Anda di halaman 1dari 5

Proposal Kegiatan

OUTING CLASS 1ST and 2nd GRADE


“TAMAN LEBAH”

SD LABORATORIUM ISLAMIC TECHNOLOGY


Jl. Rawa Jaya No. 37, Pondok Kopi, Duren Sawit, Jakarta Timur
A. Pendahuluan
Puji serta syukur selalu kita panjatkan dan kita curahkan kehadirat Allah SWT, Rabb
semesta alam, atas segala limpahan rahmat, hidayah, dan inayah-Nya kepada kita semua.
Sholawat beserta salam juga selalu kita haturkan kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW,
sang penyelamat yang telah menghantarkan kita melalui sunnahnya dari jalan kegelapan menuju
jalan penuh cahaya terang, sehingga kita tidak ragu lagi dalam menapakinya. Kemudian kita
haturkan pula kepada keluarga, para sahabat dan pengikutnya yang senantiasa menjalankan
risalah yang beliau bawa dengan berpedoman al-Qur’an dan Sunnahnya SAW hingga detik ini
sampai akhir zaman, amiin.
Pembelajaran bukanlah suatu proses yang hanya terjadi di dalam kelas, melainkan di
segala tempat, seperti di lapangan, di tempat ibadah, dan tempat-tempat lainnya disesuaikan
dengan tujuan pembelajaran itu sendiri.
Dalam rangka melaksanakan tujuan pembelajaran di SD LABITECH, maka pengenalan
terhadap objek pelajaran secara langsung kepada siswa dirasa sangat penting. Karena dengan
melihat objek pelajaran tersebut, siswa akan lebih mudah memahami pelajaran dan
menerapkannya dalam kehidupannya sehari-hari. Dalam hal ini, pengenalan objek pelajaran
secara langsung kepada siswa dapat dilakukan melalui kegiatan outing class atau kunjungan
ilmiah. Dengan diadakannya outing class, diharapkan siswa dapat lebih memahami materi
pelajaran yang sedang mereka pelajari.

B. Landasan Kegiatan
1. Visi dan Misi SD LABITECH Jakarta
2. Program kerja Kepala SD LABITECH Jakarta Tahun Ajaran 2021-2022

C. Tujuan Kegiatan
1. Menumbuh kembangkan kreatifitas dan aktifitas siswa dalam melakukan suatu kegiatan.
2. Memperkenalkan dan melatih siswa dalam melakukan kegiatan produksi.
3. Melatih kemandirian siswa dalam melaksanakan suatu kegiatan.
4. Memotivasi siswa dalam berkreasi terhadap ilmu pengetahuan.
5. Menggali potensi pada diri siswa khususnya dalam hal pemahaman dan penerapan ilmu
pengetahuan dan teknologi.

D. Waktu dan Tempat Kegiatan


Hari / Tanggal : Jum’at, 04 Februari 2022
Pukul : 07.00 s/d Selesai
Tempat : Taman Lebah, Cibubur.

E. Susunan Acara
Berikut ini adalah susunan acara dalam kegiatan outing class:
No Waktu Jenis Kegiatan Keterangan
Aula dan halaman
1 07.00 – 07.30 Persiapan keberangkatan, do’a dan check-in bus.
SD LABITECH
Perjalanan menuju tempat Outing Class ke Taman
2 07.30 – 08.30 Bus
Lebah, Cibubur.
3 08.30 – 08.45 Tiba di Taman Lebah dan registrasi ulang di lokasi. Taman Lebah
4 08.45 – 10.30 Kegiatan Outing Class Taman Lebah
5 10.30 – 11.00 Istirahat dan Persiapan Pulang Taman Lebah
6 11.00 – 12.00 Perjalanan pulang menuju sekolah Bus

F. Susunan Panitia
Adapun susunan guru pendamping pada kegiatan ini adalah:
Kelas 1 : Ulfah Mia Syahdana, S.Pd
Lina Marlina
Kelas 2-A : Marlisna Gozali, S.Pd
Ellynda
Suharto
Kelas 2-B : Dwi Yulianti, S.Pd.I
Mursidi

G. Anggaran Dana
a) Pemasukan
Dana Kegiatan Siswa (27 siswa x @ Rp 135.000,-) = Rp. 3.645.000,-

b) Pengeluaran
1. Tiket masuk guru dan siswa
38 x @ Rp 20.000 = Rp 760.000,-
2. Makan siang guru dan siswa
38 x @ Rp 20.000 = Rp 760.000,-

3. Tol & Parkir = Rp 125.000,-


4. Tips Supir 2 x Rp 300.000 = Rp 600.000,-
5. Snack guru dan siswa
38 x @ Rp 10.000 = Rp 380.000,-
6. Air minum = Rp 100.000,-
7. Dokumentasi Kegiatan = Rp 100.000,-
8. Insentif guru 7 orang, @ Rp 100.000,- = Rp 700.000,-
9. P3K = Rp 110.000,-+
Jumlah = Rp. 3.635.000,-
Terbilang: Tiga Juta Enam Ratus Tiga Puluh Lima Ribu

H. Penutup
Demikianlah proposal ini kami ajukan dengan harapan semua pihak dapat membantu
kelancaran kegiatan ini dan semoga Allah SWT selalu melindungi kita semua dalam proses
pelaksanaan kegiatan ini.

Jakarta, Januari 2022

Mengetahui,
Kepala SD Labitech Perwakilan Walas

Fieta Faristianty, S.Pd.I Ulfah Mia Syahdana, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai