Anda di halaman 1dari 2

78

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Dari hasil penelitian yang dilakukan peneliti maka dapat diambil kesimpulan bahwa

gambaran motivasi belajar mahasiswa mengikuti metode pembelajaran daring pada

semester II di stikes suaka insan di era pendemi covid-19 dengan jumlah responden 33

orang dan didapatkan hasil paling banyak yaitu dalam kategori motivasi belajar yaitu

kurang baik dengan presentase 36,4%.

B. Saran

1. Bagi Institusi

Saran yang diberikan untuk institusi terkait motivasi belajar mahasiswa mengikuti

metode pembelajaran daring pada semester II peneliti akan memberi saran

berdasarkan pada hasil penelitian yaitu: untuk kegiatan belajar mengajar secara daring

dengan intensitas terlama diwabah covid-19 hal ini menunjukkan institusi mampu dan

menjalankan kegiatan belajar mengajar daring secara baik salah satu cara yang bisa

dilakukan yaitu institusi atau dosen pengajar membuat kegiatan belajar lebih terampil,

tidak hanya memberikan materi berupa pdf. Bisa juga menggunakan software design

yang lebih menarik, sehingga mahasiswa lebih tertarik melihat materi dilayar saat

pembelajaran daring.
79

2. Bagi Mahasiswa

Walaupun kegiatan belajar mengajar dilakukan secara daring mahasiswa diharapkan

tetap mempertahankan tujuan prestasi dari proses kegiatan belajar secara daring ini

terlihat dari hasil penelitian yaitu mahasiswa mendapatkan hasil kategori motivasi

belajar kurang baik. Sehingga hal itu perlu ditingkatkan lebih agar mahasiswa ada

rasa tanggung jawab terhadap diri sendiri untuk mencapai hasil prestasi yang

diinginkan. Mahasiswa juga tetap aktif melakukan kegiatan yang bernilai positif dan

kreatif maupun secara daring.

3. Bagi Peneliti Selanjutnya

Bagi peneliti yang berminat melakukan penelitian dengan tema gambaran motivasi

belajar mahasiswa mengikuti metode pembelajaran daring pada semester II di stikes

suaka insan di era pendemi Covid-19 yang serupa disarankan agar melakukan

penelitian yang lebih baik dengan cara:

a. Jika wabah covid-19 ini masih berlangsung diharapkan kepada peneliti

selanjutnya persiapkan semua dengan lebih matang, dan melakukan obsevasi

terlebih dahulu.

b. Berusaha lebih teliti dalam menentukan permasalahan yang akan diambil dan

melakukan penelitian kepada mahasiswa agar memperoleh hasil yang mendalam.

Anda mungkin juga menyukai