Anda di halaman 1dari 3

PENDARATAN PESAWAT AMPIBI SOEKARNO DI GORONTALO

Museum soekarno berada di kawasan Danau Limboto, tepatnya di Desa Iluta Kecamatan
Batudaa, Kabupaten Gorontalo. Desa Iluta merupakan pintu masuk ke wilayah Kabupaten
Gorontalo dari Kota Gorontalo, tidak jauh dari tapal batas wilayah Desa Iluta terdapat cagar
budaya atau situs rumah pendaratan Soekarno tersebut yang berdekatan dengan dermaga
pendaratan pesawat amfibi dan catalina.

Lokasi cagar budaya ini sangat strategis yakni terletak di tepi jalan arah Kota Gorontalo
dan Batudaa, jaraknya sekitar ± 10 Km dari pusat Kota Gorontalo. Bangunan situs sejarah ini
telah ada sekitar tahun 1936 yang merupakan peninggalan tentara Belanda, lalu dijadikan rumah
persinggahan Presiden Soekarno sekitar tahun 1950 dan 1956 untuk mengkampanyekan
kemerdekaan Indonesia. Selama 30 tahun lebih kondisi dermaga pendaratan pesawat amphibi
dan rumah persinggahan Presiden Soekarno tersebut terbengkalai dan tidak terurus, hingga
Pemerintah Provinsi Gorontalo memperbaiki dan menambahkan fasilitas ditempat yang sangat
bersejarah ini, seperti area parkir, taman, toilet, dan gazebo yang dibangun di sekitar dermaga
pendaratan. Bangunan tersebut telah diperbaiki dengan ukuran 5x15 Meter untuk dilestarikan,
demikian pula dermaganya yang telah diperbaiki. Pada 29 Juni 2002 rumah pendaratan pesawat
amphibi itu diresmikan Presiden RI ke-5 Megawati Soekarno Putri, ketika itu Presiden Megawati
berkesempatan mengunjungi Gorontalo dalam rangka pelaksanaan hari keluarga nasional.

Bangunan museum ini tidak banyak mengambarkan bagaimana kondisi kedatangan


Presiden Soekarno saat itu. Sekitar 3 buah foto besar tampak Soekarno sementara berpidato di
rumah Dinas Walikota (sekarang rumah Dinas Gubernur) tanpa banyak keterangan yang
dituliskan dan dijelaskan di foto tersebut. Selain tahun kedatangan seperti yang tertera
diketerangan gambar tahun 1950 dan kedatangan kedua kali tahun 1956 tidak ada data lagi
layaknya museum seutuhnya. Bahkan gambar yang diabadikan hanyalah ketika Soekarno
bersama sang isteri dan Gubernur Sulawesi utara saat itu.
Pemerintah Provinsi Gorontalo menjadikan rumah pendaratan Presiden Soekarno ini
sebagai museum, dengan melihat tempat ini adalah situs sejarah dari peninggalan Bangsa
Belanda hingga sebagai tempat persinggahan Presiden Soekarno. Pembangunan museum tersebut
adalah bagian dari upaya untuk mengenang semangat juang Presiden Soekarno dalam
mempertahankan negara Republik Indonesia. Pemerintah Gorontalo memandang bahwa perlu
mewariskan nilai-nilai perjuangan berupa tempat bersejarah di masa lalu agar tetap diketahui
oleh generasi yang akan datang.
Berdirinya Museum pendaratan Ampibi ini, sebagai bukti sejarah kedatangan Soekarno
di bumi Hulondalo untuk pertama kalinya. Secara historis dinamakan museum pendaratan
Pesawat Ampibi Soekarno disebabkan lokasi berdirinya museum tersebut merupakan tempat
dimana pesawat Ampibi yang membawa presiden Soekarno ke Gorontalo mendarat,sebab di
Gorontalo pada masa itu belum mempunyai bandar udara.
Tujuan kedatangan Soekarno ke Gorontalo saat itu adalah untuk inspeksi bahwa
Gorontalo masih tetap setia dengan NKRI atau tidak, serta untuk menindaklanjuti pendirian
Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Peristiwa 23 Januari 1942 di Gorontalo merupakan salah satu dari mata rantai rangkaian
pergerakan rakyat Indonesia. Aksi rakyat yang pelopori bapak Nani Wartabone, dapat dikatakan
sebagai salah satu pilar yang memperkokoh proklamasi kemrdekaan Indonesia, 17 Agustus 1945.
Secara analogi, walaupun hanya terjadi di daerah Gorontalo, pada saat itu daerah dan rakyat
Gorontalo telah di bebaskan dari pemerintahan penjajah Belanda. Pada saat itu pula,
pemerintahan di Gorontalo beralih dari penjajahan Belanda kepada sebagian rakyat Indonesia.
Dapat dikatakan, terjadi proklamasi kecil di Gorontalo, yang secara langsung atau tidak langsung
merupakan permulaan dari peristiwa kemerdekaan
Setelah berakhirnya kekuasaan NICA dengan segala respon juang dari masyrakat,
Gorontalo Masuk ke era pasca konferensi malino, yaitu negara Indonesia Timur (NIT).
Berhadapan dengan tawaran ini pada sidang DPR-NIT tanggal 22 April 1947 Ayuba Wartabone
dalam pidatonya antara lain berkata, sekali ke yogya tetap ke yogya. Pernyataan ini menegaskan
bahwa rakyat Gorontalo bertekad menghendaki negara kesatuan republik Indonesia. Antara
1950-1959 ada dua masalah kenegaraan yang turut dituntaskan oleh rakyat Gorontalo. Pertama,
pengembalian tentara KNIL. Kedua, penumpasan permesta yang ingin melepaskan diri dari
pemerintah negara Kesatuan Republik Indonesia.
Pada tahun tersebut Indonesia yang masih berusia muda sedang didera pemberontakan
Kelompok separatis Perjuangan Rakyat Semesta (Permesta) yang saat itu sedang bergema dari
wilayah Sulawesi Utara. Kegiatatan permesta yang di Sulawesi khususnya di Gorontalo
mendapat perhatian dari presiden Soekarno diantaranya tindakan Permesta yang berusaha
merombak susunan ketatanegaraan.
Berangkat dari kisah tersebut, bangunan rumah mungil di tepi Danau Limboto ini
ditetapkan sebagai Cagar Budaya/Situs Rumah Pendaratan Soekarno oleh Kementerian
Kebudayaan dan Pariwisata dan Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala Gorontalo. Museum
Pendaratan Pesawat Ampibi didirikan untuk mengenang semangat juang Soekarno
mempertahankan NKRI.

Anda mungkin juga menyukai