Anda di halaman 1dari 7

Penggantian Gemuk

Pentingnya penggantian gemuk


Gemuk memburuk dikarenakan penggunaan, karena terkena
panas, atau karena masuknya air atau debu. Memburuknya
gemuk menciptakan karat, atau menciptakan kekendoran
karena bushing mengalami keausan.
Gemuk dengan sifat yang berbeda seperti tahan panas,
tahan air, dan stabilitas mekanikal digunakan pada lokasi
yang berbeda. Oleh karena itu, pastikan untuk menggu-
nakan tipe gemuk spesifikasi.

(1/1)

Kelistrikan
Uraian
Sistem kelistrikan membuat kendaraan dapat dikendarai
dengan lebih aman dan membuat interior lebih nyaman.
Bila sistem rusak, maka akan berbahaya untuk mengendarai
kendaraan. Oleh karena itu, lakukan perawatan.

Theses are the maintenance items which are


related to the electrical system.
• Lampu
• Lampu peringatan
• Penghapus & pembasuh kaca
• Air conditioner

(1/1)

Lampu
Apa itu lampu?
Setiap lampu dipasang untuk penglihatan saat pengendaraan
malam hari untuk menginformasikan pengemudi disekitar
guna memastikan keselamatan. Beberapa lampu digunakan
untuk penerangan interior.
Pentingnya pemeriksaan / penggantian lampu
• Lampu memburuk dikarenakan penggunaan, dan
filamen terbakar.
• Bila bohlam lampu tanda belok terbakar, maka sangat berba-
haya untuk berganti jalur atau membelok ke kiri atau kanan.
• Bila bohlam lampu rem terbakar, ada kemungkinan bahaya
tabrakan belakang.
Penggantian bohlam
• Bila satu dari pasangan bohlam lampu putus, disarankan
untuk mengganti bohlam yang lain juga pada saat yang
bersamaan, karena bohlam yang lain juga mendekati
masa habisnya.
• Gunakan bohlam yang tepat karena berbeda-beda
menurut daya dan tempat dimana digunakan.
Interval pemeriksaan
Pemeriksaan:
setiap 10,000km (6,000mil) atau 6 bulan

(1/2)

-21-
Tipe-tipe bohlam
Digunakan berbagai macam bohlam lampu besar, seperti bohlam lampu besar, bohlam lampu rem, dan bohlam lampu dome.

Bohlam biasa Bohlam halogen Bohlam HID Bohlam ujung tunggal Bohlam kaki baji Bohlam ujung ganda
(2/2)

Lampu Peringatan
Apa itu lampu peringatan?
• Adalah lampu yang menyala saat ada masalah pada
sistem, keperluan pengisian kembali atau penggantian,
atau untuk membantu pengemudi berkendara dengan aman.
• Warna lampu dibagi menjadi merah atau oranye berdasar-
kan tingkat kepentingan dan kegentingan.
Indikasi masalah
1. Lampu peringatan sistem rem
• Menyala saat tuas rem parkir
ditarik.
• Menyala saat permukaan fluida rem rendah.
• Menyala saat kevakuman saluran rem untuk
mesin diesel rendah.
2. Lampu pengingat sabuk keselamatan
Menyala saat sabuk keselamatan tidak dipakai.
3. Lampu peringatan pengosongan baterai
Menyala saat ada malafungsi pada
sistem pengisian.
4. Lampu indikator malafungsi
Menyala saat ada malafungsi pada sistem
kontrol mesin atau sistem kontrol
transmisi.
5. Lampu peringatan permukaan bahan bakar rendah
Menyala saat bahan bakar di dalam tangki bahan
bakar hampir mendekati kosong.
(1/2)

-22-
6. Lampu peringatan tekanan oli mesin rendah
Menyala saat tekanan oli mesin turun.
(Permukaan oli rendah.)
7. Lampu peringatan ABS
Menyala saat ada malafungsi pada sistem
ABS.
8. Lampu peringatan pintu terbuka
Menyala saat pintu tidak ditutup.
9. Lampu peringatan SRS
Menyala atau berkedip saat ada malafungsi
pada sistem SRS.
10. Lampu peringatan penggantian timing belt
Menyala saat jarak tempuh mencapai waktu
penggantian timing belt.
11. Lampu peringatan saringan bahan bakar
Menyala saat permukaan air di dalam saringan
bahan bakar mencapai batas yang telah ditentukan.
Interval pemeriksaan
Pemeriksaan:
setiap 10,000km (6,000mil) atau 6 bulan

(2/2)

Penghapus & Pembasuh Kaca


Pentingnya pemeriksaan / penggantian karet
penghapus
• Karet yang dimasukkan ke dalam penghapus
menggosok kaca untuk membersihkan air dari
permukaan kaca dan lama kelamaan menjadi aus.
• Saat goresan-goresan tercipta akibat masuknya
partikel-partikel pasir dan debu halus yang menempel
pada kaca jendela, maka akan meninggalkan garis-
garis penghapusan pada kaca jendela.
Titih beku fluida
Bila fluida hanya berupa air, maka fluida pembasuh
membeku saat temperatur udara berada dibawah 0°C.
Meskipun fluida pembasuh ditambahkan, maka akan
membeku saat temperatur lebih rendah daripada titik bekunya.
Oleh karena itu, gunakan fluida pembasuh yang tepat dengan
pkonsentrasi yang tepat untuk setiap iklim.
Interval pemeriksaan
Pemeriksaan:
setiap 10,000km (6,000mil) atau 6 bulan

(1/1)

-23-
Air Conditioner
Performa pendinginan didapat dengan cara menyerap
atau membuang panas secara berulang-ulang untuk
mengganti gas menjadi zat cair, zat cair menjadi gas
di dalam pipa. Bila cairan pendingin bocor, maka peme-
riksaan permukaan cairan pendingin diperlukan karena
performa pendinginan menurun.
Interval pemeriksaan
Pemeriksaan:
setiap 20,000km (12,000mil) atau 1 tahun

(1/1)

-24-
Latihan

Gunakan Latihan ini untuk memeriksa tingkat pemahaman Anda terhadap material di Bab ini. Setelah
menjawab setiap Latihan, Anda dapat menggunakan tombol referensi untuk memeriksa halaman-
halaman yang berkaitan dengan pertanyaan tersebut. Bila jawaban Anda salah, silahkan mengulang
kembali teks material untuk mendapatkan jawaban yang benar. Bila semua pertanyaan telah dijawab
dengan benar, Anda dapat meneruskan ke Bab berikutnya.
Latihan
Pertanyaan-1
Tandai setiap pernyataan berikut Benar atau Salah.

No. Pertanyaan BenaratauSalah


Jawaban yang benar

Interval pemeriksaan / penggantian part-part kendaraan berbeda-beda


1 n Benarn
j
k
l
m j Salah
k
l
m
menurut model dan kondisi penggunaan.

Tida ada jadual tetap untuk penggantian oli karena memburuknya


2 n Benarn
j
k
l
m j Salah
k
l
m
permukaan oli dapat dilihat.
Pemeriksaan permukaan fluida baterai perlu dilakukan, karena saat fluida,
3
ia akan kehilangan kemampuannya untuk menjaga pengisian yang memadai.n j Benarn
k
l
m j Salah
k
l
m

Adalah perlu untuk memeriksa pad-pad piringan pada sistem rem


4 j Benarn
k
l
m
n j Salah
k
l
m
secara berkala, karena meeka aus dikarenakan penggunaan.
5 Bila tekanan ban tidak tepat, maka akan memperpendek umur ban. n Benarn
j
k
l
m j Salah
k
l
m

Pertanyaan-2
Pernyataan manakah yang benar mengenai oli mesin?

j
k
l
m
n 1. Mengisi kembali oli mesin secara berulang-ulang tanpa mengganti oli tidak akan mengubah performa oli.

j
k
l
m
n 2. Bila oli mesin berubah menjadi hitam, hal itu berarti oli memburuk.

j
k
l
m
n 3.Biasanya, permukaan oli mesin tidak menurun, tetapi bila menurun, maka beratanda adanya kebocoran.

j
k
l
m
n 4. Oli mesin dibagi menjadi kelas-kelas yang berbeda berdasarkan performa dan viskositas, dan digu-
nakan berdasarkan tingkatan-tingkatan tersebut.

Pertanyaan-3
Pernyataan manakah yang benar mengenai cairan pendingin mesin?

j
k
l
m
n 1. Saat LLC memburuk, maka akan menyebabkan beberapa kerusakan pada sistem pendinginan.

j
k
l
m
n 2. Memburuknya LLC tidak dapat ditentukan hanya dengan melihatnya saja, oleh karena itu pengisian
kembali dilakukan berdasarkan jarak yang telah ditempuh atau jangka waktu.
j
k
l
m
n 3. LLC diklasifikasikan berdasarkan tipe merah dan tipe hijau, setiap tipe menawarkan tingkat performa
yang berbeda, seperti temperatur pembekuan.
j
k
l
m
n 4. Bila air ditambahkan ke LLC, maka temperatur pembekuan akan naik, sehingga hanya zat anti beku
murni saja boleh bagi cairan pendingin.

Pertanyaan-4
Pilih semua item yang dapat diperiksa dengan melihatnya dari daftar berikut.

1. Keausan pad piringan 2. Memburuknya drive belt 3. Memburuknya saringan oli mesin

4. Memburuknya oli differential 5. Memburuknya elemen pembersih udara 6. Kondisi ban

7. Memburuknya oli mesin 8. Keausan pelapis sepatu rem 9. Memburuknya karet penghapus kaca

-25-
Pertanyaan-5
Gambar berikut muncul sebagai lampu peringatan saat ada ketidaknormalan pada sistem yang dideteksi. Cocokkan
gambar di bawah dengan penjelasan yang tepat.

1. 2.

3. 4.

a) Terdapat masalah dengan sistem pengisian


b) Terdapat masalah dengan sistem ABS.
c) Tekanan oli terlalu rendah.
d) Terdapat masalah pada sistem kontrol mesin atau sistem kontrol transmisi.
e) Permukaan fluida rem rendah.

-26-

Anda mungkin juga menyukai