Anda di halaman 1dari 6

SEKRETARIAT PENGURUS PEMUDA DAN REMAJA

GEREJA BETHEL INDONESIA


GETSEMANI PADANG
Alamat : Jl. Kampung Nias V No. 46 E Padang – Sumatera Barat Telp. (0751) 25980
Website : www.infogbigetsemanipdg.com

Nomor : 001/PRBI-LK/GETS/VI/2021 Padang, 25 Juni 2021


Lampiran : 1 (satu) berkas
Perihal : Permohonan Dukungan Dana
Fellowship Pemuda-Remaja di Padang Sarai

Ytk, Bapak/Ibu/Sdr/i :
_______________________________
di
Tempat

Shalom! Salam damai sejahtera dalam kasih Tuhan Yesus Kristus,


Bersama ini kami Pemuda dan Remaja GBI Getsemani Padang akan mengadakan
fellowship Bersama Pemuda dan Remaja Padang Sarai yang akan diadakan pada:

Hari/Tanggal : Selasa, 20 Juli 2021


Pukul : 08.00 WIB s/d selesai
Thema : Youth Revival for Padang Sarai 2021
Tempat : Pantai Muaro Anai – Pasir Jambak, Sumatera Barat

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut kami membutuhkan dukungan doa dan


materi dari Bapak/Ibu sekalian agar acara ini dapat berjalan dengan lancar dan
aman. Oleh sebab itu, kami telah melampirkan proposal untuk kegiatan
fellowship ini berikut anggaran biaya yang dibutuhkan dalam kegiatan ini.

Kami berharap Bapak/Ibu dapat bekerjasama dalam mengsukseskan kegiatan ini


untuk kebaikan generasi muda kita bersama dengan mengisi FORMULIR JANJI
IMAN yang terlampir di akhir proposal ini dan menyerahkannya kepada panitia.

Demikianlah surat yang kami sampaikan, atas partisipasi dan perhatiannya kami
ucapkan terima kasih.

Tuhan Yesus memberkati

Panitia Pelaksana
Fellowship Pemuda dan Remaja GBI Getsemani Padang
“Youth Revival for Padang Sarai 2021”

Ketua Panitia Sekretaris

Billy Graham Y. Ishak Wadu Icha Pitriani Halawa

Mengetahui,
Gembala Sidang GBI Getsemani Padang

Pdt. Titus Wadu, S.Th


PROPOSAL KEGIATAN
FELLOWSHIP PEMUDA-REMAJA GBI GETSEMANI PADANG
“YOUTH REVIVAL FOR PADANG SARAI 2021”

I. PENDAHULUAN
Dalam era zaman ini, generasi muda perlu dibentuk, dididik dan diaktifkan dalam kegiatan-

kegiatan kebersamaan yang memacu semangat kebersamaan dan saling berbagi kasih
Tuhan yang telah diterima oleh masing-masing individu. Salah satu bentuk kegiatan

kebersamaan ini adalah persekutuan (fellowship). Dalam persekutuan ini selain memupuk
kebersamaan, generasi muda dibentuk untuk dapat saling berbagi kasih sebagaimana

Kristus telah membagikan kasihNya kepada setiap manusia yang percaya kepada-Nya.

Hasil dari persekutuan dan pembentukan nilai kasih dan karakter Kristus tersebut,
diharapkan akan adanya kebangkitan generasi muda khususnya di Padang Sarai, agar lebih

mengkentalkan lagi rasa kasih dan persaudaraan serta mengokohkan iman generasi muda
agar menjadi generasi muda yang tangguh, kuat dan berakar di dalam Kristus.

Inilah landasan pengurus Pemuda dan Remaja Getsemani Padang mengadakan kegiatan
Youth Revival for Padang Sarai 2021. Selain terjalinnya persekutuan, generasi muda

juga diharapkan mampu menjadi berkat bagi keluarga, sesame dan orang lain yang ada di
sekitarnya.

II. THEMA KEGIATAN


• Thema :

YOUTH REVIVAL FOR PADANG SARAI 2021 (Yesaya 60:1-2)


“bangkitlah, menjadi teranglah, sebab terangmu dating, dan kemuliaan TUHAN

terbit atasmu.”

• Sub Thema :

Dengan semangat persekutuan dan kebersamaan mampu membangkitkan jiwa


generasi muda yang mau bersaksi dan membagi kasih, sebagaimana Kristus telah

memberi diriNyau untuk semua orang. (Yes. 60:22)


III. SASARAN DAN TUJUAN
• Sasaran
- Generasi muda GBI Getsemani Padang dapat meningkatkan persekutuan dan rasa

kebersamaan dengan generasi muda Padang Sarai


- Generasi muda GBI Getsemani Padang Sarai dapat bangkit, dan menjadi terang,

sehingga mendapat pembaharuan oleh Roh Kudus


- Masing-masing generasi muda dapat menjadi berkat baik dalam keluarga, gereja,

lingkungan dan dalam pergaulan

• Tujuan

- Memupuk rasa kebersamaan dalam persekutuan Bersama generasi muda GBI

Getsemani Padang dan Padang Sarai


- Mewujudkan generasi muda yang dapat saling berbagi kasih dengan sesamanya

- Menjadikan generasi muda yang tangguh, kuat dan berakar di dalam Kristus
- Membangkitkan generasi muda dengan semangat cinta terhadap Tuhan dan

sesamanya
- Menciptakan kepedulian antar sesama generasi muda dengan kasih Kristus

IV. WAKTU DAN TEMPAT


• Waktu
Kegiatan dilaksanakan pada Hari Selasa, 20 Juli 2021 Pukul 08.00 WIB s/d Selesai

• Tempat
Pantai Muaro Anai – Pasir Jambak, Padang Sarai

V. ANGGARAN
• Kebutuhan Dana
- Uang Masuk (@Rp. 4.000 x 80 peserta) : Rp. 320.000,-

- Persembahan Kasih : Rp. 200.000,-


- Konsumsi : Rp. 1.100.000,-

- Acara : Rp. 500.000,-


- Transportasi : Rp. 500.000,-

- Perlengkapan : Rp. 100.000,-

- Biaya tak terduga : Rp. 1.000.000,-


Jumlah : Rp. 3.720.000,-
• Sumber Dana
- Janji Iman Panitia

- Kas Pemuda-Remaja
- Kontribusi Peserta

VI. BENTUK KEGIATAN


• Fellowship

• Sharing
• Games

• Makan Siang Bersama


SUSUNAN PANITIA
FELLOWSHIP PEMUDA-REMAJA GBI GETSEMANI PADANG
“YOUTH REVIVAL FOR PADANG SARAI 2021”

 Penasehat : 1. Pdt. Titus Wadu, S.Th (Gembala)

2. Christopher Peterson Zai (Ketua PRBI)


 Ketua Panitia : Billy Graham Yehezkiel Ishak Wadu

 Sekretaris : Icha Pitriani Halawa


 Bendahara : Yasani Zalukhu

 Seksi-seksi
• Acara : 1. Relif H. Marbun

2. Surya Intan Putri Zai


3. Mesra Julia Zalukhu

• Koordinator Musik : Saprima Herman Zai


• Konsumsi : 1. Stevany Putri Sion Telaumbanua
2. Herdinawati Manao

• Perlengkapan : 1. Elvin Supriadi Bawamenewi


2. Firdaus Putra Zagoto

• Seksi Dana : Herdinawati Manao


• Tranportasi : 1. Andy Zalukhu

2. Sepeteli Zalukhu
3. Agustiar Lase

• Humas : 1. Andre Cornelius Bawamenewi


2. Vincent Anugrah Ndraha

3. Fide Hia
• Dokumentasi : 1. Petrianus Tafonao

2. Yasani Zalukhu

Ketua Panitia Sekretaris

Billy Graham Y. Ishak Wadu Icha Pitriani Halawa


DISERAHKAN PADA PANITIA

N FORMULIR JANJI IMAN

Nama : _____________________________________________________________
Alamat : _____________________________________________________________

Nomor HP/WA : _____________________________________________________________


Jumlah Janji Iman : Rp. _________________________________________________________

Terbilang : _____________________________________________________________
_____________________________________________________________

_____________________________________________________________

Perhatian :
1. Janji Iman paling lambat diserahkan hari Minggu, 11 Juli 2021
2. Formulir ini harap diserahkan kepada Panitia yang tertera namanya dibawah ini :
- Herdinawati Mano (Seksi Dana)
- Icha Pitriani Halawa (Bendahara)
- Yasani Zalukhu (Sekretaris)

UNTUK JEMAAT

NAMA : ______________________________________________________

JUMLAH JANJI IMAN : ______________________________________________________

Anda mungkin juga menyukai