Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN KUDUS

KECAMATAN GEBOG
Jl. Rahtawu Raya No. 02 Telp. (0291) 439646
KUDUS 59354

Gebog, 23 Desember 2019


NOMOR : 142 / / 35.02 / 2019
SIFAT : SEGERA Kepada
LAMPIRAN : 1 (satu) berkas
PERIHAL : Hasil Evaluasi Rancangan Peraturan Desa Yth. KEPALA DESA GONDOSARI
Gondosari tentang APBDesa Tahun Anggaran 2020 KECAMATAN GEBOG
di -
GEBOG

Menarik Surat Saudara tanggal 19 Desember 2019 Nomor 900/111/35.07.8/2019 perihal


permohonan evaluasi Rancangan Peraturan Desa Gondosari tentang APBDesa Tahun Anggaran 2020.

Berdasarkan ketentuan Pasal 39 Peraturan Bupati Kudus Nomor 31 Tahun 2018 tentang Pedoman
Penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tahun Anggaran 2019, disebutkan bahwa, “Bupati
mendelegasikan Evaluasi Rancangan Peraturan Desa tentang APBDesa Kepada Camat”.

Sehubungan dengan hal tersebut, bersama ini kami sampaikan hasil evaluasi Rancangan
Peraturan Desa Gondosari tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tahun Anggaran 2020,
sebagaimana terlampir dan selanjutnya disampaikan kepada saudara hal-hal sebagai berikut :

1. Evaluasi bertujuan untuk tercapainya keserasian antara kebijakan desa dan daerah, keserasian
antara kepentingan publik dan kepentingan aparatur serta untuk meneliti sejauhmana APBDesa tidak
bertentangan dengan kepentingan umum, peraturan yang lebih tinggi dan / atau peraturan desa
lainnya yang ditetapkan oleh desa yang bersangkutan.
2. Kepala Desa bersama BPD untuk segera melakukan penyempurnaan dan penyesuaian terhadap
Rancangan Peraturan Desa Gondosari tentang APBDesa Tahun Anggaran 2020 berdasarkan hasil
evaluasi tersebut terlampir paling lambat 7 (tujuh) hari sejak diterimanya surat ini.
3. Apabila hasil evaluasi tidak sesuai dengan ketentuan Peraturan Perundang-undangan yang lebih
tinggi, kepentingan umum, dan RKP Desa, Kepala Desa bersama BPD melakukan penyempurnaan
paling lama 20 (dua puluh) hari kerja terhitung sejak diterimanya hasil evaluasi.
4. Apabila hasil evaluasi tidak ditindaklanjuti oleh Kepala Desa dan BPD, dan Kepala Desa tetap
menetapkan Rancangan Peraturan Desa tentang APBDesa menjadi Peraturan Desa, dan rancangan
peraturan Kepala Desa, Bupati membatalkan peraturan dimaksud dengan Keputusan Bupati dan
Kepala Desa memberhentikan pelaksanaan Peraturan Desa dan Peraturan Kepala Desa paling lama
7 (tujuh) hari kerja setelah pembatalan dan selanjutnya Kepala Desa bersama BPD mencabut
Peraturan Desa dan Peraturan Kepala Desa dimaksud.

Demikian untuk menjadikan perhatian.

CAMAT GEBOG

Drs. BAMBANG GUNADI, MM


Pembina Tk. I
NIP. 19650618 199003 1 007
Tembusan :
1. Plt. Bupati Kudus (sebagai laporan);
2. Asisten Pemerintahan Sekda Kab. Kudus;
3. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kab. Kudus;
4. Tim Evaluasi Ranperdes tentang APBDesa Kec. Gebog;
5. Ketua BPD Gondosari
LAMPIRAN I : SURAT CAMAT GEBOG
Nomor : 142 / / 35.02 / 2019
Tanggal : 23 Desember 2019

EVALUASI RANCANGAN PERATURAN DESA GONDOSARI TENTANG


ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DESA
TAHUN ANGGARAN 2020

I. LAMPIRAN I
II. LAMPIRAN II
1. PENDAPATAN
- Telah sesuai dengan ketentuan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku
2. BELANJA
a. Pada kode rekening 1.3.2, “ Penyusunan/Pendataan/Pemutakhiran profil desa ( Profil kependudukan dan potensi
desa )”.
1) Untuk belanja jasa honorarium tim yang melaksanakan kegiatan :
- Honorarium penanggungjawab agar disesuaikan menjadi 1 ok Rp. 500.000,- ( lima ratus ribu rupiah)
- Honorarium Ketua agar disesuaikan menjadi 1 ok Rp. 450.000,- ( empat ratus lima puluh ribu rupiah )
- Honorarium Sekretaris agar disesuaikan menjadi 1 ok Rp. 425.000,- ( empat ratus dua puluh lima ribu
rupiah )
- Honorarium Anggota (4 orang) agar disesuaikan menjadi 1 ok @ Rp. 400.000,- (empat ratus ribu rupiah )
2)Untuk belanja Jasa Honorarium Petugas :
- Untuk honorarium petugas input data agar disesuaikan menjadi Rp. 850,- (delapan ratus lima puluh rupiah)
per jiwa
- Untuk honorarium petugas pencacah lapangan agar disesuaikan menjadi Rp. 1.500,- ( seribu lima ratus
rupiah ) per jiwa
b. Pada kode rekening 1.4.03, “ Penyusunan dokumen perencanaan desa (RPJMDes/RKPDes, dll).
1) Untuk belanja jasa honorarium tim pelaksanakan kegiatan :
- Honorarium penanggungjawab agar disesuaikan menjadi 1 ok Rp. 450.000,- (Empat ratus lima puluh ribu
rupiah)
- Honorarium Ketua agar disesuaikan menjadi 1 ok Rp. 400.000,- (empat ratus ribu rupiah)
- Honorarium Sekretaris agar disesuaikan menjadi 1 ok Rp. 350.000,- (tiga ratus lima puluh ribu rupiah)
- Honorarium Anggota (33 orang) agar disesuaikan menjadi 1 ok @ Rp. 300.000,- (tiga ratus ribu rupiah)
2) Untuk belanja jasa honorarium tenaga ahli/profesi/konsultan/narasumber :
- Tenaga ahli/profesional ( konsultan perencana ) agar disesuaikan 1 paket Rp. 2.000.000,- (Dua juta rupiah)
c. Pada kode rekening 3.4.91 “ Kegiatan pembinaan Karang Taruna / Klub Kepemudaan/Klub Olah Raga :
- Untuk belanja jasa honorarium Ahli/Profesi/Konsultan/ Narasumber, untuk honor Mentor Workshop
kewirausahaan dan pelatihan hidroponik agar disesuaikan menjadi maksimal Rp. 300.000,- dalam rangka
kepatutan dan kewajaran.
- Untuk kegiatan Study Banding dan sewa penginapan temu tahunan agar dialihkan pada kegiatan-kegiatan
yang sifatnya meningkatkan kreatifitas dan ketarmpilan.
d. Pada kode rekening 3.3.5 “ Kegiatan Pembangunan/Penataan Lapangan Desa “, untuk belanja modal sewa
peralatan Buldozer selama 10 hari @ Rp. 2.000.000,- sebesar Rp. 20.000.000,- dan Vibratory Roller 5-8 ton
selama 5 hari @ Rp. 2.000.000,- sebesar Rp. 10.000.000,- agar jumlah hari dan harga satuannya supaya dikaji
ulang.
e. Pada kode rekening 4.3.2 “ Kegiatan Peningkatan kapasitas perangkat desa “ :
- Untuk belanja snack pelatihan agar disesuaikan menjadi Rp. 10.000,-
- Untuk honorarium konsultan / Narasumber agar disesuaikan menjadi Rp. 2.400.000,- dalam rangka kepatutan
dan kewajaran.
3. PEMBIAYAAN
- Telah sesuai dengan ketentuan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku

III. LAIN-LAIN
CAMAT GEBOG

Drs. BAMBANG GUNADI, MM


Pembina Tk. I
NIP. 19650618 199003 1 007

Anda mungkin juga menyukai