Anda di halaman 1dari 1

Nama : Tiara Azzahrah Alfianto

NIM : 200810301073

Kelompok : 11 (Sebelas)

Materi : Pola Hidup Sehat Era Pandemi

Pemateri : Dr. Siti Maria Wardayati, M. Si., Ak.

Nama PK : Regita Desta Sekar Sari dan Zahrotul Firdaus

Pentingnya Pengelolaan Attitude dan Skills di Masa Pandemi Covid-19

Attitude dan skill bisa dibilang dua hal yang tidak bisa dipisahkan. Attitude merupakan
sikap atau bagaimana kita bertindak terhadap sesuatu, sedangkan skill adalah kemampuan
yang kita miliki. Mahasiswa dalam masa pandemi seperti saat ini diharapkan mampu
mengelola baik attitude maupun skillnya. Akan tetapi, dalam pengelolaannya diharapkan bisa
seimbang antara keduanya. Mengelola attitude saja, tidak dibarengi dengan skill akan
percuma. Karena dalam mengerjakan sesuatu skill sangat dibutuhkan. Tanpa skill yang
cukup, pekerjaan akan susah diselesaikan. Begitu juga sebaliknya, memiliki skill yang
mumpuni tanpa dibarengi oleh attitude yang baik akan percuma.

Dalam masa pandemi seperti saat ini, semua hal serba online. Skill mahasiswa pun
dibutuhkan saat ini, seperti bagaimana mahasiswa mampu memanfaatkan teknologi untuk
belajar dalam perkuliahan maupun mengerjakan tugasnya. Tanpa skill yang mumpuni,
mahasiswa akan kesusahan dalam melaksanakan perkuliahan. Untuk attitude dalam masa
pandemi saat ini digunakan dalam berkomunikasi dengan dosen maupun sesama mahasiswa,
juga attitude saat kelas online dimana kita harus sopan dalam merespon pembicara dan
sebagainya.

Anda mungkin juga menyukai