Anda di halaman 1dari 9

PROPOSAL

HANDTRAKTOR

KELOMPOK TANI WAETUO 2


DESA LASIAI

KECAMATAN SINJAI TIMUR


KABUPATEN SINJAI
TAHUN 2021
KELOMPOK TANI WAETUO 2
DESA LASIAI KECAMATANSINJAI TIMUR
KABUPATEN SINJAI

Nomor : 003/WT2/X/2021 Kepada


Lampira : 1 (satu) Berkas Yth, Kepala Dinas Tanaman Pangan
n : Proposal Bantuan Hortikultura dan Perkebunan
Hal Handtraktor Kabupaten Sinjai
Di-
Sinjai
Dengan Hormat,

Assalamu Alaikum Warahmatullahi Wabarakatu,


Sehubungan dengan peningkatan taraf hidup masyarakat, khususnya di Desa Lasiai,
Kecamatan Sinjai Timur, dan demi terwujudnya program pemerintah dan hal Ketahanan
pangan maka dengan ini atas nama Kelompok Tani Waetuo 2 mengajukan Permohonan
Pengadaan Bantuan Handtraktor demi mempercepat pengolahan lahan dan mengurangi
keterlambatan pengolahan lahan mengingat lahan yang dikelola/digarap oleh anggota
Kelompok Tani Waetuo 2 adalah sawah tadah hujan. Atas alasan itulah, Kelompok Tani
Waetuo 2 sangat membutuhkan alat pertanian berupa handtraktor.
Demikian permohonan bantuan ini kami buat sebagai dasar pertimbangan bapak,
atas bantuannya kami ucapkan banyak terima kasih.

Diketahui, Kami yang bermohon,


Pj.Kepala Desa Lasiai, PPL Desa Lasiai Ketua KLP Tani Waetuo 2

H A S B I, S.Sos NUR ALAMSYAH, SP ASRI


NIP.19771116 2014111001

Mengetahui,
Camat Sinjai Timur Mantri Tani Kec. Sinjai Timur Pimpinan BPP
Kecamatan Sinjai Timur

AKBAR, S.Sos, M.Si WAHYUDIN, SP MASSALINRI, SP


NIP. 196912311990021008 NIP.19741103200604 1010

Sinjai, Oktober 2021


KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan kehadhirat Allah SWT, yang telah melimpahkan Rahmat

dan Hidayah-Nya, sehingga kita masih bisa melaksanakan segala aktifitas kita tanpa suatu

halangan apapun.

Alhamdulillah, seiring berjalannya waktu “Kelompok Tani Waetuo 2” tetap aktif

melaksanakan kegiatan-kegiatan. Dalam melaksanakan kegiatan kami dalam hal pengolahan

lahan, sebenarnya tidak ada kendala yang berarti. Namun demikian dalam hal teknis

pengolahan lahan sawah, kami masih melaksanakan secara tradisional, yaitu masih

mengandalkan tenaga hewan.

Seiring berkurangnya tenaga dan tuntunan efisiensi pengolahan lahan, maka kami

berinisiatif untuk mengajukan “Permohonan Bantuan Handtraktor” untuk Kelompok Tani

kami. Hal ini sangat membantu kami secara teknis, karena lebih ekonomis dan menghemat

waktu.

Demikian permohonan kami. Besar kiranya harapan kami mendapatkan bantuan

tersebut, mengingat sangat dibutuhkannya mesin tersebut.

Hormat Kami,
Ketua Klp Tani
“WAETUO 2”

ASRI
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kelompok Tani Waetuo 2 yang berlokasi di Desa Lasiai Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai,

saat ini berupaya melaksanakan pembangunan pertanian untuk menunjang peningkatan masyarakat

menuju masyarakat yang sejahtera adil dan makmur. Upaya ini dilaksanakan tiada lain karena anggota

Kelompok Tani Waetuo 2 umumnya bermata pencaharian sebagai petani sebagai tumpuan hidupnya.

Pembangunan pertanian yang merupakan salah satu unsur pembangunan ekonomi nasional

diharapkan mampu menggerakkan perekonomian masyarakat sampai kepelosok pedesaan, dimana

sebagaian besar petani Indonesia berusaha dan bertempat tinggal, program pembangunan pertanian

secara nasional tahun 2012 telah dirumuskan dalam 4 program

1. Peningkatan ketahanan pangan

2. Diversifikasi Tanaman dan pangan olahan

3. Peningkatan nilai tambah dan daya saing produk pertanian

4. Peningkatan kesejahteraan petani

Oleh karena itu dalam rangka mensukseskan program tersebut diatas untuk membantu

perkembangan ekonomi di pedesaan serta memajukan kesejahteraan para petani pada khususnya dan

masyarakat pedesaan pada umumnya, membangun tatanan ekonomi di pedesaan untuk mewujudkan

masyarakat yang maju adil dan makmur, maka perlu adanya sarana dan prasarana pertanian yang

memadai dalam suatu desa atau kelompok tani untuk mendukung kegiatan di kelompok tani tersebut

diatas, karena kelompok tani merupakan suatu wadah untuk mensukseskan program-program

pemerintah dalam bidang pertanian.

Itulah latar belakang pengurus kelompok tani “ Waetuo 2 “ membuat proposal untuk mengajukan

permohonan bantuan alat-alat pertanian (Handtraktor).


BAB II

TUJUAN DAN SASARAN

A. Tujuan

Tujuan yang ingin dicapai dari permohonan pengajun alat mesin pertanian berupa Handtraktor

antara lain:

1. Mempermudah dan mempercepat dalam pengolahan lahan khususnya pada musim tanam padi

mengingat lahan persawahan yang dikelolah oleh kelompok tani ini 100% sawah tadah hujan.

2. Membantu anggota kelompok tani yang mana biasa mengalami kesulitan dalam pelaksanaan

pengolahan tanah setiap musim tanam tiba mengingat para petani hanya mengandalkan tenaga

hewan.

3. Mengurangi ketergantungan maupun biaya terhadap penyedia jasa pengolahan tanah dari luar

kelompok tani mengingat upah jasa pengolahan tanah sangat mahal.

4. Meningkatkan produktifitas atau hasil pertanian dari usaha tani.

B. Sasaran

Sasaran kegiatan pengadaan alat pertanian pengolah tanah (Handtraktor) ini akan diupayakan

agar mampu mencakup seluruh area sawah yang dikuasai oleh anggota kelompok tani “Waetuo 2” yang

seluruhnya seluas 25 Ha. Pada setiap musim tanam tiba. alat pertanian pengolah tanah (Handtraktor) ini

sangat dibutuhkan mengingat sawah pertanian yang ada semuanya tadah hujan dan itu artinya petani

harus super cepat dalam mengolah tanah guna mendapatkan hasil yang baik jika tidak maka petani

harus gagal tanam dan harus menunggu hujan turun lagi.


BAB III

PROFIL KELOMPOK TANI


( WAETUO 2 )

A. Identifikasi Kelompok Tani


 Nama Poktan : “WAETUO 2”
 Alamat
 Desa : Lasiai
 Kecamatan : SinjaiTimur
 Kabupaten : Sinjai
 Provinsi : Sulawesi Selatan
 Tanggal Berdiri : 12 September 2012
 Data PotensiKelompok
 Sawah : 23,73 Ha
 Kebun/ Tegalan : 13 Ha
 Jumlah Anggota : 30 Orang
 Susunan Pengurus
 Ketua : Asri.
 Sekertaris : Arman
 Bendahara : Sariani
B. Organisasi
Kelompok Tani “Waetuo 2” merupakan salah satu lembaga petani yang ada di Desa Lasiai,
Kecamatan Sinjai Timur, Kabupaten Sinjai . Kelompok Tani ini tujuan utama didirikannya adalah sebagai
wadah yang bisa memfasilitasi kepentingan para petani terutama dalam memfasilitasi dengan pihak-
pihak terkait, memfasilitasi sarana pertanian. Untuk itu para anggota kelompok tani sepakat bergabung
dalam wadah kelompok yang diberi nama Kelompok Tani “Waetuo 2” . Melalui kelompok ini diharapkan
kepentingan segenap anggota terutama dalam kaitan dengan penyelenggaraan usaha tani dapat
terakomodasi.
Kepengurusan Kelompok Tani “Waetuo 2” merupakan hasil musyawarah para anggotanya dimana di
dalamnya terdapat para petani dan tokoh masyarakat. Adapun susunan kepengurusan kelompok tani
sampai saat ini adalah :
Ketua : Asri
Sekertaris : Arman
Bendahara : Sariani
Anggota : 30 Orang
C. Visi dan Misi
Visi dan misi Kelompok Tani “Waetuo 2”adalah sebagai berikut :
1. Visi
Memajukan kerjasama antar anggota kelompok dalam mengelola sumberdaya alam dan
sumber daya manusia yang bermartabat bersama anggota, berorientasi pada pemberdayaan
sosial, ekonomi, sejahtera lahir dan batin di dunia dan akherat.
2. Misi
 Menjadikan anggota kelompok tani sebagai hamba Allah yang pandai bersyukur dan
berbagi;
 Menjaga kebersamaan dan keutuhan demi kelangsungan kelompok;
 Menumbuh kembangkan kelompok dan masyarakat dalam usaha di bidang pertanian;
 Meningkatkan kapasitas pengetahuan, sikap dan keterampilan petani;
 Membangun aliansi strategis (jaringan) dengan berbagai pihak untuk memperkuat posisi
tawar petani dan pengusaha dengan model kerjasama yang saling menguntungkan;
 Mengembangkan system administrasi dan manajemen yang sesuai dengan tata kelola
kelompok yang bersih, bebas dari penyelewengan hak anggota apalagi korupsi serta
bertanggung jawab;
 Menumbuhkan jiwa kewirausahaan.

BAB IV

RINCIAN KEGIATAN

No. Jenis Kegiatan Volume Lokasi Kegiatan Ket.

Pengadaan mesin Pertanian Kelompok Tani


1. 1 set
(Handtraktor) “Waetuo 2”
BAB V

INDIKATOR MANFAAT

Mengingat lahan persawahan yang ada di Desa Lasiai Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai

merupakan sawah tadah hujan itu artinya setiap musim tanam tiba hanya mengandalkan air hujan dan

dalam pengolahan lahan harus super cepat. Adapun indikator manfaat permohonan bantuan mesin

pengolah lahan (Handtraktor) adalah sebagai berikut :

1. Meningkatkan efisiensi pada waktu musim tanam;

2. Mempercepat pengolahan lahan;

3. Mengurangi ketergantungan terhadap penyedia jasa pengolah lahan dan itu artinya mengurangi

pengeluaran.

BAB VI

PENUTUP

Demikian proposal ini kami buat, berdasarkan kebutuhan yang sesuai dengan kondisi lapangan,

serta mudah-mudahan upaya pengadaan handtraktor ini dapat perhatian pemerintah melalui bantuan

handtraktor untuk mendukung kegiatan para petani dalam mengelola usaha taninya dan dampaknya

terhadap ketahanan pangan nasional.

Besar harapan kami agar kiranya Bapak/Ibu berkenan mengabulkan permohonan kami ini.

Demikian atas perhatiannya kami sampaikan terima kasih.


STURUKTUR ORGANISASI
KELOMPOK TANI “WAETUO 2”
DESA LASIAI KECAMATAN SINJAI TIMUR KABUPATEN SINJAI

ASRI
KETUA

ARMAN SARIANI
SEKERTARIS BENDAHARA

BIDANG USAHA

USAHA JASA DAN SAPRODI USAHA PENGOLAHAN HASIL


FIRMAN SALAM

USAHA PEMASARAN USAHA PERMODALAN


BAHTIAR ARIFIN

Anda mungkin juga menyukai