Anda di halaman 1dari 5

Tugas Seni Budaya

Proposal Pameran

Disusun Oleh :

 Dwi Cahyo Avianto (6)


 Fajri Khairul Fata (7)
 Muh Syarif Hidayatullah (11)
 Muh Arif Rahman (12)
 Muh Rais Ramadhani (14)
 Surya Adi Wijaya (17)

SMP Al-Islam 1 Surakarata


I. Pendahuluan
Dalam rangka meningkatkan kemampuan siswa-siswi dibidang seni, khususnya seni
rupa serta untuk memenuhi tugas akhir semester genap dalam pelajaran seni budaya ini.
Potensi siswa dalam membuat berkarya dipandang perlu untuk digali dan dipamerkan.
Kreatifitas, kemampuan, dan bakat siswa di bidang seni juga perlu terus diasah, ditingkatkan,
dan disalurkan dalam bentuk pameran. Berkaitan dengan hal tersebut diatas, maka kami
siswa kelas VIII SMP Al-Islam 1Surakarta ingin mengadakan kegiatan pameran seni
rupa. Oleh karena itu, kami berharap bapak/ibu guru dapat memberikan dukungan terhadap
acara yang diadakan tiap tahun tersebut.

II. Nama Kegiatan


“Pameran Seni Lukis Tradisional” SMP Al-Islam 1 Surakarta

III. Waktu Pelaksanaan


1) Hari                  : Senin - Rabu
2) Tanggal            : 1-3 Desember 2014
3) Waktu              : 08.00 sampai selesai

IV. Tempat
“SMP Al-Islam 1 Surakarta”

V. Tema
Melalui kegiatan pameran seni rupa dalam rangka “Melestarikan Seni Lukis
Tradisional” di SMP Al-Islam 1 Surakarta, semoga kita dapat meningkatkan kemampuan dan
kreativitas siswa dibidang seni khususnya seni rupa.

VI. Tujuan
1) Sebagai sarana hiburan/rekreasi bagi pemerhati seni, siswa, dan masyarakat.
2) Memberikan motivasi pengujung untuk mengambil langkah kongkrit yang bermanfaat
dalam mempelajari kesenian.
3) Memupuk rasa cinta dan mengembangkan budaya nasional.
4) Disekolah sebagai perwujudan hasil praktek akhir dari mata pelajaran seni rupa.
5) Sarana untuk menunjukkan dan mengembangkan talenta (bakat) seni pada siswa dan
masyarakat dengan harapan mendapat pengakuan umum.
6) Sarana prestasi artinya pameran seni rupa merupakan ajang berprestasi, kompetisi, dan
timbul pemikiran untuk berbuat dan berkarya yang baik.
7) Sarana apresiasi artinya dengan melihat pameran seni rupa akan muncul berbagai
tanggapan, kritik, penilaian, sarana penghargaan, dan rangsangan seseorang untuk berkreasi
dalam berkarya dan berolah seni.
8) Sarana edukatif artinya sarana pembelajaran kepada orang lain, menanamkan akan nilai-
nilai keindahan (estetika) dalam lingkup luas, dan mendidik siswa akan keseimbangan
batin/rasa dengan akal/pikiran.
9) Sarana rekreasi artinya pameran dapat untuk sarana hiburan. Dengan melihat pameran
timbul rasa senang, segar, dan menghilangkan kejenuhan dan ketegangan batin dan fisik.
10) Sarana motivasi dan Komonukasi.

VII. Susunan Kepanitiaan


1) Pelindung : Kepala Sekolah (H.Mufti Addin,S.Pd.)
2) Penanggung jawab : Guru Seni Rupa (Mulyono,S.Pd.)
3) Ketua : Muhammad Arif Rahman
4) Wakil ketua : Fajri Khairul Fata
5) Sekretaris : Muhammad Rais Ramadhani
6) Bendahara : Muhammad Syarif Hiadayatullah
7) Seksi-seksi terdiri dari :
8) Seksi karya : Dwi Cahyo Avianto
9) Seksi tempat & perlengkapan : Surya Adi Wijaya
10) Seksi dekorasi & dokumentasi : Muhammad Arif Rahman
11) Seksi acara & komsumsi : Muahammad Rais Ramadhani

VIII. Anggaran
1) Pemasukan
Iuran siswa Rp. 10.000  x  214 siswa = Rp. 2.140.000
Subsidi dari sekolah (BD) = Rp. 1.000.000
Sponsor = Rp. 1.000.000
_______________ +
    Rp. 4.140.000

2) Pengeluaran
- Perlengkapan
(sounds system, tratak, panggung, kursi, dll) :Rp1.900.000
- Pergelaran
(kertas, figura, paku, kawat, lem, lakban, dll (Pameran)) :Rp200.000
- ATK
( Alat tulis kertas) :Rp115.000
- Dokumentasi
(Video) :Rp500.000
- Komsumsi:Rp. 5.000 x ( 214 siswa + 51 guru) :Rp1.325.000
- Lain-lain :Rp100.000
                                                _________________+
                                                     Rp. 4.140.000

IX. Susunan Acara


1) Hari I
- Hari, tanggal       : Senin, 24 Februari 2014
- Acara                   :1) 08.00-09.00
Pembukaan oleh Kepala sekolah dan Dewan guru
   2) 09.00-11.00
Istirahat I    : Kunjungan kelas 7A-7C
                                       3) 11.00-14.00
                                     Istirahat II   : Kunjungan kelas 7D-7I
2) Hari II
- Hari, tanggal       : Selasa, 25 Februari 2014
- Acara                   : 1) 08.00-10.00
Istirahat I    : Kunjungan kelas 8A-8C
                              2) 10.00-13.00
                            Istirahat II   : Kunjungan kelas 8D-8I
3) Hari III
- Hari, tanggal      : Rabu, 26 Februari 2014
- Acara                   : 1) 08.00-10.00
                             Istirahat I    : Kunjungan kelas 9A-9C
                         2) 10.00-13.00
                            Istirahat II   : Kunjungan kelas 9D-9I
                              3) 13.00-14.00
                            Penutupan oleh Wakil kepala sekolah

X. Penutup
Demikian proposal ini kami ajukan sebagai laporan. Kami mohon saran dan petunjuk dari
kepala sekolah agar pelaksanaan kegiatan pameran ini dapat berlangsung lancar dan sukses.
Aamiin.

Surakarta, 21 Novemvber 2014

Sekertaris Penanggung Jawab Ketua


Guru Seni Budaya
(Muh.Rais.Ramadhani) (Mulyono,S.Pd.) (Muh.Arif.Rahman)

Anda mungkin juga menyukai