Anda di halaman 1dari 4

RSUD

AJIBARANG TRANSFER PASIEN


ANTAR RUMAH SAKIT
NOMOR DOKUMEN NOMOR REVISI HALAMAN

445.1/189 /SPO/Yankep/2017 1 1/2

TANGGAL TERBIT Ditetapkan


STANDAR Direktur,
PROSEDUR 10 November 2017
OPERASIONAL
DANI ESTI NOVIA
Pengiriman pasien ke rumah sakit lain dikarenakan
keterbatasan sumber daya manusia dan sarana prasarana
PENGERTIAN
di RSUD Ajibarang sehingga tidak mampu untuk
menangani kasus tersebut.
Sebagai acuan penerapan langkah-langkah untuk transfer
TUJUAN
pasien antar Rumah Sakit.
1. Peraturan Direktur RSUD Ajibarang Kabupaten
Banyumas Nomor 171 Tahun 2017 tentang Akses
Pelayanan dan Kontinuitas Pelayanan pada RSUD
KEBIJAKAN Ajibarang
2. Peraturan Direktur Rumah Sakit Umum Daerah
Ajibarang Nomor 172 tahun 2017 tentang Panduan
Transfer pada Rumah Sakit Umum Daerah Ajibarang
1. Persiapan pasien
a. pastikan kondisi pasien stabil
b. lakukan tindakan kegawatdaruratan semaksimal
mungkin sesuai kemampuan rumah sakit
c. berikan informasi dan edukasi kepada pasien dan
keluarga
2. Persiapan rumah sakit tujuan
Hubungi rumah sakit tujuan sesuai kebutuhan pasien
dengan komunikasi yang efektif (catat nama penerima
telepon) dan konfirmasi ulang
PROSEDUR 3. Persiapan ambulance
a. Hubungi sopir ambulance dan pastikan ambulance
siap
b. sopir mempersiapkan ambulance sesuai dengan SPO
persiapan ambulance
4. Persiapan petugas
a. Perawat yang mempunyai kompetensi minimal BHD
( bantuan hidup dasar )
b. Persiapkan peralatan emergency dan obat obatan
dalam kit emergency
TRANSFER PASIEN
RSUD ANTAR RUMAH SAKIT
AJIBARANG
NOMOR DOKUMEN NOMOR REVISI HALAMAN

445.1/186/SPO/Yankep/2017 1 2/2

5. Persiapan administrasi
a. Surat rujukan ke rumah sakit lain serta lembar
monitor selama di perjalanan
b. Administrasi lengkap
6. Pelaksanaan transfer
a. Pasien di masukkan ke dalam ambulance
b. Pasien di pasang monitor, O2, cairan infus
c. Monitor kondisi pasien selama di perjalanan dan
beri obat obatan emergency sesuai instruksi dokter
apabila diperlukan dan dicatat dalam lembar
monitor selama transfer setiap 15 menit dan bila
kondisi tertentu
d. Jika kondisi pasien selama perjalanan mengalami
PROSEDUR henti jantung atau kondisi kegawat daruratan maka
perawat melakukan upaya penanganan kegawat
daruratan selama di perjalanan
e. Bila kondisi pasien dengan henti jantung dan
sudah dilakukan penanganan kegawatdaruratan
tetapi kondisi pasien tetap terjadi henti jantung
maka petugas transfer untuk melanjutkan sampai
ke rumah sakit tujuan atau kembali ke RSUD
Ajibarang untuk pastikan kondisi pasien
f. Serah terima pasien ke petugas penerima dan
menyerahkan resume monitor pasien selama
perjalanan
g. Minta bukti serah terima pasien
h. Dokumentasikan dalam berkas rekam medis pasien
1. Instalasi gawat darurat
UNIT TERKAIT 2. Instalasi rawat inap
3. Instalasi transportasi dan keamanan
RSUD TRANSFER PASIEN
AJIBARANG INTRA RUMAH SAKIT
NOMOR DOKUMEN NOMOR REVISI HALAMAN

445.1/187 /SPO/Yankep/2017 1 1/2

TANGGAL TERBIT Ditetapkan


STANDAR Direktur,
PROSEDUR 10 November 2017
OPERASIONAL
DANI ESTI NOVIA
Transfer pasien intra rumah sakit adalah memindahkan
PENGERTIAN pasien dari satu ruangan ke ruang perawatan/ruang
tindakan lain di dalam rumah sakit.
Sebagai acuan penerapan langkah-langkah untuk
TUJUAN
memindahkan pasien dari ruang satu ke ruang lain.
1. Peraturan Direktur RSUD Ajibarang Kabupaten
Banyumas Nomor 171 Tahun 2017 tentang Akses
Pelayanan dan Kontinuitas Pelayanan pada RSUD
KEBIJAKAN Ajibarang
2. Peraturan Direktur Rumah Sakit Umum Daerah
Ajibarang Nomor 171 tahun 2017 tentang Panduan
Transfer pada Rumah Sakit Umum Daerah Ajibarang
1. Persiapan administrasi
a. Siapkan kelengkapan administrasi, pemeriksaan
penunjang dan obat-obat yang akan digunakan di
ruangan yang akan dituju sesuai dengan instruksi
dokter
b. Pastikan sudah memesan ruangan yang dituju sesuai
dengan kelas perawatan dan kasus penyakit
2. Persiapan perawat
a. Perawat yang akan melakukan transfer minimal telah
memiliki kompetensi BHD ( bantuan hidup dasar)
b. Siapkan obat-obatan emergency untuk transfer
c. Lengkapi lembar transfer intra hospital
PROSEDUR
3. Pelaksanaan transfer
a. pastikan kondisi pasien dalam keadaan stabil
b. Antar pasien dengan brankard atau tempat tidur ke
ruangan yang dituju dengan memperhatikan
keamanan, kenyamanan dan privacy pasien selama di
perjalanan dan membawa perlengkapan emergency
yang di perlukan
c. Serahkan pasien kepada petugas ruang yang dituju
dengan melaporkan kondisi pasien, tindakan yang
sudah dilakukan, hasil pemeriksaan penunjang dan
instruksi dokter selanjutnya untuk dilakukan di
rawat inap.
TRANSFER PASIEN
RSUD
AJIBARANG INTRA RUMAH SAKIT

NOMOR DOKUMEN NOMOR REVISI HALAMAN

445.1/ /SPO/Yankep/2017 1 2/2


d. Pindahkan pasien ke tempat tidur ruangan yang
dituju oleh petugas asal ruangan dan petugas ruang
yang dituju.
PROSEDUR
e. Tandatangani lembar trasfer intra hospital oleh
petugas pengirim dan penerima pasien.
f. Dokumentasikan secara lengkap.
1. Instalasi gawat darurat
2. Instalasi bedah sentral
3. Instalasi rawat inap
UNIT TERKAIT
4. ICU
5. Perinatologi
6. Kamar bersalin

Anda mungkin juga menyukai