Anda di halaman 1dari 1

1.

Definisi Geriatri

Istilah geriatri pertama kali dipakai oleh Ignatz Nascher pada tahun 1909. Geriatri

merupakan ilmu kedokteran yang menitik beratkan pada pencegahan, diagnosis,

pengobatan, dan pelayanan kepada pasien usia lanjut (Sudoyo dkk, 2006). Menurut

Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 79 Tahun 2014 menganai

Penyelenggaraan Pelayanan Geriatri di Rumah Sakit, Geriatri adalah klien lanjut usia

dengan multi penyakit dan/atau gangguan karena penurunan fungsi organ, psikologi,

sosial, ekonomi dan lingkungan yang membutuhkan pelayanan kesehatan secara terpadu

dengan pendekatan multidisiplin yang bekerja secara interdisiplin. Sedangkan lanjut usia

(lansia) adalah seseorang yang telah mencapai usia 60 (enam puluh) tahun ke atas.

Menurut Kementerian Kesehatan RI (2012), lansia digolongkan menjadi 3 golongan

yaitu: pra lanjut usia (45-59 tahun), lanjut usia (60-69 tahun), dan lanjut usia risiko tinggi

( > 70 tahun atau usia > 60 tahun dengan masalah kesehatan).

Anda mungkin juga menyukai