Anda di halaman 1dari 6

PROPOSAL KEGIATAN

PT. CIPTA KRIDATAMA


SITE MIFA - MEULABOH
ACEH BARAT
2022
I. PENDAHULUAN
Berangkat dari keinginan untuk menciptakan tubuh yang sehat sehingga
menghasilkan jiwa yang sehat bagi seluruh karyawan di lingkungan kerja
PT. Cipta Kridatama site MFA - Meulaboh. Maka dipandang perlu untuk
memberikan porsi olah raga di sela – sela kesibukan operasional
Perusahaan. Beragam manfaat akan dirasakan dan diambil dari kegiatan
rutin tersebut.
Terciptanya suatu hubungan yang harmonis di antara sesama karyawan di
PT. Cipta Kridatama site MFA - Meulaboh sekaligus meningkatkan
hubungan kekeluargaan antara setiap karyawan di lintas bagian sehingga
menjadi momentum untuk meningkatkan kinerja Perusahaan. Serta dapat
pula menjaga kondisi kesehatan masing-masing karyawan.

II. DASAR PEMIKIRAN & TUJUAN


Beberapa hal yang menjadi dasar pemikiran untuk melakukan kegiatan
olah raga di kalangan keluarga besar PT. Cipta Kridatama site MFA -
Meulaboh adalah sebagai berikut:
1. Perlunya menjadi Karyawan yang memiliki tubuh yang sehat dan jiwa
yang kuat.
2. Suasana penyegaran dan hiburan bagi karyawan di sela-sela rutinitas
pekerjaan.
3. Perlunya meningkatkan jalinan silahturahmi antar karyawan, terutama
untuk para karyawan yang tinggal nya tidak satu mess serta dari
departemen yang berbeda.
4. Belum adanya sarana atau fasilitas di mess karyawan

Sedangkan tujuan yang mendasari pengajuan kegiatan olah raga ini adalah
sebagai berikut:
1. Menjalin keakraban dan kekeluargaan di antara karyawan.
2. Menjaga kondisi fisik dan kesehatan jasmani dan rohani karyawan.
3. Meningkatkan kinerja perusahaan melalui sinergi keakraban dan
kekeluargaan (engagement) antar karyawan.
4. Menumbuhkan sikap leadership, kepedulian dan sportifitas di antara
karyawan.
5. Meminimalkan risiko sakit sehingga karyawann tidak masuk kerja
karena rutin melakukan olahraga sesuai saran dan rekomendasi hasil
MCU dan dokter Perusahaan agar selalu menjaga kesehatan jasmani
dan rohani (Men sana in corpore sano).
Didalam Pedoman Pelaksanaan Adaptasi Kebiasaan Baru MVC, pada
masa pandemic, kegiatan olahraga yang melibatkan banyak karyawan
harus dilakukan penilaian risiko dan selama pelaksanaan harus
mematuhi protocol Kesehatan yang sudah ditetapkan, diantaranya
adalah memakai masker, menjaga jarak, dan rajin mencuci tangan.
Alasan tetap dilaksanakannya kegiatan ini adalah kegiatan ini
mempertimbangkan data Satgas Covid-19 Indonesia yang menunjukkan
bahwa Wilayah Aceh Barat merupakan Wilayah yang memiliki risiko
rendah terkait dengan penularan Covid-19.
Dalam kegiatan ini memiliki beberapa potensi risiko diantaranya
berkaitan penularan covid, cidera, kelelahan, dan kecelakaan lalulintas.
Maka dari itu, kami selaku pengurus memiliki beberapa pengendalian
berupa:
1. Kegiatan dilakukan berdasarkan angka konfirmasi positif di Wilayah
Aceh Barat, Jika terdapat angka konfirmasi positif Covid-19 di Wilayah
Aceh Barat, maka kegiatan Olahraga akan ditunda sampai dengan
kondisi dikatakan aman oleh Satgas Covid MIFA-BEL
2. Panitia melarang karyawan yang sedang sakit untuk mengikuti kegiatan
olah raga ini.
3. Untuk meminimalisir terjadinya cidera, maka pengurus mewajibkan
setiap peserta olahraga untuk melakukan pemanasan sebelum Olahraga,
Adapun pemanasan yang harus dilakukan diantaranya:
 Melakukan stretching dari kepala sampai dengan kaki
 Melakukan pemanasan dari kepala sampai dengan kaki
 Lari-lari kecil selama kurang lebih 10 menit
 Melakukan passing-passing ringan untuk futsal
 Melakukan servis-servis ringan untuk badminton
Selain pemanasan, pengurus juga mewajibkan untuk melakukan
pendinginan untuk meringankan kerja otot setelah Olahraga
4. Panitia juga mempersiapkan tas yang berisi kotak P3K untuk
memberikan Pertolongan Pertama jika terdapat peserta yang cidera. Jika
cidera yang dialami parah, maka akan di rujuk ke Rumah Sakit terdekat
yaitu Cut Nyak Dien atau Klinik Ananda Family
5. Untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas, panitia
menghimbau kepada peserta untuk berkendara mematuhi rambu lalu-
lintas dan tidak terlalu teburu-buru Ketika menuju tempat Olahraga

III. RENCANA KEGIATAN OLAH RAGA


Rencana kegiatan olah raga yang akan dilaksanakan adalah:
Olah raga Badminton & Futsal di meulaboh aceh barat dengan periode
seminggu sekali atau dua kali, yang dapat di ikuti oleh seluruh karyawan
atau subcontractor (mitra kerja), dengan tetap mematuhi protocol COVID-
19. Olahraga tersebut dipilih karena merupakan olahraga favorit yang
digemari oleh karyawan PT. Cipta Kridatama site MFA – Meulaboh.
IV. ANGGARAN
Adapun anggaran biaya yang dibutuhkan untuk melakukan kegiatan rutin
olahraga ini adalah sebagai berikut:
N Item Harga Sewa Bulan Total Setahun
o
1 Sewa Lapangan Futsal + IDR 2,400,000 12 IDR 28.800.000
Bola dll
2 Sewa Lapangan IDR 900,000 12 IDR 10,800,000
Badminton + Shutlecook
dll
TOTAL BIAYA IDR 39,600,000

V. SUSUNAN KEPENGURUSAN
Pengurus yang akan bertanggung jawab terkait kegiatan olahraga ini
adalah sebagai berikut :
Pembina : Andrean Yudho Khalpiko
Pelaksana Kegiatan : Deddy Surya Iskandar
Ketua Panitia Futsal : Damar Aji
Wakil Ketua Futsal : Fritz Obed Simamora
Ketua Panitia Badminton : Muariman
Wakil Ketua Badminton : Aris Nurokhman
Satgas Covid-19 : Fransiscus Novianto Limbong
Sekertaris : Ahmad Zamroni Latief
Bendahara : Sopiyan Saputra
Seksi Sarana & Humas : Anggadita Bayu Nusantara
Seksi Dokumentasi dll : M. Sigit Hermansyah, Akhyadi T, Rendy
Seksi Konsumsi dll : Akhyadi Tahir

VI. PENUTUP
Demikianlah proposal ini kami sampaikan, sebagai gambaran umum
pengajuan untuk melakukan kegiatan olah raga tersebut, semoga mendapat
tanggapan serta dukungan yang posistif dari semua pihak sehingga
tercapai apa yang diharapkan.

Semoga kegiatan olahraga ini dapat memperserat hubungan dan tali


silaturahmi antar karyawan serta memberikan dampak yang positif dan
bermanfaat buat karyawan, pimpinan perusahan, masyarakat sekitar dan
diberikan kemudahan oleh allah SWT sehingga dapat mencapai atau
melampaui target yang diharapkan oleh perusahaan aamiin..
Meulaboh Aceh Barat, 01 Januari 2022

Di buat Oleh Di review Oleh

Dedy Surya Iskandar Andrean Yudho Khalpiko


Panitia Olahraga CK Mifa Pembina Olahraga CK Mifa

Di Setujui Oleh Di Setujui Oleh

Fransiscus Novianto Limbong Budhi Sutresna SS


Satgas Covid CK PJO CK Mifa

Lampiran Foto Kegiatan Futsal

Lampiran Foto Kegiatan Futsal


Lampiran Kegiatan Bulutangkis

Anda mungkin juga menyukai