Anda di halaman 1dari 2

PROPOSAL/RENCANA KEGIATAN

A. Nama Program
(diisi dengan nama program)

B. Lokasi
(diisi dengan lokasi program secara spesifik)

C. Latar Belakang
Di bagian ini, mahasiswa KKN menjelaskan latar belakang permasalahan yang
dihadapi di masyarakat lokasi KKN. Latar belakang yang dimaksud dapat berupa
kondisi – kondisi demografis, geologis, maupun sosial dari masyarakat di lokasi
KKN. Apabila terdapat bukti – bukti yang memperkuat latar belakang, bukti –
bukti tersebut dapat disebutkan di bagian ini dan dicantumkan sebagai lampiran.
Deskripsi dan uraian yang dijabarkan di bagian ini harus berhubungan dengan
masalah yang akan dijabarkan di butir berikutnya (Rumusan masalah). Bagian
latar belakang ini ditulis sebanyak – banyaknya dalam 4 (empat) paragraf yang
baik.

D. Rumusan Permasalahan
Rumusan permasalahan hendaknya ditulis dalam paragraf yang baik. Rumusan
permasalahan tidak hanya ditulis dengan menggunakan poin – poin atau nomor.
Rumusan permasalahan juga tidak ditulis dalam kalimat tanya, melainkan dalam
rumusan kalimat positif. Di dalam menjabarkan rumusan permasalahan, mahaiswa
dapat pula menunjukan tujuan dalam menanggapi masalah yang disebutkan.
Rumusan masalah sebanyak – banyaknya ditulis dalam 2 (dua) paragraf yang
baik.

E. Rencana Program dan Indikator Keberhasilan Program


Dalam bagian ini, mahasiswa memaparkan proposal/rencana program yang akan
dilakukan di lokasi KKN. Proposal/rencana program harus berhubungan dengan
rumusan masalah yang sudah dijabarkan di butir Rumusan Permasalahan. Di

(nomor halaman)
bagian ini mahasiswa juga harus menyebutkan indikator keberhasilan program.
Indikator yang dimaksud dapat berupa capaian program kerja/kegiatan KKN yang
dilakukan. Penulisan proposal/rencana program ini dan indikator keberhasilan
dirumuskan dalam bentuk table. Bagian ini sebanyak – banyaknya ditulis dalam 5
(lima) paragraf yang baik dan 2 (dua) buah tabel.

F. Pengesahan
Proposal/rencana program KKN harus disahkan oleh masyarakat yang terdampak
program KKN yang akan dilaksanakan. Pihak yang memberikan pengesahan
dapat merupakan individu perwakilan masyarakat atau pejabat pemerintahan di
tingkat kelurahan/desa. Dalam pengesahan ini, mahasiswa juga membubuhkan
tanda tangan yang menunjukan bahwa program ini dibuat oleh mahasiswa peserta
KKN LX USD.

Berikut isian dan tata letak tanda tangan di bagian pengesahan:

Usulan program kerja ini diusulkan oleh (nama) dan telah diperiksa dan disetujui
oleh (nama) selaku (posisi/jabatan dalam organisasi masyarakat/pemerintahan
kelurahan/desa) untuk dilaksanakan di (tempat lokasi KKN).

(Tempat)/(Tanggal), 2020
Menyetujui,
(Jabatan dalam masyarakat) Pengusul program

Tanda tangan Tanda tangan

(Nama lengkap) (Nama lengkap)

(nomor halaman)

Anda mungkin juga menyukai