Anda di halaman 1dari 4

PRE PLANNING GERONTIK

KUNJUNGAN KELUARGA

LAPORAN PENDAHULUAN PERTEMUAN-1

A. Latar Belakang
Semua orang akan mengalami proses menjadi tua dan masa tua merupakan hidup
manusia yang terakhir, dimana pada masa ini seseorang mengalami penurunan
kemampuan fisik, mental dan social secara bertahap sampai tidak dapat melakukan
tugasnya sehari-hari lagi. Bagi kebanyakan orang masa tua itu masa yang kurang
menyenangkan.
Koping keluarga terhadap perawatan kesehatan lansia memiliki peranan penting,
sehingga dalam memberikan asuhan keperawatan pada lansia di komunitas perlu dikaji
lebih lanjut sistem koping keluarga pada lansia yang ada didalam keluarga tersebut.
Dalam menentukan keluarga yang akan dikelola, mahasiswa berkoordinasi dengan
ketua RT 010 dan meminta izin untuk mengelola salah satu keluarga dilingkungan RT
010 yaitu keluarga Tn A dan Ny N yang menurut info dari ketua RT 010 bahwa Tn S dan
Ny N hanya tinggal berdua saja dan anak-anaknya sudah pisah rumah bahkan ada yang
tidak tinggal di desa Batu Kajang lagi, mengalami masalah kesehatan pelupa dan kencing
manis.
Sebagai langkah awal, maka diperlukan adanya kerjasama yang baik antara
Mahasiswa dengan anggota keluarga Tn S. Sebelum suatu kerjasama terjalin, hal yang
terpenting yaitu membina rasa percaya keluarga terhadap Mahasiswa. Rasa percaya
keluarga inilah yang menjadi modal dasar Mahasiswa dalam melakukan kerjasama dalam
serangkaian kegiatan untuk membina keluarga Tn S untuk mencapai derajat kesehatan
yang optimal dan mandiri.
Data yang perlu dikaji lebih lanjut meliputi :
1. Data umum keluarga Tn A
2. Riwayat Kesehatan Keluarga
3. Pemeriksaan fisik
4. Status nutrisi,mental,fungsional,social, ekonomi, psikologis dan spiritual
5. Fungsi perawatan keluarga
6. Harapan keluarga
B. Tujuan
1. Tujuan umum
Dalam waktu 60 menit terkumpul data yang dapat menunjang timbulnya masalah
kesehatan pada lansia.
2. Tujuan Khusus
Setelah pertemuan awal, diharapkan keluarga dapat :
a. Terbina saling percaya antara mahasiswa dan keluarga
b. Didapatkan data pengkajian untuk merumuskan secara bersama keluarga masalah
Kesehatan yang akan dibuat intervensi

C. Sasaran Kegiatan
Keluarga Tn S

D. Peserta
Mahasiswa dan keluarga Tn S

E. Waktu dan Tempat Praktik


Selasa, 10 Agustus 2021 pukul 16.00 WITA di rumah Tn S, RT 010 Desa Batu Kajang
F. Susunan Kegiatan
No. Fase Waktu Kegiatan Mahasiswa Kegiatan Keluarga
1 Orientasi 10 menit a. Mengucapkan salam a. Menjawab salam
b. Memperkenalkan b. Menerima
diri c. Memperhatikan
c. Menjelaskan tujuan
kunjungan d. Memberikan informasi
d. Memvalidasi
keadaan keluarga
2 Kerja 45 menit a. Melakukan a. Memberikan informasi
pengkajian
b. Memberi b. Menerima dan Memperhatikan
reinforcement pada
hal-hal positif yang c.
dilakukan keluarga

3 Terminasi 5 menit a. Membuat kontrak a. Membuat kesepakatan


untuk pertemuan
selanjutnya
b. Mengucapkan salam b. Menjawab salam

G. Evaluasi Kegiatan
1. Evaluasi struktur
a. LP disiapkan
b. Keluarga siap menerima mahasiswa
c. Peralatan yang dibutuhkan disiapkan dan di bawa oleh Mahasiswa, seperti pulpen
dan buku catatan, masker, hand sanitizer, alat pemeriksaan yang diperlukan
d. Protokol kesehatan dilaksanakan selama kunjungan
e. Kontrak dengan keluarga tepat dan sesuai rencana
2. Evaluasi proses
a. Pelaksanaan sesuai waktu strategi pelaksanaan
b. Keluaga dan Lansia mau mengungkapkan secara jujur kepada Mahasiswa sesuai
dengan fakta gambaran keluarga yang ada
c. Keluarga dan lansia aktif dalam kegiatan
3. Evaluasi hasil
a. Didapatkan data pengkajian
b. Kontrak untuk pertemuan selanjutnya

Paser, 10 Agustus 2021


Mahasiswa

Chandra Irawan

Anda mungkin juga menyukai