Anda di halaman 1dari 14

IMAN KEPADA KITAB-KITAB ALLAH

MAKALAH

Diajukan untuk memenuhi tugas Agama Islam II


Yang diampu oleh H. Azhar Haq, Drs, M.PdI

Disusun Oleh :
Ayu Pujiati (21901071104)

UNIVERSITAS ISLAM MALANG


FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA
MEI 2020
KATA PENGANTAR

Segala puji syukur diucapkan kepada Allah SWT. Karena atas karunia-Nya dapat
menyelesaikan makalah ini, dengan judul “Iman Kepada Kitab-Kitab Allah”. Diakui tidak
sedikit gangguan dalam proses pengerjaan. Namun berkat rahmat Allah SWT dan bantuan
dari beberapa pihak yang telah berpartisipasi, sehingga berhasil menyelesaikan makalah ini
dengan baik.
Terima kasih kepada guru pendamping yang telah membimbing dalam mengerjakan
makalah ini. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada teman-teman yang membantu baik
secara langsung maupun tidak langsung dalam penyelesaian makalah ini.
Makalah ini masih jauh dari kesempurnaan, baik dari segi penyusunan, kebahasan,
ataupun penulisannya. Oleh karena itu, kami mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya
membangun. Khususnya dari dosen mata kuliah guna menjadi lebih baik. Semoga makalah
ini bermanfaat bagi semua pembaca.

Malang,12 Mei 2020

Penyusun

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.......................................................................................................i
DAFTAR ISI......................................................................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN..................................................................................................1
1.1 Latar Belakang...............................................................................................................1
1.2 Rumusan Masalah..........................................................................................................1
1.3 Tujuan............................................................................................................................2
BAB II PEMBAHASAN...................................................................................................3
2.1 Apa pengertian Iman Kepada Kitab-Kitab Allah SWT ?..............................................3

2.2 Apa fungsi beriman kepada kitab-kitab Allah SWT ?...................................................3


2.3 Apa saja nama-nam kitab Allah SWT yang diturunkan kepada para Nabi?.................4
2.4 Bagaiman Sikap prilaku beriman kepada kitab-kitab Allah SWT ?..............................7

BAB III PENUTUP...........................................................................................................9


3.1 Kesimpulan....................................................................................................................9
3.2 Saran..............................................................................................................................9
DAFTAR PUSTAKA........................................................................................................10

ii
BAB 1
PENDAHULUAN

Pada kajian pendahuluan ini dibahas tiga hal. Ketiga kajian tersebut yaitu latar
belakang,rumusan masalah dan tujuan. Adapun penjelasan dari ketiga kajian tersebut adalah
sebagai berikut.

1.1 Latar Belakang


Iman kepada kitab-kitab Allah SWT. Adalah mengakui, mempercayai dan meyakini
bahwa Allah SWT telah menurunkan kitab kepada para nabi dan Rasul-Nya yang berisi
ajaran Allah SWT. Untuk di sampaikan kepada umatnya masing-masing. Mengimani kitab
Allah SWT, wajib hukumnya. Mengingkari salah satu kitab Allah SWT sama saja
mengingkari seluruh kitab-kitab Allah SWT dan mengingkari para Rasul-Nya, malaikat dan
mengingkari Allah SWT sendiri. Iman kepada kitab-kitab suci dalam islam, merupakan
kesatuan yang tak terpisahkan dengan iman kepada Allah Yang Maha Esa, Malaikat dan
Rasul.

Maka kita wajib beriman kepada kitab-kitab Allah, menjadi salah satu dari rukun
iman. Wajib beriman kepada kitab-kitab Allah yang pernah diturunkan kepada para rasul-
Nya, sebagaimana sistem iman kepada para Rasul, maka pengingkaran terhadap salah satu
kitab Allah, sama artinya pengingkaran terhadap seluruh kitab Allah.

Sebab itulah kita wajib beriman kepada kita yang diturunkan kepada Nabi Ibrahim,
Taurat yang diturunkan kepada Nabi Musa, Zabur kepada Nabi Daud, Injil kepada Nabi Isa,
dan yang terakhir kitab al-qur’an yang diwahyukan kepada Nabi Muhammad SAW.

1.2 Rumusan Masalah

Dalam penyusunan makalah ini, tetu diperlukan rumasan masalah. Di antaranya sebagai
berikut :

1.2.1 Apa pengertian Iman Kepada Kitab-Kitab Allah SWT ?

1.2.2 Apa fungsi beriman kepada kitab-kitab Allah SWT ?

1.2.3 Apa saja nama-nam kitab Allah SWT yang diturunkan kepada para Nabi ?

1.2.4 Bagaiman Sikap prilaku beriman kepada kitab-kitab Allah SWT ?


1

1.3 Tujuan

Berdasarkan rumusan masalah diatas, maka ada beberapa tujuan yang di dapat. Antara
lain:
1.3.1 Untuk mengetahui pengertian iman kepada kitab-kitab Allah

1.3.2 Untuk mengetahui fungsi beriman kepada kitab-kitab Allah

1.3.3 Untuk mengetahui nama-nama kitab Allah yng di turunkan kepada Nabi

1.3.4 Untuk mengetahui sikap prilaku terhadap kitab-kitab Allah


2

BAB II

PEMBAHASAN

Pada kajian pembahasan ini dibahas tiga hal. Ketiga kajian tersebut yaitu pengertian
Iman Kepada Kitab-Kitab Allah SWT, fungsi beriman kepada kitab-kitab Allah SWT, nama-
nam kitab Allah SWT yang diturunkan kepada para Nabi dan Sikap prilaku beriman kepada
kitab-kitab Allah SWT. Adapun penjelasan dari ketiga kajian tersebut adalah sebagai berikut.

2.1 Pengertian iman kepada kitab-kitab Allah

a. Pengertian Iman

ْ ‫ي‬ - َ‫أَ َمن‬ artinya


Menurut bahasa, iman berasal dari bahasa Arab yaitu ‫ان‬FFF‫إِ ْي َم‬ - ُ‫ؤ ِمن‬FFFُ
“membenarkan”. Sedangkan menurut istilah, iman ialah kepercayaan dalam hati, meyakini
dan membenarkan adanya Tuhan dan membenarkan semua yang dibawa oleh Nabi
Muhammad SAW.

b. Pengertian Kitab-Kitab Allah swt.

Kitab Allah ialah wahyu Allah SWT yang disampaikan kepada para Rasul untuk
diajarkan kepada umat manusia sebagai petunjuk dan pedoman hidup.Tujuan Allah
menurunkan kitab-kitab itu agar digunakan sebagai pedoman hidup bagi seluruh manusia
menuju jalan hidup yang benar dan diridhai-Nya

Jadi, iman kepada kitab-kitab Allah SWT adalah mempercayai dan meyakini dengan
sepenuh hati bahwa Allah SWT. telah menurunkan kitab-kitab-Nya kepada rasul yang berisi
wahyu untuk disampaikan dan diajarkan kepada umat manusia.

2.2 Fungsi Beriman Kepada Kitab-Kitab Allah SWT

Beberapa fungsi beriman kepada kitab-kitab Allah sebagi berikut :

a. Mempertebal keimanan kepada Allah SWT. Karena banyak hal-hal kehidupan


manusia yang tidak dapat dijawab oleh ilmu pengetahuan dan akal manusia, maka
kitab-kitab Allah manusia menjawab permasalahan-permasalahan yang berkaitan
dengan kehidupan manusia, baik yang tampak maupun yang gaib.
3

b. Memperkuat keyakinan seseorang terhadap tugas Nabi Muhammad saw. Karena


dengan meyakini kitab-kitab Allah, maka akan percaya terhadap kebenaran Al-Qur’an
dan ajaran yang dibawa oleh Nabi Muhammad saw.

c. Menambah ilmu pengetahuan. Karena dalam kitab-kitab Allah, disamping berisi


tentang perintah dan larangan Allah, juga menjelaskan tentang pokok-pokok ilmu
pengetahuan untuk mendorong manusia mengembangkan dan memperluas wawasan
sesuai dengan perkembangan zaman.

d. Menanamkan sikap toleransi terhadap pengikut agama lain. Karena dengan beriman
kepada kitab-kitab Allah, maka umat islam akan selalu menghormati dan menghargai
orang lain. hal ini sesuai apa yang dijelaskan dalam Al-Qur’an dan Hadis.

e. Mengetahui perhatian Allah terhadap para hambanya dengan menurunkan kitab


kepada setiap kaum sebagai petunjuk bagi mereka.

f. Mengetahui hikmah Allah Ta’ala mengenai syariat-syariat-Nya, di mana Allah telah


menurunkan syariat untuk setiap kaum yang sesuai dengan kondisi mereka,
sebagaimana yang Allah firmankan.

g. Mensyukuri nikmat Allah berupa diturunkanya kitab-kitab (sebagai pedoman dan


petunjuk).

2.3 Nama-Nama Kitab Allah SWT Yang Diturunkan Kepada Para Nabi

a. Taurāt

Taurāt adalah kitab yang diturunkan kepada Nabī Musa as sebagai pedoman hidup bagi
kaum Banī Isrāīl. Firman Allāh SWT:

F‫ ي‬Fِ‫ن‬F‫ و‬F‫ ُد‬F‫ن‬Fْ F‫ ِم‬F‫ا‬F‫ و‬F‫ ُذ‬F‫خ‬Fِ Fَّ‫ ت‬Fَ‫ اَّل ت‬Fَ‫ أ‬F‫ َل‬F‫ ي‬Fِ‫ئ‬F‫ ا‬F‫ر‬Fَ F‫ ْس‬Fِ‫ إ‬F‫ ي‬Fِ‫ ن‬Fَ‫ ب‬Fِ‫ ل‬F‫ ى‬F‫ ًد‬Fُ‫ ه‬Fُ‫ه‬F‫ ا‬Fَ‫ ن‬F‫ ْل‬F‫ َع‬F‫ج‬Fَ F‫و‬Fَ F‫ب‬
Fَ F‫ ا‬Fَ‫ ت‬F‫ ِك‬F‫ ْل‬F‫ ا‬F‫ ى‬F‫ َس‬F‫ و‬F‫ ُم‬F‫ ا‬Fَ‫ ن‬F‫ ْي‬Fَ‫ت‬F‫ آ‬F‫َو‬

‫اًل‬F‫ ي‬F‫ ِك‬F‫َو‬

Artinya: “Dan Kami berikan kepada Musa kitab (Taurāt) dan Kami jadikan kitab Taurāt
itu petunjuk bagi Bani Israil (dengan firman): "Janganlah kamu mengambil penolong
selain Aku.” (QS. Al-Isrā [17]:2)
4

Adapun isi pokok Kitab Taurāt adalah: (1) jangan ada padamu Tuhan lain dihadirat-Ku.
(2) Jangan membuat patung ukiran dan jangan pula menyembah patung karena Aku Tuhan
Allāh mu. (3) Jangan kamu menyebut Tuhan Allāh mu dengan sia-sia. (4) Ingatlah akan
hari sabat (sabtu), supaya kamu sucikan dia. (5) Berilah hormat kepada bapak ibumu. (6)
Jangan membunuh sesama manusia. (7) Jangan berzina. (8) Jangan mencuri. (9) Jangan
menjadi saksi palsu. (10) Jangan berkeinginan memiliki hak orang lain.

b. Zabur

Zabur adalah kitab yang diturunkan kepada Nabi Daud as untuk dijadikan pedoman hidup
bagi kaumnya. Firman Allāh SWT:

َ ‫ض ۗ َولَقَ ْد فَض َّْلنَا بَع‬


ٍ ‫ْض النَّبِيِّينَ َعلَ ٰى بَع‬
‫ْض‬ ِ ْ‫ت َواأْل َر‬
ِ ‫َو َربُّكَ أَ ْعلَ ُم بِ َم ْن فِي ال َّس َما َوا‬

‫َوآتَ ْينَا دَا ُوو َد َزبُورًا‬


Artinya: “Dan Tuhan-mu lebih mengetahui siapa yang (ada) di langit dan di bumi. Dan
sesungguhnya telah Kami lebihkan sebagian nabi-nabi itu atas sebagian (yang lain), dan
Kami berikan Zabūr kepada Daud.” (QS. Al-Isrā [17]:55)

Isi dari Kitab Zabūr adalah nyanyian pujian kepada Allāh atas segala nikmat illahiah.

c. Injil

Injil adalah kitab yang diturunkan kepada Nabi Isa as sebagai pedoman dan petunjuk
hidup bagi Bani Israil. Firman Allāh SWT:

Fَ F‫ ُم‬F‫ َم‬Fَ‫ ي‬F‫ر‬Fْ F‫ َم‬F‫ ِن‬F‫ ْب‬F‫ ا‬F‫ ى‬F‫ َس‬F‫ ي‬F‫ع‬Fِ Fِ‫ ب‬F‫ ْم‬F‫ ِه‬F‫ ِر‬F‫ ا‬Fَ‫ث‬F‫ آ‬F‫ى‬Fٰ Fَ‫ ل‬F‫ َع‬F‫ ا‬Fَ‫ ن‬F‫ ْي‬Fَّ‫ ف‬Fَ‫ ق‬F‫و‬Fَ
Fِ‫ة‬F‫ ا‬F‫ر‬Fَ F‫و‬Fْ Fَّ‫ت‬F‫ل‬F‫ ا‬F‫ن‬Fَ F‫ ِم‬F‫ ِه‬F‫ ْي‬F‫ َد‬Fَ‫ ي‬F‫ن‬Fَ F‫ ْي‬Fَ‫ ب‬F‫ ا‬F‫ َم‬Fِ‫ ل‬F‫ ا‬Fً‫ ق‬FِّF‫ د‬F‫ص‬

َ F‫ ُم‬F‫ َو‬F‫ ٌر‬F‫ و‬Fُ‫ ن‬F‫و‬Fَ F‫ ى‬F‫ ًد‬Fُ‫ ه‬F‫ ِه‬F‫ ي‬Fِ‫ ف‬F‫ َل‬F‫ ي‬F‫ج‬Fِ F‫ ْن‬Fِ ‫َو َآت ْي َن اهُ ا إْل‬
F‫ ى‬F‫ ًد‬Fُ‫ ه‬F‫و‬Fَ F‫ ِة‬F‫ ا‬F‫ر‬Fَ F‫و‬Fْ Fَّ‫ت‬F‫ل‬F‫ ا‬F‫ن‬Fَ F‫ ِم‬F‫ ِه‬F‫ ْي‬F‫ َد‬Fَ‫ ي‬F‫ن‬Fَ F‫ ْي‬Fَ‫ ب‬F‫ ا‬F‫ َم‬Fِ‫ ل‬F‫ ا‬Fً‫ ق‬F‫ ِّد‬F‫ص‬

F‫ َن‬F‫ ي‬Fِ‫ق‬Fَّ‫ ت‬F‫ ُم‬F‫ ْل‬Fِ‫ ل‬Fً‫ ة‬F‫ظ‬


َ F‫ع‬Fِ F‫و‬Fْ F‫ َم‬F‫و‬Fَ

Artinya: “Dan Kami iringkan jejak mereka (nabi-nabi Banī Isrāīl) dengan Isa putra
Maryam, membenarkan Kitab yang sebelumnya, yaitu: Taurāt. Dan Kami telah
memberikan kepadanya Kitab Injil sedang didalamnya (ada) petunjuk dan dan cahaya
(yang menerangi), dan membenarkan kitab yang sebelumnya, yaitu Kitab Taurāt. Dan
menjadi petunjuk serta pengajaran untuk orang-orang yang bertakwa.” (QS. Al-Māidah
[5]:46)

Isi pokok Kitab Injil adalah ajaran untuk hidup dengan zuhud dan menjauhi kerakusan dan
ketamakan dunia. Ini dimaksudkan untuk meluruskan kehidupan orang-orang Yahudi yang
materialistis

d. Al Qurān

Al-Qurān adalah kitab yang diturunkan kepada Nabi terakhir, Muhammad SAW sebagai
petunjuk hidup umatnya. Berbeda dengan kitab-kitab sebelumnya yang hanya terbatas untuk
satu kaum, al Qurān tidak hanya diturunkan untuk bangsa Arab, melainkan untuk seluruh
umat. Firman Allāh SWT:

َ‫نزَل ٰنَهُ قُرْ ٰ َءنًا َع َربِيًّا لَّ َعلَّ ُك ْم تَ ْعقِلُون‬


ْ َ‫إِنَّٓا أ‬

Artinya: “Sesungguhnya Kami menurunkannya berupa Al Qurān dengan berbahasa Arab,


agar kamu memahaminya.” (QS. Yūsuf [12]:2)

Keistimewaan Al Quran dibandingkan dengan Kitab-kitab sebelumnya:

a. Tidak pernah mengalami perubahan.

b.  Terpelihara kemurniannya hingga akhir zaman.

c.  Tak ada satupun makhluk yang dapat menandingi kehebatan Al Quran.

d.  Memuat petunjuk tentang segala segi kehidupan manusia.

e.  Mengoreksi segala kekeliruan kitab-kitab sebelumnya akibat penyelewengan.

f.  Telah tertulis sejak zaman Rasulullah masih hidup.

g.  Memiliki gaya bahasa yang sangat tinggi.

h.   Berlaku hingga hari kiamat dan bagi seluruh umat manusia di seluruh dunia ini.
6

2.4 Sikap prilaku beriman kepada kitab-kitab Allah SWT

a. Mengakui dan menghormati kitab-kitab Allah sebelum Al-Qur’an

ِ ِ ‫ص ِّدقًا لِّ َما بَ ْينَ يَ َد ْي ِه َوأَن َز َل ٱلتَّوْ َر ٰىةَ َوٱإْل‬


‫نجي َل‬ َ َ‫نَ َّز َل َعلَ ْيكَ ْٱل ِك ٰت‬
ِّ ‫ب بِ ْٱل َح‬
َ ‫ق ُم‬

artinya : Dia menurunkan Al Kitab (Al Quran) kepadamu dengan sebenarnya;


membenarkan kitab yang telah diturunkan sebelumnya dan menurunkan Taurat dan Injil,
(Q.S.Ali’Imran 3)

b. Meyakini dengan sebenarnya bahwa kitab yang terakhir adala Al-Qur’an yaitu
sebagai pedoman hidup (Q.S Al-Maidah 48)

‫احْ ُك ْم‬FFَ‫ب َو ُمهَ ْي ِمنًا َعلَ ْي ِه ف‬ ِ ‫ص ِّدقًا لِ َما بَي َْن يَ َد ْي ِه ِم َن ْال ِكتَا‬ ِّ ‫اب بِ ْال َح‬
َ ‫ق ُم‬ َ َ‫ك ْال ِكت‬ َ ‫َوأَ ْن َز ْلنَا إِلَ ْي‬
‫ا ِم ْن ُك ْم‬FFَ‫لٍّ َج َع ْلن‬FF‫ق ۚ لِ ُك‬
ِّ F‫ك ِم َن ْال َح‬ َ ‫ا َء‬FF‫ َوا َءهُ ْم َع َّما َج‬F‫ ْع أَ ْه‬Fِ‫بَ ْينَهُ ْم بِ َما أَ ْن َز َل هَّللا ُ ۖ َواَل تَتَّب‬
ۖ ‫ا ُك ْم‬FFَ‫ا آت‬FF‫ َو ُك ْم فِي َم‬Fُ‫ َدةً َو ٰلَ ِك ْن لِيَ ْبل‬F‫اح‬
ِ ‫ا َء هَّللا ُ لَ َج َعلَ ُك ْم أُ َّمةً َو‬F‫و َش‬F
ْ Fَ‫ا ۚ َول‬FF‫ِشرْ َعةً َو ِم ْنهَا ًج‬
َ ُ‫ ِه تَ ْختَلِف‬FF‫ا ُك ْنتُ ْم فِي‬FF‫ا فَيُنَبِّئُ ُك ْم بِ َم‬FFً‫رْ ِج ُع ُك ْم َج ِميع‬FF‫ت ۚ إِلَى هَّللا ِ َم‬
‫ون‬FF َ ‫تَبِقُوا ْال َخي‬FF‫اس‬
ِ ‫را‬FFْ ْ َ‫ف‬
Artinya:
Dan Kami telah turunkan kepadamu Al Quran dengan membawa kebenaran,
membenarkan apa yang sebelumnya, yaitu kitab-kitab (yang diturunkan sebelumnya) dan
batu ujian terhadap kitab-kitab yang lain itu. Maka putuskanlah perkara mereka menurut
apa yang Allah turunkan dan janganlah kamu mengikuti hawa nafsu mereka dengan
meninggalkan kebenaran yang telah datang kepadamu. Untuk tiap-tiap umat diantara
kamu, Kami berikan aturan dan jalan yang terang. Sekiranya Allah menghendaki,
niscaya kamu dijadikan-Nya satu umat (saja), tetapi Allah hendak menguji kamu
terhadap pemberian-Nya kepadamu. Maka berlomba-lombalah berbuat kebajikan. Hanya
kepada Allah-lah kembali kamu semuanya, lalu diberitahukan-Nya kepadamu apa yang
telah kamu perselisihkan itu.
7

C. Beribada hanya kepada Allah SWT

‫ون‬ َ ‫ت ْال ِج نَّ َو ا إْل ِ ْن‬


ِ ‫س إِ اَّل ل َِي عْ ُب ُد‬ ُ ‫َو َم ا َخ َل ْق‬
Artinya: Dan aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka
mengabdi kepada-Ku (Q.S Az-Zariyat)

d. Meyakini bahwa Al-Quran adalah mukjizat Nabi Muhammad SAW sebagai


penyempurna kitab-kitab dahulu tidak universal ajarannya. Aturan-aturan yang
terkandung didalamnya pada umumnya hanya sesuia dengan masa dan tempat kitab-kitab
itu diturunkan. Oleh karena itu Al-Quran diturunkan menyempurnakan kitab-kitab suci
itu.(Q.S. Al Maidah (5);3)

e. Meyakini bahwa teks asli dari kitab yang telah lalu telah hilang sama sekali dan
bahasanya telah mati sejak beberapa abad yang silam. Hanya Al-Qur’an yang sampai
sekarang tidak pernah berubah tata satu huruf sekalipun.
8

BAB III

PENUTUP

3.1 Kesimpulan

Berdasarkan isi makalah diatas dapat disimpulkan, ada beberapa kesimpulan diantaranya :
1. Dengan adanya ini kita dapat mengetahi pengertian iman kepada kitab Allah yaitu
mempercayai dan meyakini dengan sepenuh hati bahwa Allah SWT. telah menurunkan
kitab-kitab-Nya kepada rasul yang berisi wahyu untuk disampaikan dan diajarkan
kepada umat manusia.

2. Fungsi beriman kepada kitab-kitab Allah dapat dijadikan untuk mempertebal keimanan
kepada Allah

3. Dapat mengetahui deangan baik Nama-nama kitab Allah wajib di ketahui oleh umat
muslim

4. Dapat mengetahui bagimana sikap maupun prilaku beriman terhadap kitab Allah yang
wajid kita yakini

3.2 Saran

Berdasarkan kesimpulan di atas , ada beberapa saran antara lain :

1. Penulis berharap para pembaca tidak hanya membaca makalah ini  dengan main-


main,tetapi pembaca mau mempelajari isi dari makalan ini untuk pengetahuan atau
penngamalan didalam kehidupan sehari-hari, khususnya dalam pendidikan

2. Pembaca diharapkan untuk dapat mengambil kebaikan-kebaikan yang terdapat dalam
makalah ini, serta bisa mengamalkannya dalam kehidupan.

3. Pembaca juga diharapkan untuk dapat memberikan pengarahan apabila dalam makalah ini
masih terdapat kekurangn atau kesalahan, guna untuk memberikan motifasi kepada penulis
untuk lebih baik lagi dalam menyusun malakah.
4. Penulis berharap dengan adanya makalah ini membantu pembaca mendapatkan informasi
lebih.

DAFTAR PUSTAKA

Rizal (2011) Makalah Iman Kepada Kitab-Kitab Allah .


http://makalahlangganan.blogspot.com/2017/10/makalah-iman-kepada-kitab-kitab-allah.html
( Diakses pada tanggal 12 mei 2020)

Adya Sukma Dewi, 2016. MODEL PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI


SEKOLAH INKLUSI.http://repository.upi.edu/25166/12/S_PAI_1001561_Appendix3.pdf
( Diakses pada tanggal 12 mei 2020)

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SUNAN AMPEL SURABAYA (2018).KONSEP


DASAR TENTANG IMAN KEPADA KITAB ALLAH.
https://paiftkuinsa.blogspot.com/2018/10/makalah-konsep-dasar-tentang-iman.html
10

Anda mungkin juga menyukai