Anda di halaman 1dari 1

4.

4 Kesimpulan
1. Alur sekuensial memiliki alur yang urut ke bawah serta proses yang
sederhana dan cepat karena tidak ada proses percabangan atau perulangan.
2. Dalam proses percabangan terdapat fungsi if dan switch yang berfungsi
sama tetapi berbeda struktur.
3. If digunakan untuk mengambil keputusan yang terdiri lebih dari satu
kondisi, jadi jika terdapat dua kondisi maka setelah if dilanjutkan dengan
else, tetapi jika lebih dari dua kondisi maka if lalu else if dilanjutkan
dengan else.
4. Looping bertujuan untuk memudahkan membuat statement yang berulang
ulang menjadi singkat dan masih sesuai dalam kondisi yang diinginkan.
Dalam proses looping terdapat fungsi for dan while yang berfungsi sama
tetapi berbeda struktur.
5. Pada percobaan kali ini dijumpai “++” hal ini berarti increment. Increment
berarti suatu penambahan nilai yang terjadi dalam suatu variabel. Operator
ini akan menambahkan nilai dari suatu variabel dengan 1.
6. Increment berbentuk “i++” disebut dengan pre-increment dalam hal ini
penambahan akan dilakukan sebelum suatu variabel diproses. Lain halnya
dengan “++i” yang berarti post-increment, hal ini merupakan kebalikan
dari pre-increment. Dalam post-increment proses akan dilakukan terlebih
dahulu sebelum dilakukan penambahan nilai.
7. Operator && (AND) digunakan dalam bagian percobaan menggunakan
kondisional if else, dikarenakan operasi AND hanya akan menghasilkan
nilai 1 (benar) jika semua operand-nya bernilai benar, namun jika tidak,
maka operasi tersebut akan menghasilkan nilai 0 (salah).
8. Dalam operator perbandingan, a==b memiliki arti hasil benar jika asama
dengan b, sedangkan a=b berarti menyalin nilai b ke variabel a.
9. Pada percobaan bagian switch case dijumpai diakhir penulisan “default”
hal ini berfungsi sebagai pembalik kondisi, jadi ketika hal yang diinput
tidak terdaftar maka akan masuk kebagian default.
10. Statement yang terdapat pada suatu blok percabangan akan dieksekusi jika
kondisi yang didefinisikan terpenuhi (bernilai benar) tetapi jika kondisi
tersebut tidak terpenuhi (bernilai salah) maka statement tersebut tidak akan
dieksekusi atau diabaikan oleh compiler.

Anda mungkin juga menyukai