Anda di halaman 1dari 1

Nama : Fadli Hasdin

Nim : I 01191289
Kelas : Fisiologi Ternak A2

Resume Fisiologi darah

Darah adalah cairan yang terdapat pada semua mahkluk hidup yang berfungsi
mengirimkan zat-zat dan oksigen yang dibutuhkan oleh jaringan tubuh, mengangkut bahan-
bahan kimia hasil metabolisme, dan juga sebagai pertahanan tubuh terhadap virus atau
bakteri. Darah  merupakan suatu suspensi sel dan fragmen sitoplasma di dalam cairan yang
disebut Plasma. Secara keseluruhan darah dapat dianggap sebagai jaringan pengikat dalam
arti luas, karena pada dasarnya terdiri atas unsur-unsur sel dan substansi interseluler yang
berbentuk plasma. Kandungan yang terdapat dalam darah: Air 91% ; Protein 3 %
( albunin,globulin dan fibrinogen) ; Mineral 0,9 % (natrium klorida,natrium karbonat,garam
fosfat,magnesium,kalsium dan zat besi) ; Bahan organik 0,1 % ( glukosa,lemak,asam
urat,kreatin,kolesterol dan asam amino.
Komponen-komponen darah terbagi menjadi dua yaitu sel-sel darah dan plasma
darah. Sel-sel darah meliputi Eritrosit (sel darah merah),mengandung Hb (protein yang
mengandung senyawa hemin dan Fe yang mempunyai daya ikat terhadap O 2 dan CO2),
bentuk bikonkav, dibuat dalam sumsum merah tulang pipih. Leukosit (sel darah putih)
berfungsi melawan kuman secara fagositosis, dibentuk oleh jaringan retikulo endothelium
disumsum tulang untuk granulosit dan kelenjar limpha untuk agranulosit. Leukosit
(granulosit, neutrofil, basofil, eosinofil, agranulosit, aonosit dan limphosit). Trombosit (sel
darah pembeku) berperan dalam pembekuan darah.Sedangkan plasma darah meliputi :
Protein (fibrinogen, albumin dan globulin). Berdasarkan kerjanya zat anti dibedakan menjadi
3 yaitu prepsipitin, lisin dan antitoksin; Sari-sari makanan (glukosa, asam amino, asam lemak
dan gliserin); Garam mineral termasuk kation ( Na+, K++, Ca++, Mg++ ) dan anion (Cl-, HCO3-,
PO4-); Zat hasil produksi sel, termasuk hormon, enzim dan antibody; Zat hasil sisa
metabolism (Urea dan asam ureat ); Gas-gas pelepasan (O2,CO2 dan N2 ).
Alat peredaran darah ada dua yaitu Jantung dan pembuluh darah. Jantung Merupakan
alat pemompa darah. Jantung terdiri dari otot jantung (miokardium), selaput jantung
(perikardium) dan selaput yang membatasi ruangan jantung (endokardium). Otot jantung
mendapatkan zat makanan dan O2 dari arah melalui arteri koroner. Pembuluh darah adalah
bagian dari sistem peredaran yang mengedarkan darah ke seluruh bagian tubuh manusia.
Pembuluh darah ada dua yaitu Pembuluh nadi (arteri) pembuluh darah yang membawa darah
dari jantung, dan Pembuluh vena (balik) pembuluh darah yang membawa darah ke jantung.

Anda mungkin juga menyukai