Anda di halaman 1dari 2

VISI MISI SMK BANJAR ASRI CIMAUNG

VISI
Mewujudkan SMK Banjar Asri yang BAROKAH ( Bahagia, Relijius, Optimis, Kreatif, Aktif,
dan Handal)

Pemaparan BAROKAH
1. Bahagia: Setiap insan SMK Banjar Asri harus merasakan kebahagian lahir dan batin,
sehingga mutu pendidikan dapat tercapai dengan optimal
2. Religius: Setiap Insan SMK Banjar Asri harus senantiasa menjalankan tuntunan dan
nilai nilai agama yang diyakini, sehingga pendidikan bukan hanya berdasar pada
pengetahuan saja, tetapi lebih kepada pengembangan moral dan akhlak
3. Optimis: Setiap Insan SMK Banjar Asri harus selalu optimis dan yakin akan setiap
tujuan baik yang akan dicapai
4. Kreatif: Setiap Insan SMK Banjar Asri harus mampu mengembangkan daya fikir,
tindakan dan kemampuan
5. Aktif: Setiap Insan SMK Banjar Asri dituntut aktif dalam segala hal demi
mengembangkan mutu pendidikan
6. Handal: Setiap Insan SMK Banjar Asri Memiliki kemampuan prima didalam
mencapai tujuan

MISI
1. Menyelenggarakan Pendidikan yang menyenangkan baik pada tenaga pengajar
maupun peserta didik yang mengacu pada pengembangan minat dan bakat. Dan
menberikan kesejahteraan yang optimal bagi para tenaga pengajar dan tenaga
kependidikan di sekolah
2. Menerapkan dan mengembangkan pendidikan yang ramah lingkungan, ramah anak
dalam suasana yang harmonis.
3. Menyelenggarakan Pendidikan yang bertumpu pada nilai-nilai agama, dan
pembiasaan menjalankan ibadah sesuai dengan agama masing masing
4. Memberikan Pendidikan Psikologi dan Motivasi bagi seluruh Insan SMK Banjar Asri,
Sehingga selalu berfikir dan bertindak positif
5. Meningkatkan fasilitas dan lingkungan belajar yang aman, nyaman, memenuhi
standar nasional pendidikan, standar kerja industri secara kualitas dan kuantitas.
6. Membina kemandirian peserta didik melalui kegiatan pembiasaan kewirausahaan, dan
pengembangan diri yang terencana dan berkesinambungan.
7. Membangun kemitraan (link and match) dengan lembaga yang relevan dalam dan luar
negeri.
8. Mengembangkan kurikulum, metodologi pembelajaran dan sistem penilaian berbasis
kompetensi sesuai dengan kebutuhan industri global.
9. Menyelenggarakan kegiatan kokurikuler dan ekstrakurikuler agar peserta didik
memiliki multiskills yang mampu mengembangkan kecakapan hidup (life skills)
10. Meningkatkan kualitas dan kuantitas pendidik dan tenaga kependidikan yang
memenuhi kualifikasi profesional, sertifikasi kompetensi, kreatif, inovatif, berkarakter
dan berbudaya.
Tujuan
1. Menyiapkan peserta didik untuk memasuki dan memenuhi lapangan kerja serta
mengembangkan sikap professional yang dibutuhkan dunia usaha dan dunia industri.
2. Menyiapkan peserta didik untuk memasuki atau melanjutkan pendidikan yang lebih
tinggi.
3. Menyiapkan peserta didik agar mampu memilih karier, mampu berkompetisi dan
mampu mengembangkan diri.
4. Menyiapkan tamatan agar menjadi warga Negara yang produktif, adaptif dan kreatif.
5. Mengembangkan berbagai kegiatan dalam proses pembelajaran berbasis pendidikan
karakter bangsa.
6. Menyiapkan peserta didik agar mampu beradaptasi dan peduli terhadap lingkungan.

Anda mungkin juga menyukai