Anda di halaman 1dari 3

Hari/Tanggal : Jumat, 04 Desember 2020

Nama : 1. Asyifa Wulandari/2225200039


2. Azzahra Shinta Bilqis Nurfata/2225200087
3. Qhory Amalia Putri/2225200100

A. Pengertian Geometri
Salah satu cabang dari matematika adalah geometri. Geometri berasal dari
bahasa Yunani yaitu “geo” yang artinya bumi dan “metro” yang artinya mengukur.
Ilmu Geometri secara harfiah berarti pengukuran tentang bumi, yakni ilmu yang
mempelajari hubungan di dalam ruang.
B. Sejarah Perkembangannya
Seperti sistem perhitungan matematika yang lainnya, geometri pun memiliki pasang surut
tersendiri, baik setiap daerah ataupun zamannya. Geometri adalah cabang Matematika yang
pertama kali diperkenalkan oleh Thales (624-547 SM) yang berkenaan dengan relasi ruang.
Paling tidak ada enam wilayah yang dapat dipandang sebagai sumber penyumbang
pengetahuan geometri, yaitu: Babilonia (4000 SM - 500 SM), Mesir (5000 SM - 500 SM),
Yunani (600 SM – 400 SM), Jazirah Arab (600 SM - 1500 AD), India (1500 SM - 200 SM),
China (100 SM - 1400), Arab/Islam ((600 M – 1500 M) . Tentu masih ada negara-negara
penyumbang pengetahuan geometri yang lain, namun belum terekam dalam tradisi tulisan
C. Tokoh-tokoh penemu
1. Thales dari Miletus (624 – 546 SM)
2. Pythagoras (582-507 SM)
3. Ecluides (325-265 SM)
4. Archimedes (287-212 SM)
5. Al- Mahani (1.853)
6. Thabit ibn Qurra (dikenal sebagi Thebit dalam Latin) (836 – 901)
7. Omar Khayyam (1048 -1131)
8. Rene Descartes (1596-1650)
9. Pierre de Fermat (1601-1665)
10. Girard Desargues
11. Lobachevsky (1792 – 1856)
12. Bolyai (1802 - 1860)
13. Johann Carl Friedrich Gauss ( 1777 - 1855)
14. Bernhard Riemann (1826 - 1866)
D. Penerapan Geometri
Ilmu geometri berkembang dari zaman ke zaman karena sangat bermanfaat dalam
pengaplikasian dalam kehidupan sehari-hari dari zaman dahulu sebelum masehi
hingga sekarang dan seterusnya. Salah satu penerapannya yang paling terkenal yaitu
dalam pembangunan tembok besar China.

Pembahasan Pertanyaan-Pertanyaan
1. Tokoh matematika Janos Bolyai merupakan salah satu pendiri dari geometri non-
Euclidean. Apa yang dimaksud dengan geometri non-Euclidean ddan contohnya?
Hasil diskusi:
Geometri non-Euclidean adalah himpunan kecil geometri berdasarkan aksioma yang
berkaitan erat dengan geometri Euclidean. Geometri ini muncul karena para
matematikawan berusaha untuk membuktikan postulat kelima tersebut.
Isi postulat kelima geometri non-Euclidean oleh John Playfair adalah “Hanya ada satu
garis sejajar pada garis yang melalui titik bukan pada garis tersebut”.

2. Kenapa Euclides disebut sebagai bapak geometri?


Hasil diskusi:
Euclides merupakan pembuat buku the element yang di dalamnya terdapat lima
postulat yang mendasari geometri dan dapat diterima dan dipakai sampai saat ini.
Sehingga beliau dijuluki bapak geometri.

3. Apa yang dimaksud dengan teori aksiomatis dan pembuktian teori aksiomatis?
Hasil diskusi:
Teori aksioma merupakan sebuah teori yang pernyataan-pernyataan yang bisa dilihat
kebenarannya tanpa perlu adanya pembuktian untuk pernyataan tersebut.
Pembuktian teori aksiomatis Euclidean yaitu sebuah segmen garis bisa digambar
dengan menghubungkan dua sembarang titik.
4. Kapan geometri mengalami kendala penyebaran dan perluasan ilmunya?
Hasil diskusi:
Setiap masa pasti terdapat kejayaan dan kesulitan dalam penyebaran dan
pengembangan toeri-teori matematika, termasuk geometri. Pada setiap masa, teori
geometri mempunyai kesulitan dalam penyebarannya. Kesulitan tersebut bisa
dikarenakan adanya berbagai penyakit yang melanda bangsa tersebut, adanya perang
dan karena bangsa tersebut lebih fokus terhadap perkembangan ekonomi dan politik.

Kesimpulan:
Geometri mulai dikenal pada masa Mesir Kuno. Geometri pada awalnya dikenal

karena adanya pembagian wilayah di Mesir Kuno dan akhirnya terus

berkembang sampai menemukan teori geometri bidang oleh Euclides yang

dikenal dengan lima postulatnya. Sampai abad pertengahan geometri masih

terus berkembang, pada abad pertengahan ditemukan teori geometri non-

Euclidean yang mengembangkan postulat kelima dari postulat yang

dikemukakan oleh Euclides.

Anda mungkin juga menyukai