Anda di halaman 1dari 2

TATA CARA PENGISIAN FORMULIR PENILAIAN SIKAP

PERILAKU DAN PENGUATAN KOMPETENSI TEKNIS


BIDANG TUGAS LATSAR CPNS TAHUN 2021

A. PENILAIAN SIKAP PERILAKU.


1. Format beserta contoh pengisian Penilaian Sikap Perilaku dapat diunduh melalui link berikut ini :
https://drive.google.com/drive/folders/1UHCdPvohwWoBOF-KW7Sq9JcTfhdy4Iqs?usp=sharing
2. Silakan diisi disesuaikan dengan golongan peserta masing-masing :
a. Jika peserta adalah golongan II, diisi pada sheet “CPNS Gol II”.
b. Jika peserta adalah golongan III, diisi pada sheet “CPNS Gol III”.
c. Contoh pengisian dapat dilihat pada sheet “Contoh Pengisian”.
3. Formulir tersebut diisi per tanggal akhir off campus (jadwal dapat dilihat pada surat pemanggilan
peserta) di tiap-tiap periode Pelatihan Dasar (Latsar).
Contoh :
Di SMAN 1 Denpasar terdapat 2 orang peserta Latsar Golongan II Angkatan 11 dan 3
orang peserta Latsar Golongan III Angkatan 13 yang berdasarkan surat pemanggilan mengikuti
Latsar pada tanggal 3 Mei 2021 dan off campus pada tanggal 30 Mei 2021 s/d 5 Juli 2021.
Kemudian terdapat 5 orang peserta Latsar Golongan III Angkatan 25 yang berdasarkan surat
pemanggilan mengikuti Latsar pada tanggal 26 Juli 2021 dan off campus pada tanggal 19
Agustus 2021 s/d 3 Oktober 2021. Semua peserta tersebut mentornya sama.
Jadi, untuk pengisian Formulir Penilaian Sikap Perilaku oleh penilai/mentor dibuat 3
formulir yaitu :
a. formulir Golongan II per tanggal 5 Juli 2021 (akhir off campus Angkatan 11) yang berisi
2 orang peserta Latsar Golongan II Angkatan 11.
b. formulir Golongan III per tanggal 5 Juli 2021 (akhir off campus Angkatan 13) yang berisi
3 orang peserta Latsar Golongan II Angkatan 11.
c. Formulir Golongan III per tanggal 3 Oktober 2021 (akhir off campus Angkatan 25) yang
berisi 5 orang peserta Latsar Golongan III Angkatan 25.
4. Setelah diisi kemudian diprint dan ditandatangani oleh Penilai/Mentor. Selanjutnya discan menjadi
PDF.
5. Penamaan file PDF dan file Excel tersebut disesuaikan dengan format berikut :
Angkatan_No Absen_Nama Lengkap tanpa Gelar_Penilaian Sikap Perilaku
Contoh :
Angkatan 3 No Absen 9 : Ak 03_09_I Putu Arya_Penilaian Sikap Perilaku
Angkatan 25 No Absen 17 : Ak 25_17_I Nengah Putra_Penilaian Sikap Perilaku
6. Selanjutnya silakan mengisi google form berdasarkan Penilaian Sikap Perilaku yang telah
ditandatangani oleh Penilai/Mentor dan mengupload file PDF dan Excel yang telah dibuat
sebelumnya melalui link berikut ini :
https://forms.gle/FncMccckwA3KbkcdA
B. PENGUATAN KOMPETENSI TEKNIS BIDANG TUGAS.
1. Format beserta contoh pengisian Penguatan Kompetensi Teknis Bidang Tugas dapat diunduh
melalui link berikut ini :
https://drive.google.com/drive/u/1/folders/1vNSlbXoIf4t046ILCZAL8gUfYAFpyuOr
2. Format pengisian adalah pada sheet “Form” dan contoh pengisian pada sheet “Contoh Pengisian”.
3. Formulir tersebut diisi per tanggal akhir off campus (jadwal dapat dilihat pada surat pemanggilan
peserta) di tiap-tiap periode Pelatihan Dasar (Latsar).
Contoh :
Ni Putu Novi adalah peserta Latsar Angkatan 11 yang berdasarkan surat pemanggilan
mengikuti Latsar pada tanggal 3 Mei 2021 dan off campus pada tanggal 30 Mei 2021 s/d 5 Juli
2021. Kemudian I Made Arya adalah peserta Latsar Angkatan 25 yang berdasarkan surat
pemanggilan mengikuti Latsar pada tanggal 26 Juli 2021 dan off campus pada tanggal 19
Agustus 2021 s/d 3 Oktober 2021.
Jadi, untuk pengisian Formulir Penguatan Kompetensi Teknis Bidang Tugas oleh
penilai/mentor adalah sebagai berikut :
a. Untuk Ni Putu Novi, formulirnya adalah per tanggal 5 Juli 2021 (akhir off campus
Angkatan 11).
b. Untuk I Made Arya, formulirnya adalah per tanggal 3 Oktober 2021 (akhir off campus
Angkatan 25).
4. Setelah diisi kemudian diprint dan ditandatangani oleh Penilai/Mentor. Selanjutnya discan menjadi
PDF.
5. Penamaan file PDF dan file Excel tersebut disesuaikan dengan format berikut :
Angkatan_No Absen_Nama Lengkap tanpa Gelar_Penguatan Kompetensi Teknis Bidang Tugas
Contoh :
Angkatan 3 No Absen 9 : Ak 03_09_I Putu Arya_Penguatan Kompetensi Teknis Bidang Tugas
Angkatan 11 No Absen 1 : Ak 11_01_I Made Putra_Penguatan Kompetensi Teknis Bidang Tugas
6. Selanjutnya silakan mengisi google form berdasarkan Penguatan Kompetensi Teknis Bidang
Tugas yang telah ditandatangani oleh Penilai/Mentor dan mengupload file Excel dan PDF yang
telah dibuat sebelumnya melalui link berikut ini :
https://forms.gle/y2yLReY4CMsavcXs8

Anda mungkin juga menyukai