Anda di halaman 1dari 8

MAKALAH

KOMPONEN PERENCANAAN USAHA


KERAJINAN LIMBAH BANGUN RUANG

“DISUSUN DALAM RANGKA MEMENUHI SALAH SATU TUGAS


PADA MATA PELAJARAN PRAKARYA DAN KEWIRAUSAHAAN”

GURU BIDANG STUDI

WITRI MASRI

DISUSUN OLEH

RADHA FRITI MAHESTI

KELAS XI MIPA 2

SMA NEGERI 1 TEMBILAHAN HULU


2020/2021
KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan penulis kemudahan sehingga penulis
dapat menyelesaikan makalah ini dengan tepat waktu. Tanpa pertolongan-Nya tentunya
penulis tidak akan sanggup untuk menyelesaikan makalah ini dengan baik. Shalawat serta
salam semoga terlimpah curahkan kepada baginda tercinta kita yaitu Nabi Muhammad SAW
yang kita nanti-natikan syafa’atnya di akhirat kelak.

Penulis mengucapkan syukur kepada Allah SWT atas limpahan nikmat sehat-Nya, baik
itu berupa sehat fisik maupun akal pikiran, sehingga penulis dapat menyelesaikan pembuatan
makalah sebagai tugas dari mata pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan dengan judul
“ Komponen Perencanaan Usaha Kerajinan Limbah Bangun Ruang ”.

Penulis tentu menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari kata sempurna dan masih
banyak terdapat kesalahan serta kekurangan di dalamnya. Untuk itu, penulis mengharapkan
kritik serta saran dari pembaca untuk makalah ini, supaya makalah ini nantinya dapat menjadi
makalah yang lebih baik lagi. Demikian, dan apabila terdapat banyak kesalahan pada
makalah ini penulis mohon maaf yang sebesar-besarnya. Demikian, semoga makalah ini
dapat bermanfaat. Terima kasih.

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................................................................................. i


DAFTAR ISI ............................................................................................................................................ ii
BAB I PENDAHULUAN ........................................................................................................................... 1
A. Latar Belakang Masalah ............................................................................................................ 1
B. Rumusan Masalah ..................................................................................................................... 1
C. Tujuan Pembahasan .................................................................................................................. 1
BAB II PEMBAHASAN ............................................................................................................................ 2
A. Ide dan Peluang Usaha .............................................................................................................. 2
B. Analisa Peluang Usaha .............................................................................................................. 2
C. Sumber Daya yang Dibutuhkan ................................................................................................. 2
D. Perencanaan Administrasi ........................................................................................................ 3
E. Perencanaan Pemasaran ........................................................................................................... 3
BAB III PENUTUP ................................................................................................................................... 4
A. Kesimpulan ............................................................................................................................... 4
B. Saran ......................................................................................................................................... 4
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................................................. 5

ii
BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah


Kewirausahaan (Entrepreneurship) adalah proses mengidentifikasi, mengembangkan,
dan membawa visi ke dalam kehidupan. Visi tersebut bisa berupa ide inovatif, peluang,
cara yang lebih baik dalam menjalankan sesuatu. Hasil akhir dari proses tersebut adalah
penciptaan usaha baru yang dibentuk pada kondisi risiko atau ketidakpastian.
Kewirausahan adalah kemampuan yang sangat dibutuhkan pada abad 21 mengingat
keterbatasan dukungan sumber daya alam terhadap kesejahteraan penduduk dunia yang
makin bertambah dan makin kompetitif. Jiwa dan semangat kewirausahaan yang
terbentuk dan terasah dengan baik sejak remaja akan dapat menghasilkan sumber daya
manusia inovatif yang mampu membebaskan bangsa dan negaranya dari
ketergantungan pada sumber daya alam. Kewirausahaan yang diperlukan tentunya adalah
yang memberikan dampak signifikan terhadap peningkatan output ekonomi dalam
mendukung kesejahteraan bangsa melalui penciptaan karya nyata orisinil yang
bermanfaat .
Pada makalah ini akan dibahas mengenai kesimpulan dari komponen perencanaan
usaha kerajinan yang meliputi ide, peluang usaha, sumber daya, administrasi dan
pemasaran

B. Rumusan Masalah
Memahami komponen perencanaan usaha kerajinan dari bahan limbah berbentuk
bangun ruang (sebagai solusi dari masalah lingkungan hidup) meliputi kesimpulan dari
ide, peluang usaha, sumber daya, administrasi dan pemasaran.

C. Tujuan Pembahasan
Penulisan makalah ini bertujuan untuk melengkapi tugas ke-4 Prakarya dan
Kewirausahaam

1
BAB II PEMBAHASAN

A. Ide dan Peluang Usaha


Ide usaha adalah respon seseorang, banyak orang, atau suatu organisasi untuk
memecahkan masalah yang teridentifikasi atau untuk memenuhi kebutuhan di suatu
lingkungan (pasar/masyarakat). Mencari sebuah ide yang bagus adalah langkah awal
untuk mengubah keinginan dan kreatifitas wirausahawan menjadi peluang usaha/bisnis.
Sebuah ide hanyalah alat yang harus dikembangkan, dan diubah menjadi peluang
usaha/bisnis yang menguntungkan.
Menganalisis peluang bisnis bertujuan untuk menemukan dan mengimplementasikan
kegiatan usaha yang menguntungkan. Rencana kewirausahaan perlu dianalisis untuk
mengenali kelemahan yang dapat menyebabkan kesulitan kesinambungan bisnis.
B. Analisa Peluang Usaha
Analisis usaha digunakan untuk mencari strategi alternatif dalam bidang penjualan,
bauran produk, investasi, pengembangan staf, pengendalian usaha, pengandalian biaya,
dan lainnya. Menganalisis peluang usaha dimulai dengan perencanaan yang matang dan
penuh dengan perhitungan tentang segala kemungkinan yang akan menggagalkan usaha.
Kita tidak boleh asal – asalan atau tanpa berfikir dan menganalisis. Dengan adanya
analisis SWOT, maka dapat mengetahui peta peluang usaha dan ancaman apa yang akan
dihadapi di kemudian hari.

C. Sumber Daya yang Dibutuhkan


Kegiatan wirausaha didukung oleh ketersediaan sumber daya manusia, material, peralatan, cara
kerja, pasar, dan pendanaan. Sumber daya yang dikelola dalam sebuah wirausaha dikenal dengan
sebutan 6 M, yakni :
 Man (manusia)
 Money (uang)
 Material (bahan)
 Machine (peralatan)
 Method (cara kerja)
 Market (pasar)
Faktor-faktor sumber daya yang mendukung keberhasilan usaha produk kerajinan dari bahan
limbah berbentuk bangun ruang adalah sebagai berikut:
 Faktor manusia
 Faktor Keuangan
 Faktor Organisasi
 Faktor Perencanaan
 Faktor Mengatur Usaha
 Faktor Pemasaran
 Faktor Administrasi

2
D. Perencanaan Administrasi
Beberapa aspek penting dalam perencanaan administrasi usaha adalah sebagai berikut.
a. Mengurus Izin Usaha
b. Penetapan Besarnya Retribusi
c. Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP)
d. Mengurus Pajak
e. Membuka Rekening Bank
f. Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
g. Analisis Mengenai Dampak lingkungan (AMDAL)
E. Perencanaan Pemasaran
Penguasaan pasar dalam arti menyebarkan hasil produksi merupakan faktor
menentukan dalam perusahaan. Agar pasar dapat dikuasai maka kualitas dan harga
barang sesuai dengan selera komsumen dan daya beli (kemampuan konsumen). Faktor
pemasaran dapat dikatakan berhasil jika jangkauan pasar semakin luas dan masa produksi
dapat bertahan dalam waktu yang lama. Menganalisis Pasar, artinya mempelajari situasi
dan kondisi serta berbagai masalah pasar.

3
BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan
Untuk menjadi wirausahawan sukses, penting untuk memiliki perencanaan usaha
yang matang dan baik dengan memperhatikan aspek – aspek penting dalam perencanaan
usaha produk kerajinan dari bahan limbah berbentuk bangun ruang tersebut.
B. Saran
Perencanaan Usaha haruslah dipersiapkan sebaik mungkin. Sebab Usaha yang
direncanakan dengan baik dan benar, maka akan lebih bernilai hasilnya dan kualitas dari
usaha yang dihasilkan pasti berbeda. Berbeda dengan usaha yang sama sekali tidak ada
perencanaannya, cenderung akan berakhir dengan cara yang tidak baik.

4
DAFTAR PUSTAKA

Ilmucerdasku.com. (t.thn.). Analisis Ide dan Peluang Usaha Kerajinan Bahan Limbah Bangun
Ruang. https://www.ilmucerdasku.com/2019/09/analisis-ide-dan-peluang-usaha.html.

LahaN.CO.ID. (t.thn.). 10 Ide & Peluang Usaha Kerajinan Dari Bahan Limbah “Bangun
Ruang”. https://lahan.co.id/peluang-usaha-kerajinan/.

RR.Indah Setyowati, W. N. (2017 ). Prakarya dan Kewirausahaan.

Anda mungkin juga menyukai