Anda di halaman 1dari 36

SKD PAKET 6

TES WAWASAN KEBANGSAAN


1. Berapa kali pemerintahan Jokowi-JK melakukan reshuffle kabinet?
A. 2
B. 3
C. 4
D. 5
E. 6
2. Seperti yang biasa kita lihat, di Indonesia sulit sekali untuk mewujudkan suatu ketertiban
salah satunya adalah dengan mengantri. Budaya antri merupakan suatu hal yang harus
ditanam sejak dini, karena hampir semua hal memerlukan kegiatan antri-mengantri.
Kebanyakan orangingin selalu mendahului dan ingin menjadi yang terdepan. Walaupun
dalam hal yang mendesak pun kita harus teteap mengantri untuk menjaga ketertiban.
Kalau dipikir-pikir mengantri itu hal yang sederhana dan sangat mudah untuk dilakukan,
tetapi tidak semua orang mau melakukannya dan ini bisa menjadi masalah besar bagi
kita bangsa Indonesia. Padahal, ini sangat bermanfaat untuk kepentingan umum, Hanya
kesabaran dan kemauan yang diperlukan. Bila dibandingkan dengan negara-negara lain
seperti negara barat dan Jepang, negara kita bisa dibilang berbanding jauh dalam hal
budaya antri. Mereka mau mengantri dengan tertib walaupun antrian sangat panjang,
ini merupakan hal yang patut dicontoh untuk dijadikan panutan untuk negara kita.
Namun, hal ini tidak mengurangi rasa cinta pada Tanah Air. Kasus diatas merupakan
pertentangan pancasila pada sila ke- ...
A. Sila ke-1
B. Sila ke-2
C. Sila ke-3
D. Sila ke 4
E. Sila ke 5
3. Tim penyelamat bergegas mencari korban yang terjebak di antara reruntuhan di Palu,
Sulawesi Tengah. Sejumlah titik yang menjadi fokus pencarian di antaranya Hotel Roa-
Roa, Mal Ramayana, Restoran Dunia Baru, Pantai Talise dan Perumahan Balaroa. Tim
SAR gabungan berharap masih bisa menemukan korban selamat akibat bencana gempa
bumi dan tsunami yang terjadi Jumat lalu (28/09).Di antara reruntuhan hotel bertingkat
delapan, Roa-Roa Hotel sempat terdengar suara meminta bantuan hingga Sabtu
(29/09). Diperkirakan ada 50 orang terjebak reruntuhan bangunan."Kami berupaya
sebaik mungkin. Waktu menjadi sangat penting di sini untuk menyelamatkan orang,"
ungkap
Muhammad Syaugi, Kepala Basarnas. "Alat berat masih dalam perjalanan," ungkapnya
seperti dikutip dari Associated Press. Upaya tindakan yang dilakukan oleh tim
penyelamat merupakan bentuk pengamalan Pancasila ...
A. Ketuhanan Yang Maha Esa
B. Kemanusiaan yang adil dan beradab
C. Persatuan Indonesia
D. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmah kebijaksanaan dalam
permusyawaratan/perwakilan
E. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia
4. Siapa belum kenal dengan Achmad Zaky? Sebagai informasi nih ya, pria ini adalah sosok
di balik nama besar Bukalapak. Selain pendiri, Zaky adalah CEO perusahaan tersebut.
Bukalapak merupakan salah satu e-commerce yang bertujuan untuk memberdayakan
para pengusaha kecil dan menengah Indonesia agar dapat menjual produknya dengan
cara yang lebih mudah yaitu lewat online.Kini Bukalapak telah menjadi salah satu e-
commerce yang paling berkembang di Asia Tenggara dengan pertumbuhan penjualan
mencapai 20 persen per bulan dalam kurun waktu kurang dari dua tahun.Bukalapak juga
telah berhasil menjadi marketplace yang mampu mengumpulkan kelompok penjual di
Indonesia hingga lebih dari 150 ribu pelapak, 25 ribu seller dan 60 ribu user.Semua
kesuksesan itu tentu saja berkat kerja keras sang Founder, Achmad Zaky yang harus
jatuh bangun dalam mengembangkan Bukalapak hingga besar seperti sekarang. Kutipan
narasi diatas merupakan upaya yang selaras dengan pengamalan pancasila ke- ....
A. Sila ke- 5
B. Sila ke- 4
C. Sila ke 3
D. Sila ke 2
E. Sila ke 1
5. Assalamualaikum semua, Cak Budi ingin mengucapkan terima kasih yang terdalam atas
masukan dan saran yang diberikan oleh sahabat, khususnya para donatur. Cak Budi juga
ingin memohon maaf karena telah mengecewakan banyak pihak dengan cara dan
keputusan penggunaan uang donasi, serta minimnya transparansi seputar hal ini. Meski
niat saya sepenuhnya untuk melancarkan kegiatan amal, saya paham bahwa tindakan ini
tidak tepat karena tidak dikomunikasikan terlebih dahulu kepada donatur. Atas
kekhilafan ini saya sekali lagi memohon maaf. Mohon izinkan Cak Budi melakukan
introspeksi dan
mempertanggungjawabkan amanah dari sahabat donatur dengan melakkukan hal
berikut:
1. Kami akan MENJUAL SEGERA semua aset yang diperoleh dari uang donasi (1 unit
iPhone 7 dan mobil Fortuner).
2. Dana hasil penjualan tersebut, beserta dana yang masih belum digunakan akan kami
AMANAHKAN SELURUHNYA ke lembaga amal berskala nasional yang terpercaya seperti
Dompet Dhuafa / Aksi Cepat Tanggap (sedang diputuskan)
3. Mulai hari ini, Cak Budi akan melanjutkan kegiatan bakti sosial TANPA melakukan
pengumpulan donasi dari publik.
Terima kasih sekali lagi atas perhatian, masukan dan dukungan sahabat sekalian.
Sesungguhnya niatan Cak Budi hanya untuk kegiatan amal dan berbagi. Mohon bukakan
pintu maaf atas tindak laku Cak Budi yang kurang berkenan di hati sahabat. Semoga ini
menjadi pelajaran agar Cak Budi dapat menjadi pribadi yang lebih baik kedepannya.
Wassalam
Cak Budi
Berdasarkan uraian diatas diatas, tindakan yang dilakukan oleh Cak Budi selaras dengan
pengamalan sila ke- ....
A. Sila ke- 1
B. Sila ke- 2
C. Sila ke- 3
D. Sila ke- 4
E. Sila ke- 5
6. MEDAN, iNews dot id Masyarakat Adat Batak yang tergabung dengan Aliansi
Masyarakat Adat Nusantara (AMAN) wilayah Tano Batak mendatangai Kantor
Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Kementerian Koordinator Bidang
Kemaritiman (Kemenko Kemaritiman) dan Kantor Staf Presiden di Jakarta, dalam
sepekan terakhir. Kunjungan itu sebagai upaya pendekatan persuasif kepada
pemerintah atas perampasan wilayah adat di kawasan Danau Toba sejak keluarnya
Putusan MK 35, yang menyatakan hutan adat bukan hutan negara. "Kami mendesak
KLHK untuk segera menghentikan konflik yang timbul berulang kali di wilayah adat di
Tano Batak. Jalan penyelesaian yang kami minta kepada KLHK yakni upaya pengukuhan
hutan adat. Langkah berikutnya yang menurut kami paling mungkin bisa ditindaklanjuti
sambil menunggu proses Perda atau SK Bupati tentang Masyarakat Adat yakni dengan
menginventarisasi hutan adat," kata perwakilan AMAN Tano Batak Roganda
Simanjuntak saat dikonfirmasi iNews dot id, Rabu (15/8/2018). Dia mengungkapkan,
masyarakat adat umumnya masih terus mengalami intimidasi dan konflik dengan PT
Toba Pulp Lestari, Tbk serta klaim hutan negara. Hingga saat ini, mereka mendorong
pemerintah khususnya pemda setempat untuk segera
mengakui dan melindungi masyarakat adat Batak. Berdasarkan uraian diatas, upaya
pemecahan masalah harus diselaraskan dengan pencerminan sila ke- ....
A. Sila ke- 2 yang didasari sila ke- 1
B. Sila ke- 2 yang mendasari sila ke- 3 dan sila ke-4
C. Sila ke- 2 yang mendasari sila ke- 3
D. Sila ke- 2
E. Sila ke- 2 yang mendasari sila ke- 3, sila ke-4, dan sila ke-5

7. Perhatikan informasi berikut!


1. Kekuasaan presiden sangat besar
2. Oposisi tidak dikenal
3. Kabinet dapat dijatuhkan oleh parlemen melalui oposisi
4. Persaingan yang tajam antar partai politik
5. Pemerintahan presidensil
Berdasarkan informasi diatas, yang merupakan ciri pelaksanaan demokrasi liberal di
Indonesia adalah...
A. 1 dan 2
B. 2 dan 3
C. 3 dan 4
D. 4 dan 5
E. 1 dan 4

8. Secara umum kemajemukan bangsa Indonesia terbagi menjadi 2. Jika pernytaan bahwa
"aku lulus cpns 2020 tahun ini dan merupakan prestasi terbesar ku dari hasil belajar
keras" Ilustrasi diatas merupakan..
A. Perbedaan vertikal
B. Perbedaan horizontal
C. Pengamalan pancasila sila ke 4
D. Menjiwai pancasila
E. Berhubungan dg ideology

9. Sasaran pembangunan nasional adalah membentuk manusia Indonesia seutuhnya.


Berikut ini yang bukan termasuk maksud dari manusia Indonesia seutuhnya adalah…
A. Stimulasi
B. Ketentraman
C. Kepuasan
D. Berkecukupan
E. Merdeka
10. Mewujudkan nasionalisme yang tinggi dari segala aspek kehidupan rakyat Indonesia
yang mengutamakan kepentingan nasional daripada kepentingan perorangan,
kelompok, golongan, suku bangsa, atau daerah, merupakan tujuan dari...
A. Pembangunan nasional
B. Persatuan Indonesia
C. Wawasan kebangsaan
D. Wawasan nusantara
E. Tujuan nasional

11. Perhatikan beberapa contoh perilaku positif berikut:


1. Tidak menggunakan hak milik untuk usaha-usaha yang bersifat pemerasan terhadap
orang lain
2. Bangsa Indonesia merasa dirinya sebagai bagian dari seluruh umat manusia.
3. Mengembangkan perbuatan yang luhur, yang mencerminkan sikap dan suasana
kekeluargaan dan kegotongroyongan.
Secara berurutan, ketiga perilaku di atas sesuai dengan butir-butir pancasila sila ke...
A. sila ke-2, sila ke-3, sila ke-5
B. sila ke-2, sila ke-5, sila ke-2
C. sila ke-5, sila ke-2, sila ke-5
D. sila ke-5, sila ke-3, sila ke-2
E. sila ke-5, sila ke-3, sila ke-3

12. Konflik sosial yang dilatar-belakangi isu SARA pernah terjadi di suatu daerah. Selain
membawa kerugian harta benda, trauma yang ditimbulkan akibat konflik juga sangat
mendalam. Untuk itu diperlukan kesadaran bersama untuk mencegah terulangnya
konflik serupa. Cara pengendalian sosial yang tepat untuk mengatasi konflik adalah ....
A. Koersi melalui upaya penghentian secara paksa setiap kali terjadi konflik dengan latar
belakang SARA
B. Ajudikasi melalui jalur pendidikan untuk menyelesaikan konflik sosial yang terjadi
dalam masyarakat
C. Arbitrasi dengan melibatkan lembaga internasional dalam mengatasi konflik
antarumat beragama
D. Eliminasi yang terjadi setelah salah satu pihak untuk mengundurkan diri dan
mengalahpada pihak lain.
E. Toleransi dengan memberikan pemahaman dan menghargai perbedaan suku, agama,
dan ras yang ada

13. Politik luar negeri indonesia erat kaitannya dengan kerja sama dengan negara lain untuk
mempertahankan kepentingan nasional suatu negara. kepentingan nasional itu dapat
dicapai dalam wilayah negara itu sendiri maupun diluar wilayah negara. Departemen
luar negeri Republik Indonesia menjelaskan bahwa politik luar negeri adalah kebijakan,
sikap, dan langkah pemerintahan RI yang diambil dalam melakukan hubungan dengan
negara
lain, organisasi Internasional, dan subjek hukum Internasional lainnya dalam rangka
menghadapi masalah Internasional guna mencapai tujuan nasional. Dalam sejarahnya,
politik luar negeri bebas aktif pertama kali dicetuskan oleh...
A. Agus Salim
B. M. Hatta
C. Soekarno
D. Adam Malik
E. Sutan Syahrir
14. Indonesia setelah tahun 1945 membangun integrasi nasional menjadi tugas penting.
Upaya membangun integrasi tersebut terus-menerus dilakukan. Terdapat banyak
perkembangan dan dinamika dari integrasi yang terjadi di Indonesia. Dinamika integrasi
sejalan dengan tantangan zaman. Salah satunya dalam usaha penyatuan Integrasi
bangsa melalui...
A. Pemerintah Indonesia mengumumkan kedaulatan wilayah Indonesia yakni lebar laut
teritorial seluas 12 mil diukur dari garis yang menghubungkan titik-titik ujung yang
terluar pada pulau-pulau Negara Indonesia.
B. Pemerintah Indonesia berhasil secara damai mengajak Gerakan Aceh Merdeka (GAM)
untuk kembali bergabung dan setia memegang teguh kedaulatan bersama Negara
Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
C. Melalui kegiatan pendidikan Pancasila baik dengan mata kuliah di perguruan tinggi
dan mata pelajaran di sekolah. Melalui kurikulum 1975, mulai diberikannya mata
pelajaran Pendidikan Moral Pancasila (PMP) di sekolah.
D. Kunjungan pemimpin ke daerah, temu kader PKK, dan kotak pos presiden. Kegiatan
yang sifatnya mendekatkan elit dan massa akan menguatkan dimensi vertikal
integrasi nasional.
E. Melakukan pembentukan lembaga-lembaga politik dan pemerintahan termasuk
birokrasi. Dengan lembaga dan birokrasi yang terbentuk maka orang-orang dapat
bekerja secara terintegratif.

15. Bangsa Indonesia baru saja melewati Pemilihan Umum 2019 untuk memilih presiden
dan legislatif. Dasar hukum penyelenggaraannya terdapat dalam pokok pikiran ketiga
pembukaan UUD NKRI Tahun 1945 Pasal 22E ayat 1 yang berbunyi bahwa pemilu
dilaksanakan secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil. Maksud dari
pelaksanaan pemilu yang bebas adalah pemilih …….
A. Bebas menentukan pilihannya
B. Harus menjaga kerahasiaan yang dipilihnya
C. Bebas mau datang atau tidak untuk memilih
D. Bebas mau memilih menjadi golput atau tidak
E. Bebas menentukan peran dalam pemilu baik sebagai pemilih maupun kontestan alam
pesta demokrasi tersebut.
16. Nilai-nilai yang dijunjung tinggi oleh bangsa Indonesia dapat mengakomodasi dinamika
masyarakat dan menjadi landasan perjuangan bangsa Indonesia terkandung dalam
pembukaan UUD NKRI Tahun 1945. Pembukaan UUD sebagai konstitusi tertinggi
tersebut bersifat tetap dan tidak dapat diubah karena …..
A. Bentuk penghormatan terhadap perjuangan para pahlawan
B. Ditetapkan oleh golongan tua pimpinan Soekarno
C. Ditetapkan oleh MPR selaku lembaga tertinggi negara
D. Merupakan kaidah yang fundamental bagi terbentuknya negara Indonesia
E. Dibentuk oleh PPKI secara gigih dengan melewati berbagai tantangan dan tekanan
17. Sejumlah pemuda di Bandung mendirikan perkumpulan Jong Indonesia pada awal tahun
1927. Perkumpulan tersebut bertujuan menyebarkan dan memperkuat cita-cita
kebangsaan Indonesia bersatu. Salah satu cita-cita untuk mewujudkannya adalah ……
A. Memajukan kepanduan kebangsaan Indonesia
B. Mementingkan gerakan sosial ekonomi
C. Menyebarkan gerakan Indonesia merdeka
D. Membantu semua anggotanya dalam meningkatkan kesejahteraan hidup
E. Memajukan ekonomi anggotanya

18. Makna yang terkandung pada Indonesia sebagai satu kesatuan politik adalah ……
A. Indonesia harus merasa satu rasa, senasib sepenanggungan, sebangsa, dan setanah
air serta mempunyai satu tekad dalam mencapai cita-cita bangsa
B. Pancasila adalah salah satu falsafah dan ideologi bangsa dan negara yang melandasi,
membimbing, dan mengarahkan menuju kepentingan negara
C. Seluruh kepulauan nusantara merupakan wilayah yang terpisah hukumnya dalam arti
bahwa terdapat banyak hukum yang mengabdi kepada kepentingan nasional
D. Indonesia merupakan satu kesatuan yang tersusun dari berbagai kemajemukan
bangsanya yang tidak dapat dipisahkan karena adanya jiwa persatuan yang kokoh
oleh Pancasila sebagai alat pemersatu bangsa
E. Seluruh kepulauan nusantara merupakan satu kesatuan hukum dalam arti bahwa
terdapat banyak hukum yang melebur menjadi satu hukum nasional yang mengabdi
kepada kepentingan nasional
19. Bela negara merupakan sikap, perilaku, dan tindakan warga negara yang menjiwai rasa
cinta kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD
1945 dalam menjamin kelangsungan hidup bangsa dan negara. Pembinaan kesadaran
bela negara adalah upaya untuk menanamkan prinsip bela negara kepada seluruh warga
negara. Di bawah ini yang bukan merupakan prinsip-prinsip bela negara menurut
Undang- undang Nomor 3 Tahun 2002 adalah …..
A. Bangsa Indonesia berhak dan wajib membela kemerdekaan dan kedaulatan negara,
keutuhan wilayah, keselamatan segala bangsa dari segala ancaman, tantangan,
hambatan, dan gangguan
B. Pencapaikan kondisi bangsa yang mandiri pada berbagai bidang kehidupan agar tetap
menjaga harkat dan martabat bangsa sehingga kedaulatan negara tetap terjaga dan
dihormati oleh negara lain
C. Bentuk pertahanan negara yang bersifat semesta dengan melibatkan seluruh rakyat
dan segenap sumber daya nasional, sarana dan prasarana, serta seluruh wilayah
negara sebagai satu-kesatuan pertahanan
D. Bela negara dapat diwujudkan dengan ikut serta dalam upaya pertahanan negara
yang menjadi tanggung jawab dan kehormatan bagi seluruh warga negara
E. Pertahanan negara disusun berdasarkan prinsip demokrasi, hak asasi manusia,
kesejahteraan umum, lingkungan hidup, ketentuan hukum nasional, hukum
internasional, dan prinsip hidup berdampingan secara damai dengan memperhatikan
kondisi geografis Indonesia sebagai negara kepulauan

20. Pancasila berisi anggapan-anggapan dasar yang merupakan kerangka keyakinan yang
berfungsi sebagai acuan, pedoman dalam perencanaan, pelaksanaan, pengawasan dan
pemanfaatan hasil-hasil pembangunan, hal ini berarti pancasila sebagai ….
A. Pandangan hidup bangsa Indonesia
B. Paradigma pembangunan
C. Sumber dari segala sumber hukum
D. Jiwa dan kepribadian bangsa Indonesia
E. Dasar negara Republik Indonesia
21. Menurut Notonegoro, Pancasila menjadi dasar negara dengan rumusan yang bersifat
kolektif, sehingga asas-asas kenegaraan Indonesia berpangkal pada Pancasila. Dengan
adanya hal tersebut bahwa bangsa Indonesia ber Pancasila dalam Tri Prakara yaitu...
A. Keberagaman, kesatuan dan kebangsaan
B. Ketuhanan, kerakyatan dan keadilan
C. Kesatuan, kenegaraan dan kebhinekaan
D. Kerakyatan, keadilan dan ketuhanan
E. Kebudayaan, keagamaan dan kenegaraan
22. Nilai kerohanian pada pancasila dapat menciptakan jiwa dan jati diri bangsa dalam
kehidupan sehari hari yang bersumber dari kepribadian bangsa. Adapun nilai pancasila
yang terkandung dalam nilai yang dimaksudkan tersebut adalah kecuali...
A. Bajik
B. Etnik
C. Etika
D. Estetika
E. Kearifan
23. Kondisi dinamik suatu bangsa berisi keuletan dan ketangguhan, yang mengandung
kemampuan mengembangkan kekuatan nasional dalam menghadapi dan mengatasi
segala tantangan, ancaman, hambatan serta gangguan baik yang datang dari luar
maupun dari dalam yang langsung maupun tidak langsung membahayakan integritas,
identitas, kelangsungan hidup bangsa dan negara serta perjuangan mengejar tujuan
nasional, disebut dengan...
A. Ketahanan Nasional
B. Keuletan Nasional
C. Integritas Nasional
D. Identitas Nasional
E. Integrasi Nasional
24. Teks-teks yang termuat dalam Konstitusi yang kemudian dikenal sebagai UUD 1945
adalah hasil Perumusan apa yang terjadi di dalam kehidupan bermasyarakat.
Keberadaan Konstitusi dalam Negara pada prinsipnya untuk....
A. Membatasi kekuasaan pemerintah.
B. Memberikan kekuasaan tak terbatas pada pemerintah.
C. Jaminan atas kewajiban politik rakyat.
D. Kekuasaan parlemen di atas lembaga hukum.
E. Kekuasaan hukum di atas parlemen.
25. Berikut ini yang bukan merupakan alasan perlunya Amandemen UUD 1945 adalah....
A. Alasan Historis
B. Alasan Keamanan Sosial
C. Alasan Filosofis
D. Alasan Yuridis
E. Alasan Praktis dan Politis

26. Indonesia sebagai sebuah negara kesatuan memiliki fungsi mutlak. Berikut ini yang
bukan termasuk fungsi mutlak negara kesatuan yaitu.....
A. Dilakukannya penertiban untuk mewujudkan kestabilan dan tujuan bersama
B. Menegakkan supremasi hukum melalui lembaga hukum yang ada
C. Membentuk sistem pertahanan untuk melindungi dari kemungkinan terjadinya
serangan dari pihak luar dan dalam
D. Mewujudkan kesejahteraan dan kemakmuran rakyat secara merata
E. Membentuk pemerintahan absolut

27. Perhatikan ibu kota provinsi berikut:


1) Manokwari,
2) Bandung,
3) Medan,
4) Makassar,
5) Jambi.
Urutan ibu kota provinsi wilayah Indonesia Barat ke wilayah Indonesia Timur ialah.....
A. 3, 2, 4, 5, dan 1
B. 3, 5, 2, 4, dan 1
C. 4, 2, 1, 5, dan 3
D. 5, 3, 2, 1 dan 4
E. 1, 2, 3, 4 dan 5

28. Nasionalisme dimana negara memperoleh kebenaran politik dari budaya asal atau etnis
sebuah masyarakat merupakan nasinalisme bentuk..
A. Kewarganegaraan
B. Budaya
C. Etnis
D. Identitas
E. Organik

29. Warga Negara Indonesia yang kurang mampu mendapatkan perlindungan kesehatan
dari negara berupa program Kartu Indonesia Sehat. Hal ini sesuai dengan penerapan
pancasila terutama sila ke.....
A. Pertama
B. Kedua
C. Ketiga
D. Keempat
E. Kelima

30. Nasionalisme dimana negara memperoleh kebenaran politik dari penyertaan aktif
rakyatnya, kehendak rakyat atau perwakilan politik merupakan nasionalisme bentuk…
A. Kewarganegaraan
B. Budaya
C. Etnis
D. Identitas
E. Organik

TES INTELEGENSIA UMUM

31. Sinonim dari kata broker adalah ....


A. Ketua
B. Makelar
C. Pesuruh
D. Asisten
E. Geng
32. Sinonim dari kata yuda adalah ....
A. Baratha
B. Wayang
C. Perang
D. Ajaran
E. Yahudi
33. Lawan kata dari syubhat adalah ....
A. Kebaikan
B. Kejahatan
C. Keraguan
D. Kepastian
E. Kehancuran
34. Antonim dari kata gepuk adalah ....
A. Kurus
B. Gemuk
C. Kecil
D. Tinggi
E. Pendek
35. RUMAH : RENOVASI = ....
A. Buku : skripsi
B. Kampus : kuliah
C. Kertas : lem
D. Sobek : lem
E. Skripsi : revisi
36. KARDUS : BALOK = ....
A. Kubus : sumur
B. Tumpeng : kerucut
C. Lingkaran : jam
D. Meja : kursi
E. Balok : kubus
1 1
37. Jika = 2,25 𝑚𝑎𝑘𝑎 = . . ..
� 3−𝑏

A. 9/23
B. 27/23
C. 23/27
D. 5/23
E. 5/27
38. Jika −2 ∗ 3 = 5 dan 2 ∗ 4 = 16, maka −1 ∗ 1 = ....
A. 23
B. 18
C. 9
D. 5
E. 1
39. Nilai x > 0 yang memenuhi persaman 33𝑥2+8𝑥−3 = 63𝑥2+8𝑥−3 𝑎𝑑𝑎𝑙𝑎ℎ . . ..
A. 3
B. 1
C. 1/3
D. 1/8
E. 2/3
40. Jika diketahui 𝑓(𝑎) = 3𝑎 − 1 𝑑𝑎𝑛 𝑓(𝑔(𝑎)) = 3𝑎2 − 1 𝑚𝑎𝑘𝑎 𝑔(2) = . . ..
A. 4
B. 3
C. 2
D. 1
E. 0
𝑥 𝑧 3
𝑑𝑎𝑛 = 𝑧 , 𝑚𝑎𝑘𝑎 = . . ..
4 𝑥 8 𝑦
41.Jika =
𝑦

5
A. 3/5
B. 1/2
C. 1
D. 3/10
E. 2/3
42.Jika 3x > 4y dan z < y dengan x, y, z > 0 maka ....
A. x = z
B. x = 2z − 1
C. x < z
D. x > z
E. Hubungan x, y, dan z tidak dapat ditentukan
43.Jika 5 < a < 7 dan 4 < b < 6, maka ....
A. a = b
B. a = 2b − 1
C. a < b
D. a > b
E. Hubungan a dan b tidak dapat ditentukan
2(𝑎−1)
44. Diketahui a adalah bilangan bulat dan 𝑎∗ = , 𝐽𝑖𝑘𝑎 𝑥 = (2 + (−1)∗)∗ 𝑑𝑎𝑛 𝑦 =
𝑎
6 maka ....

A. x + y > 1
B. x > y
C. x = y
D. x < y
E. Hubungan x dan y tidak dapat ditentukan
45.Jika x adalah jumlah bilangan ganjil antara 11 dan 60 dan y adalah jumlah bilangan
genap antara 11 dan 60, maka ....
A. x = y
B. x = 2y − 1
C. x < y
D. x > y
E. Hubungan x dan y tidak dapat ditentukan
46. Jika 𝑥 = 1 1 𝑑𝑎𝑛 𝑦 = 1 1, maka ....
15 − 20 11 − 16
A. x = y
B. 𝑥 > 𝑦 + 1
1
2
C. x > y
D. x < y
E. Hubungan x dan y tidak dapat ditentukan
47.Tujuh tahun yang lalu, umur Awan sama dengan enam kali umur Borja. Jika tahun
depan umur Awan dua lebihnya dari tiga kali umur Borja, maka umur Borja empat tahun
yang akan datang adalah ... tahun.
A. 13
B. 15
C. 18
D. 17
E. 19
48.Dari survei terhadap 150 orang, diperoleh 114 orang diantaranya pernah makan di
Restoran A, 98 orang pernah makan di Restoran B dan 12 orang tidak pernah makan di
Restoran A ataupun B. Berapa jumlah orang yang pernah makan di Restoran A dan B?
A. 70 orang
B. 74 orang
C. 72 orang
D. 76 orang
E. 78 orang
49.Selisih dua bilangan adalah 6, dan jika kedua bilangan dijumlahkan hasilnya adalah 32.
Berapa selisih dari kuadrat kedua bilangan tersebut?
A. 198
B. 204
C. 216
D. 288
E. 192
50. Jika BC : DE = 3 : 5 maka perbandingan luas segitiga ABC dan ADE adalah ....

A. 3 : 5
B. 5: 3
C. 9 : 25
D. 6 : 10
E. 25 : 5
51.Pembangunan sebuah gedung direncanakan akan selesai dalam waktu 30 hari oleh 21
orang pekerja. Setelah dikerjakan selama 10 hari, pekerjaan dihentikan selama 8 hari
karena ada sesuatu hal. Jika kemampuan bekerja setiap orang sama dan agar gedungnya
selesai tepat waktu maka banyak pekerja tambahan yang dibutuhkan adalah ....
A. 14 orang
B. 18 orang
C. 24 orang
D. 25 orang
E. 35 orang
52. 12, 6, 18, 24, 42, ....
A. 48
B. 66
C. 68
D. 74
E. 81
53. C, B, F, D, L, F, ..., ....
A. T, X
B. Y, H
C. X, I
D. Y, X
E. X, H
54. Semua karyawan “SS” mengikuti pelatihan. Yasi adalah karyawan “SS”. Semua karyawan
“SS” menggunakan baju berwarna orange.
A. Semua teman Yasi memakai baju orange
B. Yasi tidak mengikuti pelatihan karena sakit
C. Semua orang memakai baju orange
D. Yasi sedang mengikuti pelatihan dan menggunakan baju berwarna orange
E. Tidak dapat disimpulkan
55. Pelajaran matematika sangat menyenangkan. Semua pelajaran yang
menyenangkan disukai anak-anak.
A. Pelajaran matematika disukai anak-anak
B. Anak-anak tidak suka pelajaran matematika
C. Anak-anak suka pelajaran olahraga
D. Anak-anak tidak suka semua pelajaran
E. Tidak dapat disimpulkan
56. Semua pegawai “SS” adalah orang yang disiplin. Beberapa pegawai “SS” adalah orang
yang profesional.
A. Beberapa pegawai “SS” adalah orang disiplin dan profesional
B. Semua orang yang profesional adalah orang yang disiplin
C. Semua pegawai “SS” adalah orang disiplin dan profesional
D. Hanya pegawai “SS” yang disiplin
E. Beberapa orang yang tidak profesional adalah orang yang disiplin
57. A, B, C, D, dan E secara acak memiliki kesukaan terhadap olahraga futsal, voli, tenis,
badminton, dan basket. Tiga dari mereka menyukai futsal. Masing-masing dari kelima
anak itu menyukai dua olahraga yang berbeda. Jika menyukai futsal maka tidak
menyukai tenis. E menyukai tenis. Hanya A dan B yang menyukai badminton dan apa
yang disukai D juga disukai oleh C. Jika E menyukai basket maka pernyataan yang
salah adalah ....
A. C menyukai tenis
B. C menyukai voli
C. B menyukai basket
D. A menyukai futsal
E. D menyukai voli
58. Terdapat 7 orang anak yang memilki tinggi yang berbeda satu sama lain yaitu P, Q, R, S,
T, U, dan V. Q lebih pendek daripada V. U lebih pendek daripada P. Tinggi R berada
pada urutan ketiga dari yang tertinggi. S tepat lebih tinggi daripada R. Urutan dari yang
tertinggi ke terendah yang mungkin adalah ....
A. V, S, R, T, U, P, Q
B. S, T, R, Q, U, P, V
C. T, V, R, S, P, U, Q
D. V, Q, R, T, P, U, S
E. P, S, R, V, U, Q, T

59. Hasil dari rotasi bangun adalah ….


60. 60.

61. ABSURD ><


A. Mungkin
B. Pasti
C. Niscaya
D. Delegasi
E. Mentah

62. AKTUAL ><


A. Fakta
B. Resi
C. Jelmaan
D. Mungkin
E. Basi

63. AFIRMATIF ><


A. Positif
B. Konfirmasi
C. Negatif
D. Jarak
E. Kecamatan

64. Luas lingkaran yang berjari-jari 28 cm adalah ..cm 2


A. 2154
B. 2464
C. 2354
D. 2254
E. 2174

65.3 gross + 2 kodi =.....lembar


A. 452
B. 462
C. 472
D. 482
E. 492

TES KARAKTERISTIK PRIBADI

66. Jika ada kesempatan untuk berkompetisi dalam bidang yang saya senangi, maka saya...
A. Tidak ikut kompetisi
B. Lebih baik tidak usah ikut karena khawatir akan kalah
C. Ikut kalau ada kemungkinan menang
D. Berusaha keras mengalahkan pesaing dengan mencari kelemahan mereka
E. Mengalahkan pesaing dengan meningkatkan diri

67. Anda menderita fobia laba-laba, saat Anda sendirian di rumah, Anda tanpa sengaja
menemukan laba-laba yang besar. Respon Anda...
A. Menguasai rasa takut Anda dan setelahnya menangkap laba-lana tersebut dengan
gelas lantas membuang laba-laba tersebut keluar jendela.
B. Segera memanggil petugas pembasmi serangga untuk menangkap laba-laba tersebut.
C. Memukulnya sampai mati dengan sesuatu yang berat.
D. Bergegas keluar rumah sambil berteriak ketakutan.
E. Keluar rumah dan menolak untuk masuk kembali sampai seseorang datang ke rumah
untuk menangkap laba-laba tersebut.

68. Anda sedang sakit parah, maka Anda akan...


A. Izin tidak masuk kerja
B. Bermalas-malasan di kantor
C. Pergi ke dokter agar tidak bertambah parah
D. Tetap mengerjakan tugas seperti biasanya
E. Berdiam diri di rumah

69. Ketika Ketua RT Anda membutuhkan warganya untuk melakukan kerja bakti di
lingkungan rumah Anda dan sekitarnya, Anda sedang sibuk. Maka Anda akan…
A. Tidak ambil peduli dengan semua yang terjadi
B. Tetap ikut dalam kerja bakti walau Anda sedang punya tugas mendadak
C. Meminta orang lain untuk mewakili Anda dalam kerja bakti tersebut
D. Meminta salah seorang pekerja Anda untuk ikut serta dalam kerja bakti
E. Menemui Pak RT dan warga dengan membawa maaf dan makanan

70. Anda memutuskan untuk keluar sebagai PNS, maka Anda akan...
A. Melamar pekerjaan yang lain
B. Memulai usaha
C. Mempersiapkan semuanya dahulu
D. Bekerja di perusahaan swasta
E. Fokus kepada keluarga saja

71. Saya memiliki keinginan untuk bersekolah, maka saya harus mempersiapkan...
A. Buku dan kurikulum yang digunakan
B. Uang yang saya butuhkan
C. Universitas tujuan saya
D. Proposal pendidikan saya
E. Rencana pendidikan saya

72. Ide-ide yang saya kemukakan di depan orang banyak biasanya dianggap sebagai gagasan
yang ....
A. berpikiran jauh ke depan
B. dikemukakan oleh orang banyak
C. biasa saja
D. usang
E. asal-asalan

73. Jika Anda memutuskan untuk menikah maka Anda akan...


A. Tinggal di rumah sendiri
B. Terserah saja bagaimana bagusnya
C. Tetap tinggal di rumah orang tua hingga Anda bisa membeli rumah sendiri
D. Tetap tinggal di rumah orang tua Anda
E. Biasa saja yang penting nyaman
74. Anda bekerja di Bagian Perencanaan dan Keuangan. Anda baru saja bekerja sebagai PNS
di kantor ini sekitar 1 tahun. Pada bulan ini ada kedatangan siswa-siswi SMK yang
online melaksanakan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di kantor Anda sebagai penugasan dari
sekolah mereka. Rekan Anda yang lebih senior ditunjuk sebagai mentor dari siswasiswi
SMK tersebut. Namun, rekan Anda tersebut sering tidak memberikan bimbingan atau
mengawasi anak-anak PKL tersebut. Suatu hari Anda memergoki anak-anak SMK
tersebut bermain game online di komputer kantor pada jam kerja. Sikap Anda adalah ...
A. Memberitahukan mentor mereka bahwa ada siswa SMK yang bermain game online
B. Memberitahukan kepada pihak sekolah bahwa ada siswa SMK yang bermain game

C. Memberitahukan rekan Anda untuk selalu mengawasi siswa SMK


D. Memberitahukan kepada siswa SMK bahwa apa yang telah dilakukan tidak boleh dan
memberikan punishment agar mereka tidak mengulanginya lagi
E. Menasihati siswa SMK tersebut agar tidak mengulanginya lagi dan melaporkan hal
tersebut kepada mentor mereka

75. Anda diminta oleh atasan anda untuk segera menyelesaikan sebuah tugas penting
dengan menggunakan teknologi yang sudah tersedia dikantor anda, mengingat
keterbatasan teknologi dikantor anda dan apabila anda menggunakan teknologi yang
tersedia akan membutuhkan waktu yang sangat lama, anda pun mencari cara agar tugas
tersebut dapat diselesaikan dengan cepat, seorang rekan kerja anda memperlihatkan
sebuah artikel kepada anda tentang penggunaan sebuah teknologi modern yang dapat
mengerjakan tugas anda tersebut jauh lebih cepat dari teknologi yang tersedia dikantor
anda sekarang, apa yang akan anda lakukan ...
A. Anda mencoba teknologi tersebut dengan mempelajarinya dan mengaplikasikan
teknologi tersebut di tugas anda.
B. Mengerjakan sebisa mungkin menggunakan teknologi yang tersedia dikantor anda
lalu kemudian mendiskusikan hal tersebut untuk mempelajari teknologi tersebut.
C. Melapor keatasan tentang teknologi baru tersebut, dan menyarankan untuk
menggunakan teknologi baru tersebut sesuai dengan standar prosedur yang ada
D. Mencoba menyelesaikan tugas tersebut terlebih dahulu kemudian mendiskusikan
teknologi tersebut keatasan dengan menitikberatkan efisiensi kerja
E. Menyelesaikan tugas yang sekarang terlebih dahulu dan kemudian mengajak teman
anda untuk mendiskusikan teknologi tersebut ke atasan anda.

76. Anda adalah salah satu karyawan disalah satu perusahaan yang didalamnya
mengandalkan kecanggihan teknologi, hari itu adalah hari audit keuangan yang
dilakukan oleh kantor anda. Namun data yang seharusnya tercatat di pembukuan tidak
sebanding dengan total pendapatan perbulan di perusahaan anda, anda menyadari 1
hal bahwa ternyata kerabat dekat anda yang merupakan rekan kerja anda sendiri yang
berbeda divisi dengan anda telah melakukan kecurangan dengan memindahkan
sebagian uang kantor kedalam rekening nya, rekan kerja anda melakukannya dengan
cerdasan nya
menggunakan komputer yang ternyata anda pun juga ahli dalam hal tersebut, ketika
rapat audit dilaksanakan, kepala perusahaan mengetahui hal tersebut dan mengancam
untuk memberhentikan seluruh karyawan yang ada didivisi anda termasuk anda sendiri,
bagaimana kemudian anda bersikap atas kasus tersebut?

A. Melaporkan kejadian tersebut keatasan tanpa sepengetahuan kerabat anda dengan


mempraktekkan cara untuk melakukan kecurangan tersebut
B. Melaporkan kejadian tersebut keatasan tanpa sepengetahuan kerabat anda lalu
mencoba memperbaiki sistem dengan mengandalkan pengetahuan anda
C. Menegur teman anda tersebut, dan menasehatinya agar mengakui perbuatannya
karena akan berdampak buruk untuk divisi anda termasuk anda sendiri
D. Mencoba untuk tetap tenang dan memindahkan kembali uang tersebut dengan
teknologi dan pengetahuan anda.
E. Membekukan rekening kerabat anda dan melaporkan kejadian tersebut guna
menyelamatkan anda besera 1 divisi anda

77. Anda merupakan ketua dari tim proyek kewirausahaa sukarela yang terdiri dari 5 orang.
Proyek tersebut mengharuskan anda untuk menciptakan sebuah produk baru, dan
kemudian menjual produk tersebut di masyarakat dalam waktu satu tahun sejak
pembuatan produk sampai penjualan akhir. Dengan angka penjualan yang tinggi, anda
bisa mengikutsertakan proyek anda ke dalam sebuah kompetisi nasional bergengsi.
Pada awal proyek dimulai tim anda sangat solid, pembagian tugas berjalan dengan baik,
produk juga sudah dipasarkan melalui media online. Namun pada pertengahan periode,
tingkat penjualan tidak kunjung meningkat, kemudian masing-masing dari tim anda
satu-persatu mulai tidak aktif mengelola proyek karena berbagai urusan penting lainnya.
Jika proyek dihentikan, tentu perjuangan anda dan tim selama ini akan sia-sia. Namun
jika dilanjutkan, anda harus berjuang sendiri karena tidak bisa memaksa seluruh anggota
tim untuk meluangkan waktu. Apa yang akan anda lakukan?
A. memberikan tugas kepada seluruh anggota untuk menjual sedikit produk, kemudian
anda menjual sisanya.
B. meminta anggota untuk mempromosikan di media sosialnya
C. mengajak anggota secara halus untuk meluangkan waktu menjalankan proyek
D. mengajak anggota untuk mencari reseller dari rekan-rekan mereka
E. mengikuti berbagai pameran untuk mempromosikan produk pada hari libur

78. Belakangan saya merasa di kantor sudah tidak ada pekerjaan. Jika ada pun, itu hanya
sedikit. Tetapi karena memang tidak ada deadline, saya jadi lebih santai. Ditambah lagi
dengan teman seruangan yang juga jadi sama malasnya dengan saya. Kami berdua
sehari- hari hanya browsing di kantor tanpa mengerjakan sisa pekerjaan kami. Selain itu,
atasan
juga tidak selalu mengawasi bahkan jarang sekali mengawasi, sehingga kadang kami
sesukanya datang tidak tepat waktu dan pulang sesukanya. Kadang jika di antara kami
tidak masuk, kami juga tidak merasa perlu repot-repot minta izin pada atasan. Ditambah
lagi, kami juga tidak perlu selalu mengisi daftar kehadiran. Hal ini sebenarnya tidak
membuat saya nyaman. Lama-lama saya jenuh dan jengah juga. Apalagi jika melihat
teman kantor di ruangan lain yang terlalu sibuk. Saya jadi semakin terlihat malas dan
tidak memberikan kontribusi apa-apa untuk kantor. Apalagi jika atasan lewat di depan
kubikel saya atau ada teman lain yang lewat, hampir selalu mereka melihat saya sedang
tidak ada kerjaan. Akhirnya saya khawatir juga dan takut kalau kontribusi dan hasil kerja
saya diam- diam dinilai oleh entah siapa. Entah oleh atasan sendiri atau pihak HRD
karena dalam tahun ini memang belum ada hasil kerja saya yang kelihatan. Mungkin ini
akibat terlalu sibuk dan sering lembur di akhir tahun kemarin sehingga membuat saya
ingin menikmati kerja yang santai seperti sekarang,tetapi ternyata saya malah terlena
dan semakin malas bekerja. Saya tahu saya harus berubah dan kembali produktif, tetapi
saya bingung harus mulai dari mana. Sikap saya selanjutnya adalah ...
A. Saya berusaha menanyakan kepada atasan apakah ada pekerjaan yang bisa saya
kerjakan
B. Saya berusaha menawarkan bantuan jika atasan membutuhkan pertolongan saya
dalam hal pekerjaan
C. Saya berusaha menanyakan kepada rekan kerja yang lain apakah ada pekerjaan yang
bisa saya kerjakan
D. Saya berusaha menawarkan bantuan jika rekan kerja yang lain membutuhkan
pertolongan saya dalam hal pekerjaan
E. Saya tidak merasa bersalah karena tahun lalu sudah bersusah payah hingga lembur
dan sekarang menikmati santainya bekerja seperti biasa

79. Sebagai seorang Mahasiswa anda mendapat tugas meneliti kehidupan masyarakat Suku
Dayak Meratus di Pegunungan Meratus di daerah Kabupaten Hulu Sungai Selatan
Provinsi Kalimantan Selatan. Selama penelitian anda harus tinggal disana kurang lebih
dua bulan. Dalam proses penelitiannya anda diwajibkan turut mengikuti berbagai
upacara adat, salah satunya adalah Upacara Prosesi Tiwah. Upacara ini adalah prosesi
menghantarkan roh leluhur orang yang sudah meninggal dunia ke Lewu Tatau (ke surga)
bersama Ranying Hatalla (sang pencipta). Jenazah yang sudah dikubur akan digali lagi,
tulang belulangnya dibersihkan dan akan dimasukan ke dalam balai Nyahu. Dengan kata
lain prosesi ini bertujuan untuk menyempurnakan roh orang yang sudah meninggal
dunia, agar roh nya tenang dialamnya. Dalam upacara Tiwah biasanya memakai hewan
sebagai korban, hewan yang digunakan yaitu Babi, Ayam, Kerbau, Sapi dan lain-lain.
Tetapi pada upacara yang anda saksikan tersebut menggunakan hewan Babi, karena
keluarga yang meninggal hanya bisa mendapatkan hewan Babi tersebut. Pada upacara
tersebut Babi ditusuk hingga mati dengan menggunakan tombak oleh keluarga yang
meninggal. Mereka percaya setiap cucuran darah hewan tersebut dapat mensucikan roh
tersebut. Kepala hewan Babi yang
sudah mati maka akan dipersembahkan kepada para roh dan dagingnya akan di masak
dan dikonsumsi oleh masyarakat yang menghadiri Upacara Tiwah tersebut. Setelah
daging babi itu masak, orang yang hadir diupacara tersebut wajib memakan daging babi
tersebut walaupun hanya sedikit. Kemudian anda disuruh kepala suku untuk memakan
atau mencicipi masakan daging babi tersebut, tetapi anda ingat kalau dalam agama
anda memakan daging babi haram hukumnya, dan sangat dilarang dalam agama anda.
Bagaimana sikap anda ...
A. Menolak aturan yang ada di upacara tersebut.
B. Tidak mematuhi aturan karena berbeda suku bangsa
C. Mengubah beberapa aturan untuk saya yang bertentangan dengan agama dan
kebudayaan saya.
D. Menghormati aturan karena tiap suku memiliki perbedaan pedoman.
E. Menempatkan diri dengan baik dengan melakukan aturam sebagai wujud upaya
toleransi, meskipun bertentangan dengan agama dan kebudayaan anda.

80. Ayah anda adalah bendahara masjid di lingkungan sekitar anda. Untuk perbaikan masjid,
masyarakat sepakat untuk iuran kemudian dikumpulkan di masing-masing Ketua RT,
kemudian diserahkan ke bendahara setelah uang terkumpul. Keluarga anda termasuk
dalam RT 3, walaupun ayah anda bendahara masjid, iuran tetap diberikan kepada Ketua
RT 3. Satu Minggu kemudian, uang sudah terkumpul dari 5 ketua RT lain, hanya ketua RT
3 yang belum mengumpulkan kepada bendahara. Padahal pembangunan harus segera
dilakukan, bendahara pun menagih ketua RT 3 namun beliau menyampaikan bahwa
uang tersebut sedang dipakai untuk keperluan pribadinya, dan akan segera dicarikan
uang pengganti secepatnya. Namun sampai perbaikan masjid selesai, ketua RT belum
juga memberikan uang tersebut. Warga RT 3 sebenarnya sudah mengetahui kebiasaan
ketua RT yang tidak amanah dalam menghimpun dan menyalurkan dana, namun tidak
ada warga yang mau mencalonkan diri sebagai ketua RT, termasuk ayah anda selaku
bendahara masjid. Saat ini uang untuk perbaikan masjid belum juga disetorkan. Sebagai
warga RT 3, apa yang akan anda lakukan?
A. Menegur ketua RT 3, walaupun hubungan keluarga anda dengan ketua RT 3 menjadi
renggang, padahal dimasa depan pasti anda memerlukan Ketua RT sebagai tokoh
untuk hajat anda dan keluarga.
B. Menyampaikan kepada anak ketua RT karena usianya setara dengan anda, supaya
anaknya saja yang menyampaikan. Namun hubungan pertemanan anda menjadi
canggung.
C. Mendesak ayah anda untuk terus menagih kepada Ketua RT, dengan risiko ayah anda
dijauhi oleh Ketua RT atau urusan keluarga anda dipersulit.
D. Menyampaikan keluhan kepada perangkat desa yang lebih tinggi terkait perilaku
Ketua RT tersebut walaupun pendapat anda belum tentu didengarkan karena Ketua
RT memiliki jaringan yang kuat di Pemerintahan Desa.
E. Membuat petisi supaya Ketua RT segera mengembalikan uang tersebut dengan
mengajak warga sekitar untuk menandatangani, dengan risiko anda mungkin akan
diabaikan dan dicap sebagai pengadu domba karena warga sebenarnya sudah tidak
peduli dengan hal tersebut.

81. Kamu sebagai seorang polisi, kemudian ada salah seorang yang minta didahulukan
dalam pembuatan SKCK karena lusa harus segera diberikan ke tempat kerja, padahal
situasi saat itu pemohon SKCK juga sangat banyak. Sebagai Polisi apa yang harus kamu
lakukan ?
A. Tetap meminta orang itu untuk antre karena banyak juga SKCK yang harus diurus dari
pemohon lain.
B. Meminta orang tersebut untuk tetap antri
C. Menyuruh orang itu untuk ikut sesuai aturan yaitu antre
D. Tidak peduli dan tetap memaksa orang itu untuk antre.
E. Meminta petugas untuk mendahulukan orang tersebut karena harus segera diberikan
ke tempat kerja.

82. Hidup di kota metropolitan tidak hanya super lengkap dan mewah. Mal-mal besar
tertata rapi baik di pinggir kota maupun di tengah kota. Dan tidak hanya itu, di kota
besar pun kita hidup dengan santai banyak fasilitas yang terseda namun sayangnya aksi
brutal pun kian hari kian marak di tengah-tengah kota besar ini. Katakan saja aksi begal
yang selalu menghantui orang-orang tiap malam. Tidak sedikit korban yang menjadi
pelakunya. Anda ini seorang polisi, apa yang anda lakukan untuk mengurangi jumlah
korban kriminalitas aksi begal tersebut....
A. Mengajak kepala RT/RW untuk mengadakan siskamling tiap malam kepada warga-
warga setempat.
B. Menghimbau pesan singkat ke semua warga agar tidak keluar malam di atas pukul
22.00 wib.
C. Melakukan patroli baik pagi sampai malam agar dapat menindaklanjuti aksi begal
yang marak di kota2 besar ini.
D. Menghimbau ke jajaran polisi agar waspada kepada warga setempat untuk demo dan
mengatakan kami tidak takut kepada begal.
E. Mendeteksi upaya begal dan pelakunya agar tindakan ini dapat di persempit.

83. Karena sebagian besar pegawai pulang kampung dan saya diminta menunda cuti
lebaran oleh pimpinan. Saya berjanji pada orang tua untuk mudik di hari lebaran, sikap
saya...
A. Tetap mengambil cuti
B. Memberi pengertian kepada orang tua
C. Memberi pengertian kepada pimpinan agar diperbolehkan pulang kampung
D. Meminta anggota keluarga lain untuk membujuk orang tua
E. Meminta teman untuk menggantikan penundaan cuti

84. Bagaimana cara Anda membanggakan orang tua dan tanah air....
A. Jika Anda berkarya sebagai Pegawai Negeri Sipil.
B. Di manapun Anda berkarya, Anda akan turut memberikan kontribusi terhadap
pembangunan bangsa.
C. Ketika Anda menjadi seorang birokrat tingkat atas.
D. Ketika Anda menjabat menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat.
E. Di manapun Anda berkarya, Anda akan turut memberikan kontribusi terhadap
pembangunan bangsa dengan syarat didukung oleh pemerintah

85. Anda bekerja di perusahaan swasta yang menuntut anda untuk bekerja secara ekstra .
Hari ini hari senin seperti biasa pekerjaan anda menumpuk , dan belum lagi pekerjaan
kemarin yang tertunda belum anda kerjakan. Tetapi atasan anda meminta anda untuk
mengerjakan pekerjaan ini harus siap sekarang juga sebelum pukul 05.00 sore tiba. Anda
asyik sedang mengerjakan tugas-tugas anda itu tetapi anda mau tak mau harus
mengerjakannya secepatnya juga dalam keadaan siap dan ontime agar semua deadline
ini terselesaikan. Anda sedang mengerjakan tugas-tugas itu namun di sela-sela waktu,
adzan ashar pun tiba. Apa yang anda lakukan, sementara pukul 04.00 atasan akan
menagih pekerjaan itu meskipun diberikan keringanan sampai pukul 05.00 sore,...
A. Mengerjakan yang pokok dahulu yaitu pekerjaan yang menumpuk kemudian segera
bergegas sholat kerna sudah cukup byk waktu yg lewat buat shalat ashar.
B. Meminta izin kepada atasan agar di izinkan shokat terlebih dahulu kemudian lanjut
mengerjakan pekerjaan yang menumpuk tadi sembari mengeluh.
C. Lanjut kerja dan sholat nanti saja.
D. Mengerjakan sholat tanpa izin kemudian langsung mengerjakan pekerjaan yang telah
menumpuk sembari bersemangat.
E. Tetap dalam aturan SOP perusahaan untuk melanjutkan pekerjaan dan kemudian
sholat setelahnya siap pekerjaan

86. Angka pengangguran dari tahun ke tahun semakin bertambah sehingga persaingan
pencari kerja sangat berlipat jumlahnya. Jika saya termasuk diantaranya, maka saya
harus....
A. Mempersiapkan diri dlm hal memiliki keterampilan agar menjadi seorang
entrepreneur.
B. Melanjutkan pendidikan ke jenjang yg lbh tinggi sebagai antisipasi persaingan.
C. Selalu aktif di internet, sebab disana banyak info kerja yg cukup mendukung.
D. Mencari teman sealumni untuk bernegosiasi dlm mengatasi pengangguran.
E. Santai saja, yg penting usia masih muda&menunggu tahun depan.
87. Perdagangan bebas yang dilakukan Indonesia berdampak luas terhadap para usaha
ekonomi mikro. Sebagian besar dari mereka belum siap dengan berlakunya sistem
perdagangan bebas. Pemerintah seolah-olah tinggal diam melihat kondisi tersebut.
Seharusnya ada upaya yang dilakukan pemerintah untuk menghindari kejadian tersebut.
Dengan adanya pasar bebas, banyak pengusaha mikro gulung tikar. Hak mereka untuk
berjualan terhambat akibat banyaknya produk yang berasal dari luar. Anda adalah
profesional dibidang tersebut, tindakan anda….
A. Menghapuskan pajak dan memaksa mereka menghasilkan produk yang murah.
B. Melakukan evaluasi usaha dan memaksa bersaing dengan pengusaha dari luar negeri.
C. Memberi modal dan mengalihkan sektor usaha ke bidang jasa.
D. Memberikan pelatihan usaha dan pinjaman modal usaha.
E. Memberikan pelatihan dan memaksa mereka menghasilkan produk berkualitas.

88. Anda adalah bagian dari anggota tim ahli gizi. Anda ditugaskan bersama tim Anda untuk
memberikan sosialisasi program makanan bergizi didaerah yang sangat terpencil. Tetapi
tanpa diduga, ketika H-1 ada berita bahwa terjadi wabah menular di desa tersebut.
Sikap anda ....
A. Tetap bejalan sesuai rencana yaitu mensosialisasikan perogram makanan bergizi
karena kepentingan umum lebih penting.
B. Menunda keberangkatan hingga wabah berhenti.
C. Membatalkan rencana karena pertimbangan rekan-rekan tim akan terkena penyakit
menular.
D. Merevisi jadwal keberangkatan disesuaikan dengan kabar dilapangan mengenai
wabah penyakit menular tersebut.
E. Mengubah program dengan menambah program sosialisasi bagaimana mencegah
wabah menular.

89. Saya ditugaskan untuk memimpin tim kerja dengan batas waktu yang sangat ketat.
Anggota tim kerja memperlihatkan sikap tidak peduli dengan tugas yang diemban. Sikap
saya adalah :
A. Bekerja sendiri yang penting tugas selesai
B. Mengancam mengeluarkan anggota yang tidak serius dari tim kerja
C. Melaporkan mereka pada pimpinan agar diberi sanksi
D. Membagi tugas secara adil dan memotivasi serta menegur anggota untuk
menyelesaikannya
E. Menasehati mereka agar sadar akan penyelesaian tugas yang diembannya.

90. Saya dipercayakan mengelola kegiatan yang belum dipublikasikan dan masih harus dijaga
keharasiaannya. Ketika saya berada di antara teman teman dekat dikantor, saya…
A. Suka menerima masukan demi masukan dalam rangka pengembangan tugas baru saya
B. Tetap menjaga kerahasiaan meskipun teman-teman mendesak bertanya
C. Hanya menceritakan sebagian kecil saja demi pertemanan
D. Akan merasa gelisah dan kurang senang bila mereka mulai membicarakan tugas baru
saya
E. Akan marah jika ditanya tentang tugas baru

91. Ketika saudara dekat saya meminta bantuan saya untuk melakukan sesuatu yang
cenderung melanggar hukum, maka tindakan saya :
A. Menolak dengan keras
B. Menolak dan menjelaskan alasannya
C. Melakukannya untuk yang pertama dan terakhir kalinya
D. Karena dia saudara dekat saya, maka saya melakukannya kali ini saja
E. Mempertimbangkan risikonya baru melakukannya kalau memungkinkan saya
menanggung risikonya

92. Draft laporan yang dibuat oleh tim kerja saya ditolak oleh atasan karena dianggap kurang
layak. Sikap saya adalah …
A. Segera melakukan perbaikan draft laporan tersebut dan mengajukan kembali
B. Menyalahkan rekan sejawat yang sama sama mengerjakannya
C. Menerima penolakan tetapi tidak melakukan tindak lanjut
D. Berusaha mencari alasan seperti sedikitnya waktu untuk mengerjakannya
E. Tidak menerima penolakan tersebut dan berusaha memperbaiki seadanya.

93. Dalam suatu kelompok kerja, biasanya anggota kelompok terdiri dari berbagai latar
belakang budaya, dan saya merasa…
A. Sebagian orang menerima saya jika saya dapat mengikuti aturan dalam kelompok.
B. Perlu berhati-hati akan apa yang bisa saya katakan atau saya perbuat didalam
kelompok kerja.
C. Benar-benar aman menjadi diri sendiri, dan saya tidak pernah berkonflik dengan
anggota kerja yang lain.
D. Tidak pernah menjadi diri sendiri dalam kelompok kerja.
E. Tidak cukup berani untuk menjadi diri sendiri dalam kelompok kerja.

94. Saya dituduh dan dimarahi oleh ketua kelompok saya, sedangkan tuduhan itu tidak sesuai
dengan keadaan yang sebenarnya. Saya akan …..
A. Menanggapi pertanyaan dari siapapun tentang isu itu.
B. Mencari penyebar isu tersebut dan memarahinya.
C. Membiarkan saja isu itu berkembang, toh nanti berhenti sendiri.
D. Menerangkan bagaimana keadaan yang sesungguhnya.
E. Menceritakan pada teman dekat.
95. Anda adalah seorang ketua dari sebuah perkumpulan seni graffiti di kota Anda yang
memiliki aturan bahwa setiap anggota perkumpulan tersebut dilarang mencoret-coret
fasilitas umum di kota. Suatu ketika Anda mendapati salah satu anggota perkumpulan
Anda melanggar peraturan tersebut. Sikap Anda menghadapi anggota yang melanggar
peraturan tersebut adalah ….
A. Menegur dan mengingatkan kembali akan pernyataan yang sudah dibuat bersama
serta meminta yang bersangkutan konsisten dengan apa yang sudah dinyatakan
dalam kesepakatan bersama.
B. Sekedar mengingatkan saja mengingat anggota kelompok adalah orang dewasa yang
semestinya sudah tahu apa yang harus dilakukan.
C. Mengingatkan dan meminta masing-masing anggota untuk membaca kembali
kesepakatan yang sudah dibuat.
D. Menegur dan menunjukkan pelanggaran yang sudah dilakukan.
E. Mengingatkan bahwa setiap pelanggaran ada konsekuensinya.

96. Hadi adalah seorang penyuluh pertanian dan peternakan yang ditugaskan oleh
pemerintah kabupaten di suatu desa yang sebagian besar sawahnya mengalami gagal
panen karena musim hujan yang terus menerus. Para penduduk berpendapat bahwa
musibah itu adalah takdir Tuhan yang tak bisa ditolak dan tak bisa diubah. Tak hanya itu,
para petani tersebut juga menolak penyuluhan dan pelatihan yang diadakan di balai
desa. Mereka berpegang teguh bahwa gagal panen adalah hal yang lumrah jika belum
memberikan sesajen yang mahal pada para danyang. Padahal Hadi tahu, hal yang terjadi
di desa tersebut akibat pola tanam, pembibitan, dan pemeliharaan sawah yang salah.
Dalam kasus ini sikap Hadi seharusnya ….
A. Tidak ambil pusing dengan pandangan para petani karena merasa tidak ikut memiliki
sawah
B. Tidak jadi memberikan pengarahan dan melaporkan kepada atasannya yang
memerintah.
C. Tetap memberikan pengarahan tanpa memaksa petani karena petani selalu konservatif
D. Tetap memberikan pengarahan pada petani tapi dengan cara lebih menekankan
melalui dinas pertanian.
E. Tetap memberikan arahan dan motivasi pada petani sehingga bisa meyakinkan
mereka agar bersedia mengubah kebiasaan lama dengan proyek percontohannya.

97. Anda seorang resepsionis di suatu kantor yang bergerak dalam bidang pelayanan.
Banyak keluhan yang ditujukan kepada instansi anda, padahal instansi anda terdapat
fasilitas kehuhan online. Maka sikap anda...
A. Menerima keluhan konsumen sembari mengajarkan cara menyampaikan keluhan
secara online.
B. Menerima dan menanggapi keluhan sembari mengajarkan cara menampaikan
keluhan secara online.
C. Menerima dan menyelesaikan keluhan konsumen sambil bertanya apakah ada
kesulitan dalam menyampaikan keluhan secara online.
D. Menyelesaikan keluhan konsumen sambil menanyakan apakah ada kesulitan saat
menampaikan keluhan secara online.
E. Mendengarkan keluh kesah konsumen tentang masalahnya dan mengajarkan cara
menyampaikan keluhan secara online.

98. Saya adalah seorang pegawai diperusahaan perdagangan. Saya memahami bahwa
Indonesia memiliki "keunggulan mutlak" dalam perdagangan internasional untuk
beberapa jenis produk. Visi saya terhadap kondisi tersebut adalah ......
A. Saya mengusulkan kepada atasan untuk mengoptimalkan perdagangan produk2
tersebut karena memiliki keunggulan harga murah dan ketersediaan barang
B. Hal itu sudah ditangani oleh karyawan lainnya, karena di kantor kementrian
perdagangan ada banyak rekan lain
C. Saya kurang berani mengusulkan ini itu kepada pimpinan
D. Saya kurang yakin produk Indonesia mampu bersaing di pasar internasional
E. Saya berusaha menunjukkan keunggulan produk itu agar diketahui pimpinan

99. Saya terlibat persaingan sengit dengan seorang kompetitor, dan kebanyakan saya kalah.
Untuk memenangkan persaingan hal yang bisa saya lakukan adalah ....
A. Mencari kelemahannya dan menggunakannya untuk menjatuhkannya
B. Meningkatkan kualitas diri untuk memenangkan persaingan
C. Mencari jalan pintas untuk memenangkan persaingan
D. Menjebaknya dan menjadikan ia memiliki nilai buruk
E. Menganalisa kekurangan saya dan memperbaikinya

100. Pemerintah memberikan arahan kepada seluruh perusahaan agar memperhatikan


keberlangsungan lingkungan, salah satunya dengan mengurangi penggunaan kertas
dalam kegiatan perusahaan. Dengan demikian perusahaan saya pun memberi arahan
seperti itu kepada karyawannya. Sebagai karyawan saya akan ....
A. Menggunakan email untuk mengirim surat
B. Menggunakan email untuk mengirim surat dan melakukan kegiatan perusahaan
secara online
C. Memberikan arahan kepada karyawan, mengenai hal peduli lingkungan saya akan
mengajak mereka
D. Memilah mana kegiatan yang dapat mengurangi jumlah kertas
E. Memberi balasan kepada pemerintah bahwa perusahaan siap mendukung
pengurangan penggunaan kertas
101. Anda sudah berpacaran selama 4 tahun, dan kondisi anda adalah pengangguran.
Pasangan anda sering sekali mengajak untuk ke jenjang yang lebih serius yaitu
menikah. Tetapi anda tidak berani melamar karena kondisi anda yang masih
pengangguran. Pada suatu saat anda mengalami musibah yaitu pacar anda meminta
putus dengan alasan anda tidak kunjung melamar dan menikahinya. Semenjak kejadian
tersebut anda bekerja keras melamar pekerjaan untuk menghilangkan status
penganggurannya tersebut, dan pada tahun 2019 ada rekrutmen CPNS, dan anda
melamar di Instansi Kejaksaan formasi Jaksa, dan alhamdulillah anda lolos tes sampai
tahap akhir. Selang 1,5 tahun putus, anda melihat ada undangan di atas meja ruang
tamu dan setelah dibaca ternyata undangan pernikahan dari mantan pacar anda yang
1,5 tahun lalu meminta putus. Undangan tersebut anda baca pada kolom mempelai
laki-laki ternyata seorang polisi pangkat Bribda. Dan akhirnya anda tau yang
sebenarnya bahwa alasan putus karena lebih memilih PNS dibanding bersabar dan
setia kepada anda pada saat itu. Sikap anda sebagai seorang ASN anda adalah ....
A:) Membiarkan undangan tersebut, dan berniat tidak akan hadir dalam pernikahan
mantan pacar anda karena masih ada dendam
B:) Tetap datang ke acara pernikahan dengan membawa tunangan anda
C:) Tetap datang ke acara pernikahan dengan membawa kado spesial untuk mantan
pacar anda
D:) Tetap datang ke acara pernikahan dengan menyumbang lagu "mundur alon-alon"
E:) Tetap datang ke acara pernikahan mantan pacar anda

102. Anda adalah seorang PNS baru disalah satu sekolah menengah pertama yang berada
dikota anda, anda adalah seorang guru matematika. Sepanjang jenjang karir anda
sebagai tenaga pengajar, anda selalu disibukkan dengan hal-hal yang berhubungan
dengan kenakalan anak anak yang berada dibangku sekolah menengah pertama, tidak
terkecuali dengan seorang anak yang anda bimbing atau anda ajar. Seorang anak yang
selalu bolos pada mata pelajaran anda dan terkesan tidak peduli dengan sekolahnya
sendiri. Anda pun sering merasa kesal dengan anak ini , dan mulai berfikir untuk
melaporkan hal ini di guru bimbingan konseling yang ada di sekolah anda. Namun hal
yang mengejutkan terjadi, ketika ujian sekolah selesai digelar, anak ini mendapatkan
nilai tertinggi di kelasnya, bahkan tertinggi di sekolahnya pada saat anda melakukan
ujian serentak di mata pelajaran yang anda bimbing. Anda juga meyakinkan diri sendiri
bahwa tidak mungkin terjadi kecurangan karena semua sudah tersusun rapi dan
seorang siswa pun bahkan tidak akan mendapatkan kesempatan untuk melakukan
kecurangan dikarenakan jarak antara 1 meja ke meja lainnya adalah 1 meter, Seperti
apa sikap yang sebaiknya anda ambil dalam kasus ini...
A:) melaporkan hal ini ke bimbingan konseling dan mendiskusikan ke mereka sikap apa
yang mesti anda ambil, karena anda juga merasa bingung dengan kasus seperti ini.
B:) Mulai melihat hal ini sebagai hal yang diluar dugaan dan merasa anak itu memiliki
tingkat kecerdasan yang tinggi dibandingkan teman temannya, dan mulai melakukan
penyelidikan terhadap anak tersebut.
C:) Memanggil anak itu secara langsung dan mulai melakukan evaluasi langsung ke
anak tersebut, apakah benar dia melakukan kecurangan atau tidak.
D:) Menyelidiki hal ini sendiri dengan melibatkan bimbingan konseling sebagai pihak
yang berwenang, dan kemudian melakukan tindakan evaluasi ke anak tersebut.
E:) Membiarkan hal ini terjadi, karena tahu anak tersebut memiliki kecerdasan diatas
rata rata dibanding dengan teman sebayanya.

103. Suatu pagi ketika anda libur bekerja, tetangga anda yang sangat akur dengan anda
mengajak anda untuk pergi memancing di suatu danau, anda dengan senang hati
menerima tawaran tersebut. Ketika diperjalanan dengan menggunakan mobil, karena
perjalanan yang anda tempuh cukup jauh, anda pun beristirahat dan memakan bekal
nasi bungkus yang anda telah persiapkan yang cukup untuk anda makan dengan teman
anda tersebut, anda pun akhirnya singgah untuk beristirahat dengan teman anda
tersebut di sebuah taman yang ternyata merupakan taman kebanggaan di daerah
tersebut. Ketika anda ingin melanjutkan perjalanan anda, anda mendapati teman anda
membuang/tidak mengambil sampah hasil nasi bungkus yang anda persiapkan dari
rumah tersebut. Sikap apa yang seharusnya anda lakukan?
A:) Menegurnya dan mengingatkan teman anda bahwa taman tersebut adalah taman
kebanggaan daerah tersebut.
B:) Mengambil sikap inisiatif dan mengambil sampah teman anda kemudian
membuangnya di tempat sampah.
C:) Mencoba untuk mengingatkan teman anda untuk membuang sampah nya ditempat
yang telah tersedia
D:) Mengingatkan teman anda dan mengambil sampah sisa nasi bungkus tadi kemudian
membuangnya
E:) Memberitahukan ke teman anda bahwa di dalam taman tersebut ada larangan
dilarang membuang sampah sembarangan

104. Anda adalah seorang pegawai BPJS yang berposisi sebagai frontliner di kantor anda,
siang itu ada seorang ibu ibu yang sedang mengantri untuk menguruskan BPJS. Karena
melihat nomor antrian ibu itu yang ternyata masih panjang, anda menanyakan ke ibu
tersebut perihal kedatangannya di kantor anda, ternyata ibu itu ingin mengurus BPJS
anak untuknya. Dikarenakan antrian yang sangat panjang, dan anda memperkirakan
bahwa ibu itu tidak mungkin mendapatkan layanan pada hari itu juga, anda pun
mencoba membantu ibu tersebut dengan memberikan nomor HP pribadi anda ke sang
ibu. Ternyata dugaan anda tepat, ketika kantor anda sudah tutup sang ibu tidak
sempat mendapatkan layanan pada hari itu juga, Anda pun akhirnya pulang dari
kantor. Namun pada malam itu anda sedang istirahat, sang ibu terus menerus
menelfon anda untuk menanyakan kelengkapan berkas anak dari ibu tersebut. Anda
pun mulai merasa
terganggu dengan telfon ibu tersebut, dikarenakan anda juga butuh istirahat
sedangkan ibu tersebut beberapa kali menelfon anda, apa yang sebaiknya anda
lakukan...
A:) Menyampaikan secara lengkap dan menjawab setiap pertanyaan ibu tersebut
mengenai kelengkapan berkas yang harus disiapkan, kemudian berjanji untuk
membantunya keesokan harinya
B:) Mengingatkan ke ibu tersebut secara halus bahwa anda butuh istirahat dan akan
membantunya besok saja
C:) Berbicara ke sang ibu secara halus untuk mengingatkannya bahwa anda butuh
istirahat dan menyuruhnya menyiapkan seluruh keperluan berkas apa saja dan
membantunya keesokan harinya
D:) Mengingatkan sang ibu untuk segera beristirahat dan menyuruhnya datang
kekantor lebih awal agar mendapat nomor antrian yang awal juga setelah
menyampaikan kelengkapan berkas yang harus disiapkan
E:) Mematikan telefon setelah menyampaikan semua kelengkapan berkas yang harus
disiapkan dan menyampaikannya bahwa akan membantunya besok untuk mengurus
BPJS anaknya.

105. Anda adalah seorang atasan di salah satu perusahaan perusahaan kilang minyak yang
jauh dari tempat tinggal anda. Anda dikenal sebagai sesosok atasan yang tegas dan
selalu tepat waktu dalam menyelesaikan pekerjaan anda. Sudah begitu pekerjaan yang
terselesaikan dengan baik dan anda beberapa kali mendapat pujian dari pemilik
perusahaan. Untuk mempertahankan kinerja anda, anda selalu menyemangati
bawahan anda dengan memberikan pelatihan sederhana dan singkat untuk
memuluskan kinerja bawahan anda. Dengan prinsip kinerja cepat dan tuntas selalu
menjadi yang paling terdepan dan menerapkannya dengan terkonsep dan matang.
Ketika anda mendapat suatu tugas yang sangat penting dari pemilik perusahaan, anda
pun mulai mengevaluasi pekerjaan tersebut dengan mengadakan rapat dengan
bawahan anda. Tetapi ketika rapat sedang berlangsung, salah satu bawahan anda
mendapat suatu musibah yang membuat anaknya harus dilarikan ke UGD. Dengan
perasaan panik dan lesuh, bawahan anda tersebut meminta izin kepada anda agar
segera menyusul ke UGD. Permasalahan lain muncul, ketika anda merasa bahwa
bawahan anda itu sangat kompeten dan cenderung berperan penting dalam
menyelesaikan semua tugas yang diberikan pemilik perusahaan, bagaimana cara anda
menyikapi hal tersebut dengan tidak mengabaikan prinsip anda....
A:) Mengizinkan bawahan anda tersebut untuk segera menyusul ke UGD mengingat
keluarga merupakan hal terpenting juga
B:) Mengizinkan bawahan anda tersebut untuk segera menyusul ke UGD dan
memberikan semangat ke bawahan anda, dan mengingatkannya untuk tetap berfikir
jernih mengingat keluarga merupakan hal terpenting juga
C:) Mengizinkan bawahan anda tersebut untuk segera menyusul ke UGD dan
memberitahukan kepadanya untuk tetap tenang, serta mengingatkan sekali lagi
kepadanya bahwa tugas yang diberikan sangat penting dengan deadline yang sempit
D:) Mengizinkan bawahan anda dan mengingatkannya agar bersabar, tetap tenang dan
tidak panik, dan kemudian melanjutkan rapat tersebut sesaat setelah bawahan anda
tersebut meninggalkan ruangan rapat
E:) Mengizinkan bawahan anda dengan memberikan semangat serta dukungan moril
yang mendalam agar cobaan yang dihadapi dapat menjadi pembelajaran kedepannya.

106. Anda merupakan ketua dari tim proyek kewirausahaa sukarela yang terdiri dari 5
orang. Proyek tersebut mengharuskan anda untuk menciptakan sebuah produk baru,
dan kemudian menjual produk tersebut di masyarakat dalam waktu satu tahun sejak
pembuatan produk sampai penjualan akhir. Dengan angka penjualan yang tinggi, anda
bisa mengikutsertakan proyek anda ke dalam sebuah kompetisi nasional bergengsi.
Pada awal proyek dimulai tim anda sangat solid, pembagian tugas berjalan dengan
baik, produk juga sudah dipasarkan melalui media online. Namun pada pertengahan
periode, tingkat penjualan tidak kunjung meningkat, kemudian masing-masing dari tim
anda satu-persatu mulai tidak aktif mengelola proyek karena berbagai urusan penting
lainnya. Jika proyek dihentikan, tentu perjuangan anda dan tim selama ini akan sia-sia.
Namun jika dilanjutkan, anda harus berjuang sendiri karena tidak bisa memaksa
seluruh anggota tim untuk meluangkan waktu. Apa yang akan anda lakukan?
A:) memberikan tugas kepada seluruh anggota untuk menjual sedikit produk, kemudian
anda menjual sisanya.
B:) meminta anggota untuk mempromosikan di media sosialnya
C:) mengajak anggota secara halus untuk meluangkan waktu menjalankan proyek
D:) mengajak anggota untuk mencari reseller dari rekan-rekan mereka
E:) mengikuti berbagai pameran untuk mempromosikan produk pada hari libur

107. tugas meneliti kehidupan masyarakat Suku Dayak Meratus di Pegunungan Meratus di
daerah Kabupaten Hulu Sungai Selatan Provinsi Kalimantan Selatan. Selama penelitian
anda harus tinggal disana kurang lebih dua bulan. Dalam proses penelitiannya anda
diwajibkan turut mengikuti berbagai upacara adat, salah satunya adalah Upacara
Prosesi Tiwah. Upacara ini adalah prosesi menghantarkan roh leluhur orang yang
sudah meninggal dunia ke Lewu Tatau (ke surga) bersama Ranying Hatalla (sang
pencipta). Jenazah yang sudah dikubur akan digali lagi, tulang belulangnya dibersihkan
dan akan dimasukan ke dalam balai Nyahu. Dengan kata lain prosesi ini bertujuan
untuk menyempurnakan roh orang yang sudah meninggal dunia, agar roh nya tenang
dialamnya. Dalam upacara Tiwah biasanya memakai hewan sebagai korban, hewan
yang digunakan yaitu Babi, Ayam, Kerbau, Sapi dan lain-lain. Tetapi pada upacara yang
anda saksikan tersebut menggunakan hewan Babi, karena keluarga yang meninggal
hanya
bisa mendapatkan hewan Babi tersebut. Pada upacara tersebut Babi ditusuk hingga
mati dengan menggunakan tombak oleh keluarga yang meninggal. Mereka percaya
setiap cucuran darah hewan tersebut dapat mensucikan roh tersebut. Kepala hewan
Babi yang sudah mati maka akan dipersembahkan kepada para roh dan dagingnya
akan di masak dan dikonsumsi oleh masyarakat yang menghadiri Upacara Tiwah
tersebut. Setelah daging babi itu masak, orang yang hadir diupacara tersebut wajib
memakan daging babi tersebut walaupun hanya sedikit. Kemudian anda disuruh kepala
suku untuk memakan atau mencicipi masakan daging babi tersebut, tetapi anda ingat
kalau dalam agama anda memakan daging babi haram hukumnya, dan sangat dilarang
dalam agama anda. Bagaimana sikap anda ...
A:) Menolak aturan yang ada di upacara tersebut.
B:) Tidak mematuhi aturan karena berbeda suku bangsa
C:) Mengubah beberapa aturan untuk saya yang bertentangan dengan agama dan
kebudayaan saya.
D:) Menghormati aturan karena tiap suku memiliki perbedaan pedoman.
E:) Menempatkan diri dengan baik dengan melakukan aturam sebagai wujud upaya
toleransi, meskipun bertentangan dengan agama dan kebudayaan anda.

108. Aktivitas warga ibukota di pagi hari sangat sibuk dan ramai khususnya anda sendiri
yang bekerja sebagai karyawan pada perusahaan besar yang terletak di pusat kota.
Tetapi pada pagi ini anda bangun kesiangan dan agak sedikit telat dikarenakan malam
harinya anda mengikuti rapat karang taruna pembentukan panitia kegiatan di
lingkungan perumahan anda, dengan demikian yang biasanya anda berangkat dari
rumah mengendarai mobil beralih kendaraan sepeda motor. Adapun alasannya
memilih mengendarai sepeda motor adalah agar anda bisa menyalip dan menyelip di
antara kendaraan-kendaraan besar di jalanan. Pada saat anda berangkat ke kantor
dengan dan sedang terburu-buru. Berdasarkan estimasi waktu anda tepat waktu tiba
dikantor, tiba- tiba dipertengahan jalan terdapat dua orang yang telah berkelahi, maka
apa yang harus anda lakukan...
A:) Menengahi perkelahian tersebut dan memotivasinya untuk tidak berkelahi kembali
B:) Mengedukasi orang yang berkelahi tersebut bahwa pentingnya persaudaraan
C:) Membiarkan saja karena bukan urusan saya
D:) Memanggil masyarakat setempat untuk menengahi kemudian lanjut berkendara
E:) Menjelaskan pentingnya persaudaraan dan menasehati agar tidak berkelahi denga
orang lain dikemudian hari

109. Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BANPT) membagi tipologi kelompok


radikal menjadi enam kelompok, yaitu radikal gagasan, radikal milisi, radikal separatis,
radikal
premanisme, radikal lainnya dan radikal teroris. Menurut Anda, Radikal gagasan terkait
erat dengan….
A. Kelompok yang secara gagasan radikal, namun tidak terlibat kekerasan dan
mengakui NKRI
B. Kelompok dalam bentuk milisi yang terlibat dalam konflik komunal, akui NKRI
C. Kelompok yang mengusung misi-misi pemberontakan
D. Kelompok dalam bentuk kekerasan terhadap kemaksiatan dan mengakui NKRI
E. Kelompok yang menyuarakan kepentingan kelompok Politik, Sosial, Budaya,
Ekonomi, dll.

110. Lemahnya literasi atau narasi yang menyejukkan tentang keragaman dan perbedaan
yang menjadi celah makin marak dan menyebarnya virus radikalisme dan terorisme,
terutama dengan makin suburnya buku, website dan akun media sosial yang
menanamkan ideologi terkait radikalisme. Masyarakat dihantam oleh konten informasi
dan sumber-sumber bacaan tanpa sempat dan bahkan tanpa ingin lagi mencari tahu
kebenarannya. Lemahnya literasi tersebut, salah satunya disebabkan oleh kurangnya
informasi dan panduan mengenai bahaya radikalisme dan ekstremisme serta
pencegahannya yang bisa didapatkan oleh berbagai elemen masyarakat, khususnya
kalangan milenial. Pengetahuan tentang bahaya dan cara pencegahan ini dirasa masih
sangat minim, baik dari sisi literasi, teknologi, maupun tenaga pendidiknya. Indonesia
pada dasarnya membutuhkan kebijakan nasional penanggulangan radikalisme yang
berakar dan bersumber dari sumber daya nasional dan lokal, mengutamakan
pendekatan preventif serta persuasif. Menurut Anda, Bagaimanakah contoh
penerapan pencegahan dengan pendekatan teknik preventif ?
A. Melakukan deteksi dini dan penguatan daya tangkal pada masyarakat terhadap
kondisi- kondisi yang memungkinkan munculnya kejahatan teroris.
B. Memberikan tindakan hukum kepada para pelaku dan pihak yang terkait demi
memuluskan aksi dan paham radikalisme
C. Memberikan penyuluhan kepada pelaku dan masyarakat yang sudah terpapar
paham radikalisme dan terorisme
D. Mengajak milenial untuk ikut dalam gerakan menyabotase konten-konten yang
bersifat radikal
E. Menghormati keluhuran manusia adalah ekspresi keluhuran agama dan
keadaban bangsa.

Anda mungkin juga menyukai