Anda di halaman 1dari 3

Nama : Sartika

Nim : PO713221201044
Prodi : D-III Sanitasi
Mata Kuliah : Penyediaan Air
Review Materi
1. TEKNIK PENGELOLAAN DAN PENGOLAHAN AIR
a. Pengelolaan dan Pengolahan Air
Proses pemisahan air dari bahan/zat pengolahannya baik fisik, kimia maupun biologis.
b. Tujuan
Mendapatkan air bersih yang sehat, aman serta sesuai standar baku mutu untuk
digunakan sehari-hari.
c. Sumber Air Bersih
Air Permukaan
 Air tanah
 Air hujan
 Mata air
d. Persyaratan Air Bersih
 Syarat Fisik antara lain :
 .Air harus bersih dan tidak keruh
 Tidak berwarna apapun
 Tidak berasa apapun
 Tidak berbau apapun
 Suhu antara 10-25 C (sejuk)
 Tidak meninggalkan endapan
 Syarat Kimiawi antara lain :
 Tidak mengandung bahan kimiawi yang mengandung racun
 Tidak mengandung zat-zat kimiawi yang berlebihan
 Cukup Yodium
 pH air antara 6,5 – 9,2
 Syarat Mikrobiologis antara lain
Tidak mengandung kuman-kuman penyakit seperti disentri, tipus, kolera dana
bakteri patogen penyebab penyakit
e. Teknik Pengelahan dan Pengelolaan Air Bersih
1. Pengolahan Awal (Pretreatment) melibatkan proses fisik untuk menghilangkan
padatan tersuspensi
2. Pengolahan Tahap Pertama (Primary Treatment) pengolahan yang hampir sama
dengan awal terdiri dari netralisasi, sedimentasi, flotasi, koagulasi dan filtrasi.
3. Pengolahan Tahap kedua (Secondary Treatment) pengolahan yang dilakukan untuk
menghilangkan zat padatan yang tidak hilang dengna proses fisik
4. Pengolahan Tahap Ketiga (Tertiary Treatment) proses pengolahan dengan
pemisahan secara kimia.
 Sedimentasi
Proses sedimentasi secara umum diartikan sebagai proses pengendapan. Prinsip
yang digunakan adalah menyaring flok-flok yang telah terendap menggunakan gaya
gravitasi.
 Aerasi
Proses Pengolahan air dengan cara mengontakkannya dengan udara. Tujuannya
adalah penambahan jumlah oksigen, penurunan jumlah karbon dioksida dan
menghilangkan senyawa bersifat volatile (menguap) yang berhubungan dengan bau
dan rasa.
 Filtrasi
Proses penyaringan merupakan bagian dari pengolahan air yang pada prinsipnya
adalah untuk mengurangi bahan-bahan organik maupun bahan-bahan anorganik
yang berada dalam air.
 Koagulasi
Proses pengolahan air dimana zat padat melayang ukuran sangat kecil dan koloid
digabungkan dan membentuk flok-flok dengna cara penambahan zat kimia
(Misalnya PAC dan Tawas)
 Klorinasi
Proses penambahan klorin ke air minum untuk membunuh parasit, bakteri, dan virus
 Penggunaan arang aktif
Penambahan karbon aktif yang merupakan karbon yang telah diproses dengan pori-
pori terbuka sehingga daya serapnya tinggi.5
2. TEKNIK PERPIPAAN DAN POMPA
Plumbing atau sistem perpipaan adalah teknologi perpipaan dari peralatan untuk
menyediakan air bersih ketempat yang dikehendaki, baik dalam hal kualitas, kuantitas dan
kontiniutas yang memenuhi syarat kesehatan.

Anda mungkin juga menyukai