakaran merupakan salah satu keadaan darurat yang
darurat, penyediaan tempat penyelamatan, membatasi
paling umum terjadi (OSHA, 1984). Bahaya kebakaran
penyebaran kebakaran, dan pemadaman kebakaran
adalah bahaya yang diakibatkan oleh adanya ancaman
termasuk sistem proteksi aktif dan pasif (Permen PU No.
potensial terkena pancaran api sejak dari awal terjadi
26/2008).
kebakaran hingga penjalaran api, asap, dan gas yang
Dalam sistem tersebut, terdapat siklus tanggap darurat
ditimbulkan (Permen PU No. 26/2008).
bencana yang merupakan serangkaian kegiatan yang
Kebakaran juga merupakan peristiwa yang sangat
dilakukan dengan segera pada saat terjadi bencana untuk
merugikan semua pihak, hal ini menimbulkan
menangani dampak buruk yang ditimbulkan yang
menimbulkan berbagai macam kerugian yang bersifat
meliputi kegiatan penyelamatan dan evakuasi korban,
ekonomi maupun non ekonomi seperti sakit, cedera, dan
harta benda, pemenuhan kebutuhan dasar, perlindungan,
bahkan meninggal dunia (Sambada dkk., 2016).
pengurusan pengungsi, serta pemulihan prasarana dan
Masalah bahaya kebakaran di industri sangat berbeda
sarana (Annilawati dan Fitri, 2019).
dengan tempat umum atau pemukiman. Industri yang

71
EnviroSan: Vol. 2, Nomor 2, Desember 2019

Manajemen Tanggap Darurat Kebakaran Keterangan Nilai Parameter


Manajemen kebakaran dilaksanakan dalam tiga tahapan Kurang Sesuai 50 Jika hanya terdapat
yang dimulai dari pencegahan, penanggulangan beberapa komponen
kebakaran, dan rehabilitasinya. Pencegahan dilakukan namun semuanya
sebelum kebakaran terjadi (pra kebakaran), memenuhi syarat
penanggulangan saat kejadian, dan rehabilitasi dijalankan
Cukup Sesuai 75 Jika semua komponen
setelah kebakaran (pasca kebakaran) (Ramli, 2010).
lengkap namun beberapa
Sarana Proteksi Aktif belum memenuhi syarat
Sistem proteksi kebakaran aktif adalah sistem proteksi Sesuai 100 Jika semua komponen
kebakaran yang secara lengkap terdiri atas sistem lengkap dan semuanya
pendeteksian kebakaran baik manual ataupun otomatis, memenuhi syarat
sistem pemadam kebakaran berbasis air seperti sprinkler,
pipa tegak, dan selang kebakaran, serta sistem pemadam Sumber: Fitri dan Sufianto, 2018
kebakaran berbasis bahan kimia, seperti APAR dan Tabel 3. Tingkat Penilaian Audit Kebakaran
pemadam khusus (Permen PU No. 26/2008). Nilai Kesesuaian Keandalan
> 80-100 Sesuai persyaratan Baik (B)
Sarana Penyelamatan Jiwa 60-80 Terpasang tetapi ada Cukup (C)
Sarana penyelamatan adalah sarana yang dipersiapkan sebagian kecil instalasi/
untuk dipergunakan oleh penghuni maupun petugas penerapan yang tidak
kebakaran dalam upaya penyelamatan jiwa manusia sesuai persyaratan
maupun harta benda bila terjadi kebakaran pada suatu <60 Tidak sesuai sama sekali Kurang (K)
bangunan gedung dan lingkungan (Permen PU No. Sumber: Badan Litbang PU Departemen Pekerjaan
26/2008). Umum, 2005

METODOLOGI PENELITIAN HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN


Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian Gambaran Umum Perusahaan
kualitatif dengan menggunakan metode pengamatan
PT X merupakan sebuah industri yang bergerak dibidang
langsung/ observasi dan wawancara kepada pihak
elektronik untuk industri dan infrastruktur yang berada di
perusahaan. Identifikasi bahaya kebakaran di lingkungan
bawah koordinasi Kementrian BUMN di Indonesia.
kerja PT X dilakukan dengan meninjau kegiatan
Dalam perkembangannya, perusahaan ini telah
operasional yang berpotensi menimbulkan bahaya
menunjukkan pengalaman dalam bidang broadcasting,
kebakaran.
jaringan infrastruktur telekomunikasi, elektronik untuk
Dalam penelitian ini, pengumpulan data menggunakan
pertahanan, sistem persinyalan kereta api di berbagai
checklist komponen-komponen yang harus ada dalam
jalur kereta api di Pulau Jawa dan Sumatera, sistem
penerapan sistem tanggap darurat kebakaran. Peninjauan
elektronika daya untuk kereta api listrik, dan Pembangkit
dilakukan di 4 area kerja yang telah ditentukan dari hasil
Listrik Tenaga Surya (PLTS) yang telah terpasang di
identifikasi bahaya kebakaran yang kemudian
berbagai pelosok Indonesia. PT X berlokasi di Jalan
dibandingkan dengan standar-standar berikut:
Soekarno Hatta Nomor 442, Kelurahan Pasirluyu,
 NFPA 10, NFPA 13, NFPA 14, NFPA 72, dan
Kecamatan Regol, Kota Bandung.
NFPA 101;
 Kepmen PU No. 11/2000; Identifikasi Bahaya Kebakaran di PT X
 Permen PU No. 26/2008; PT X memiliki 4 area kerja yang berpotensi
Data yang telah terkumpul selanjutnya diolah dan menimbulkan bahaya kebakaran berdasarkan proses
dianalisis dengan membandingkan kondisi eksisting kerja yang dilakukan. Area-area tersebut yaitu area
komponen sistem tanggap darurat kebakaran yang ada office, produksi elektronik, mekanik, dan modul surya.
dengan standar-standar tersebut. Tingkat kesesuaiannya Keempat area ini menggunakan beberapa peralatan dan
menggunakan standar penilaian sebagai berikut: bahan-bahan/ material yang berbahaya. Peralatan yang
Tabel 2. Kriteria Kesesuaian Eksisting Terhadap Standar dimaksud yaitu kompor, crane, solder, laser, dan
Keterangan Nilai Parameter sebagainya, serta material seperti bensin, solar, oli, gas
Tidak Ada 0 Jika tidak terpasang atau LPG, dan gas asetilen.
belum memiliki suatu Sesuai dengan klasifikasi kebakaran yang tercantum
komponen yang dimaksud dalam Permenakertrans No. 4/1980, bahaya kebakaran
yang terdapat di lingkungan kerja PT X termasuk dalam
Tidak Sesuai 25 Jika terdapat semua kelas A (bahan padat bukan logam), kelas B (bahan cair
komponen dan semuanya dan gas), dan kelas C (kebakaran listrik). Selain itu,
belum memenuhi syarat berdasarkan klasifikasi bahaya kebakaran dalam
Kepmenaker No. 186/1999, PT X yang merupakan jenis

72
EnviroSan: Vol. 2, Nomor 2, Desember 2019

tempat kerja pabrik elektronika termasuk klasifikasi misalnya penggunaan sarana-sarana proteksi,
bahaya kebakaran sedang 1. pemadaman api, evakuasi, dan sebagainya.

Manajemen Tanggap Darurat Pelatihan Tanggap Darurat


Sesuai dengan persyaratan Kepmen PU No. 11/2000, PT Program tanggap darurat yang dilaksanakan dalam
X wajib menerapkan Manajemen Penanggulangan pelatihan tanggap darurat bertujuan untuk mengisolasi
Kebakaran (MPK) di lingkungan kerjanya karena sumber bahaya dan mengamankan area lain dari
memiliki luas area >5.000 m2. PT X memiliki 1 penyebaran efek sumber bahaya yang lebih luas (Pratiwi
manajemen tanggap darurat untuk seluruh area kerja dkk., 2013). Selain itu, pelaksanaan pelatihan tersebut
yang terdiri dari organisasi tanggap darurat, prosedur juga bertujuan agar seluruh penghuni bangunan (pekerja,
tanggap darurat, dan pelatihan tanggap darurat. Tingkat kontraktor, dan tamu) menjadi lebih telatih dan sigap
kesesuaian manajemen tanggap darurat PT X dapat dalam menghadapi bencana kebakaran. Pelatihan ini juga
dilihat sebagai berikut: melibatkan Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bandung
Tabel 4. Rata-Rata Tingkat Kesesuaian Manajemen sebagai instruktur dalam penanganan kebakaran.
Tanggap Darurat di PT X Kekurangan dari pelatihan ini yaitu baru dilaksanakan
Manajemen Tanggap Darurat setiap setahun sekali dan belum sesuai dengan yang
No. Komponen Tingkat dipersyaratkan standar, yaitu minimal 6 bulan sekali.
Kesesuaian
Sarana Proteksi Aktif
1 Organisasi Tanggap Darurat 79,16 %
2 Prosedur Tanggap Darurat 100 % Sistem proteksi aktif merupakan kemampuan peralatan
3 Pelatihan Tanggap Darurat 62,50 % dalam mendeteksi dan memadamkan kebakaran,
Rata-Rata 80,55 % pengendalian asap, dan sarana penyelamatan kebakaran
(Hesna dkk., 2009). Tingkat kesesuaian sarana proteksi
Sumber: Hasil Analisis, 2019
aktif di PT X dapat dilihat sebagai berikut:
Organisasi Tanggap Darurat Tabel 5. Rata-Rata Tingkat Kesesuaian Sarana Proteksi
Organisasi tanggap darurat adalah pengelompokan Aktif di Area Office
orang-orang serta penetapan tugas masing-masing Sarana Proteksi Aktif
dengan tujuan terciptanya aktivitas yang berkaitan Tingkat
No. Komponen
dengan kedaruratan (Handayana dkk., 2016). Hasil Pemenuhan
wawancara dan telaah dokumen menunjukkan bahwa PT Alat Pemadam Api Ringan
1 96,87 %
X memiliki struktur organisasi tanggap darurat yang (APAR)
dibentuk melalui Surat Keputusan (SK) Direktur Utama 2 Alarm 88,89 %
PT X. Pembentukan organisasi/ tim tersebut bertujuan 3 Detektor Kebakaran 0%
untuk menanggulangi keadaan darurat di lingkungan 4 Sprinkler 0%
kerja PT X. Pekerja yang ditunjuk menjadi bagian dalam Sistem Pipa Tegak dan Selang
5 0%
tim tersebut harus mengerti tindakan-tindakan yang harus Kebakaran
diakukan saat terjadi keadaan darurat, khususnya 6 Hidran 0%
kebakaran. Dengan demikian, pekerja harus dibekali 7 Sistem Pengendalian Asap 25 %
pengetahuan yang memadai, misalnya dengan pelatihan Sistem Pasokan Daya Listrik
untuk meningkatkan kompetensi dalam menghadapi 8 90 %
Darurat
kebakaran. 9 Pusat Pengendali Kebakaran 0%
Prosedur Tanggap Darurat Rata-Rata 33,42 %
Sumber: Hasil Analisis, 2019
Penyusunan prosedur penanggulangan kebakaran sangat Tabel 6. Rata-Rata Tingkat Kesesuaian Sarana Proteksi
penting dan terkait dengan pedoman dalam mengambil Aktif di Area Produksi Elektronik
langkah atau tindakan yang harus dilakukan saat
Sarana Proteksi Aktif
kebakaran terjadi (Mufilda dan Martiana, 2019).
Tingkat
Prosedur tanggap darurat dibuat agar ketika terjadi No. Komponen
Pemenuhan
keadaan darurat (kebakaran), setiap pekerja dapat
Alat Pemadam Api Ringan
melakukan tindakan tepat yang harus dilakukan. 1 98,43 %
(APAR)
Prosedur ini dilaksanakan tidak hanya saat terjadi
2 Alarm 0%
kebakaran, tetapi juga pada saat melakukan simulasi
3 Detektor Kebakaran 0%
tanggap darurat kebakaran. Setelah itu, kegiatan tersebut
4 Sprinkler 0%
akan dilakukan evaluasi untuk memperbaiki kekurangan
atau tindakan yang kurang tepat sesuai dengan prosedur Sistem Pipa Tegak dan Selang
5 0%
yang ada. pihak perusahaan juga perlu membuat Kebakaran
prosedur-prosedur lain yang lebih teknis atau mendetail, 6 Hidran 0%
7 Sistem Pengendalian Asap 25 %

73
EnviroSan: Vol. 2, Nomor 2, Desember 2019

Sarana Proteksi Aktif penampatannya belum sesuai dengan standar NFPA 10,
Tingkat karena menghambat jalur evakuasi dan beberapa APAR
No. Komponen
Pemenuhan lainnya belum terdapat simbol.
Sistem Pasokan Daya Listrik
8 90 % Alarm
Darurat
9 Pusat Pengendali Kebakaran 0% Alarm kebakaran terpasang di setiap lantai di area office,
Rata-Rata 23,71 % produksi mekanik, dan modul surya, namun belum
Sumber: Hasil Analisis, 2019 terpasang di area produksi elektronik. Seluruh alarm
Tabel 7. Rata-Rata Tingkat Kesesuaian Sarana Proteksi tersebut berjenis manual. Pengujian fungsi alarm
Aktif di Area Produksi Mekanik dilaksanakan setiap 3 kali dalam setahun dengan situasi
Sarana Proteksi Aktif darurat yang berbeda (tidak hanya kebakaran).
Tingkat Pemeriksaan alarm juga dilakukan oleh P3K3 yang
No. Komponen meliputi penunjuk alarm, baterai, speaker, dan power
Pemenuhan
Alat Pemadam Api Ringan supply.
1 98,43 % Sistem alarm yang ada belum terintegrasi dengan
(APAR)
detektor dan sprinkler karena belum terpasangnya kedua
2 Alarm 88,89 %
alat tersebut. Agar penerapannya sesuai dengan standar
3 Detektor Kebakaran 0%
NFPA 72, sistem alarm yang baik harus terintegrasi
4 Sprinkler 0%
dengan detektor kebakaran dan sistem sprinkler, karena
Sistem Pipa Tegak dan Selang
5 0% terdapat kemungkinan terjadi kebakaran yang tidak
Kebakaran
hanya dapat terdeteksi oleh pekerja saja, tetapi perlu
6 Hidran 0%
dibantu oleh sarana pendeteksian tersebut.
7 Sistem Pengendalian Asap 25 %
Sistem Pasokan Daya Listrik Sistem Pengendalian Asap
8 90 %
Darurat Sistem pengendalian asap merupakan sistem yang
9 Pusat Pengendali Kebakaran 0% bekerja untuk mencegah asap kebakaran masuk ke dalam
Rata-Rata 33,59 % ruangan, sehingga udara tetap aman selama proses
Sumber: Hasil Analisis, 2019 evakuasi kebakaran berlangsung. Sistem yang diterapkan
Tabel 8. Rata-Rata Tingkat Kesesuaian Sarana Proteksi di area office, produksi mekanik, dan modul surya yaitu
Aktif di Area Produksi Modul Surya menggunakan exhaust fan ventilasi, sementara di area
Sarana Proteksi Aktif produksi elektronik menggunakan smoke absorber.
Tingkat Namun di semua area tersebut belum memiliki sistem
No. Komponen
Pemenuhan pengendalian asap yang dipersyaratkan Permen PU No.
Alat Pemadam Api Ringan 26/2008, yaitu air handling unit (AHU). AHU dapat
1 98,43 %
(APAR) mengontrol suhu, kelembaban, dan tingkat kebersihan
2 Alarm 88,89 % udara, terutama saat udara di dalam ruangan tercemar
3 Detektor Kebakaran 0% oleh asap kebakaran. Untuk alat smoke absorber juga
4 Sprinkler 0% sebenarnya memiliki fungsi yang mirip dengan AHU.
Sistem Pipa Tegak dan Selang Bahkan dapat mengolah dan menyerap racun serta
5 0%
Kebakaran menjernihkan udara yang tercemar dengan kandungan
6 Hidran 0% zeolit dan karbon aktif didalamnya. Penerapan AHU
7 Sistem Pengendalian Asap 25 % akan lebih efektif karena kapasitasnya yang lebih besar.
Sistem Pasokan Daya Listrik Sistem Pasokan Daya Listrik Darurat
8 90 %
Darurat
9 Pusat Pengendali Kebakaran 0% Seluruh unit kerja yang berada di lingkungan kerja PT X
Rata-Rata 33,59 % memiliki sumber listrik darurat/ cadangan yang sama,
Sumber: Hasil Analisis, 2019 yaitu menggunakan 2 buah generator set (genset). Pada
genset pertama merupakan genset model lama yang
Alat Pemadam Api Ringan (APAR) sudah tidak dioperasikan lagi dan hanya digunakan
Terdapat beberapa buah APAR di keempat area tersebut sebagai genset cadangan, sedangkan genset kedua
yang ditempatkan di sepanjang sarana jalan keluar. merupakan genset utama yang biasa digunakan pada saat
Seluruh APAR dilakukan pemeliharaan secara rutin keadaan darurat. Penambahan sumber listrik darurat
setiap sebulan sekali pada saat kegiatan inspeksi K3L berjenis baterai perlu dipertimbangkan, karena sumber
yang dilakukan oleh P2K3 dengan melakukan listrik darurat harus diperoleh sekurang-kurangnya dari 2
pengecekan pada bagian-bagian APAR seperti segel, sumber tenaga listrik yaitu baterai dan genset sesuai
nozzle, selang, tabung, indikator tekanan, dan masa dengan persyaratan Permen PU No. 26/2008.
kadaluarsa. Hasil temuan observasi menunjukkan
terdapat salah satu APAR di area office yang

74
EnviroSan: Vol. 2, Nomor 2, Desember 2019

Sarana Penyelamatan Jiwa Tabel 12. Rata-Rata Tingkat Kesesuaian Sarana


Penyelamatan Jiwa di Area Produksi Modul Surya
Sebagai sebuah fasilitas, sarana penyelamatan jiwa
Sarana Penyelamatan Jiwa
terdiri dari beberapa komponen yang saling
Tingkat
menghubungkan. Tingkat kesesuaian sarana No. Komponen
Pemenuhan
penyelamatan jiwa di PT X dapat dilihat sebagai berikut:
1 Sarana Jalan Keluar 85 %
Tabel 9. Rata-Rata Tingkat Kesesuaian Sarana
Penyelamatan Jiwa di Area Office 2 Tangga Darurat 65,91 %
Sarana Penyelamatan Jiwa 3 Pintu Darurat 85,71 %
Tingkat 4 Koridor 80 %
No. Komponen 5 Lobi 66,67 %
Pemenuhan
1 Sarana Jalan Keluar 85 % 6 Petunjuk Arah Jalan Keluar 75 %
2 Tangga Darurat 0% 7 Penerangan Darurat 100 %
3 Pintu Darurat 0% Tempat Berkumpul
8 100 %
4 Koridor 80 % Sementara
5 Lobi 33,33 % 9 Komunikasi Darurat 93,75 %
6 Petunjuk Arah Jalan Keluar 0% Rata-Rata 83,56 %
7 Penerangan Darurat 100 % Sumber: Hasil Analisis, 2019
Tempat Berkumpul Sarana Jalan Keluar
8 100 %
Sementara
Setiap lantai di keempat area tersebut, memiliki 1 sarana
9 Komunikasi Darurat 93,75 %
jalan keluar. Sarana ini harus bebas hambatan agar pada
Rata-Rata 54,67 %
saat digunakan dalam keadaan darurat dapat berfungsi
Sumber: Hasil Analisis, 2019 dengan maksimal. Selain itu, juga dapat mempermudah
Tabel 10. Rata-Rata Tingkat Kesesuaian Sarana proses evakuasi korban. Jika mengacu pada standar
Penyelamatan Jiwa di Area Produksi Elektronik NFPA 101, setiap bangunan harus memiliki lebih dari 1
Sarana Penyelamatan Jiwa alternatif jalan keluar yang letaknya berjauhan. Hal ini
Tingkat bertujuan agar proses penyelamatan diri bisa dilakukan
No. Komponen
Pemenuhan dengan lebih cepat lagi.
1 Sarana Jalan Keluar 85 %
2 Tangga Darurat 0% Tangga Darurat
3 Pintu Darurat 0% Tangga darurat merupakan tempat yang paling aman
4 Koridor 0% untuk evakuasi korban kebakaran dan harus aman dari
5 Lobi 66,67 % gas yang berbahaya (Kowara dan Martiana, 2017).
6 Petunjuk Arah Jalan Keluar 75 % Tangga darurat hanya terdapat di area produksi modul
7 Penerangan Darurat 100 % surya saja yang terletak di bagian sisi kanan gedung.
Tempat Berkumpul Tangga tersebut berada di area luar gedung yang
8 100 % menghubungkan lantai 2 langsung menuju ruang terbuka.
Sementara
9 Komunikasi Darurat 93,75 % Hal-hal teknis yang perlu diperbaiki sesuai standar
Rata-Rata 57,82 % NFPA 101, yaitu tangga darurat harus terhubung dengan
Sumber: Hasil Analisis, 2019 pintu darurat dan juga harus dibuat di dalam gedung
Tabel 11. Rata-Rata Tingkat Kesesuaian Sarana (indoors). Dengan demikian, tangga darurat yang dapat
Penyelamatan Jiwa di Area Produksi Mekanik menghubungkan area dalam dengan area luar gedung,
Sarana Penyelamatan Jiwa serta sudah terhubung dengan pintu darurat, maka proses
Tingkat evakuasi kebakaran dapat terbantu dengan lebih mudah
No. Komponen dan cepat.
Pemenuhan
1 Sarana Jalan Keluar 85 % Pintu Darurat
2 Tangga Darurat 0%
Pintu darurat juga hanya terdapat di area produksi modul
3 Pintu Darurat 0%
surya yang berada di lantai dasar bagian samping kanan
4 Koridor 0%
gedung. Pintu tersebut menghubungkan antara ruang
5 Lobi 0%
perakitan dengan area terbuka (outdoors). Dari hasil
6 Petunjuk Arah Jalan Keluar 75 % observasi lapangan menunjukkan akses menuju pintu
7 Penerangan Darurat 100 % darurat ini belum bebas hambatan karena terhalang
Tempat Berkumpul beberapa benda seperti kipas angin dan alat-alat
8 100 %
Sementara perakitan modul surya.
9 Komunikasi Darurat 93,75 % Pintu darurat yang sudah ada belum terdapat tanda atau
Rata-Rata 50,42 % petunjuk. Selain itu, sarana tersebut juga belum tersedia
Sumber: Hasil Analisis, 2019 pada lantai 2 sampai lantai 3. Sama halnya seperti pada

75
EnviroSan: Vol. 2, Nomor 2, Desember 2019

tangga darurat, pintu ini perlu dibuat di setiap lantai yang darurat terjadi, seluruh unit kerja dapat menggunakan
terhubung langsung dengan tangga darurat. Lalu lokasi ini dengan mengikuti rambu-rambu yang
penempatannya harus di jalur yang bebas hambatan agar mengarahkan menuju titik kumpul atau assembly point.
memperlancar proses evakuasi dan penyelamatan diri. Kondisi area tersebut juga relatif aman karena hanya
Setiap pintu darurat harus dipasang tanda sebagai berupa lahan kosong. Akses menuju lokasi ini juga
informasi keberadaan pintu darurat. mudah dijangkau oleh setiap pekerja. Tetapi yang
membedakan ialah jarak dan waktu tempuhnya dari
Koridor
masing-masing gedung/ area kerja. Walaupun penerapan
Koridor hanya terdapat di area office dan produksi modul tempat berkumpul ini telah sesuai dengan standar NFPA
surya yang berfungsi sebagai jalan utama dan akses yang 101, namun perlu juga dipertimbangkan untuk membuat
menghubungkan setiap ruangan yang dapat dilalui oleh titik kumpul darurat di beberapa titik agar dapat tersebar
pekerja. Kemudian koridor juga dapat berguna sebagai di area-area lain dan tidak berkumpul di 1 titik saja.
salah satu jalur evakuasi ketika terjadi kebakaran.
Komunikasi Darurat
Koridor di kedua area tersebut belum bebas hambatan,
karena di sepanjang lintasannya digunakan untuk Seluruh area kerja di lingkungan PT X menggunakan
menyimpan barang. Material koridor terbuat dari bahan sarana komunikasi darurat berupa Handy Talky (HT).
beton dan bahan interior koridor tidak mudah terbakar. Sarana ini berguna untuk memberikan peringatan,
himbauan, dan instruksi suara ketika terjadi keadaan
Lobi darurat. Komunikasi dengan pihak luar menggunakan
Area kerja yang memiliki lobi utama yaitu area office, telepon yang berada di setiap ruangan, karena
produksi elektronik, dan modul surya. Lobi berguna instalasinya sudah terhubung dengan sumber listrik
sebagai akses jalan masuk dan keluar yang utama pada darurat. Komunikasi internal sebaiknya tidak hanya
sebuah bangunan gedung yang dapat dilalui oleh pekerja mengandalkan HT saja karena kemampuan suaranya
dan juga tamu. Hasil temuan dari observasi lapangan yang terbatas. Sarana komunikasi yang dapat diusulkan
menunjukkan akses menuju lobi di area office belum penambahannya sesuai dengan standar NFPA 101, yaitu
sesuai dengan standar Permen PU No. 26/2008, karena seperti fire alarm telephone socket atau loud speaker.
akses tersebut terhalang sebuah pembatas pintu. Hal Dengan kedua alat tersebut dapat memberikan instruksi
tersebut dapat menjadi hambatan ketika keadaan darurat suara yang dapat terdengar ke seluruh penjuru ruangan.
terjadi. Belum terproteksinya lobi dengan sprinkler juga
Rekapitulasi Akhir Sistem Tanggap Darurat
merupakan kekurangan dari penerapan lobi ini. Kebakaran di PT X
Petunjuk Arah Jalan Keluar Hasil evaluasi sistem tanggap darurat kebakaran di PT X
memperoleh persentase angka yang berbeda-beda di
Petunjuk arah jalan keluar terpasang di area produksi
setiap areanya. Rekapitulasi tingkat kesesuaiannya dapat
elektronik, mekanik, dan modul surya. Setiap petunjuk
dilihat sebagai berikut:
arah yang ada ditempatkan pada bagian atas dinding di
Tabel 13. Rekapitulasi Tingkat Kesesuaian Sistem
setiap pintu keluar. Tanda/ petunjuk berupa papan
Tanggap Darurat Kebakaran di PT X
berbentuk persegi yang bertuliskan “EXIT” dengan
Area
ukuran yang besar dan dapat terlihat dengan jelas.
Komponen Office Prod. El. Prod. Prod.
Petunjuk tersebut berfungsi untuk memberikan informasi Mekanik M.S.
arah jalan keluar kepada setiap penghuni gedung, Man. 80,55 % 80,55 % 80,55 % 80,55 %
terutama saat terjadi kebakaran. Hal teknis yang belum Tanggap
sesuai dengan standar Permen PU No. 26/2008, yaitu Darurat
seluruh tanda eksit belum dilengkapi atau terhubung Sarana 33,42 % 23,71 % 33,59 % 33,59 %
dengan penerangan darurat. Proteksi
Aktif
Penerangan Darurat Sarana 54,67 % 57,82 % 50,42 % 83,56 %
Penyelamat
Penerangan darurat yang terpasang di seluruh area kerja
an Jiwa
berupa lampu darurat. Penerangan ini menggunakan
Rata-Rata 56,21 % 54,03 % 54,85 % 65,90 %
baterai cadangan dan sekaligus tersambung dengan Total Rata- 57,75 %
sumber listrik utama dan darurat. Penempatan lampu Rata
darurat juga sudah ditempatkan di area-area yang sering Sumber: Hasil Analisis, 2019
dilewati oleh pekerja seperti koridor, tangga, dan lobi. Total rata-rata tingkat kesesuaian sistem tanggap darurat
Seluruh penerapan penerangan darurat ini sudah sesuai kebakaran di PT X atas dasar standar yang berlaku
dengan yang dipersyaratkan Permen PU No. 26/2008. sebesar 57,75 %. Angka tersebut menunjukkan tingkat
Tempat Berkumpul Sementara keandalan dengan nilai Kurang (K) sesuai dengan
standar dari Badan Penelitian dan Pengembangan
PT X memiliki tempat berkumpul sementara terpusat
(Litbang) Pekerjaan Umum (PU). Hal tersebut
yang terletak di area parkir mobil. Ketika keadaan dikarenakan dari setiap area yang dievaluasi, terdapat

76
EnviroSan: Vol. 2, Nomor 2, Desember 2019

beberapa komponen yang penerapannya belum ada dan Keputusan Menteri Tenaga Kerja Republik Indonesia
untuk beberapa komponen yang sudah ada, tidak sesuai No. KEP./186/MEN/1999 tentang Unit
dengan persyaratan yang berlaku. Penanggulangan Kebakaran di Tempat Kerja.
Kowara, A. R., dan Martiana, T. (2017). Analisis Sistem
KESIMPULAN Proteksi Kebakaran Sebagai Upaya Pencegahan
Berdasarkan hasil pembahasan, maka dapat disimpulkan dan Penanggulangan Kebakaran. Jurnal
bahwa PT X memiliki 4 area kerja yang berpotensi besar Manajemen Kesehatan Yayasan RS Dr. Soetomo, 3
(1).
terjadi kebakaran berdasarkan kegiatan operasionalnya,
yaitu area office, produksi elektronik, mekanik, dan Mufilda, M. R., Martiana, T. (2019). Sistem Tanggap
modul surya. Hasil akhir evaluasi sistem tanggap darurat Darurat Kebakaran di Gedung Administrasi
kebakaran di lingkungan kerja PT X menunjukkan Perusahaan Listrik. The Indonesian Journal of
Occupational Safety and Health, 8 (1).
tingkat kesesuaian terhadap standar yang berlaku sebesar
57,75 %. Angka tersebut menunjukkan tingkat keandalan National Fire Protection Association (NFPA) 10. (1995).
dengan nilai Kurang (K). Standard for Portable Fire Extinguisher. United
Saran yang dapat diberikan yaitu pihak perusahaan perlu State of America: National Fire Protection
Association.
mempertimbangkan untuk melengkapi sarana-sarana
yang berkaitan dengan kedaruratan, khususnya National Fire Protection Association (NFPA) 101.
kebakaran. Selain sebagai bentuk kepatuhan terhadap (1995). Life Safety Code. United State of America:
peraturan yang berlaku, juga untuk menjaga aset-aset National Fire Protection Association.
perusahaan agar dampak terburuk dari bencana National Fire Protection Association (NFPA) 13. (1995).
kebakaran dapat ditekan seminimal mungkin. Installation of Sprinkler System. United State of
America: National Fire Protection Association.
DAFTAR PUSTAKA
National Fire Protection Association (NFPA) 14. (1995).
Annilawati, N., Fitri, A. M. (2019). Analisis Sistem Standard for Installation of Standpipes, Private
Tanggap Darurat Bencana Rumah Sakit X di Hydrant, and Hose System. United State of
Jakarta Selatan Tahun 2018. Jurnal Ilmiah America: National Fire Protection Association.
Kesehatan Masyarakat Universitas Pembangunan
Nasional Veteran Jakarta, 11 (2). National Fire Protection Association (NFPA) 72. (1995).
National Fire Alarm Code. United State of
Ashary, I. Z., Kurniawan, B., dan Widjasena, B. (2015). America: National Fire Protection Association.
Analisis Sistem Tanggap Darurat Kebakaran di
Area Produksi Industri Kimia PT X Tahun 2015. OSHA. (1984). Accident Prevention. United State of
Jurnal Kesehatan Masyarakat Universitas America: OSHA.
Diponegoro, 3 (3). Peraturan Menteri Pekerjaan Umum No. 26/PRT/M/2008
Badan Litbang PU Departemen Pekerjaan Umum (2005). tentang Persyaratan Teknis Sistem Proteksi
Pemeriksaan Keselamatan Kebakaran Bangunan Kebakaran Pada Bangunan Gedung dan
Gedung. Jakarta: Departemen Pekerjaan Umum. Lingkungan.

Faeliskah, Kurniawan, B., Suroto. (2017). Analisis Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi No.
Implementasi Sistem Tanggap Darurat PER.04/MEN/1980 tentang Syarat-Syarat
Berdasarkan OHSAS 180001:2007 Klausul 4.4.7 di Pemasangan dan Pemeliharaan Alat Pemadam Api
PT X Kalimantan Selatan. Jurnal Kesehatan Ringan.
Masyarakat Universitas Diponegoro, 5 (1). Pratiwi, M. A., Lestari, F., dan Ridwansyah. (2013).
Fitri, M. E., dan Sufianto, H. (2018). Studi Tingkat Analisis Implementasi Sistem Tanggap Darurat
Keandalan Keselamatan Kebakaran Pasar Andir Berdasarkan Asosiasi Perlindungan Kebakaran
Kota Bandung. Jurnal Arsitektur Universitas Nasional 1600. Jurnal Kesehatan Masyarakat
Brawijaya, 6 (3). Nasional Universitas Indonesia, 7 (10).

Handayana, S. H., Suroto, dan Kurniawan, B. (2016). Sambada, G. H., Kurniawan, B., dan Suroto. (2016).
Analisis Manajemen Pelaksanaan Pada Analisis Sistem Tanggap Darurat Kebakaran di
Kesiapsiagaan dan Tanggap Darurat di Gedung Container Yard 02 Terminal Petikemas PT
Perkantoran X. Jurnal Kesehatan Masyarakat Pelabuhan Indonesia III (Persero) Semarang Tahun
Universitas Diponegoro, 4 (1). 2016. Jurnal Kesehatan Masyarakat Universitas
Diponegoro, 4 (4).
Hesna, Y., Hidayat, B., dan Suwanda, S. (2009).
Evaluasi Penerapan Sistem Keselamatan Ramli, S. (2010). Petunjuk Praktis Manajemen
Kebakaran Pada Bangunan Gedung Rumah Sakit Kebakaran. Jakarta: Dian Rakyat.
DR. M. Djamil Padang. Jurnal Rekayasa Sipil Salami, I., dkk. (2015). Kesehatan dan Keselamatan
Universitas Andalas, 5 (2). Lingkungan Kerja. Yogyakarta: Gadjah Mada
Keputusan Menteri Negara Pekerjaan Umum No. University Press.
11/KPTS/2000 tentang Ketentuan Teknis
Manajemen Penanggulangan Kebakaran di
Perkotaan.

77

Anda mungkin juga menyukai