Anda di halaman 1dari 4

5 Pesan Penting dari Sebuah Pensil, Bagaimana Cara Merubah Pribadi Untuk Menjadi Lebih Baik!!

11 Juli 2017
Author :
Alfi

Kisah pensil dalam merubah diri via https://www.google.com


Hai Hipwee Lovers! Semoga kabar baik dari kamu semua ya…. kali ini pembahasan yang sangat
menarik untuk dikupas habis mengenai pribadi kamu yang bagaimana saat ini dan pribadi kamu akan
seperti apa di masa mendatang. Aku tahu segala hal tentang diriku mulai dari keburukan sampai
kebaikan yang ada. Begitu juga pada diri kamu semua. Sebenarnya pribadi seseorang akan diketahui
setelah mendapatkan penilaian dari orang lain tentang dirinya. Namun, banyak di antaranya tidak
mengakui bahwa apa yang dikatakan orang lain itulah dirinya. Mungkin ada beberapa sebab yang
membuat kamu tidak mengakuinya seperti yang bersifat sangat rahasia bagimu, hal itu wajar saja
terjadi.

lalu bagaimana cara mengetahui pribadi kamu agar menjadi lebih baik tanpa penilaian orang lain,
apakah bisa ?

Ya, tentu bisa terjadi. Salah satu langkah terbaik merubah diri kamu menjadi lebih baik dari
sebelumnya adalah motivasi. kamu tidak perlu lagi bertanya tentang pribadimu kepada orang lain apa
yang menjadi tanda tanya besar dihati kamu, hanya dengan motivasi kepada sesuatu yang bisa
membangkitkan semangatmu itu langkah yang tepat kamu pilih saat ini. Kali ini motivasi yang bisa
kamu ambil dari sebuah "pensil" yang pernah kamu gunakan di masa sekolah dulu. Banyak pelajaran
yang bisa kamu ambil dari sebuah pensil dan terbukti bisa merubah pribadi kamu menjadi lebih baik
dari sebelumnya. seperti inilah pensil mengajarkan nya kepada kamu :

ADVERTISEMENT

1. Pensil dalam genggaman


Pensil dalam genggaman
Pensil dalam genggaman via https://www.google.co.id

Advertisement

Berawal dari sebuah pensil kamu bisa menghasilkan sebuah karya yang terlintas pada imajinasi. Karya
itu mampu merubah kamu menjadi orang yang kreatif. Sehingga kamu dinyatakan sebagai orang yang
berjiwa seni serta kreatif. Karya kamu bisa dijual yang hasilnya bisa membuat kamu untuk tetap
hidup.

ADVERTISEMENT

Setiap manusia diciptakan untuk mencari tahu dan berusaha. Salah satunya yaitu mengembangkan
kemampuan pada diri yang bisa dijadikan sebuah napas kehidupan bagi dirinya. (Membuat suatu
pencapaian yang telah direncanakan)

2. Pensil yang diserut menjadi tajam


Pensil diserut tajam
Pensil diserut tajam via https://www.google.co.id

Ketajaman pensil setelah diraut yang sudutnya menjadi runcing mampu memperkuat tekanan dari
genggaman seseorang. Apa yang digoreskan pada kertas akan terlihat lebih tebal.

Advertisement
MENARIK UNTUK ANDA
Mgid
Mgid

These Are 15 Great Style Tips From Asian Women

He Is Totally In Love With You If He Does These 7 Things

7 Most Startling Movie Moments We Didn't Realize Were Insensitive

Tips From A Professional Stylist On How To Look Stunning In 2020

Perjalanan kehidupan seseorang tidak ada yang bisa ditebak. Seperti nasib seseorang yang tidak bisa
diperkirakan oleh dirinya. "kamu ingin sukses dalam dunia karier, pasti ada ujian yang perlu kamu
lewati. Meski menyakitkan tetapi mampu menguatkanmu untuk menuju apa yang diinginkan
olehmu". (Memperkuat dan mempertajam diri)

3. Pensil dilengkapi dengan penghapus


Pensil dilengkapi dengan penghapus
Pensil dilengkapi dengan penghapus via https://www.google.co.id

Pensil yang dilengkapi dengan penghapus pada sisi atasnya. Saat itu kamu adalah pensil terbaik yang
pernah ada sebab apa yang tertulis itu terbukti salah kamu bisa memperbaiki nya.

Sebaik-baiknya manusia pasti memiliki kesalahan. Bisa dalam wujud kata, gerak, sikap, atau pemikiran
yang tidak sejalan. "Sebesar apapun, seberapa banyak kesalahan kamu mampu memperbaikinya
setelah melakukan kesalahan karena dengan memperbaiki kesalahan akan terlahir keberhasilan.
(Memperbaiki diri / koreksi diri )

4. Bagian pensil yang terbaik adalah isinya


Bagian pensil yang terbaik adalah isinya
Bagian pensil yang terbaik adalah isinya via https://www.google.co.id

Sebuah pensil memiliki bagian terbaik di antara bagian yang lain yaitu isinya yang terbungkus pada
bagian luar. jika pensil tidak memiliki isi maka tidak akan bisa digunakan untuk menulis.

Bagian yang paling berharga pada dirimu adalah bagian yang terdalam pada dirimu. "kamu ingin
bekerja tetapi niatmu ingin menjadi pengusaha. Maka apa yang kamu rencanakan tidak akan pernah
terjadi sebelum bagian yang berharga pada dirimu itu benar-benar kamu simpan dalam-dalam.
(Tanamkan niat yang kuat)

5. Pensil yang hampir habis setelah diraut menerus


Pensil yang mulai pendek
Pensil yang mulai pendek via https://www.google.co.id

Pensil yang telah lama terpakai pun akan habis juga bagian sisinya. Bentuknya tidak lagi panjang
sehingga membutuhkan pensil yang baru untuk menuliskan karyamu pada berikutnya.

Manusia diciptakan untuk berusaha dan terus mewujudkan impian. Jika harapan yang ditanamkan
perlahan berkurang hingga habis tidak tersisa, tanamlah harapan – harapan baru sebagai penguat
untuk keberhasilanmu. "Seseorang pasti merasakan lelah setelah seharian bekerja yang dibutuhkan
saat itu adalah berisitirahat cukup sebagai pengisi tenaga baru untuk memulai pekerjaan di esok hari.
(Pantang menyerah)

https://www.hipwee.com/list/5-pesan-penting-dari-sebuah-pensil-bagaimana-cara-merubah-pribadi-
untuk-menjadi-lebih-baik/

Dengan satu jari telunjuk dan konsentrasi penuh serta keyakinan, akhirnya pensil pun patah menjadi
dua. Sakitkah jari telunjukku. Tidak!

Kegiatan ini akan anda dapatkan saat Self Empowerment Training


Kekuatan Pikiran
Posted on 9 Mei 2009 | Tinggalkan komentar
Manusia mempunyai potensi yang lebih, tetapi tidak semua manusia tahu dan bisa memaksimalkan
potensinya sendiri…

Itulah yang sering saya tanamkan dalam pikiran ini. Di flash back lagi saat kemarin menonton acara
The Master di RCTI, setiap hari Jum’at jam 20.00 wib. Sesion saat seorang wanita disugesti oleh Romy
Rafael untuk membengkokkan sebuah besi baja (linggis bo), bahkan aksi berikutnya dilanjutkan
dengan 2 buah linggis sekaligus. Si wanita tadi hanya disuruh memikirkan pencapaian puncak yang
pernah dia dapatkan sebelumnya. Luar Biasa bukan!!

Ini menunjukkan bahwa jika manusia bisa mengendalikan pikirannya, maka dia juga akan dapat
mengeluarkan potensi diri secara optimal, bahkan kadang, kita sendiri akan merasa tidak percaya
dengan kemampuan kita itu. Anda pernah punya perasaan seperti ini? Kalo belum saya akan coba
melakukan trik yang bisa anda lakukan sendiri dirumah, silahkan terus membaca…

Trik ini pernah ditampilkan oleh Pak Mei Hendra, saat sesion beliau di acara Milad I TDA Ngalam
tahun 2008 kemarin. Saat itu beliau menggunakan pensil sebagai alatnya dan jari seorang wanita,
yang disuruh maju, mewakili sosok seorang manusianya.

Pertama dia masukkan konsep pada audiens cerita antara tulang dan kayu, mana yang lebih kuat.
Tulang, saat manusia mati, jasad akan diurai dalam tanah dan hanya akan meninggalkan tulang
sampai umur ribuan tahun berikutnya, kita sering temukan fosil tulang manusia purba, dinosaurus
dan sebagainya khan, itu adalah bukti kekuatan tulang.

Kedangkan kayu, saat roboh ke tanah maka lama kelamaan akan lapuk dan terurai habis oleh bakteri
dan jasad-jasad renik yang mengurainya, mungkin cuma dalam hitungan tahun saja. Jadi bisa
diartikan, kayu lebih rapuh dari tulang.

Kemudian ditunjuklah seorang audien wanita untuk maju, diberikan sebuah pensil kayu yang harus
dipatahkan oleh wanita itu. Semua audien sebelumnya juga telah dibagikan pensil yang sama,
demikian juga saya. Saat itu bagi saya, wah ini mah mudah mematahkan pensil kayu bisa langsung
di’cuklex’ aja dengan dua tangan. Tapi apa yang dikatakan Pak Mei berikutnya adalah sesuatu yang
membuat semua orang , yang masih punya mental block seperti saya saat itu, menjadi langsung
lunglai dan ber-WAAAA..sebagai bentuk ketidakmungkinan sesuatu utk dilakukan.

Tapi selanjutnya, beliau memberikan sugesti yang berharga bagi wanita itu, tidak terdengar
perkataannya, tapi saya yakin bahwa itu adalah untuk menguatkan pikiran si wanita. Dia disuruh
untuk memikirkan hal yang ingin dicapainya, atau juga bisa dengan memikirkan pencapaian terbesar
yang pernah dilakukan sebelumnya. Saya memilih untuk memikirkan keinginan terbesar yang ingin
saya raih, kesuksesan, kebahagiaan. Dan karena otak butuh sesuatu yang konkrit agar tidak bingung,
maka saya spesifikkan keinginan tadi, muncul dalam pikiran saya saat itu sosok bapak saya yang masih
hidup karena ibunda sudah almarhum, dan saya ingin bisa membahagiakan Bapak dengan pencapaian
keinginan saya nanti, keinginan itu sangat kuat, saya perkuat lagi dengan meyakini bahwa itulah
keinginan saya.

Saya spesifikkan lagi dalam bentuk barang, dalam bentuk rumah, saya ingin bisa merehap rumah
bapak, atau mengajak bapak tinggal sama saya di rumah pribadi saya yang besar. Ada kendaraan, bisa
nganter bapak kemana-mana, istri dan cucu yang lucu menemani. Intinya, itulah keinginan.

Konsep utamanya adalah bahwa Pikiran dapat Mengendalikan Fisik Tubuh. Saat semua pikiran penuh
dengan keinginan dan harapan tersebut, serta keyakinan untuk bisa meraihnya, maka saat itulah si
wanita mengayunkan tangannya, saya pun juga melakukan hal yg sama. Apa yang terjadi, pensil itu
patah dengan hanya satu jari telunjuk kami…Subhanallah. Mungkin ini adalah hal biasa, tapi tidak bagi
anda yang mencoba melakukannya sekarang juga, buktikan bahwa kita ini mempunyai potensi yang
lebih besar dari apa yg kita bayangkan selama ini. Saat itulah anda akan merasa luar biasa.

Di lain kesempatan, saya tertarik untuk melakukannya dengan tantangan yang lebih besar, saya ganti
pensil kayu tersebut dengan pulpen plastik ‘Pilot’, lebih keras dari sebelumnya, dan masih
menggunakan satu jari telunjuk. Satu orang sahabat saya Faizal, sudah melakukannya bersama
dengan saya. Hasilnya, dia bisa mematahkan setelah 5 kali percobaan, saya sangat salut dengan
usahanya yg gigih, walaupun mengeluh telunjuknya sudah panas/sakit sekali tapi tetap mencobanya,
menandakan kegigihan dia dalam mencapai semua keinginannya. Bravo kawan..

Sedangkan saya sendiri, mematahkan pulpen itu dengan satu kali percobaan!

Selamat mencoba…

Anda mungkin juga menyukai