Anda di halaman 1dari 17

RENCANA PEMBELAJARAN

Sekolah : SMA Negeri Mojoagung


Mata Pelajaran : Sejarah Indonesia
Guru/ Surel : Fendy Suhartanto, S.S.,Gr./ fendysoehar@gmail.com
Kelas/ Program : X (Sepuluh)/ IPA-IPS
Waktu : 90 Menit (menyesuaikan waktu belajar karena COVID-19)
Materi Pokok : Teori Masuknya Agama dan Kebudayaan Islam di Indonesia

Tujuan Belajar 3.7.1. Melalui media power point, peserta didik dapat
mendeskripsikan awal mula agama dan kebudayaan Islam.
3.7.2. Melalui membaca literatur, peserta didik dapat
membedakan teori-teori masuknya agama dan kebudayaan
Islam di Indonesia.
3.7.3. Melalui diskusi di forum googleclassroom, peserta didik
dapat membandingkan kelebihan dan kelemahan teori-
teori masuknya agama dan kebudayaan Islam di Indonesia.
3.7.4. Melalui LKPD, peserta didik dapat menyimpulkan teori
masuknya agama dan kebudayaan Islam di Indonesia yang
paling sesuai dengan kaidah ilmu sejarah.
4.7.1. Melalui studi kepustakaan atau literatur, peserta didik
dapat membuat desain poster bukti-bukti pengaruh Islam
di Indonesia.
Materi Belajar Teori-Teori Masuknya Islam di Indonesia.
KEGIATAN PEMBELAJARAN
Model: 1. Berdoa dan persiapan kelas di googleclassroom.
Pembelajaran 2. Guru memberikan materi yang diupload di googleclassroom
Kooperatif berupa:
Berbasis Proyek a) Power point tentang Jaringan Pelayaran dan Perdagangan,
serta Teori Masuknya Islam di Indonesia.
Produk: b) PDF Buku Siswa Kelas X Sejarah Indonesia.
Desain Poster c) Video tentang Islamisasi di Nusantara.
1
3. Guru mengupload tugas dalam bentuk Lembar Kerja Peserta
Deskripsi: Didik (LKPD) di googleclassroom. Peserta didik wajib
Peserta didik mengerjakan dan mengirim kembali di googleclassroom.
secara kolaboratif 4. Guru menginstruksikan untuk melakukan diskusi di forum
mengerjakan googleclassroom.
LKPD 5. Hasil diskusi dapat digunakan sebagai referensi mengerjakan
Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD).
Alat, Bahan, dan 6. Setelah diskusi, guru kemudian memberikan penguatan
Media: materi pelajaran kepada peserta didik.
1. Laptop/ 7. Guru memberikan penghargaan kepada peserta didik dari
Smartphone. keaktifan dalam diskusi dan dilihat dari aspek kedalaman
2. Power point. materi, daya nalar dan argumentasi.
3. Video. 8. Guru memberikan tugas membuat desain poster tentang
4. LKPD. bukti-bukti islamisasi di Indonesia dan menyampaikan
5. PDF Buku rencana kegiatan belajar di pertemuan selanjutnya kepada
Siswa Kelas X. peserta didik.
Penilaian Penilaian Proyek (terlampir), Penilaian Hasil Diskusi (terlampir),
Penilaian Tertulis PG (terlampir).
Catatan Kegiatan diskusi dilakukan melalui forum googleclassroom.
Dalam mengerjakan tabel-tabel di Lembar Kerja Peserta Didik
(LKPD) boleh dilakukan dengan cara diskusi. Grup WhatsApp
kelas dapat membantu proses diskusi peserta didik dan guru.

Mengetahui, Mojoagung, 2 Januari 2020


Plt. Kepala SMA Negeri Mojoagung Guru Mata Pelajaran,

Zainal Fatoni, S.Pd, M.MPd., M.Pd., M.Si Fendy Suhartanto, S.S.,Gr.


NIP. 19670627 199903 1 004 NIP.-
Catatan Kepala Sekolah:
..........................................................................................................................................................
..........................................................................................................................................................
..........................................................................................................................................................
..........................................................................................................................................................
2
Lampiran 1

PENILAIAN PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN


1. Penilaian Tertulis (Pilihan Ganda)
Contoh instrumen penilaian tertulis dapat dilihat pada instrumen penilaian ulangan
harian sebagai berikut:
1) Proses masuk dan berkembangnya agama Islam di Indonesia menurut Ahmad
Mansur Suryanegara dalam bukunya yang berjudul ”Menemukan Sejarah”,
terdapat 3 teori, yaitu...
a. teori Mekkah, Persia, dan Gujarat
b. teori Persia, Gujarat, dan Cina
c. teori Gujarat, Cina, dan Maritim
d. teori Cina, Maritim, dan Mekkah
e. teori Maritim, Mekkah, dan Gujarat
2) Berdasarkan catatan yang berasal dari Dinasti Tang di Cina menuliskan bahwa
Islam masuk Indonesia sekitar tahun 674 Masehi di Kota...
a. Malaka
b. Barus
c. Demak
d. Samudra Pasai
e. Gresik
3) Ahli yang mendukung teori bahwa Islam yang ada di Indonesia berasal dari
Persia adalah …
a. Buya Hamka
b. Anthony H. Johns
c. Snouck Hurgronje
d. Hoesein Djajadiningrat
e. Azumardi Azra
4) Siapakah nama orientalis yang mempopulerkan teori masuknya Islam ke
Indonesia melalui Gujarat...
a. Snouk Hurgronje
b. TW. Arnold
c. Buya Hamka
d. Van Leur
e. Majundar
5) Anthony H. Johns mengatakan bahwa proses Islamisasi dilakukan oleh para
musafir dari Mekkah yang datang ke Kepulauan Indonesia. Teori serupa juga
diungkapkan oleh...
a. Snouck Hurgronye yang didasarkan pada batu nisan Sultan Malik Al-Saleh
b. Buya Hamka ( Haji Abdul Malik Karim Amrullah) yang mengatakan bahwa
Islam masuk berasal dari Arab sejak abad ke-7
c. J.P Moquetta yang didasarkan batu nisan di Pasai dan di Gresik
d. Hoesein Djajaningrat yang didasarkan pada tradisi tabot
e. Van Leur yang didasarkan adanya jaringan perdagangan
6) Bukti sejarah bahwa Islam masuk ke Indonesia sekitar abad ke-13 Masehi adalah

a. Batu nisan Sultan Malikul al-Saleh Dari Samudra Pasai
b. Catatan Hsin-tangshu dari Dinasti Tang di Cina
c. Tradisi Tabot di Pariaman Sumatera Barat
d. Masjid Menara Kudus di Jawa Tengah
3
e. Nisan Fatimah binti Maimun di Leran Gresik
7) Bukti tertulis mengenai perkembangan Islam di Indonesia dapat dilihat dari batu
nisan Fatimah Binti Maimun di Leran, Gresik yang berangka tahun …
a. 1080 M
b. 1081 M
c. 1082 M
d. 1083 M
e. 1084 M
8) Bukti yang menguatkan teori masuknya Islam ke Kepulauan Indonesia yang
mengatakan bahwa Islam masuk ke Kepulauan Indonesia berasal dari Gujarat
sekitar abad ke 13 M atau abad ke- 7 H adalah...
a. Batu nisan di Pasai Aceh dan makam Maulana Malik Ibrahim di Gresik,
Jawa Timur memiliki bentuk yang sama dengan batu nisan yang terdapat di
Kambay, Gujarat
b. Adanya tradisi merayakan 10 Muharram
c. Didasarkan pada kesamaan budaya di Gujarat dengan di Nusantara
d. Adanya tradisi Tabot di Sumatra barat
e. Batu nisan di kompleks pemakaman Tralaya, Trowulan Mojokerto
9) Seorang penjelajah dari negeri Maroko yang pernah datang ke Samudra Pasai
sekitar tahun 1345 dan 1346 Masehi bernama …
a. Marcopolo
b. Laksamana Cheng-Ho
c. Ibnu Batutah
d. Ibnu Sina
e. Ma Huan
10) Berdasarkan buku Suma Oriental yang ditulis disekitar awal abad ke-16, daerah-
daerah pesisir di Sumatera Utara dan timur Selat Malaka, dari Aceh sampai
Palembang sudah terdapat banyak kelompok masyarakat dan kerajaan-kerajaan
Islam. Buku ini ditulis oleh…
a. Ibnu Batutah
b. Marcopolo
c. Snouck Hurgronje
d. Tom Pires
e. Ibnu Khaldun
11) Informasi yang menyebutkan bahwa pada abad-15 M telah ada saudagar-
saudagar Islam yang tinggal di pantai utara Jawa, disampaikan oleh…
a. Tom Pires
b. Ibnu Batutah
c. Ma Huan
d. I Tsing
e. Snouck Hurgronje
12) Selain sebagai pedagang, ulama penyebar Islam yang menjadi saudagar juga
bertindak sebagai...
a. Pembeli
b. Raja
c. Tentara
d. Penasehat raja
e. Perantara
4
13) Proses masuknya agama Islam ke Indonesia tidak dapat dilepaskan dari peranan
para pedagang yang berasal dari negara berikut ini, kecuali…
a. Arab
b. Yunani
c. Persia
d. Gujarat
e. Cina
14) Pada mulanya agama Islam berkembang di daerah…
a. pusat pemerintahan
b. pusat pemukiman
c. pusat hiburan
d. pusat perdagangan
e. Pusat pedalaman
15) Perkembangan Islam di Jawa tidak terlepas dari peran Wali Sanga. Nama-nama
berikut ini yang terkenal adalah…
a. Maulana Malik Ibrahim
b. Raden Wijaya
c. Raden Fatah
d. Malik al Shaleh
e. Trunajaya
16) Masuk dan berkembangnya Islam di Makasar adalah atas jasa…
a. Sultan Alaudin
b. Datuk Ribandang
c. Mohammad Said
d. Sultan Malikus Saleh
e. Sultan Agung
17) Islamisasi di papua, khususnya di fakfak dikembangkan oleh pedagang-
pedagang dari...
a. Bugis
b. Makassar
c. Bacan
d. Merauke
e. Manado
18) Pesantren milik seorang wali yang sangat terkenal di Maluku terutama di daerah
Hitu adalah...
a. Pesantren Sunan Giri
b. Pesantren Sunan Bonang
c. Pesantren Ampeldenta
d. Pesantren Sunan Kalijaga
e. Pesantren Tebuireng
19) Oleh karena perannya sebagai daerah penyebaran dan pengembangan agama
Islam ke berbagai pelosok Nusantara, daerah itu diberi gelar Serambi Mekah,
daerah itu adalah…
a. Maluku
b. Perlak
c. Samudera Pasai
d. Aceh
e. Barus
5
20) Berikut ini yang tidak termasuk faktor pendukung tersebarnya Islam di
Nusantara adalah...
a. Disampaikan dengan cara peperangan
b. Islam adalah agama yang tidak mengenal kasta
c. Para Da’i dan Mubaligh menunjukan sikap teladan
d. Para raja yang telah masuk Islam ikut aktif dalam menyebarkan Islam
e. Disampaikan dengan cara damai dan pendekatan budaya

Kriteria penilaian (skor)

NA = Jawaban Benar x jumlah soal = NILAI

2. Penilaian Proyek
Contoh instrumen penilaian unjuk kerja dapat dilihat pada instrumen penilaian ujian
keterampilan membuat desain poster sebagai berikut:

Instrumen Penilaian
Sangat Kurang Tidak
Baik
No Aspek yang Dinilai Baik Baik Baik
(75)
(100) (50) (25)
1 Kesesuaian poster dengan materi
2 Keserasian gambar dengan poster
3 Kesesuaian penggunaan tata bahasa
4 Kelengkapan dan kerapian LKPD

Kriteria penilaian (skor)


100 = Sangat Baik
75 = Baik
50 = Kurang Baik
25 = Tidak Baik
Cara mencari nilai (N) = Jumlah skor yang diperoleh siswa dibagi jumlah
skor maksimal dikali skor ideal (100).

3. Penilaian Diskusi
Contoh instrumen penilaian presentasi hasil diskusi dapat dilihat pada instrumen
penilaian ujian keterampilan aspek kedalaman materi, daya nalar, dan argumentasi
sebagai berikut:

Instrumen Penilaian
No Aspek yang Dinilai 100 75 50 25
1 Penguasaan materi diskusi
2 Kemampuan menjawab pertanyaan
3 Kemampuan mengolah kata
4 Kemampuan menyelesaikan masalah

Keterangan :
6
100 = Sangat Baik
75 = Baik
50 = Kurang Baik
25 = Tidak Baik
Cara mencari nilai (N) = Jumlah skor yang diperoleh siswa dibagi jumlah
skor maksimal dikali skor ideal (100).

7
Lampiran 2
Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)

TEORI MASUKNYA AGAMA ISLAM

Dibuat oleh:
Fendy Suhartanto, S.S., Gr.
Guru Sejarah SMA Negeri Mojoagung

Untuk:
Nama : ……………………………………
Kelas : ……………………………………

A. KOMPETENSI DASAR
3.7. Menganalisis berbagai teori tentang proses masuknya agama dan
kebudayaan Islam ke Indonesia.
4.7. Mengolah informasi teori tentang proses masuknya agama dan
kebudayaan Islam ke Indonesia dengan menerapkan cara berpikir sejarah,
serta mengemukakannya dalam bentuk tulisan.

8
B. INDIKATOR
3.7.1. Mendeskripsikan awal mula agama dan kebudayaan Islam.
3.7.2. Membedakan teori-teori masuknya agama dan kebudayaan Islam di
Indonesia.
3.7.3. Membandingkan kelebihan dan kelemahan teori-teori masuknya agama
dan kebudayaan Islam di Indonesia.
3.7.4. Menyimpulkan teori masuknya agama dan kebudayaan Islam di Indonesia
yang paling sesuai dengan kaidah ilmu sejarah.
4.7.1. Membuat desain poster bukti-bukti pengaruh Islam di Indonesia.

C. TUJUAN PEMBELAJARAN

6.7.1. Melalui media power point, peserta didik dapat mendeskripsikan awal mula
agama dan kebudayaan Islam.
6.7.2. Melalui membaca literatur, peserta didik dapat membedakan teori-teori
masuknya agama dan kebudayaan Islam di Indonesia.
6.7.3. Melalui diskusi di forum googleclassroom, peserta didik dapat
membandingkan kelebihan dan kelemahan teori-teori masuknya agama
dan kebudayaan Islam di Indonesia.
6.7.4. Melalui LKPD, peserta didik dapat menyimpulkan teori masuknya agama
dan kebudayaan Islam di Indonesia yang paling sesuai dengan kaidah ilmu
sejarah.
8.7.1. Melalui studi kepustakaan atau literatur, peserta didik dapat membuat
desain poster bukti-bukti pengaruh Islam di Indonesia.

9
LEMBAR KERJA
PESERTA DIDIK

10
Amati dan baca info berikut ini!

Sobat sejarah, Di samping teori-teori “besar” terkait klaim masuknya ajaran Islam
ke Nusantara, muncul pula sejumlah versi lainnya, termasuk teori Maritim. Ini mirip
dengan salah satu teori masuk dan berkembangnya ajaran Hindu-Buddha di
Indonesia, yakni teori Arus-Balik. Teori Maritim meyakini bahwa penyebaran Islam
di Nusantara dimotori oleh orang lokal sendiri yang ulung dalam bidang pelayaran
dan perdagangan. Mereka berlayar ke negeri-negeri yang jauh, termasuk ke
wilayah asal Islam atau negeri yang sudah menganut Islam, berinteraksi dengan
orang-orang di sana, dan kembali ke tanah air dengan membawa ajaran Islam
yang kemudian disebarkan.

Sejarawan asal Pakistan, N.A. Baloch, mempertegas argumen itu dengan


menyebut bahwa para pelaut dan pedagang asli Nusantara bersinggungan
langsung dengan para saudagar muslim, terutama yang datang dari Timur
Tengah, khususnya Arab. Mereka kemudian memperkenalkan Islam di jalur
perniagaan yang disinggahi. Menurut Baloch, ini terjadi pada sekitar abad ke-7 M
dan dimulai dari pesisir Aceh dan seterusnya hingga tersebar lebih luas (Akhmad
Jenggis Prabowo, Kebangkitan Islam, 2011).

Sumber: Tirto.id (https://tirto.id/perdebatan-dan-ragam-versi-masuknya-islam-ke-


nusantara-cq4R)

11
Dari data di atas, analisislah dan jawab dengan benar soal di bawah ini:
1. Jelaskan tentang proses masuknya agama dan kebudayaan Islam di
Indonesia?
A. Jelaskan hubungan pelayaran dan perdagangan dengan masuknya Islam.
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
B. Jelaskan kenapa Islam berkembang pesat di masa Dinasti Abbasiyah.
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………

2. Jelaskan, mengapa penduduk di daerah pesisir lebih mudah mendapat


pengaruh Islam? Berikan buktinya.
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
…………………………………………………………………………………………………
...…...…………………………………………………………………………………………

12
Dari materi yang telah kalian pelajari, isilah tabel teori-teori masuknya agama
dan kebudayaan Islam di Indonesia!

1) Teori Mekkah

Pengertian Bukti Memperkuat Kelebihan Teori Kelemahan Teori


Teori

2) Teori Gujarat

Pengertian Bukti Memperkuat Kelebihan Teori Kelemahan Teori


Teori

13
3) Teori Persia

Pengertian Bukti Memperkuat Kelebihan Teori Kelemahan Teori


Teori

4) Teori Cina

Pengertian Bukti Memperkuat Kelebihan Teori Kelemahan Teori


Teori

14
5) Teori Maritim

Pengertian Bukti Memperkuat Kelebihan Teori Kelemahan Teori


Teori

6) Teori Mesir dan Turki

Pengertian Bukti Memperkuat Kelebihan Teori Kelemahan Teori


Teori

15
DESAIN POSTER BUKTI PENGARUH ISLAM DI INDONESIA

Tempelkan di sini

1. Nama Benda Peninggalan: …………………………………………………………………………………………………....

2. Lokasi Benda Peninggalan: …………………………………………………………………………………………………….

3. Deskripsi Singkat Benda Peninggalan:

………………………………………………………………………………………………………………………………………………..

………………………………………………………………………………………………………………………………………………..

………………………………………………………………………………………………………………………………………………..

………………………………………………………………………………………………………………………………………………..

………………………………………………………………………………………………………………………………………………..

………………………………………………………………………………………………………………………………………………..

………………………………………………………………………………………………………………………………………………..

………………………………………………………………………………………………………………………………………………..

16

Anda mungkin juga menyukai