Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN JEMBER

KECAMATAN SUMBERBARU
DESA PRINGGOWIRAWAN
Jl. PB. Sudirman No. 81 Pringgowirawan, Sumberbaru Jember 68156

KEPUTUSAN KEPALA DESA PRINGGOWIRAWAN


NOMOR: 800/09/35.09.21.2009/2018

TENTANG

TIM PENYUSUN
LAPORAN PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN DESA (LPPD)
DAN
LAPORAN KETERANGAN PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN DESA
(LKPPD) DESA PRINGGOWIRAWAN
TAHUN ANGGARAN 2018

KEPALA DESA PRINGGOWIRAWAN

Menimbang : a. Bahwa untuk memenuhi Permendagri Nomor 46 tahun 2016


pasal 3 ayat (1) dan Pasal 8 ayat (1), maka kepela desa
membuat Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa dan
Laporan Keterangan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa
akhir tahun secara tertulis masing-masing kepada Bupati
melalui Camat dan kepada Badan Permusyawaratan Desa
(BPD);

b. Bahwa demi tercapainya akuntabilitas penyelenggaraan


pemerintahan di Desa Pringgowirawan sesuai ketentuan
peraturan perundang-undangan, dipandang perlu
menetapkan Tim Penyusun Laporan Penyelenggaraan
Pemerintahan Desa (LPPD) Dan Laporan Keterangan
Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (LKPPD) Desa
Pringgowirawan Tahun Anggaran 2018;

c. Bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud


huruf a dan b, perlu menetapkan Keputusan Kepala Desa
tentang Tim Penyusun Laporan Penyelenggaraan
Pemerintahan Desa (LPPD) Dan Laporan Keterangan
Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (LKPPD) Desa
Pringgowirawan Tahun Anggaran 2018.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang


Pembentukan Peraturan Perundang-undangan (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2011 Nomor 82,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor
5234);
2. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa
(Lembaran Negara tahun Republik Indonesia Tahun 2014
Nomor 7, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 5495);

3. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 43 Tahun


2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang
Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa junto Peraturan
Pemerintah Republik Indonesia Nomor 47 Tahun 2015
tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Republik
Indonesia Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan
Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014
tentang Desa;

4. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang


Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Tahun 2014 Nomor
244);

5. Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2014 tentang Dana


Desa Yang Bersumber Dari Anggaran Pendapatan dan
Belanja Negara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2014 Nomor 168, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 5558) sebagaimana telah diubah dengan
Peraturan Pemerintah Nomor 22 Tahun 2015 tentang
Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun
2014 tentang Dana Desa Yang Bersumber Dari Anggaran
Pendapatan dan Belanja Negara (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2015 Nomor 88, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5694);

6. Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor


111 Tahun 2014 tentang Pedoman Teknis Peraturan Di
Desa;

7. Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor


46 Tahun 2016 tentang Laporan Kepala Desa;

8. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 20 Tahun 2018


tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Desa (Berita Negara
Republik Indonesia Tahun 2018 Nomor 611);

9. Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal


dan Transmigrasi Repulik Indonesia Nomor 1 Tahun 2015
tentang Pedoman Kewenangan Lokal dan Hak Asal Usul
Berskala Desa;
10. Peraturan Daerah Kabupaten Jember Nomor 7 Tahun 2015
tentang Desa (Lembaran Daerah Kabupaten Jember Tahun
2015 Nomor 7);

11. Peraturan Desa Pringgowirawan Nomor 02 Tahun 2016


tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa
Tahun 2016-2021;

12. Peraturan Desa Pringgowirawan Nomor 09 Tahun 2017


tentang Rencana Kerja Pemerintah Desa Tahun 2018;

13. Peraturan Desa Pringgowirawan Nomor 04 Tahun 2018


tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tahun
2018;

14. Peraturan Desa Pringgowirawan Nomor 06 Tahun 2018


tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa
Tahun 2018;

MEMUTUSKAN

Menetapkan : TIM PENYUSUN LAPORAN PENYELENGGARAAN


PEMERINTAHAN DESA (LPPD) DAN LAPORAN
KETERANGAN PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN
DESA (LKPPD) DESA PRINGGOWIRAWANTAHUN
ANGGARAN 2018

KESATU : Menetapkan Tim Penyusun Laporan Penyelenggaraan


Pemerintahan Desa (LPPD) Dan Laporan Keterangan
Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (LKPPD) Desa
Pringgowirawan Tahun Anggaran 2018 sebagaimana
tercantum dalam Lampiran Keputusan ini, yang merupakan
bagian yang tidak terpisahkan;

KEDUA : Tim Penyusun Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa


(LPPD) Dan Laporan Keterangan Penyelenggaraan
Pemerintahan Desa (LKPPD) Desa Pringgowirawan memiliki
tugas:
1. Melakukan evaluasi hasil pelaksanaan kegiatan tahun
anggaran 2018 yang meliputi Bidang Penyelenggaraan
Pemerintahan Desa, Bbidang Pelaksanaan
Pembangunan, Bidang Pembinaan Kemasyarakatan dan
Bidang pemberdayaan Masyarakat
2. Menyusun kerangka Laporan Penyelenggaraan
Pemerintahan Desa dan Laporan Keterangan
Peneylenggaraan Pemerintahan Desa Tahun Anggaran
2018
3. Menyampaikan hasil penyusunan LPPD dan LKPPD
kepada Kepala Desa
KETIGA : Segala biaya yang timbul akibat diterbitkannya Keputusan
ini dibebankan pada APBDesa Pringgowirawan Tahun
Anggaran 2018;

KEEMPAT : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, dengan


ketentuan apabila terdapat kekeliruan didalamnya akan
diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Pringgowirawan
Pada tanggal : 12 Desember 2018

KEPALA DESA PRINGGOWIRAWAN

H. A L I M

Tembusan disampaikan kepada Yth,:


1. Bupati Jember
2. Camat Sumberbaru
3. Ketua BPD
4. Yang bersangkutan
5. Arsip
Lampiran Keputusan Kepala Desa Pringgowirawan
Nomor : 800/09/35.09.21.2009/2018
Tanggal : 12 Desember 2018
Tentang : Tim Penyusun Laporan Penyelenggaraan
Pemerintahan Desa (LPPD) Dan Laporan
Keterangan Penyelenggaraan
Pemerintahan Desa (LKPPD) Desa
Pringgowirawan Tahun Anggaran 2018

TIM PENYUSUN
LAPORAN PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN DESA (LPPD) DAN
LAPORAN KETERANGAN PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN DESA
(LKPPD) DESA PRINGGOWIRAWAN
TAHUN ANGGARAN 2018

NO NAMA POSISI / KEDUDUKAN JABATAN


1 MOH. SODIK Sekretaris Desa Koordinator

2 ABDUS SALIM Sekretaris Kaur Perencanaan

3 MUZAMMIL Anggota Kaur Keuangan

4 H. MOH. ISMAIL Anggota Kasi Pemerintahan

Pringgowirawan, 12 Desember 2018

KEPALA DESA
PRINGGOWIRAWAN

H. A L I M

Anda mungkin juga menyukai