Anda di halaman 1dari 1

Nomor :

Lampiran : 3 (tiga) lembar


Perihal : Pengoptimalan Program Ramadhan 1440 H

Kepada Yth,
Seluruh Peserta dan Orangtua Peserta
Yayasan Tahfidz Qur’an
Di
Tempat

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Segala puji bagi Allah. Shalawat dan salam semoga senantiasa terlimpah kepada Nabi Muhammad
Shallallahu Alaihi wa Sallam, keluarga, sahabat, serta pengikut beliau hingga akhir zaman.

Dalam rangka mengoptimalkan kegiatan ibadah bulan Ramadhan 1440 H, Yayasan Tahfidz Qur’an
mengimbau kepada seluruh peserta untuk:

1. Melaksanakan tadarus Al-Qur’an secara individual sekurang-kurangnya mencapai target minimal


per hari berdasarkan level belajar sebagaimana terlampir.

2. Melaksanakan tadarus Al-Qur’an bergiliran bersama keluarga sekurang-kurangnya 30 menit per


hari dengan target minimal diserahkan kepada kesepakatan anggota keluarga.

3. Mengisi lembar laporan tadarus Al-Qur’an yang terlampir bersama surat ini dengan mencetaknya
terlebih dahulu atau menulis ulang di buku tulis.

4. Memperbanyak sedekah, dzikir pagi dan petang, dzikir dalam berbagai keadaan, dan ibadah-
ibadah lainnya.

5. Menyaksikan kajian-kajian Channel Youtube Yayasan Tahfidz Qur’an yang akan hadir setiap hari
selama bulan Ramadhan 1440 H.

Demikian surat ini kami sampaikan. Semoga Allah menerima semua ibadah kita. Dan terima kasih
perhatian dan kerja samanya.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Bontang, 7 April 2020


Yayasan Tahfidz Qur’an

Direktur Yayasan

Anda mungkin juga menyukai