Anda di halaman 1dari 24

AKUNTANSI KEUANGAN

(C3) KELAS XI

Kurniyanti Puji Handini

PT KUANTUM BUKU SEJAHTERA


AKUNTANSI KEUANGAN
SMK/MAK Kelas XI
© 2020
Hak cipta yang dilindungi Undang-Undang ada pada Penulis.
Hak penerbitan ada pada PT Kuantum Buku Sejahtera.

Penulis : Kurniyanti Puji Handini


Editor : Faiza Kartika Sari
Desainer Kover : Achmad Faisal
Desainer Isi : Agista Dwi Reviana
Tahun terbit : 2020
ISBN : 978-623-7216-47-6

Diterbitkan oleh
PT Kuantum Buku Sejahtera
Anggota IKAPI No. 212/JTI/2019
Jalan Pondok Blimbing Indah Selatan X N6 No. 5 Malang - Jawa Timur
Telp. (0341) 438 2294, Hotline 0822 9951 2221;
Situs web: www.quantumbook.id

Dilarang memperbanyak atau memindahkan sebagian atau seluruh isi buku ini dalam bentuk apapun, baik
secara elektronis maupun mekanis, termasuk memfotokopi, merekam atau dengan sistem penyimpanan
lainnya, tanpa izin tertulis dari PT Kuantum Buku Sejahtera.
Daftar Isi

Prakata ...................................................................................................................... v
Bab 1 Transaksi Penjualan Barang Dagangan............................................................ 1
A. Penjualan Barang Dagangan secara Kredit .............................................................. 2
B. Penjualan Barang Dagangan dengan Wesel ............................................................ 5
C. Penjualan Barang Dagangan secara Angsuran ....................................................... 6
Uji Kompetensi ............................................................................................................................. 13

Bab 2 Mengelola Kartu Piutang................................................................................... 19
A. Pengelompokan Piutang.................................................................................................. 20
B. Pencatatan Data Mutasi Piutang Ke Kartu Pelanggan .......................................... 22
C. Surat Konfirmasi Saldo Piutang...................................................................................... 26
D. Pelaporan Rekapitulasi Piutang .................................................................................... 29
E. Metode Penghapusan Piutang Tidak Tertagih ........................................................ 32
F. Taksiran Piutang Tidak Tertagih ..................................................................................... 33
Uji Kompetensi ............................................................................................................................. 37

Bab 3 Piutang Wesel .................................................................................................... 43


A. Deskripsi Piutang Wesel.................................................................................................... 44
B. Pengakuan dan Penyelesaian Wesel............................................................................ 49
C. Pendiskontoan Piutang Wesel........................................................................................ 52
Uji Kompetensi ............................................................................................................................. 55

Bab 4 Utang Lancar...................................................................................................... 61


A. Karakteristik Utang Lancar .............................................................................................. 62
B. Pengukuran dan Pencatatan Utang Lancar............................................................... 68
C. Pengelolaan Kartu Utang................................................................................................. 72
Uji Kompetensi ............................................................................................................................. 80

Bab 5 Persediaan.......................................................................................................... 85
A. Karakteristik Persediaan.................................................................................................... 86
B. Sistem Pencatatan Persediaan....................................................................................... 87
C. Metode Penilaian Persediaan......................................................................................... 91
Uji Kompetensi ............................................................................................................................. 105

Bab 6 Harga Pokok Produksi....................................................................................... 111


A. Pengertian Harga Pokok Produksi................................................................................. 112
B. Biaya Dalam Perusahaan Manufaktur ......................................................................... 112
C. Perhitungan dan Pencatatan Biaya Produksi ........................................................... 113
Uji Kompetensi ............................................................................................................................. 130

iii
Bab 7 Dana Kas Kecil..................................................................................................... 137
A. Administrasi Dana Kas Kecil ........................................................................................... 138
B. Mutasi Dana Kas Kecil ....................................................................................................... 140
C. Perhitungan Fisik Dana Kas Kecil .................................................................................. 151
Uji Kompetensi ............................................................................................................................. 154

Bab 8 Dokumen Kas di Bank ....................................................................................... 161


A. Administrasi Dana Kas Bank ........................................................................................... 162
B. Mutasi Dana Kas Bank ...................................................................................................... 164
C. Rekonsiliasi Bank ................................................................................................................ 171
Uji Kompetensi ............................................................................................................................. 177

Glosarium ...................................................................................................................... 183


Daftar Pustaka.................................................................................................................... 186
Biodata Penulis................................................................................................................... 189
Biodata Konsultan.............................................................................................................. 190
Tim Kreatif ...................................................................................................................... 191

iv
Prakata

Alhamdulillahirabbil’aalamin, segala puji bagi Alloh S.W.T tanpa karunia dan ridho dari-Nya,
niscaya buku ini tidak dapat terselesaikan sesuai harapan karena begitu banyaknya kesibukan
yang begitu menyita waktu yang harus diselesaikan dalam waktu yang bersamaan. Bagi
Penulis ini di dalam menulis buku ini adalah sebuah tantangan sekaligus harapan yang
memacu semangat penulis untuk menghasilkan tulisan yang dapat dipahami pembaca
sebagai bahan pembelajaran di kalangan siswa SMK yang merupakan generasi milenial yang
lebih suka menggunakan tombol-tombol di layar daripada membalikkan lembaran kertas
dengan jari dan dan suka berselancar di dunia maya yang telah menjadi jendela dunia di
mana informasi yang ditawarkan lebih banyak dan banyak sekali. Tidak hanya itu, seringkali
informasi atau materi bacaan yang dibutuhkan lebih mudah dicari di internet daripada harus
mencari buku yang sesuai.
Berdasarkan kenyataan tersebut memacu penulis untuk menulis sebuah buku yang dapat
menarik siswa khususnya siswa kompetensi keahlian Akuntansi dan Keuangan Lembaga
dalam mempelajari materi Akuntansi Keuangan. Dalam buku ini penulis menyajikan materi
Akuntansi Keuangan sesuai KD dan urutan materi serta tujuan yang telah ditentukan oleh
kurikulum 2013 Revisi disertai dengan tugas dan latihan yang berorientasi pada pembelajran
STEM dan soal HOTS sehingga siswa yang belajar dengan menggunakan buku ini selain
mudah memahami juga dilatih untuk dapat berpikir tingkat tinggi dengan begitu siswa
dapatmemahami materi Akuntansi Keuangan dengan mudah dan menyenangkan serta
memperoleh prestasi sesuai harapan.
Terselesaikannya buku ini tidak lepas dari bantuan semua pihak, untuk itu penulis
sampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Kepala SMKN 2 Trenggalek
beserta Bapak Ibu Guru dan Staff TU untuk semua bimbingan dan motivasinya, Suami dan
kedua putra putriku untuk semua support yang luar biasa, juga kepada semua pembaca
mohon saran dan kritikan untuk kemajuan dan kesempurnaan tulisan–tulisan saya berikutnya.
Akhirnya dengan penuh harapan semoga buku ini bermanfaat untuk pembaca, penulis dan
semua pihak, salam Smart unuk siswa AKL di seluruh tanah air.

Penulis

v
Do not Pray
for an Easy life,
pray for the strength to
endure a difficult one
Jangan kamu berdoa untuk hidup yang mudah,
Berdoalah agar diberi kekuatan supaya dapat
menghadapi hidup yang sulit.

"Bruce Lee"

vi
B AB

Transaksi Penjualan
Barang Dagangan

Kompetensi Dasar
3.1 Menganalisis pencatatan transaksi penjualan barang dagangan secara kredit, wesel, dan penjualan
angsuran
4.1 Melakukan pencatatan transaksi penjulan barang dagang secara kredit, wesel, dan penjualan angsuran

Tujuan Pembelajaran
Setelah berdiskusi dan menggali informasi dengan pembelajaran berbasis STEM, siswa dapat
1. menganalisis penjualan barang dagangan secara kredit, wesel, dan penjualan angsuran; dan
2. mencatat transaksi penjulan barang dagangan secara kredit, wesel, dan penjualan angsuran.

Transaksi Penjualan Barang Dagangan 1


Sumber: Witdya Pangestika, 2012
Ketika Anda berjalan-jalan di sepanjang pertokoan pernahkah terlintas di benak Anda
bagaimanakah sistem akuntansi yang mereka gunakan, serta bagaimana mereka
menjalankan usaha sehingga dapat mendapatkan keuntungan yang besar. Salah satu
yang mereka gunakan adalah dengan menjual barang dagangan, baik secara tunai
maupun kredit.
Dari hal tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa usaha mereka bergerak di bidang
perdagangan. Pada perusahaan dagang harus memiliki sistem untuk mencatat pembelian,
menyajikan informasi mengenai persediaan barang dagangan, dan mencatat transaksi
penjualan.

A. Penjualan Barang Dagangan secara Kredit

Penjualan kredit adalah penjualan yang dilakukan secara nontunai, pembayarannya


dilakukan dalam jangka waktu tertentu sesuai dengan kesepakatan antara penjual, dan
pembeli dengan harapan laba yang dihasilkan lebih besar daripada penjualan tunai.
Menurut Mulyadi (2001: 220) “Penjualan kredit dilaksanakan oleh perusahaan dengan
cara mengirimkan barang sesuai dengan pesanan yang diterima dari pembeli dan untuk
jangka waktu tertentu perusahaan mempunyai tagihan kepada pembeli tersebut.”
Pada perusahaan yang menjual barang secara kredit maka perjanjian atau akad
kredit menjadi sangat penting. Sedikit keliru di dalam kebijakan pemberian kredit,
dapat berakibat adanya piutang yang tidak dapat ditagih dalam jumlah besar, dan akan
menyebabkan kesulitan permodalan perusahaan.
Untuk itu perusahaan biasanya menerapkan prinsip perkreditan yang dikenal dengan
5C. Berikut penjelasannya.
1. Character  (watak), yaitu menilai calon debitur mengenai karakter moral, dan
kemauannya untuk membayar.
2. Capacity (kemampuan), yaitu kemampuan untuk membayar seluruh pinjamannya
tepat pada waktunya.
3. Capital (modal), yaitu kekayaan yang dimiliki oleh debitur apakah cukup mampu
dalam memenuhi pinjamannya.
4. Condition of economics, yaitu keadaan perkembangan ekonomi yang terjadi
memengaruhi usaha calon debitur.
5. Collateral (jaminan atau agunan), yaitu jaminan apa yang diberikan bagi keamanan
kredit oleh debitur.

2 Akuntansi Keuangan
Selain itu, perusahaan harus mempertimbangkan jumlah penjualan kredit yang
akan diberikan, jumlah permintaan kredit yang tidak dapat dipenuhi, dan jumlah kredit
yang menunggak.
Bagi perusahaan yang masih tergolong dalam perusahaan kecil, fungsi persetujuan
kredit dapat dilaksanakan oleh Kepala Bagian Keuangan/Akuntansi. Bagi perusahaan yang
sudah besar mungkin harus dibentuk bagian tersendiri. Tugas pemberi otorisasi kredit
pada umumnya adalah untuk pemberian kredit kepada pelanggan lama, terlebih dahulu
diadakan penelaahan status kredit dengan melihat kartu pembantu piutang langganan
yang hendak membeli secara kredit. Mempelajari kartu piutang tersebut dapat diketahui
kredibilitas pelanggan tersebut.
Selain dengan menetapkan standar 5C di atas, kebijakan perusahan untuk penetapan
penjualan secara kredit dapat dilaksanakan dengan memberikan pedoman umum bagi
pelanggan, yaitu
1. menyelidiki reputasi perusahaan, atau reputasi manajemennya;
2. mintalah kepada calon pelanggan untuk menunjuk orang yang dapat memberi
referensi, akan lebih baik jika orang yang ditunjuk untuk memberi referensi adalah
pelanggan lama perusahaan;
3. mendapatkan referensi dari pelanggan lama mengenai kredibilitas calon pelanggan;
dan
4. apabila dipandang cukup baik kredibilitasnya, untuk tahap pertama berikan batas
kredit yang tidak terlalu tinggi.
Faktor-Faktor Penjualan Kredit
1. Standar Kredit
Menurunkan standar kredit dapat menstimulasi permintaan, yang akhirnya akan
mengarah pada penjualan, dan laba yang lebih tinggi. Tetapi terdapat biaya untuk
membuat piutang tambahan. Seperti risiko yang lebih besar karena adanya kerugian
akibat piutang tak tertagih.
2. Syarat Pembayaran
a. Dapat bersifat ketat atau lunak. Apabila menetapkan syarat penjualan kredit yang
ketat, berarti perusahaan lebih mengutamakan keamanan kredit dibandingkan
memberikan batas waktu pembayaran yang singkat, dan memberikan beban
bunga jika pengembaliannya terlambat. Jadi, investasi perusahaan dalam
piutang dagang cenderung lebih kecil. Hal sebaliknya akan terjadi apabila
syarat penjualan kredit bersifat lunak/longgar.
b. Sebagai contoh, syarat penjualan kredit adalah 2/10 net/30. Artinya, pembayaran
dapat dilakukan dalam jangka waktu 10 hari sesudah waktu penyerahan barang,
dan mendapat potongan tunai sebesar 2 persen, pembayaran selambat-
lambatnya dilakukan dalam kurun waktu 30 hari sesudah waktu penyerahan
barang. Apabila dalam kurun waktu 30 hari belum dilakukan pembayaran oleh
pelanggan, berarti semakin besar jumlah investasi perusahaan dalam piutang. 
3. Plafon Kredit
Dalam memberikan kredit, perusahaan membuat sebuah batasan kredit yang
berbeda-beda terhadap pelanggan satu dengan pelanggan lainnya sebab
tingkat kemampuannya pun berbeda. Hal ini adalah salah satu alat kontrol dalam
pelaksanaan kebijakan kredit.

Transaksi Penjualan Barang Dagangan 3


4. Volume Penjualan Kredit
Perusahaan dapat menetapkan batas maksimal kredit yang akan diberikan. Semakin
tinggi batas yang ditetapkan untuk masing-masing pelanggan, berarti semakin
besar pula dana yang diinvestasikan dalam piutang, dan sebaliknya. Semakin selektif
dalam menentukan langganan yang diberi kredit maka akan memperkecil jumlah
investasi dalam piutang, dan sebaliknya.
5. Kebiasaan Pembayaran Pelanggan
Kebiasaan para langganan membayar dalam periode cash discount atau sesudahnya
akan mempunyai efek terhadap besarnya investasi dalam piutang. Apabila sebagian
besar para langganan membayar selama discount period, dana yang tertanam dalam
piutang akan lebih cepat cair, dan akan memperkecil investasi dalam piutang.
6. Kebijakan Pengumpulan Piutang
a. Kebijaksanaan pengumpulan piutang ada dua yaitu secara aktif maupun pasif.
b. Perusahaan yang menjalankan kebijaksanaan pengumpulan piutang secara aktif
mengeluarkan uang yang lebih besar dalam membiayai aktivitas pengumpulan
piutangnya, dibandingkan dengan perusahaan lain yang menjalankan
kebijaksanaan piutang secara pasif.
Bagan Alur Dokumen Sistem Penjualan Kredit

Sumber: Hary Fahri, t.t.

Pencatatan Akuntansi Penjualan Kredit


Pencatatan yang dibutuhkan dalam penjualan kredit, yaitu
1. jurnal penjualan, digunakan untuk mencatat dan meringkas data penjualan;
2. kartu piutang, catatan akuntansi ini merupakan buku pembantu yang berisi rincian
mutasi piutang perusahaan kepada tiap-tiap debiturnya; dan
3. kartu persediaan, catatan akuntansi ini merupakan buku pembantu yang berisi
tentang rincian mutasi tiap jenis persediaan.
Contoh Soal:
1. Untuk penjualan secara kredit senilai Rp510.000,00; dan harga pokok penjualan
adalah Rp280.000,00 untuk PT Go Berkah adalah sebagai berikut.
Pembahasan:
Piutang Usaha Rp510.000,00
Penjualan Rp510.000,00
Harga Pokok Penjualan Rp280.000,00
Persediaan Rp280.000,00

4 Akuntansi Keuangan
2. PT ANDYA FERA menjual barang dagangan secara kredit seharga Rp10.000.000,00
kepada PT EBS dengan syarat penjualan 2/10, n/30, jurnal penjualan yang dilakukan
oleh PT ANDYA FERA adalah
Pembahasan:
Account Receivable Rp10.000.000,00
Sales Revenue Rp10.000.000,00

B. Penjualan Barang Dagangan dengan Wesel

Wesel merupakan bukti janji tertulis yang tidak bersyarat yang diberikan oleh satu pihak
kepada pihak lainnya untuk membayarkan uang dalam jumlah tertentu pada tanggal
yang telah disepakati. Ada juga jenis wesel yang dapat dipindahtangankan yaitu pembuat
wesel memberikan kepercayaan kepada orang lain atau suatu badan untuk membayarkan
sejumlah uang yang telah diberikan oleh pembuat wesel pada saat jatuh tempo. Wesel
yang dipindahtangankan dapat didiskontokan ke bank sebelum jatuh tempo.
Diskonto wesel  yaitu proses meminjam uang ke bank dengan jaminan wesel.
Setiap wesel yang didiskontokan akan dikurangi bunga selama masa diskonto sebagai
kompensasi karena bank telah meminjamkan uang. Wesel yang didiskontokan diberi
ketentuan jika pembuat wesel tidak melunasi pada tanggal jatuh tempo, pihak yang
mendiskontokan (bank) harus melunasi wesel itu. Kewajiban melunasi wesel bagi bank
sebagai pihak yang mendiskontokan merupakan utang yang belum pasti (contingent
liabilities) sehingga harus dicatat secara rinci.
Pencatatan Transaksi Penjualan dengan Wesel
Adakalanya perusahaan yang menjual barang dagang menerima wesel tagih sebagai alat
pembayaran. Hal ini biasanya terjadi apabila syarat pembayaran yang disetujui lebih panjang
dari syarat pembayaran piutang dagang biasa yang berkisar antara 30—60 hari.
Contoh Soal:
1. Pada 20 Oktober 2013, PT Murah Hati menjual peralatan bernilai Rp15000.000,00 pada
kontraktor PT Lestari Griya. PT Lestari Griya kemudian menandatangani wesel berjangka
waktu 90 hari dengan tingkat bunga 10 persen per tahun. Berdasarkan transaksi tersebut.
Buatlah jurnal yang akan dicatat PT Murah Hati.
Pembahasan:
Tanggal 20 Oktober 2013
Wesel Tagih - PT Lestari Griya       Rp15.000.000,00
Pendapatan                    Rp15.000.000,00
(Untuk mencatat penjualan)
Tanggal 18 Januari 2014
Kas                                         Rp15.375.000,00
Wesel Tagih - PT Lestari Griya  Rp15.000.000,00
Pend. Bunga Rp375.000,00
(Rp15.000.000,00 x 0,10 x 90/360)
Untuk mencatat penagihan pada saat jatuh tempo.
Seperti dalam soal di atas perusahaan juga dapat menerima wesel tagih untuk
mengganti piutang  dagang dari langganan yang tidak dapat membayar dalam
jangka waktu 30—60 hari. Langganan tersebut akan menandatangani wesel, dan
memberikannya pada perusahaan tersebut.

Transaksi Penjualan Barang Dagangan 5


Misalkan PT Lestari Griya memperkirakan bahwa ia tidak dapat membayar utang
dagangnya pada PT Murah Hati. Utang tersebut akan jatuh tempo dalam waktu 15
hari. Dalam hal ini PT Griya Lestari akan mengeluarkan wesel untuk menggantikan
utang dagangnya. Wesel tagih tersebut berjangka waktu satu tahun dengan tingkat
bunga 9%, dan mempunyai nilai pokok sebesar Rp2.400.000,00. Jurnal yang akan
dilakukan oleh PT Murah Hati adalah
Wesel Tagih - PT Angin Mamiri  Rp2.400.000,00
Piutang dagang PT Angin Mamiri       Rp2.400.000,00
Wesel tagih merupakan suatu alat yang dapat digunakan perusahaan untuk
menuntut secara hukum apabila nantinya langganan tersebut benar-benar tidak
dapat membayar. Wesel tagih didukung oleh jaminan berupa harta yang dapat
disita perusahaan apabila langganan tersebut tidak membayar tepat pada waktunya.
Kesabaran dari perusahaan akan mendapatkan imbalan berupa pendapatan bunga
yang diperoleh dari wesel tagih tersebut sehingga keuntungan perusahaan akan
semakin bertambah.
2. PT FENDY pada 1 Mei 2005 menjual barang dagangan dengan harga Rp50.000.000,00
kepada PT BALQIS yang membuat janji akan membayar pada 31 Mei 2005. Buatlah
jurnalnya.
Pembahasan:
a. Jurnal PT FENDY
Untuk mencatat penjualan dengan menerima wesel:
Piutang Wesel Rp50.000.000,00
Penjualan Rp50.000.000,00
b. Jurnal PT Balqis
Mencatat pembelian dengan menyerahkan wesel:
Pembelian Rp50.000.000,00
Utang Wesel Rp50.000.000,00
c. BANK: Belum Ada Jurnal

C. Penjualan Barang Dagangan dengan Angsuran

1. Menurut Harnanto (109):


Penjualan angsuran adalah penjualan yang dilakukan dengan perjanjian yang
pembayarannya dilaksanakan secara bertahap.
a. Pada saat barang-barang diserahkan kepada pembeli maka penjual menerima
pembayaran pertamanya yang merupakan sebagian dari harga penjualan yang
disebut dengan Down Payment.
b. Sedangkan sisanya dibayar dalam beberapa kali angsuran.
2. Menurut Allan R Debbrin (1991: 121)
Penjualan angsuran adalah penjualan yang dilakukan berdasarkan rencana
pembayaran yang ditangguhkan, ketika pihak penjual menerima uang muka (DP),
dan sisanya dibayarkan dalam bentuk pembayaran cicilan selama waktu beberapa
tahun.

6 Akuntansi Keuangan
3. Menurut Dewi Ratnaningsih, (1993: 123)
Penjualan angsuran adalah penjualan yang pembayarannya diterima beberapa kali
angsuran periodik selama jangka waktu beberapa bulan atau tahun.
Dari ketiga pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa penjualan angsuran
adalah penjualan yang dilakukan dengan penjual yang pembayarannya dilakukan secara
bertahap yaitu pada saat barangnya diserahkan kepada pembeli, penjual menerima
down payment, dan sisanya dibayar beberapa kali angsuran selama beberapa bulan atau
tahun. Penjualan harus menunggu beberapa periode untuk menagih seluruh piutang
penjulannya maka biasanya pihak penjual akan membebankan bunga atas saldo yang
belum diterimanya.
Risiko atas tidak tertagihnya piutang usaha angsuran ini sangat tinggi, mungkin saat
akan dilakukan penjualan angsuran telah dilakukan survei atas pembeli, dan memperoleh
hasil yang baik. Penagihan piutang usaha angsuran memakan waktu yang cukup lama
(beberapa periode), hal tersebut kemungkinan dapat mengubah hasil survei yang telah
dilakukan semula terhadap pembeli. Untuk menghindari hal-hal demikian, penjual
biasanya akan membuat kontrak jual beli (security agreement), yang memberikan hak
kepada penjual untuk menarik kembali barang yang telah dijual dari pembeli.
Untuk mengurangi barang angsuran tersebut dari risiko terbakar atau hilang,
pihak penjual dapat menetapkan syarat bagi pembeli agar barang angsuran tersebut
diasuransikan untuk kepentingkan pihak penjual. Premi asuransi ditanggung oleh pembeli
jika barang angsuran hilang atau terbakar, pihak asuransi akan membayar ganti rugi
kepada penjual, dan bukan pembeli. Ada kemungkinan jiwa dari pembeli diwajibkan
oleh penjual untuk diasuransikan dengan premi asuransi atas tanggungan si pembeli.
Jadi untuk melindungi kepentingan penjual dari kemungkinan tidak ditepatinya
kewajiban-kewajiban oleh pihak pembeli maka terdapat beberapa bentuk perjanjian atau
kontrak penjualan angsuran. Perjanjian atau kontrak penjualan tersebut sebagai berikut.
1. Perjanjian penjualan bersyarat (conditional sales contract), ketika barang-barang
telah diserahkan, tetapi hak atas barang-barang masih berada di tangan penjual
hingga seluruh pembayarannya sudah lunas.
2. Pada saat perjanjian ditandatangani, dan pembayaran pertama telah dilakukan,
hak milik dapat diserahkan kepada pembeli, tetapi dengan menggadaikan atau
menghipotikan untuk bagian harga penjualan yang belum dibayar kapada si penjual.
3. Hak milik atas barang-barang untuk sementara diserahkan kepada suatu badan “trust”
(trustee) sampai pembayaran harga penjualan dilunasi. Setelah pembayaran lunas
oleh pembeli, trustee menyerahkan hak atas barang-barang itu kepada pembeli.
Perjanjian semacam ini dilakukan dengan membuat akta kepercayaan (trust deed/
trust indenture).
4. Beli sewa (lease-purchase) ketika barang-barang yang telah diserahkan kepada
pembeli. Pembayaran angsuran dianggap sewa hingga harga dalam kontrak telah
dibayar lunas, setelah itu hak milik berpindah kepada pembeli.
Penjualan angsuran dengan bentuk-bentuk perjanjian tersebut di atas dilaksanakan
untuk barang-barang tidak bergerak /barang yang bukan barang dagang, seperti: gedung,
tanah, dan aktiva-aktiva tetap lainnya. Apabila terjadi tidak dipenuhinya kewajiban-
kewajiban oleh pembeli, penjual tetap memiliki hak untuk memiliki kembali barang
yang dijualnya, tetapi nilai sisa barang itu mungkin akan lebih rendah dari nilai barang
berdasarkan perhitungan yang sesuai dengan perjanjian yang ada sehingga pemilikan
kembali tersebut dapat menimbulkan kerugian.

Transaksi Penjualan Barang Dagangan 7


Untuk mengurangi kemungkinan kerugian yang terjadi saat pemilikan kembali,
terdapat faktor-faktor yang harus diperhatikan oleh penjual sebagai berikut.
1. Besarnya pembayaran pertama atau down payment harus cukup untuk menutup
besarnya semua kemungkinan terjadinya penurunan harga barang tersebut dari
semula barang baru menjadi barang bekas.
2. Jangka waktu pembayaran di antara angsuran yang satu dengan yang lain hendaknya
tidak terlalu lama jika dapat tidak lebih dari satu bulan.
3. Besarnya pembayaran angsuran periodik harus diperhitungkan cukup untuk
menutup kemungkinan penurunan nilai barang-barang yang ada selama jangka
pembayaran yang satu dengan pembayaran angsuran berikutnya.
Perbedaan Penjualan Angsuran dengan Penjualan Kredit
Penjualan angsuran, dan penjualan kredit sebenarnya tidak sama. Pembayarannya
sama-sama dilakukan tidak secara tunai maka penjualan angsuran, dan penjualan kredit
dianggap sama.
Adapun perbedaan penjualan angsuran dan penjualan kredit sebagai berikut.
1. Periode penjualan angsuran lebih lama yaitu 6 bulan—5 tahun daripada penjualan
kredit biasa (umurnya 30 hari—60 hari).
2. Pada kredit biasa, perbandingan hak milik barang kepada pembeli langsung terjadi
pada saat transaksi penjualan, tetapi hal tersebut tidak terjadi pada penjualan
angsuran.
3. Risiko kerugian tidak tertagihnya piutang, dan biaya penagihan piutang akan lebih
besar jumlahnya pada penjualan angsuran daripada penjualan kredit biasa.
4. Dalam pejualan angsuran, umumnya dibuat perjanjian antara pembeli dengan
penjual sehingga penjual tidak dirugikan terlalu besar jika terjadi pemilikan kembali
terhadap barang yang telah dijual secara angsuran.
Pembatalan Kontrak Penjualan Angsuran dan Kepemilikan Kembali
Apabila pihak pembeli tidak dapat menyelesaikan kewajiban atas saldo piutang
angsurannya (sesuai dengan kontrak), pihak penjual berhak untuk menarik kembali
barang dagang yang telah dijual dari si pembeli maka pihak penjual melakukan tindakan
sebagai berikut:
1. menilai barang-barang yang ditarik kembali dengan nilai wajar;
2. mencatat pemilikan kembali;
3. menghapus saldo perkiraan piutang usaha angsuran;
4. menghapus saldo perkiraan laba kotor yang ditangguhkan; dan
5. mencatat rugi dari pemilikan kembali.
Jika perusahaan menggunakan sistem fisik (physical inventory system) di dalam
mencatat persediaan barang dagang, perkiraan “Persediaan barang dagang–Pemilikan
kembali” merupakan perkiraan nominal, dan akan dicantumkan pada perhitungan rugi
laba sebagai penambahan, serta pembelian barang dagang. Tetapi jika perusahaan
menggunakan sistem balance permanen (perpetual system) perkiraan tersebut akan
menambah persediaan barang dagang pada kartu stock.
Namun, adakalanya hak penjual untuk menarik kembali barang yang telah dijual
tersebut merupakan cara yang kurang tepat dalam usaha untuk mengurangi risiko kerugian
yang dapat terjadi. Hal ini disebabkan nilai barang yang dijual turun lebih cepat dari saldo
piutangnya sehingga pemilikan kembali barang tersebut tidak dapat menutup kerugian

8 Akuntansi Keuangan
tidak tertagih saldo piutang tersebut. Untuk mengurangi atau menghindari kerugian
yang terjadi dalam pemilikan kembali, berikut ini yang harus diperhatikan.
1. Jumlah uang muka, dan pembayaran-pembayaran angsuran berikutnya harus cukup 
untuk  menutup semua kemungkinan terjadinya penurunan nilai barang yang dijual.
2. Periode pembayaran angsuran jangan melebihi umur ekonomis dari barang yang
dijual. Hal ini penting untuk barang-barang yang bersifat musiman, dan barang-
barang yang dipengaruhi oleh mode.
Pencatatan Penjualan dengan Angsuran
Dalam mencatat penjualan dengan angsuran dikenal adanya metode pengakuan laba
kotor pada penjualan angsuran. Untuk menghitung laba bersih pada penjualan angsuran
adalah sangat kompleks karena beban sehubungan dengan penjualan angsuran tersebut
tidak hanya terjadi pada saat penjualan angsuran dilakukan, melainkan akan terjadi
sepanjang penjualan angsuran tersebut belum dilunasi.
Sesuai dengan konsep akuntansi yaitu membandingkan antara beban dengan
pendapatan (matching costs against revenue) maka pada saat penjualan angsuran dapat
ditentukan nilai dari penjualan, harga pokok dan beban yang terjadi pada periode
tersebut. Penagihan penjualan angsuran meliputi beberapa periode, timbul masalah
bagaimana beban yang terjadi pada periode berikutnya (misalnya beban penagihan,
administrasi, perbaikan, dan pemilikan kembali) sehubungan penagihan piutang usaha
angsuran tersebut.
Untuk menghitung laba kotor dalam penjualan angsuran pada praktiknya dapat
dilakukan dengan dua metode.
1. Pengakuan laba kotor pada saat terjadinya penjualan angsuran
Dalam metode ini seluruh laba kotor diakui pada saat terjadinya penjualan angsuran,
atau dengan kata lain sama seperti penjualan pada umumnya yang ditandai oleh
timbulnya piutang/tagihan kepada pelanggan. Apabila prosedur demikian diikuti,
sebagai konsekuensinya pengakuan terhadap biaya-biaya yang berhubungan, dan
dapat diidentifikasikan dengan pendapatan-pendapatan yang bersangkutan harus
pula dilakukan.
Beban untuk pendapatan dalam periode yang bersangkutan meliputi biaya-
biaya yang diperkirakan akan terjadi dalam hubungannya dengan pengumpulan
piutang atas kontrak penjualan angsuran, kemungkinan tidak dapatnya piutang
itu direalisasikan maupun kemungkinan rugi sebagai akibat pembatalan kontrak
terhadap biaya yang ditaksir itu umumnya dibentuk suatu rekening  Cadangan
Kerugian Piutang.
Jika barang tidak bergerak dijual secara angsuran, perusahaan akan mendebit
piutang usaha angsuran, dan mengkredit perkiraan aktiva yang bersangkutan serta
mengkredit pula laba atas penjualan aktiva tersebut.
Jurnal:
Piutang usaha angsuran   xxxxxx
Aktiva tak gerak xxxxxx
Laba atas penjualan aktiva tak gerak     xxxxxx
Pada metode ini memakai asumsi bahwa seluruh beban sehubungan dengan
penjualan angsuran terjadi pada periode yang sama dengan penjualannya. Mengenai
beban pada periode berikutnya, yaitu misalnya beban tidak tertagihnya piutang,
dan sebagainya, harus diestimasi pada periode terjadinya penjualan angsuran yaitu

Transaksi Penjualan Barang Dagangan 9


dengan mendebit perkiraan beban, dan mengkredit perkiraan penilaian aset seperti
penyisihan biaya penjualan angsuran, serta penyisihan piutang angsuran.
Jurnal:
Beban usaha xxxxxx
Penyisihan piutang angsuran                  xxxxxx
Jika pada periode berikutnya penjualan angsuran tersebut terjadi, perkiraan
penyisihan akan didebit, dan kas yang dikeluarkan serta saldo piutang usaha yang
tidak tertagih akan dikredit.
Jurnal:
Penyisihan piutang angsuran xxxxxx
Kas                                               xxxxxx
Piutang usaha angsuran xxxxxx
2. Laba kotor diakui sejalan dengan realisasi penerimaan kas
Dalam metode ini laba kotor diakui sesuai dengan realisasi penerimaan kas dari
penjualan angsuran yang diterima pada periode akuntansi yang bersangkutan.
Prosedur yang menghubungkan tingkat keuntungan dengan realisasi
penerimaan angsuran pada perjanjian penjualan angsuran adalah sebagai berikut.
a. Penerimaan pembayaran pertama dicatat sebagai pengembalian harga pokok
(cost) dari barang-barang yang dijual atau servis yang diserahkan, sesudah
seluruh harga pokok (cost) kembali maka penerimaan-penerimaan selanjutnya
dicatat sebagai keuntungan. Prosedur ini dianggap sangat konservatif. Dapat
didukung jika timbul keraguan mengenai nilai yang dapat diperoleh kembali,
baik yang berkaitan dengan saldo atau sisa kontrak cicilan maupun yang
berkaitan dengan barang-barang yang terkena pemilikan kembali.
b. Penerimaan pembayaran pertama dicatat sebagai realisasi keuntungan yang
diperoleh sesuai dengan kontrak penjualan; sesudah seluruh keuntungan
yang ada terpenuhi maka penerimaan-penerimaan selanjutnya dicatat sebagai
pengumpulan kembali atau pengembalian harga pokok (cost).
c. Setiap penerimaan pembayaran yang sesuai dengan perjanjian dicatat, baik
sebagai pengembalian harga pokok (cost) maupun sebagai realisasi keuntungan
di dalam perbandingan yang sesuai dengan posisi harga pokok, dan keuntungan
yang terjadi pada saat perjanjian penjualan angsuran ditandatangani. Dalam
hal ini keuntungan akan selalu sejalan dengan tingkat pembayaran angsuran
selama jangka perjanjian.
Metode ini memberikan kemungkinan untuk mengakui, keuntungan
proporsional dengan tingkat penerimaan pembayaran angsuran. Dalam
akuntansi, prosedur demikian dikenal dengan metode angsuran atau dasar
angsuran (installment method or installment basis).
Pada metode ini jika harta tak gerak (bukan barang dagang) dijual secara
angsuran, perusahaan akan mendebit perkiraan piutang usaha angsuran,
dan mengkredit harta yang bersangkutan serta mengkredit laba kotor yang
ditangguhkan (yang belum direalisasi).
Jurnal:
Piutang usaha angsuran xxxxxx
Aktiva tetap  xxxxxx
Laba kotor yang ditangguhkan           xxxxxx

10 Akuntansi Keuangan
  Penagihan piutang usaha angsuran tersebut akan dicatat dengan mendebit
perkiraan kas, dan mengkredit perkiraan piutang usaha.
Jurnal:
Kas xxxxxx
Piutang usaha angsuran                xxxxxx
Selanjutnya pada akhir periode, saat dilakukan jurnal penyesuaian akan
dicatat sebagai berikut.
Laba kotor yang belum direalisasi xxxxxx
Laba kotor yang direalisasi             xxxxxx
1) Laba kotor yang belum direalisasi adalah selisih antara penjualan angsuran
dengan harga pokoknya.
2) Laba kotor yang belum direalisasi, akan direalisasi pada saat penerimaan
piutang usaha angsuran yaitu dengan mengalikan persentase laba kotor
dengan kas yang diterima dari piutang usaha angsuran tersebut.
3) Untuk menghitung persentase laba kotor yaitu dengan membagi laba kotor
yang belum direalisasi dengan penjualan angsuran yang bersangkutan,
dan hasilnya dikalikan 100%. 
Laba kotor ditangguhkan
= Penjualan – HPP (Harga Pokok Penjualan)
% Laba kotor
= (Laba kotor yang belum direalisasi : Penjualan angsuran) x 100%
Contoh soal:
a. PT Orascle telah membeli sebuah tanah di daerah Jakarta dengan harga
perolehan Rp170.000.000,00. Selain itu, PT Orascle juga membayar biaya-biaya
lainnya seharga Rp10.000.000,00. Pada 1 Mei 2000, PT Hadouken membeli tanah
tersebut seharga Rp240.000.000,00. PT Hadouken membayar uang muka sebesar
Rp40.000.000,00; dan sisanya akan dibayar angsuran sebanyak 10 kali setengah
tahunan, setiap kali angsuran sebesar Rp20.000.000,00. PT Orascle mengenakan
bunga 18% per tahun terhadap sisa angsuran. Komisi, dan beban penjualan
dibayar tunai sebesar 2% dari harga jual. Periode akuntansi perusahaan sama
dengan tahun fiskal.
Diminta:
Catatlah transaksi-transasksi tersebut ke dalam jurnal untuk tahun 2000
dan 2001 dengan menggunakan
1) laba kotor diakui pada saat penjualan; dan
2) laba kotor diakui sejalan dengan realisasi penerimaan kas.
Pembahasan:
Laba kotor diakui pada saat penjualan
Tanggal 1 Mei 2000
Penjualan tanah dengan harga jual Rp240.000.000,00
Piutang usaha angsuran Rp240.000.000,00
Tanah Rp180.000.000,00
Laba atas penjualan tanah Rp60.000.000,00

Transaksi Penjualan Barang Dagangan 11


Penerimaan uang muka
Kas                      Rp40.000.000,00
Piutang usaha angsuran Rp40.000.000,00
Dibayar komisi dan beban penjualan
(2% x Rp240.000.000,00)
Beban komisi dan penjualan Rp4.800.000,00
Kas                           Rp4.800.000,00
Tanggal 1 November 2000
Dibayar angsuran pertama dan bunga
(6/12 x 18% x Rp200.00.000,00)
Kas                        Rp38.000.000,00
Piutang usaha angsuran Rp20.000.000,00
Pendapatan bunga            Rp18.000.000,00
Tanggal 31 desember 2000
Jurnal penyesuaian bunga
(2/12 x 18% x Rp180.000.000,00)
Piutang Bunga              Rp5.400.000,00
Pendapatan bunga Rp5.400.000,00
Realisasi laba kotor = Tidak ada jurnal
Ayat jurnal penutup
Laba atas penjualan tanah Rp60.000.000,00
Pendapatan bunga Rp23.400.000,00
Beban komisi dan penjualan Rp4.800.000,00
Ikhtisar Rugi/Laba Rp78.600.000,00

Tugas Kelompok
1. Bentuk kelompok 4 sampai 5 orang.
2. Diskusikan dengan teman satu kelompok Anda.
a) Apakah yang dimaksud penjualan dengan kredit, wesel, dan angsuran.
b) Carilah di internet contohnya dalam kehidupan sehari-hari.
c) Ketik jawaban hasil diskusi di laptop atau komputer.
3. Buatlah rancangan dari salah satu penjualan yang dimaksud dengan kredit, wesel
atau angsuran beserta perhitungannya.
4. Demonstrasikan cara penjualan tersebut di kelompok Anda masing-masing
5. Jika sudah disepakati, dan siap disajikan, presentasikan hasilnya di depan kelas.

12 Akuntansi Keuangan
Rangkuman
Penjualan kredit adalah penjualan yang dilakukan secara nontunai, pembayaran
dilakukan dalam jangka waktu tertentu sesuai dengan kesepakatan antara penjual,
dan pembeli dengan harapan laba yang dihasilkan lebih besar dari penjualan tunai.
Perusahaan biasanya menerapkan prinsip perkreditan yang dikenal dengan
5C.
1. Character (watak), yaitu menilai calon debitur mengenai karakter moral, dan
kemauannya untuk membayar.
2. Capacity  (kemampuan), yaitu kemampuan untuk membayar seluruh
pinjamannya tepat pada waktunya.
3. Capital  (modal), yaitu kekayaan yang dimiliki oleh debitur apakah cukup
mampu dalam memenuhi pinjamannya.
4. Condition of economics, yaitu keadaan perkembangan ekonomi yang terjadi
memengaruhi usaha calon debitur.
5. Collateral  (jaminan atau agunan), yaitu jaminan apa yang diberikan bagi
keamanan kredit oleh debitur.
Wesel merupakan bukti janji tertulis yang tidak bersyarat yang diberikan oleh
satu pihak kepada pihak lainnya untuk membayarkan uang dalam jumlah tertentu
pada tanggal yang telah disepakati.
Penjualan angsuran adalah penjualan yang dilakukan dengan penjual yang
pembayarannya dilakukan secara bertahap yaitu pada saat barangnya diserahkan
kepada pembeli, penjual menerima down payment, dan sisanya dibayar beberapa
kali angsuran selama beberapa bulan atau tahun.

Uji Kompetensi
A. Soal Pilihan Ganda
Pilihlah jawaban yang paling tepat.
1. Perhatikan pernyataan berikut ini.
1) Meneliti status dari kredit pelanggan
2) Menerima pesanan dari pelanggan
3) Meminta otorisasi kredit
4) Membuat back order
5) Membuat dan mengirimkan faktur penjualan
Dari pernyataan tersebut yang merupakan fungsi penjualan dari sistem akuntansi
penjualan kredit adalah ....
a. 1, 2, 3
b. 2, 3, 4
c. 3, 4, 5
d. 1, 2, 4
e. 1, 4, 5

Transaksi Penjualan Barang Dagangan 13


2. Dokumen tambahan yang dipergunakan untuk menghitung jumlah total harga
pokok produk yang dijual dalam waktu tertentu merupakan ....
a. dokumen penjualan
b. rekapitulasi order penjualan
c. rekapitulasi harga pokok penjualan
d. buku HPP
e. dokumen jurnal umum
3. Rekening yang digunakan untuk mencatat transaksi yang terjadi karena adanya
potongan penjualan adalah ....
a. purchase discount
b. sales discount
c. retur penjualan
d. persediaan barang dagangan
e. inventaris
4. Bukti transaksi penjualan atau pembelian secara kredit adalah ....
a. memo d. goodwill
b. nota kredit e. faktur
c. nota debit
5. Penjualan yang dilakukan dengan perjanjian yang pembayarannya dilakukan secara
bertahap disebut dengan ....
a. penjualan kredit d. penjualan bersyarat
b. penjualan tunai e. penjualan minimum
c. penjualan angsuran
6. Suatu bentuk perjanjian saat salah satu pihak yang memiliki barang menyerahkan
sejumlah barang kepada pihak lain untuk dijualkan dengan memberikan komisi
tertentu adalah....
a. konsinyasi d. sales contract
b. lease purchase e. salesman
c. komisi
5. Dari pernyataan berikut yang bukan merupakan karakteristik konsinyasi adalah ....
a. barang-barang konsinyasi harus dilaporkan sebagai persediaan oleh pengamat
b. pengiriman barang konsinyasi tidak mengakibatkan timbulnya pendapatan,
dan tidak boleh dipakai sebagai kriteria untuk mengakui pendapatan
c. pihak pegamat sebagai pemilik, tetap bertanggung jawab terhadap semua
biaya yang berhubungan dengan barang konsinyasi
d. barang-barang konsinyasi boleh diperhitungkan sebagai persediaan oleh
komisioner
e. komisioner dalam batas kemampuannya mempunyai kewajiban untuk menjaga
keamanan keselamatan barang konsinyasi yang diterimanya
6. Berikut ini data transaksi PD Dahlia.
1) Pembelian barang dagang pada 25 November 2018 sebesar Rp5.000.000,00
dengan syarat 2/10, n/30
2) Pada 4 Desember 2018 PD Dahlia membayar utang kepada PD Indah atas
pembelian tanggal 25 November 2018.

14 Akuntansi Keuangan
Berdasarkan data di atas jurnal yang dibuat oleh PD Indah adalah ....
a. Piutang Dagang Rp5.000.000,00
Penjualan Rp5.000.000,00
b. Retur Penjualan Rp100.000,00
Piutang Dagang Rp100.000,00
c. Potongan Penjualan Rp100.000,00
Piutang Dagang Rp100.000,00
d. Kas Rp4.900.000,00
Potongan Penjualan Rp100.000,00
Piutang Dagang Rp5.000.000,00
e. Piutang Dagang Rp5.500.000,00
PPN Keluaran Rp500.000,00
7. Pada 1 Desember 2018 PT Admira menjual barang kepada PT Sahara seharga
Rp15.000.000,00; dari data transaksi tersebut diperkuat dengan surat wesel yang
disetujui PT Sahara dengan nilai nominal Rp16.000.000,00; dan berjangka waktu 3
bulan. Berdasarkan data tersebut maka jurnal yang dibuat oleh PT Admira adalah
....
a. Piutang Wesel Rp16.000.000,00
Penjualan Rp16.000.000,00
b. Piutang Dagang Rp15.000.000,00
Penjualan Rp15.000.000,00
c. Penjualan Rp16.000.000,00
Piutang Wesel Rp16.000.000,00
d. Penjualan Rp15.000.000,00
Piutang Dagang Rp15.000.000,00
e. Retur Penjualan Rp16.000.000,00
Piutang Dagang Rp16.000.000,00
8. Pada 1 Desember 2018 PD Arta Mandiri menjual barang dagangan kepada Toko Jawa
sebesar Rp6.000.000,00 dengan syarat penjualan n/30. Berdasarkan data tersebut
maka pencatatan yang dilakukan PD Arta Mandiri adalah ....
a. Piutang Dagang Rp6.600.000,00
Penjualan Rp6.000.000,00
PPN Masukan Rp600.000,00
b. Piutang Dagang Rp6.000.000,00
Penjualan Rp6.000.000,00
c. Retur Penjualan Rp6.000.000,00
Piutang Dagang Rp6.000.000,00
d. Kas Rp6.000.000,00
Potongan Penjualan Rp600.000,00
Piutang Dagang Rp6.600.000,00
e. Potongan Penjualan Rp6.000.000,00
Piutang Dagang Rp6.000.000,00

Transaksi Penjualan Barang Dagangan 15


9. Berikut merupakan ketentuan dalam metode laba kotor diakui secara proporsional
sesuai dengan penerimaan kas adalah ....
a. laba penjualan yang timbul pada saat transaksi dilakukan, dimasukkan dalam
rekening laba kotor belum direalisasi
b. laba diakui seluruhnya pada periode saat penjualan dilakukan
c. pada tahun berikutnya tidak diakui adanya laba, tetapi hanya mencatat
penerimaan kas dan mengurangi piutang
d. hasil penagihan setelah tahun penjualan dianggap sebagai pengembalian
pokok piutang angsuran
e. apabila konsumen dibebani bunga, pencatatan atas bunga dilakukan dengan
mengakui pendapatan bunga
10. Pembayaran angsuran dianggap sewa sampai harga dalam kontrak telah dibayar
lunas, sesudah itu hak milik berpindah kepada pembeli, disebut ....
a. conditional sales contract
b. trustee
c. lease purchase
d. penjualan tunai
e. hipotek
11. Pembatalan atas penjualan yang telah dilakukan oleh perusahaan baik sebagian
atau seluruhnya disebut dengan ....
a. diskonto
b. piutang dagang
c. retur pembelian
d. retur penjualan
e. utang dagang
12. Pembeli akan mendapatkan potongan 2% jika pembayaran dilakukan dalam jangka
waktu setelah transaksi dan pembayaran paling lambat dilakukan dalam 30 hari.
Termin yang benar untuk menyatakan hal tesebut yaitu ....
a. 2/10
b. n/30
c. 2/10, n/30
d. 2 EOM 30
e. 2%, 10/30
13. Pihak yang paling besar dalam menerima risiko dari penjualan angsuran adalah ..…
a. pembeli
b. penjual
c. produsen
d. konsumen
e. distributor
14. Laba penjualan yang timbul pada saat transaksi dilakukan, dimasukkan dalam
rekening ....
a. pengakuan modal
b. pengakuan aktiva
c. pengakuan pasiva
d. laba bersih belum direalisasi
e. laba kotor belum direalisasi

16 Akuntansi Keuangan
15. Pada 1 September 2018, PT Bestone menjual tanah dengan harga pokok
Rp140.000.000,00 ditambah bunga 12% per tahun. Pembayaran angsuran dilakukan
setiap semester, selama 5 tahun atau 10 semester (10 kali angsuran) dengan uang
muka 15%, dan bunga dihitung dari sisa pinjaman. Berdasarkan data tersebut, laba
kotor direalisasi pada tahun 2018 sebesar ..…
a. Rp21.000.000,00
b. Rp27.000.000,0
c. Rp5.999.400,00
d. Rp140.000.000,00
e. Rp180.000.000,00

B. Soal Esai
Jawablah dengan tepat dan benar.
1. Penjualan yang dilakukan dengan perjanjian yang pembayarannya dilakukan secara
bertahap disebut dengan ....
2. Bentuk penjualan angsuran yang pembayaran angsuran dianggap sewa sampai
dengan harga  dalam    kontrak dilunasi, sesudah itu hak milik berpindah ke
tangan pembeli disebut ....
3. Suatu bentuk penjualan angsuran saat barang telah diserahkan, tetapi hak atas
barang masih di tangan penjual sampai seluruh pembayaran lunas disebut ....
4. Syarat penjualan kredit adalah 2/10 net/30, adalah pembayaran yang dapat diartikan
pembayaran dilakukan ....
5. Plafon kredit adalah ....
6. Penjualan dengan tenggang waktu rata-rata di atas satu bulan adalah ....
7. Setiap penerimaan pembayaran yang sesuai dengan perjanjian, baik dicatat
sebagai pengembalian harga pokok maupun sebagai realisasi keuntungan di dalam
perbandingan yang sesuai dengan posisi ....
8. Rekening Cadangan Kerugian Piutang diperlukan apabila ....
9. Adakalanya hak penjual untuk menarik kembali barang yang telah dijual merupakan
cara yang kurang tepat karena ....
10. Terjadinya laba kotor yang belum direalisasi adalah selisih antara ....

Transaksi Penjualan Barang Dagangan 17


C. Soal Esai Uraian
Jawablah dengan ringkas dan benar.
1. Pada tanggal 1 Agustus 2018 PT Listya menjual barang kepada PT Mentari seharga
Rp30.000.000,00. Transaksi tersebut diperkuat dengan surat wesel yang disetujui PT
Mentari dengan nilai nominal Rp30.500.000,00 yang berjangka waktu 3 bulan. Buat
jurnalnya pada 1 November 2018, saat PT Mentari melunasi utangnya.
2. PD Januar menjual barang dagangan kepada Toko Vilia pada 6 Desember 2018
sebanyak 10 unit mesin ketik dengan harga per unit Rp250.000,00 dengan syarat
pembayaran 2/10, n/30, dan PPN 10%. Buatlah jurnalnya.
3. Pada 1 November 2018 PT Venny menjual 20 unit rumah dengan harga
Rp300.000.000,00 ditambah bunga 10% per tahun. Pembayaran angsuran dilakukan
setiap semester (6 bulanan) selama 5 tahun atau 10 semester (10 kali angsuran),
uang muka 20%, dan bunga dihitung dari sisa pinjaman. Buatlah jurnalnya yang
harus dibuat dengan metode laba kotor diakui pada saat periode penjualan bulan
November 2018.
4. Pada 5 Desember 2018 Toko Mandiri membayar utang kepada PD Sahabat atas
penjualan pada 28 November 2018 sebesar Rp6.000.000,00 dengan syarat 2/10,
n/30. Buatlah jurnal yang harus dibuat PD Sahabat.
5. Jelaskan perbedaan yang sangat mendasar antara Penjualan Kredit dan Penjualan
Angsuran.

18 Akuntansi Keuangan

Anda mungkin juga menyukai