Anda di halaman 1dari 34

MAKALAH TEKNOLOGI PERKANTORAN

Microsoft powerpoint

Di

Oleh:

Kelompok 3

1.Winda Reskiana

2.Aisah

3.Serli Ayu Nensi

4. Hasnur Amir

5.Rina

6.Nurfaidah

Guru pembimbing:

Sopyan,s.p.,gr.,m.a.p.

SMK NEGERI 5 PANGKEP

(OTOMATISASI DAN TATA KELOLA PERKANTORAN)

Tahun ajaran 2021/2022


KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur penulis haturkan kepada sang Kholiq yang tak
pernah letih ataupun tidur dalam mengurus semua makhluk-Nya yang
berada di langit maupun di bumi. Dialah Allah SWT, tuhan semesta alam
dengan kekuasaan yang meliputi langit beserta isinya dan bumi beserta
isinya pula. Dengan rahmat dan kasih sayang-Nya, maka penulis dapat
menyelesaikan makalah mengenai Power point yang tentunya masih jauh
dari kata sempurna ini.

Shalawat serta salam penulis sanjungkan kepada makhluk paling mulia di


muka bumi ini. Makhluk yang diutus untuk menyempurnakan akhlak
seluruh manusia di bumi. Dialah baginda besar, rasul agung, Rasulullah
SAW. Semoga syafaat beliau senantiasa tercurah kepada para umatnya
yang setia mengikuti jejaknya sampai akhir hayat nanti. Serta shalawat
untuk keluarga beliau dan shahabat-shahabat beliau.

Penulis juga ucapkan terima kasih kepada guru pembimbing mata pelajaran
teknologi perkantoran yaitu Bapak Sopyan, s.p.,gr.,m.a.p yang telah sabar
membimbing penulis dalam memperoleh materi serta penulis juga
harapkan agar kiranya bapak dapat memberikan masukan-masukan bagi
kurangnya kelengkapan dalam makalah yang penulis buat ini.

Dan jika ada masukan, sekiranya tak segan untuk menambahkan supaya
penulis dapat memperbaiki kesalahan dan kekurang dalam makalah ini.

Mandalle, November 2021

Penulis

DAFTAR ISI
1. KATA PENGANTAR

2. DAFTAR ISI

3. BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Masalah

1.2. Rumusan Masalah

1.3. Tujuan Penulisan

4. BAB II PEMBAHASAN

2.1. Pengertian Power Point

2.2. Tujuan Penggunaan

2.3. Pengoperasian Microsoft Power Point

2.4. Membuka program Power Point

2.5. Kelebihan dan kekurangan Microsoft Power Point

2.6. Membuat Animasi

5. BAB III PENUTUP

3.1. Kesimpulan

3.2. Saran

6. DAFTAR PUSTAKA

BAB I
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Persentasi merupakan bagian terpenting bagi sebagian orang untuk


memperkenalkan produk yang akan ditawarkan kepada pihak lain. Tanpa kita
sadari presentasi selalu mengawali langkah memperkenalkan produk kita. Baik itu
hanya sebatas kita mengarahkan pembicaraan, memberikan sampel atau
mungkin menjelaskan secara detal seluk – beluk produk kita.

Perkembangan presentasi sendiri saat ini telah mengalami berbagai kemajuan.


Dari yang bersifat face to face hingga yang bersifat komunal / masa yang
melibatkan banyak audience. Oleh sebab itulah perkembangan model yang
digunakan untuk presentasi mengalami berbagai macam perubahan. Hingga pada
akhirnya yang berkembang saat ini adalah presentasi dengan menggunakan
media berbasis IT dengan menggunakan fasilitas dari Microsoft yaitu Power Point.

Sekarang pertanyaannya, “Apa PowerPoint itu?” mungkin ini yang terlintas dalam
benak pikiran kita semua tentang PowerPoint, Microsoft Office PowerPoint atau
yang lebih dikenal dengan PowerPoint merupakan suatu program yang diciptakan
oleh perusahaan dunia yang bergerak dalam dunia pemograman yaitu Microsoft
yang berbasis di Amerika serikat yang bertujuan untuk membantu para presenter
atau orang yang membawakan presentasi.

PowerPoint diciptakan untuk membantu dalam membawakan presentasi, dan


pada makalah kali ini saya akan membahas PowerPoint dalam bidang pengertian,
sejarah,cara pemakaian, sistem operasi, kompatibilitas, dan versi saja. PowerPoint
juga memiliki sejarahnya tersendiri, PowerPoint juga mengalami beberapa
perbaruan yang bertujuan untuk mempermudah user untuk mengoperasikan
PowerPoint

Dalam dunia kerja Power Point mungkin sudah tidak bisa dipisahkan lagi karena
hampir setiap saat PowerPoint diperlukan, mungkin itu mengadakan rapat
dengan mitra kerja atau rapat dengan atasan. PowerPoint juga menjadi hal pokok
dalam dalam dunia pendidikan juga, jadi tidak hanya pada dunia pekerjaan saja.

1.2. Rumusan Masalah

Adapun rumusan permasalahn yang kami bahas pada makalah ini adalah sebagai
berikut :

1. Apa pengertian Microsoft Power Point?

2. Apa tujuan menggunakan Power Point?

3. Bagaimana Operasi pada Power Point?

4. Apa saja keunggulan Power Point?

5. Bagaimana cara pembuatan Animasi pada Power Point?

1.3. Tujuan Penulisan

1. Dapat menjelaskan tentang pengertian dan tujuan Microsoft Power Point

2. Dapat mengenal Layar Kerja Power Point

3. Dapat memanipulasi Teks dan Gambar dalam pembuatan Power Point

4. Dapat membuat Slide Presentation.

BAB II

PEMBAHASAN
2.1. Pengertian

Microsoft Power Point adalah suatu software yang akan membantu dalam
menyusun sebuah presentasi yang efektif, professional, dan juga mudah.
Microsoft Power Point akan membantu sebuah gagasan menjadi lebih menarik
dan jelas tujuannya jika dipresentasikan.

Aplikasi Microsoft PowerPoint ini pertama kali dikembangkan oleh Bob Gaskins
dan Dennis Austin sebagai Presenter untuk perusahaan bernama Forethought, Inc
yang kemudian mereka ubah namanya menjadi PowerPoint.

Pada tahun 1987, PowerPoint versi 1.0 dirilis, dan komputer yang didukungnya
adalah Apple Macintosh. PowerPoint kala itu masih menggunakan warna
hitam/putih, yang mampu membuat halaman teks dan grafik untuk transparansi
overhead projektor(OHP). Setahun kemudian, versi baru dari PowerPoint muncul
dengan dukungan warna, setelah Macintosh berwarna muncul ke pasaran.

Microsoft pun mengakui sisi Forethought, Inc dan tentu saja perangkat lunak
PowerPoint dengan harga kira-kira 14 Juta dolar pada tanggal 31 Juli 1987. Pada
tahun 1990, versi Microsoft Windows dari PowerPoint (versi 2.0) muncul ke
pasaran, mengikuti jejak Microsoft Office 3.0. Sejak tahun 1990, PowerPoint telah
menjadi bagian standar yang tidak terpisahkan dalam paket aplikasi kantoran
Microsoft Office System (kecuali Basic Edition).

Versi terbaru adalah Microsoft Office PowerPoint 2007 (PowerPoint 12), yang
dirilis pada bulan November 2006, yang merupakan sebuah lompatan yang cukup
jauh dari segi antarmuka pengguna dan kemampuan grafik yang ditingkatkan.
Selain itu, dibandingkan dengan format data sebelumnya yang merupakan data
biner dengan ekstensi , versi ini menawarkan format data XML dengan ekstensi.

2.2. Tujuan Penggunaan


Presentasi memiliki beberapa tujuan. Tujuan presentasi akan sangat menentukan
bagaimanakita akan melakukan dan mendesain presentasi. Tujuan presentasi
tersebut adalah sebagaiberikut

 Menginformasikan:

presentasi berisi informasi yang akan disampaikan kepada orang lain. Presentasi
semacam inisebaiknya menyampaikan secara detail dan jelas (clear) sehingga
orang dapatmenerima informasi dengan baik dan tidak salah presepsi terhadap
informasi yang diberikantersebut

 Meyakinkan

presentasi berisi informasi, data, dan bukti-bukti yang disusun secara logis
sehinggamenyakinkan orang atas suatu topik tertentu. Kondradiksi dan ketidak
jelasan informasi dan penyusunan yang tidak logis akan mengurangi keyakinan
orang atas presentasi yang diberikan

 Membujuk

Presentasi yang berisi informasi, data, dan bukti-bukti yang disusun secara logis
agar orang mau melakukan suatu aksi/tindakan. Presentasi dapat berisi bujukan,
atau rayuan yang disertai dengan bukti sehingga orang merasa tidak ragu dan
yakin untuk melakukan suatu tindakan.

 Menginspirasi

Presentasi yang berusaha untuk membangkitkan inspirasi orang.

 Menghibur

Presentasi yang berusahan untuk memberi kesenangan pada informasi yang


diberikan. PowerPoint merupakan salah satu media untuk menyampaikan
presentasi.PowerPoint dapat merupakan bagian dari keseluruhan presentasi
maupun menjadi satu-satunya sarana penyampaian informasi.PowerPoint sebagai
pendukung presentasi misalnya adalah alat bantuvisual dalam presentasi oral.
Power Point dapat pula menjadi media utama penyampaian presentasi, misalnya
pada presentasi produk/iklan mini, profil perusahaan, dan presentasionline.
Presentasi semacam ini dapat disertai dengan narasi dan ilustrasi suara, musik,
atau video yang dimainkan pada saat presentasi.

2.3. Persiapan menggunakan powerpoint

Sebelum anda mulai menggunakan aplikasi Microsoft PowerPoint , sebaiknya


terlebih dahulu anda memahami dasar-dasar untuk mengoperasikan Microsoft
PowerPoint yang jauh berbeda dengan versi-versi sebelumnya.

1. Menjalankan PowerPoint

Microsoft PowerPoint termasuk program aplikasi berbasis Windows, sehingga


sebelum mengaktifkannya terlebih dahulu diaktifkan jendela Windows, setelah itu
klik ganda short cut Microsoft PowerPoint, atau lakukan tahapan-tahapan berikut
untuk mengaktifkan Microsoft PowerPoint.

 Klik tombol Start pada Taskbar

 Klik All Program, Pilih Microsoft Office

Pilih Microsoft Office PowerPoint

Setelah Anda memahami dan mengerti cara untuk mengaktifkan atau membuka
Microsoft PowerPoint, maka Anda dapat mulai merancang dan membuat
presentasi.

2. Mengenal Komponen PowerPoint

Ada dua penyempurnaan utama pada PowerPoint . Pertama, antarmuka Ribbon


yang menyediakan akses cepat pada menu garis, bentuk dan gallery diagram.
Segera setelah Anda memilih diagram semisal tipe hierarchy atau cyrcles, Ribbon
akan membuka galeri berisikan aneka gaya. Mulai dari tradisional hingga tiga
dimensi. Tersedia pula galeri untuk memilih penamaan garis-garis dan bentuk
Pada aplikasi gres ini, kemapuan grafik PowerPoint lebih fleksible dan dinamis
ketimbang versi lawasnya. Anda juga bisa mengubah daftar yang dibubuhi bullet
menjadi diagram hanya dengan satu klik di Ribbon. Untuk kemudian dimodifikasi
diagram itu dengan berbagai pilihan yang ditampilkan secara otomatis dalam
antarmuka yang sama. Penyempurnaan lain adalah library slide dinamis yang bisa
disimpan dalam server SharePoint. Slide di library ini bisa langsung ditarik ke
presentasi yang Anda buka. Variable data seperti nama orang dan jabatan
pekerjaan diperbaharui secara dinamis dari data terkini melalui server memakai
pilihan baru “Refresh Slide”. Walau memerlukan beberapa klik, kami perkirakan
pembaruan otomatis ini juga bisa dijalankan melalui program makro. Sederet
fasilitas lain termasuk pilihan untuk menyimpan custom layout telah hadir.
Sehingga bisa langsung ditarik ke slilde baru tanpa bolak-balik mengcopy seperti
pada versi lawas. Disuguhkan pula beragam efek teks yang lebih
progresif.Komponen-komponen dasar Micorosft PowerPoint yang perlu diketahui
diantaranya :

Microsoft Office Button, terdiri dari perintah-perintah untuk membuat (New),


membuka (Open), menyimpan (Save), mencetak (Print) dan hal-hal lainnya yang
dapat dilakukan pada dokumen Anda Quick Access Toolbar, merupakan toolbar
yang berisi perintah-perintah secara cepat. Anda dapat menambakan toolbar baru
pada baris ini dengan menekan tanda panah di bagian paling kiri.

Title Bar, berisi nama file yang sedang aktif diikuti dengan nama aplikasinya. Saat
pertama sekali dibuka, maka akan ditampilkan Presentation – Microsoft
PowerPoint.

Tab Ribbon, merupakan toolbar berisi beberapa group toolbar, masing masing
group memiliki fungsi sesuai dengan klasifikasinya dan ditandai dengan icon-icon.

Grup, merupakan kumpulan dari beberapa icon. Icon, merupakan tombol


bergambar turunan dari menu bar (Tab Ribbon) yang digunakan untuk
menjalankan perintah dengan cepat dan mudah.

Slide Pane, merupakan area untuk menampilkan secara miniatur slide-slide yang
telah dibuat.

View Mode, berfungsi untuk mengatur mode tampilan slide yaitu normal, slide
sorter, dan slide show.
Zoom Mode, digunakan untuk memperbesar atau memperkecil tampilan suatu
slide.

3. Menyimpan Presentasi

Jika Anda sudah selesai dan ingin menyimpan hasil presentasi yang telah dibuat,
maka lakukan tahapan-tahapan berikut ini :

Klik tombol Microsoft Office Button, atau tekan CTRL+S.

Pada Save In, tentukan lokasi (Drive/Folder) penyimpanan, misalnya pada drive
(D:).

Pada File Name, isikan nama file, misalnya DataPromosi.

Akhiri dengan mengklik tombol Save.

4. Mengakhiri Microsoft PowerPoint

Jika Anda sudah selesai dan ingin mengakhiri menggunakan Microsoft PowerPoint
, maka lakukan tahapan-tahapan berikut ini :

Klik tombol Microsoft Office Button

Pilih Exit PowerPoint

Atau tekan tombol Alt+F4.

Sedangkan untuk menutup jendela yang sedang aktif tanpa menutup dan
mengakhiri program Microsoft PowerPoint, maka caranya adalah :

Klik tombol Microsoft Office Button

Pilih Close

Apabila Anda telah membuat atau mengisi slide dan lupa menyimpannya, maka
ketika Anda melakukan penutupan akan muncul kotak Dialog, Do you want to
save the changes you made to Presentation1?.

Terdapat tiga pilihan :


Yes, Apabila Anda ingin menyimpan hasil karya Anda dan meneruskan proses.

No, Apabila Anda tidak ingin menyimpan hasil karya Anda dan meneruskan proses
penutupan Microsoft PowerPoint.

Cancel, Apabila Anda ingin membatalkan penyimpanan dan proses penutupan


Microsoft PowerPoint.

5. Membuka File Presentasi

Pada saat Anda ingin mengedit file presentasi yang sudah pernah dibuat, maka
terlebih dahulu kita harus membuka kembali file presentasi tersebut, maka
lakukan tahapan-tahapan berikut ini :

Klik tombol Microsoft Office Button

Pilih Open

Atau tekan tombol CTRL+O.

Pada Look In, tentukan lokasi (Drive/Folder) penyimpanan file presentasi,


misalnya pada drive (D:).

Pilih nama file, misalnya DataPromosi.

Akhiri dengan mengklik tombol Open.

C. MEMBUAT PRESENTASI BARU

Untuk membuat file presentasi baru, Anda tidak perlu memulainya dengan
mengaktifkan program Microsoft PowerPoint dari awal lagi. Selama Program
Microsoft PowerPoint masih diaktifkan, maka Anda dapat membuka lembar kerja
kosong untuk membuat file presentasi baru. Untuk membuat presentasi baru
Anda dapat melakukan tahapan berikut :

Klik tombol Microsoft Office Button, pilih New

Pada Templates, pilih Blank and recent.

Klik Blank Presentation, lalu klik tombol Create.


2.4. Membuka program Power Point

Power point merupakan salah satu dari program microsoft (MS) office. Program
yang lain adalah MS-Word, MS-Exell, MS-Access, dll. Power point adalah paket
program yang digunakan untuk membantu pembuatan bahan bagi keperluan
presentasi. Berbagai daya dukung untuk pembuatan presentasi telah disediakan
di program power point. Secara garis besar apa yang dikerjakan di power point
meliputi:

 Membuka program Power Point

 Membuat tulisan

 Memberi warna

 Pengaturan animasi tampilan

 Pemberian efek suara

 Penyajian tampilan

 Mengakhiri program

Bekerja di lingkungan windows seperti halnya program-program microsoft yang


lain, terlebih dahulu harus dipastikan letak program power point. Untuk
memeriksa ada tidaknya program power point tersebut, dapat dilihat melalui
berbagai cara. Jika nama power point langsung terlihat sebagai salah satu dari
beberapa nama yang lain di layar windows, maka yang demikian itu disebut
dengan short cut. Dalam kondisi demikian, untuk membuka program power point
dapat langsung klik short cut tersebut. Namun jika di layar utama windows nama
power point tidak terlihat, berarti program tersebut berada di menu lain
(biasanya berada di menu Programs). Untuk itu harus dipastikan bahwa program
ada di dalamnya. Berikut ini cara membuka power point bila ada di menu
programs. (Catatan: terdapat berbagai cara untuk membuka power point, dalam
hal ini bergantung pada seting penampilan program. Cara tersebut akan dengan
mudah dilakukan jika pengguna telah familier bekerja dengan windows). Berikut
ini akan diuraikan langkah-langkah membuka power point yang biasa dilakukan
pengguna komputer pada umumnya. Jika komputer sudah dihidupkan dan siap
untuk digunakan kerja, maka selanjutnya adalah sebagai berikut: dari tampilan
menu windows, lakukan langkah-langkah di bawah ini:

Tunggu sampai beberapa saat komputer memproses permintaan Anda hingga


komputer berada pada program power point. Jika komputer sudah siap tampilan
selanjutnya akan meminta Anda untuk konfirmasi jenis form tampilan yang ingin
dibuat. Ada beberapa jenis form yang dapat dipilih, yaitu: O Auto content wizard
(jenis form yang telah dirancang untuk keperluan dan dengan tampilan tertentu,
Anda bisa memilih sesuai dengan kepentingan dan selera). O Template (seperti
pada pilihan di atas, tetapi sudah berbentuk gambar untuk background dan
bentuk layout tampilan tertentu) O Blank Presentation, (jenis form dengan
background kosong dan layout tampilan tertentu). Untuk tahap latihan gunakan
pilihan Blank Presentation. Seiring dengan banyak latihan, dapat dicoba pilihan
yang lain.

 MANIPULASI TEKS DAN GAMBAR

1. Draw : Mempermudah penempatan dan pengorganisasian objek,misalnya


dalam melakukan grouping, ordering, rotate, text wrapping, dll

2. Select Object : Melakukan pilihan terhadap obyek tertentu

3. AutoShapes : Menyediakan berbagai macam pilihan bentuk yang dapat


mendukung penyajian presentasi seperti callouts, basic shape, lines,stars and
banners, dl

4. Line : Menggambar garis


5. Arrow : Menggambar tanda panah

6. Rectangle : Menggambar bentuk persegi

7. Oval : Menggambar bentuk oval atau lingkaran

8. Text Box : Membuat serangkaian text

9. Word Art : Membuat efek-efek text yang menarik baik dalam bentuk 2D
maupun 3D

10. Insert Clip Art :Menambahkan gambar ke dalam materi presentasi yangsedang
dipersiapkan, baik berasal dari default Powerpointmaupun dari file yang kita
punya

11. Fill Color : Memberikan pewarnaan terhadap suatu objek tertentu

12. Line Color : Memberikan pewarnaan terhadap garis tepi dari suatuobjek

13. Font Color : Memberikan pewarnaan terhadap text yang diseleksi

14. Line Style : Memberikan pilihan ketebalan (dalam ukuran point) terhadap
model garis yang dipakai

15. Dash Style : Memberikan pilihan terhadap mode garis yang dipakai

16. Arrow Style : Memberikan pilihan terhadap mode arrow yang dipakai

17. Shadow : Memberikan efek bayangan pada objek yang diseleksi (tidak untuk
text)

18. 3-D : Memberikan efek 3 dimensi pada objek yang diseleksi (tidak untuk text)

 PENGENALAN LAYAR KERJA POWER POINT

Langkah-langkah untuk menampilkan layar kerja di bawah ini adalah:

1. Carilah menu Microsoft Office pada tombol Start

2. Pilih Microsoft Power Point kemudian klik icon tersebut


 Standart Toolbar : Tools untuk menangani file, menyisipkan objek baik
gambar atau

 grafik Formatting Toolbar : Tools yang terdiri dari item yang berhubungan
dengan pengaturan huruf atau tulisan

 Slide Sorter View : Menampilkan keseluruhan slide di layar kerja dalam


bentuk ukuran kecil

 Slide Show : Menampilkan tayangan sebuah slide

 Drawing Toolbar : Tolls yang terdiri dari item yang berhubungan dengan
pembuatan ataupun pengaturan gambar

 MEMBUAT SLIDE PRESENTASI

Klik new blank presentation, maka akan muncul layar seperti di bawah ini:

Langkah – langkah yang dapat dilakukan dalam membuat slide :

1. Membuat text

Membuat Judul Presentasi:

• Klik pada tulisan “Click to add title” lalu ketikkan judul presentasi

Membuat textbox pada click to add text

• Klik icon

• Klik pada bagian dari slide yang ingin ditambahkan tulisan

2.Menggunakan Bullet and Numbering

• Klik area textbox yang ingin menggunakan Bullet and Numbering lalu klik
Format kemudian Bullets and Numbering dan pilih yang akan digunakan

• Bila telah selesai maka klik di luar area textbox


3.Membuat WordArt

• Klik Insert,kemudian Picture, kemudian WordArt atau cari icon Insert


WordArt pada

4.Drawing Toolbar

• Pilih salah satu model kemudian klik OK

5. Menampilkan gambar

Klik Insert kemudian Picture lalu pilih Clip Art bila gambar yang ingin digunakan
adalah gambar yang disediakan oleh Microsoft Office atau pilih From File bila
ingin menggunakan gambar koleksi pribadi (untuk memilih akan muncul kotak
dialog open kemudian cari lokasi filenya sampai ditemukan filenya). Atur sesuai
keinginan lalu klik di bagian lain slide yang tidak ada gambar tersebut.

6.Memberikan Background

 Klik kanan pada bagian slide yang kosong

 Pilih Background Muncul kotak dialog berikut

Pilih More Colors dengan menklik drop down untuk mengatur warna yang
Diinginkan

Pilih Fill Effect dengan menklik drop down untuk mengatur efek yang
diinginkan dengan

memilih pola gradient/texture/pattern yang diinginkan

Pilih Apply untuk memberi background pada 1 lembar slide yang sedang
dipilih itu saja atau

Apply to All untuk memberi background pada seluruh slide

7. Menambah Slide Presentasi

Klik icon pada formatting toolbar


 Pilih salah satu tipe slide yang diinginkan

8.Menghapus Slide Presentasi

Pilih Slide yang akan dihapus dengan cara mengklik slide tersebut
padaOutline Slide

 Tekan Delete pada Keyboard

9.Memberi Animasi

 Klik kanan text atau objeknya

Klik Custom Animation

 Pilih effects untuk memberikan animasi pada text atau objek yang
diinginkan dengan memilih pada icon add effect Setelah memilih efek yang
diinginkan maka akan Nampak seperti berikut

 Atur Start berdasarkan pada saat apa animasi ini dilakukan

 Atur Direction berdasarkan arah yang diinginkan

 Atur Speed berdasarkan seberapa cepat animasi tersebut dilakukan


Sesuaikan urutan tampilan animasi sesuai keinginan dengan mengatur
order

 Tekan play untuk melihat tampilan preview hasil pengaturan yang


dilakukan

2.5. Kelebihan Dan Kekurangan Microsoft Powerpoint

Berikut ini kelebihan dan kekurangan power point :

Kelebihan :

1. Memudahkan pembuatan slide presentasi

Bagi yang sering melakukan presentasi didepan umum, apalagi menggunakan alat
bantu berupa screen projector sudah pasti membutuhkan software ini. Dengan
menggunakan microsoft power point hanya dalam hitungan jam bahkan menit,
seseorang dapat menyiapkan sebuah alat bantu presentasi yang memiliki kualitas
baik. Keberadaan alat bantu presentasi tentunya akan memudahkan si
presentator menyampaikan point presentasi kepada para audiencenya.

2. Dilengkapi banyak tools untuk membuat sebuah presentasi yang bagus

Microsoft power point dilengkapi dengna banyak tools seperti image import,
video import, animation import, text art dan masih banyak lagi fitur atau tools
lainnya yang akan membuat slider presentasi yang kita buat menjadi lebih bagus
dan terasa hidup. bahkan jika dibutuhkan, pembuat presentasi dapat
menyelipkan suara yang dapat mengbangkitkan suatu emosi tertentu ketika
melakukan presentasinya. Tentu hal ini merupakan suatu hal yang sangat baik
untuk sebuah software presentasi.

3. Dilengkapi fitur export ke pdf

Ketika kita membutuhkan selebaran atau pegangan bagi para audience, kita dapat
melakukan sharing dokumen presentasi kita ke audience. Namun terkadang
banyak dari audience yang tidak menggunakan platform microsoft sehingga
audience tidak dapat membuka file yang telah kita distribusikan. Dengan adanya
fitur export ke pdf, akan menjamin bahwa setiap audience akan dapat melihat
slide presentasi yang kita bagikan.Selain itu, fitur export ke pdf ini juga sangat
berguna pada saat kita akan melakukan print atau cetak slide yang dimiliki.
Dengan menggunakan format pdf yang sudah dissupport oleh banyak platform,
kita dapat melakukan print lewat platform mana saja dan mesin apa saja.

4. Fitur Kolaborasi

Bagi para pekerja yang sedang dikejar oleh deadline, pasti akan sangat
memerlukan bantuan unutk dapat mengerjakan sebuah dokumen bersama-sama.
Dengan fitur kolaborasi yang dikeluarkan microsoft ini, seseorang dapat
melakukan editing dari sebuah file presentasi power point secara berasamaan
dari tempat atau komputer yang berbeda. Hal ini tentunya akan mempercepat
dan memudahkan pembuatan sebuah slide presentasi, apalagi jika waktu yang di
miliki untuk menyelesaikan suatu pekerjaan pembuatan slide presentasi sangat
terbatas.

5. Dilengkapi Fitur Cloud service dari microsoft

Saat ini microsoft sedang menggalakkan seluruh upaya mereka untuk


memperkenalkan produk cloud service mereka yaitu one cloud service. Microsoft
tidak mau kalah terhadap pesaingnya seperti google dan juga dropbox. Microsoft
sengaja menyelipkan secara embedded service dari one cloud ke microsoft power
point dengan cara menyediakan pilihan save to one cloud bahkan dengan
menerapkannya sebagai default penyimpanan sebelum user menentukan
pemilihan untuk menyimpan data dokumen yang sedang dikerjakannya ke local
storage.

6. Memiliki fitur authoring yang sangat advanced

Ingin melindungi dokumen anda dari pihak tak bertanggung jawab dan juga tindak
kejahatan hak cipta lainnya? Microsoft menawarkan berbagai solusi untuk
memenuhi kebutuhan ini. Mulai dari para trainer kepribadian, hingga trainer
teknik yang tidak ingin konten dari presentasi jatuh ke tangan orang yang tidak
berhak sampai dengan menjaga keauthentikan isi presentasi. Semua dapat
dijawab kebutuhannya dengan fitur authorisasi dari microsoft power point.
Pemilik dokumen dapat menandai, memberi password, hingga meng-enkripsi isi
dari presentasi yang telah dibuat menggunakan software microsoft power point

Kekurangan :

1. Tidak dapat digunakan oleh platform lain selain microsoft

Microsoft power point hanya dapat digunakan pada platform windows, dan
microsoft tidak menyediakan atau mengeluarkan versi software ini untuk
digunakan pada platform lainnya seperti linux dan mac. Hal ini membuat
pekerjaan yang telah ada dan dibuat menggunakan software ini tidak dapat
dibuka dan dilanjutkan pada platform lainnya diluar windows. Padahal banyak
sekali perusahaan ataupun perseorangan yang tidak memiliki akses ke platform
operating system milik microsoft yaitu windows karena harganya yang tergolong
mahal untuk sebuah software

2. Ketidakstabilan dari dokumen untuk tiap versi power point

Kelemahan yang satu ini sering sekali ditemui pada software yang dikembangkan
oleh microsoft. Entah karena faktor apa, biasanya dokumen yang dihasilkan dari
software office microsoft versi lama semisal tahun 2007 tidak dapat digunakan
secara sempurna pada software versi yang lebih baru misal versi tahun 2010
begitupun juga sebaliknya. Hal ini pun juga terjadi pada microsoft power point ini.
Hal ini juga sering membuat bingung dari sisi pembuat dokumen ketika tiba tiba
terjadi update software office yang digunakannya untuk bekerja.

3. Harga Microsoft Office Terlalu Mahal

Bagi pemilik usaha kecil ataupun perseorang yang tentu kadang membutuhkan
software semaca ini, harga dari software asli keluaran microsoft ini tentunya akan
terasa sangat mahal dan tidak sebanding. Hal ini dikarenakan microsoft
mengeluarkan software software nya dengan target pasar kalangan pengusaha
dan perusahaan besar. Namun dengan supoort dan juga update software yang
terus menerus dilakukan oleh microsoft. Hal ini tentunya membuat software yang
dikeluarkan oleh microsoft tetap bertahan dan digunakan oleh sebgaian besar
kalangan masyarakat.

4. Tergolong software yang berat

Untuk dapat mengoperasikan software microsoft office ini, komputer harus


memiliki spesifikasi yang baik. komputer komputer jadul dengan spesifikasi
hardware yang rendah akan kesulitan menjalankan software ini bahkan mungkin
terjadi crash atau hang.Demikian kelebihan dan kekurangan dari microsoft power
point yang dapat saya rangkum. kesimpulannya adalah microsoft power point
merupakan sebuah software untuk membuat presentasi yang berkualitas dan
menurut saya belum ada tandingannya. kemudahan penggunaan digabung
dengan banyakknya variasi tools yang terdapat pada microsoft power point
membuatnya layak untuk dimiliki meskipun memiliki harga yang mahal.
2.6. Membuat Slide Microsoft PowerPoint

MEMBUAT SLIDE BARU

sebagai program untuk membuat presesntasi pastilah tidak bisa lepas dari
keberadaan silde silde merupakan dokumen pada program PowerPoint
takubahnya dengan workbook dalam program ms excel. Dengan demikian silde
merupakan inti dari PowerPoint. Bagaimana caranya membuat silde? Pada
prinsipnya ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk membat silde . Secara
default ketika anda meluncurkan program PowerPoint ,secara otomatis anda
telah di hadapkan dengan silde kosong yang nantinya bisa anda gunakan untuk
menampilakan materi presentasi yang akan dilakukan . Jika anda masih penasaran
dengan cara membuat silde dalam MS PowerPoint ini simak dan cermati
pembahasan yang akan di sajikan berikut .

Secara default silde baru langsung muncul ketika anda meluncurkan program
power point . namun tentu saja slide tersebut masih kosong atau blank document
. Dari slide yang masih kosong tersebut , anda bisa menampilkan materi
presentasi mulai dari judul hingga poin-poin kontennya . untuk memulai
membuat slide baru , lakukan langkah-langkah berikut :

1.Mulailah dengan meluncurkan jendela program MS PowerPoint 2016


Meluncurkan jendela MS PowerPoint

2.Setelah itu klik kotak teks CLIK to add title sehingga muncul kursor seperti
berikut . Meluncurkan kursor setelah mengklik kontak teks

3.Selanjutnya ketikan judul presentsi anda pada kontak teks tersebut , misalnya
seperti berikut . Mengetikkan judul presentasi

4.Untuk mengubah jenis font , terlebih dahulu bolg atau seleksi teks judul
tersebut lantas sorot kotak kombo font lalu pilihlah jenis font yang di inginkan
Memilih jenis font untuk judul presentasi

5.Sementara untuk mengatur ukuran font ,sorot kotak kombo font size kemudian
pilih ukuran yang di inginkan , sebelumnya pastikan bahwa teks judul masih
terseleksi . Memilih ukuran font
6.Untuk menebalkan teks , klilk ikon Bold

7.Jika anda ingin memberi efek bayangan pada teks judul , klik ikon teks Shadow

8.Kalau sudah hasil pengaturan jenis dan ukuran font untuk judul presentasi akan
tampak seperti ilustrasi berikut . Tampilan judul presentasi setelah diubah jenis
,ukuran dan font style

9.Sekarang klik kontak teks clik to add subtitle . Di kontak teks ini , anda bisa
menambahkan nama anda atau keterangan lain yang ingin di tampilkan .
Menambahkan nama pada slide

10.Untuk mengubah jenis dan ukuran font , lakukanlah langkah yang sama
dengan sebelumnya. Tampilan judul slide presentasi 11.Berikutnya buatlah slide
baru untuk menampilkan konten presentasi dengan mengklik ikon new slide di
klompok slides pada tab home lalu pilihlah style slide yang di inginkan . Memilih
style slide baru

12.Selanjutnya ketikan judul konten pada kontak teks clik to add title. Mengetik
judul konten presentasi

13.Setelah itu klik teks click to add text kemudian poin-poin yang termasuk dalam
judul tersebut . Mengetikan poin-poin konten presentasi

14.Anda bisa mengubah jenis dan ukuran font dengan cara seperti sebelumnya .
Tampilan konten presentasi setelah di ubah jenis dan ukuran font Lengkapi
presentasi anda dengan menambahkan slide-slide guna menampilkan seluruh
konten presentasi dengan langkah yang sama.

15.Cara menyimpan dokumen yang sudah di buat

 Klik file

 Pilih save as

 Pilih dimana file akan di simpan

 Pilih folder dimana mau di simpan


 Klik save as type untuk memilih type mana yg mau di pilih

 Klik file name untuk memberi nama dokumen

 Klik save Read

10.Menambahkan Slide Transition

 Klik bagian slide di luar textbox lalu klik kanan pilih Slide Transition atau klik
Slide Show pada

 Menu Bar lalu pilih Slide Transition

 Lalu pilih jenis yang diinginkan pada tiap slide

 Sesuaikan komponen lainnya seperti pada pemberian animasi

11.Membuat tabel

Klik Insert pada Menu Bar lalu pilih table

Isikan jumlah baris dan kolom tabel yang akan dibuat pada kotak dialog yang
Muncul

Untuk melakukan pengesetan lebih lanjut terhadap tabel yang ada dapat
dilakukan dengan men-“double click” tabel tersebut atau mengklik kanan pada
bagian garis tabel tersebut dan

memilik “Borders and Fill”

12.Membuat diagram

Klik Insert pada Menu Bar lalu pilih chart Secara otomatis akan nampak tampilan
sebagai berikut :
Perubahan terhadap nama, jumlah, maupun data-data lain hanya dengan
mengganti isi dari tabel pada Datasheet tersebut dan secara otomatis diagramnya
akan ikut berubah mengikuti data pada tabel Datasheet Bila

sudah selesai klik di luar area Datasheet maka akan diperoleh grafik yang
diinginkan (untuk mengeditnya kembali dapat dilakukan dengan me-“double
click” diagram tersebut) Untuk melakukan pengaturan lainnya dapat dilakukan
dengan meng-klik kanan bagian-bagian diagram sehingga tampilannya akan
dapat disesuaikan sesuai keinginan

13. 3D View (untuk mengatur posisi chart secara keseluruhan)


14. Chart Option (untuk pemberian nama sumbu, legenda, label)

 Menambah Dan Menghapus Slide

Slide dapat didefenisikan sebagai lambar kerja yang berfungsi sebagai tempat
untuk menyusun materi-materi presentasi. Biasanya dalam suatu presentasi
terdapat beberapa slide. Pada saat membuat presentasi baru, Anda akan
disediakan sebuah slide. Anda dapat menambah atau menyisip slide presentasi
dengan posisi sesuai dengan keinginan Anda. Hal ini dapat dilakukan dengan cara
klik salah satu slide yang Anda ingginkan pada kolom Slide pane kemudian tekan
CTRL+M, atau lakukan tahapan-tahapan berikut:

Klik Ribbon Home


New Slide, untuk menambah slide baru.

Layout, untuk mengganti layout slide.

Reset, untuk mengembalikan settingan semula.

Delete,untuk menghapus slide

Klik icon New Slide, kemudian pilih salah satu bentuk layout slide

Menyisip slide baru tidak sama dengan membuat presentasi baru tetapi hanya
menambah bagian atau lembaran dari sebuah presentasin yang sudah ada. Untuk
menghapus slide yang tidak lagi dibutuhkan dapat dilakukan dengan cara klik
salah satu slide yang akan dihapus pada kolom Slide pane. Kemudian klik Ribbon
Home lalu klik icon Delete.

2. Memindahkan Slide

Jika Anda telah membuat beberapa slide dan terkadang Anda ingin mengubah
urutan slide tersebut, maka lakukan tahapan-tahapan berikut ini :

Klik kanan mouse pada posisi slide yang akan dipindah.

Pilih Cut untuk memindah.

Klik kanan mouse pada slide yang akan dijadikan tempat pemindahan.

Pilih Paste untuk meletakkan pemindahan. Secara otomatis slide akan


ditempatkan di bawah posisi slide yang diseleksi terakhir kali.Selain itu, Anda
dapat melakukan pemindahan slide dengan bantuan Slide Pane. Kemudian geser
atau drag slide tersebut ke posisi yang diinginkan.

3. Menampilkan Pilihan Slide Layout

Pada grup Slide (ribbon Home) terdapat banyak pilihan yang dapat digunakan,
default slide layout tersebut dapat dikelompokkan sesuai dengan kategori dan
jenisnya berdasarkan kandungan dan format yang telah ditetapkan, perhatikan
gambar 1.9 di bawah ini. Dalam satu presentasi Anda dapat menggunakan
beberapa atau bahkan semua default slide layout yang ada baik secara berurutan
maupun secara acak atau tidak teratur.

4. Menjalankan Dan Menghentikan Presentasi

Untuk menampilkan slide dalam bentuk presentasi di layar komputer dengan


ukuran satu layar penuh yang dimulai dari posisi slide aktif , Klik Ribbon View lalu
klik icon Slide Show, atau klik icon Slide Show (di kanan bawah layar) atau tekan
tombol F5 pada keyboard. Untuk berpindah slide Anda dapat menekan tombol
PageDown atau PageUp pada keyboard. Jika Anda ingin menghentikan presentasi
walaupu belum semua slide ditampilkan dalam presentasi tersebut, maka
lakukanlah dengan cara klik kanan pada slide aktif pilih End Show, atau menekan
tombol ESC pada keyboard untuk menghentikan presentasi.

D. TAMPILAN SLIDE PRESENTASI DAN OBJEK GAMBAR

Setelah Anda selesai membuat presentasi yang terdiri dari beberapa slide. Agar
tampilan setiap slide terlihat lebih menarik, maka masing-masing slide dapat
dibuat dalam format tampilan yang berbeda. Selain itu, Anda juga dapat menyisip
objek gambar (WordArt, Picture, AutoShape) untuk mendukung presentasi yang
telah dibuat. Dengan demikian, presentasi yang Anda buat akan terlihat lebih
sempurna.

1. Mengganti Warna Latar Slide Pada saat akan membuat presentase, secara
default warna latar slide yang ditampilkan adalah Putih. Anda dapat mengganti
warna latar slide sesuai dengan materi pada setiap slide presentasi sehingga akan
terlihat lebih menarik. Lakukan tahapan-tahapan berikut untuk mengganti warna
latar slide :

Pilih slide yang akan diubah.

Aktifkan ribbon Design.

Klik salah satu icon yang terdapat pada grup Page Setup, Themes, dan
Background.

Page Setup, berfungsi untuk mengatur ukuran dan orientasi slide.


Themes, berfungsi untuk memilih warna serta tampilannya. Misalnya, klik kanan
Civic, pilih Apply to All Slides (semua slide) atau Apply to Selected Slides (Slide
aktif)

Background, berfungi untuk mengganti warna latarnya.

2. Mengatur Warna

Adakalanya, untuk keperluan tertentu Anda ingin membuat tampilan presentasi


menjadi warna abu-abu, baik teks ataupun objek yang telah Anda buat bahkan
warna latar juga menjadi abu-abu. Lakukan tahapan-tahapan berikut untuk
mengganti warna latar slide :

Aktifkan menu bar View

Klik salah satu icon di grup Color/Grayscale.

Color, berfungsi untuk tampilan warna.

Grayscale, berfungsi untuk tampilan abu-abu.

Pure Black and White, berfungsi untuk tampilan hitam putih. Secara otomatis,
saat Anda pilih Grayscale atau Pure Black and White, akan muncul ribbon
Grayscale.Pada grup Change Selected Object, Anda dapat menentukan pilihan
variasi hitam atau abu-abu. Jika Anda ingin mengembalikan ke tampilan slide
pada warna semula, maka klik icon Back To Color View.

3. Menyisip Objek Gambar

Maksud dan tujuan dari presentasi yang akan ditampilkan haruslah dapat
dipahami secara mudah oleh peserta presentasi. Maka, dalam slide presentasi
tersebut perlu disisipkan objek gambar sebagai visualisasi dari materi slide
tersebut. Untuk menyisip objek gambar dapat dilakukan melalui grup Illustrations
pada menu bar Insert. Perhatikan gambar 3.3 di bawah ini.

1. Picture
Pada slide yang telah dibuat dapat disisipkan objek photo/image yang diperoleh
dari hasil cepretan kamera digital atau download dari internet. Lakukan tahapan-
tahapan berikut untuk menyisip objek picture :

Aktifkan ribbon Insert

Pada grup Illustrations klik icon Picture

2. Clipt Art

Pada slide yang telah dibuat dapat disisipkan objek gambar yang telah disediakan
secara default oleh Microsoft Office. Lakukan tahapan-tahapan berikut untuk
menyisip objek Clipt Art :

Aktifkan ribbon Insert.

Pada grup Illustrations klik icon Clip Art

Maka akan tampil kotak dialog Clipt Art.

Pada kotak isian Search for ketikan *.wmf, lalu klik tombol Go.

Klik salah satu objek Clip Art yang diinginkan. Perhatikan gambar di bawah ini.

Gambar tampilan Clip Art

Setelah objek Clipt Art disisikan ke dalam slide, secara otomatis akan muncul
ribbon Format. Warna original Clip Art yang disisipkan dalam presentasi dapat
diubah menurut keinginan Anda. Penggantian warna dilakukan melalui icon
Recolor pada grup Adjust. Jika ingin mengembalikan ke warna original, maka klik
icon Reset Picture pada grup Adjust.

3. WordArt

WordArt digunakan untuk menyisip teks ke dalam slide dengan bentuk yang lebih
menarik. Lakukan tahapan-tahapan berikut untuk menyisip objek WordArt :

Aktifkan ribbon Insert.

Pada grup Text klik icon WordArt.

Pilih salah satu bentuk yang diinginkan. Perhatikan gambar di bawah ini.

Gambar Tampilan Bentuk WordArt

Akan muncul teks “Your Text Here”. Hapus teks tersebut dengan menekan Delete
pada keboard. Kemudian ketikan teks yang diinginkan, Misalnya : ThunderCom.

Secara otomatis ribbon Format akan aktif. Melalui grup WordArt Style, Anda
dapat melakukan pengaturan lebih lanjut terhadap efek teks objek WordArt yang
telah disisipkan.
Gambar tampilan pengaturan word Art

4. Shapes

Shape merupakan fasilitas yang digunakan untuk menyisip objek gambar dua
dimensi ke dalam slide dengan bentuk yang bervariasi. Lakukan tahapan-tahapan
berikut untuk menyisip objek Shape :

Aktifkan ribbon Insert.

Pada grup Illustrations klik icon Shape

Pilih salah satu bentuk Shape yang diinginkan, misalnya Lightning Bolt.

Drag di lembar kerjaSecara otomatis ribbon Format akan aktif. Anda dapat
melakukan pengaturan lebih lanjut terhadap objek Shape yang telah disisipkan
dilembar kerja, dengan menggunakan fasilitas pada grup Shape Style.

4. Mengatur Posisi Objek

5. Menambahkan Efek Animasi

Tampilan presentasi dapat dibuat lebih indah dan menarik, maka Anda dapat
menambahkan efek animasi dan suara pada presentasi yang akan ditampilkan.
Efek animasi dapat membuat presentasi yang ditampilkan tidak monoton,
sehingga peserta presentasi tidak akan merasa jenuh untuk mengikuti presentasi
tersebut. Selain itu, presentasi tanpa animasi hanya akan seperti dokumen biasa.

a. Efek Animasi Pada Objek


Objek gambar atau teks yang telah disisipkan pada slide dapat diberikan efek
animasi sesuai dengan tema atau materi pada slide presentasi yang telah Anda
buat. Lakukan tahapan-tahapan berikut untuk memberikan efek animasi :

Klik objek gambar/teks yang diinginkan.

Untuk pengaturan lebih lanjut terhadap animasi di atas, maka klik tanda panah
pada di sisi kanan efek animasi, perhatikan gambar 4.3 di atas. Pilih Effect
Options, atur sesuai keinginan, Suatu teks/objek yang sama dapat diberi efek
animasi lebih dari dua kali, sesuai dengan keinginan Anda. Anda juga dapat
mengatur efek animasi berkesinambungan, lakukan tahapan berikut :

Klik objek gambar/teks yang diinginkan.

Pada kotak dialog Custom Animation, klik Add Efect.

Untuk memberi animasi efek tunggu, maka pilih Emphasis, pilih More Effects…,
pilih Wave, lalu klik OK.

Klik tanda pada panah di sisi kanan efek animasi. Pilih Effect Options

Start, parameter animasi mulai diaktifkan, yaitu saat mouse diklik (On Clik),
bersamaan animasi sebelumnya (With Previous) dan setelah animasi sebelumnya
(After Previous).

Delay, tenggang waktu animasi.

Speed, kecepatan bergerak animasi.

Repeat, perulangan animasi.

Akhiri dengan mengklik OK.

B. Mengakhiri program:

Sebelum pekerjaan diakhiri sebaiknya pekerjaan yang sudah dilakukan disimpan


terlebih dahulu. Untuk merekam hasil kerja, lakukan klik menu File pada layar
monitor di bagian kiri atas monitor Anda sehingga muncul beberapa alternatif
pilihan, pilih/klik Save, ketik Lat1 sebagai nama file hasil pekerjaan Anda, dan
kemudian di akhiri dengan klik OK. Berdasar keyakinan bahwa hasil pekerjaan
telah disimpan, maka untuk mengakhiri kerja dan keluar dari program power
point, lakukan langkah sebagai berikut: Klik menu File di bagian kiri atas monitor
Anda, pilih/Klik Exit, maka komputer akan menutup semua hasil kerja dan
program power point serta kembali ke layar dekstop (siap dipakai untuk kerja
dengan program yang lain

BAB III

PENUTUP

3.1.KESIMPULAN Microsoft PowerPoint adalah suatu software yang akan


membantu dalam menyusun sebuah presentasi yang efektif ,profesional dan juga
mudah. Microsoft PowerPoint akan membantu sebuah gagasan menjadi lebih
menarik dan jelas tujuannya jika dipresentasikan kerena microsoft PowerPoint
akna mudah dalam pembuatan slide outline presentasi.Presentasi elektronika ,
menampilkan silde yang dinamis termasuk clip art yang menarik , yang
semuanya itu mudah di tampilkan di layar monitor komputer. Dalam membuat
slide presentation yang harus di perhatikan adalah : New Blank Presentation dan
new from desingn template .

3.2.Saran Semoga makalah ini bisa bermanfaat bagi pembaca , pembaca lebih
banyak mengerti tentang apa itu PowerPoint , dapat mengembangkanya dan
memanfaatkan ilmu tentang Microsoft PowerPoint dalam kehidupan sehari-hari
serta bagi calon pendidik ataupun mahasiswa dapat memudahkan dalam proses
pembelajaran baik menampilkan dalam bentuk diskusi maupun sebagai bahan
ajar .

DAFTAR PUSTAKA

Read more : https://www.aldillaeducation.com/2018/01/makalah-microsoft-


power-point-2016.html?m=1

https://id.scribd.com/document/190248356/Makalah-Microsoft-Power-Point

https://www.academia.edu/17851190/MAKALAH_MICROSOFT_POWERPOINT

Anda mungkin juga menyukai