Anda di halaman 1dari 4

KATA SAMBUTAN

KETUA PELAKSANA PERINGATAN


HARI BESAR AGAMA ISLAM
ISRA’ MI’RAJ NABI BESAR MUHAMMAD SAW
TAHUN 1440 HIJRIYAH / 2019 MASEHI
SURAU RABI’ATU MA’WA
JL. PEKAN ARBA TEMBILAHAN

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Alhamdulillahirobbil 'alamin, wabihi nasta'in 'ala


umuriddun ya waddin, ashsholatu wassalamu'ala
asyrofil abiya’ iwal mursalin wa'ala alihi wa ashabihi
ajma'in. Robbisrohli sodri wa yassirli amri wahlul
uqdatan min lisani yafqohu qouli, amma ba'du.

 Yang Kami Muliakan, Almukarrom Bapak Al-


Ustadz Akir Ali, S.Ag.
 Yang Saya Hormati, Panitia Pelaksana Peringatan
Isra’ Mi’raj Nabi Besar Muhammad
Shallallahu 'Alaihi Wasallam Tahun 1440 Hijriyah
Surau Rabi’atul Ma’wa.
 Dan Yang Saya Hormati, Ibu-Ibu, Adik-adik serta
Anak-anak sekalian Jama’ah Surau Rabi’atul
Ma’wa.

Pertama-tama dan yang paling utama, marilah kita


ucapkan puji dan rasa syukur kehadirat Allah Illahi
Rabbi, biqoulina Alhamdulillah pada sore yang

1
berbahagia ini telah memberikan nikmat kepada kita
semua untuk dapat sama-sama hadir di Surau
Rabi’atul Ma’wa ini dalam rangka Peringatan Isra’
Mi’raj Nabi Besar Muhammad Shallallahu 'Alaihi
Wasallam Tahun 1440 Hijriyah.

Selanjutnya sholawat dan juga salam, semoga


senantiasa kita sampaikan kepada junjungan umat
Baginda Rasulullah Shallallahu 'Alaihi Wasallam,
karena beliaulah suri tauladan umat Islam dalam
berakhlakul karimah dan beliaulah Khatimul Anbiya’
penyempurna ajaran Islam sebagai rahmatan
lil’alamin, dengan ucapan “Allahumma salli ‘ala
Muhammadin wa’ala ali Muhammad.

Hadirin yang dimuliakan Allah Subhanahu wa Ta'ala,


pada kesempatan yang berbahagian ini izinkan Saya
selaku Ketua Pelaksana Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi
Besar Muhammad Shallallahu 'Alaihi Wasallam Tahun
1440 Hijriyah Surau Rabi’atul Ma’wa mengucapkan
terima kasih kepada Ibu-Ibu, Adik-adik serta Anak-
anak sekalian yang telah sudi meringankan
langkahnya untuk hadir di Surau Rabi’atul Ma’wa ini
dalam acara Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Besar
Muhammad Shallallahu 'Alaihi Wasallam Tahun 1440
Hijriyah. Selanjutnya ucapan terima kasih yang
sebesar-besarnya kami sampaikan pula kepada
Almukarrom Bapak Al-Ustadz Akir Ali, S.Ag atas
kesediaannya memenuhi harapan Kami untuk dapat
2
memberikan tausiyah pada acara yang Kami
selenggarakan hari ini. Semoga apa yang akan
disampaikan oleh Bapak Ustadz nanti mendatangkan
manfaat bagi kita semua. Amin ya Rabbal ‘Alamiin.

Selanjutnya perlu kami sampaikan bahwa,


terselenggaranya acara kita pada sore yang
berbahagia ini, berkat dukungan dari masyarakat dan
jama’ah yang berada di lingkungan Surau Rabi’atul
Ma’wa. Tentunya besar harapan dengan
terselenggaranya acara ini, semoga persatuan dan
persaudaraan dimasa yang akan datang antara kita
masyarakat yang berada di lingkungan Surau Rabi’atul
Ma’wa khususnya semakin terjalin dengan erat.

Selanjutnya, atas nama Ketua Pelaksana, Saya


mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya
kepada seluruh rekan-rekan Panitia yang telah bekerja
secara maraton mulai dari rapat awal sampai dengan
saat ini yang tidak mengenal lelah. Semoga segala apa
yang telah rekan-rekan perbuat, demi syiarnya agama
Islam dan demi terselenggaranya acara ini
mendapatkan ganjaran yang setimpal disisi Allah
Subhanahu wa Ta'ala.

Dan sebagai penutup sambutan ini, tidak lupa pula


Kami memohon maaf atas segala kekurangan yang
terjadi selama jalannya acara ini, baik yang disengaja
maupun yang tidak disengaja.
3
Demikianlah kata sambutan yang dapat kami
sampaikan, akhiru kalam, wallahul muwafiq ila
aqwamith thoriq, Wassalamu’alaikum Warahmatullahi
Wabarakatu.

Anda mungkin juga menyukai