Anda di halaman 1dari 5
KEMENTERIAN AGRARIA DAN TATA RUANG BADAN PERTANAHAN NASIONAL SEKRETARIAT JENDERAL Jalan Sisingamangaraja Nomor 2 Jakarta Selatan 12014 Kotak Pos 1403 Telepon: 7228901, 7393939 email: surat@atrbpn.go.id PENGUMUMAN NOMOR 14/Peng-100.KP.03.01/XII/2021 TENTANG HASIL SELEKSI PENERIMAAN CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL_ KEMENTERIAN AGRARIA DAN TATA RUANG/BADAN PERTANAHAN NASIONAL TAHUN 2021 Sebagai tindak lanjut Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Tahun 2021, maka berdasarkan surat Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 18278.2/B-KS,04.03/SD/K/2021 tanggal 24 Desember 2021 perihal Penyampaian Hasil Integrasi Nilai SKD-SKB CPNS Tahun 2021, bersama ini diinformasikan hal-hal sebagai berikut: 1. Peserta yang dinyatakan Lulus Seleksi Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Tahun 2021 dengan ketentuan sebagai berikut: a, Peserta yang memenuhi persyaratan serta mengikuti dan lulus seluruh tahapan seleksi; b. Peserta memenuhi formasi berdasarkan peringkat pada hasil integrasi nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan nilai Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) yang dilakukan oleh Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) dengan berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 27 Tahun 2021 tentang Pengadaan Pegawai Negeri Sipil dan Nomor 1023 Tahun 2021 tentang Nilai Ambang Batas Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan Pegawai Negeri Sipil Tahun Anggaran 2021; c. Peserta dengan keterangan “P/L’ dan “P/L-1” berdasarkan hasil integrasi nilai Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan nilai Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) sebagaimana terlampir. 2. Adapun keterangan terkait kelulusan sebagaimana tercantum di atas, dapat diakses melalui portal Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) dengan login akun masing-masing; 3. Peserta yang dinyatakan lulus sebagaimana angka 1, diberikan kesempatan melanjutkan ke tahapan pemberkasan untuk diusulkan menjadi CPNS di lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional; 4, Peserta... Mager, Pre, Terprye De, 4. Peserta yang telah sampai ke tahap SKB dan tidak termasuk peserta lulus serta tidak setuju dengan hasil integrasi nilai SKD dan nilai SKB, berhak melakukan sanggahan terhadap nilai CAT/hasil tersebut selama 3x24 jam terhitung mulai 1 (satu) hari setelah pengumuman melalui akun SSCASN masing-masing dengan menyertakan bukti (buku petunjuk melakukan sanggah tersedia pada SSCASN); 5. Panitia Seleksi CPNS akan melakukan verifikasi/memberikan jawaban terhadap sanggahan peserta maksimal sampai dengan 6 Januari 2022; 6. Merujuk Peraturan Badan Kepegawaian Negara Nomor 14 Tahun 2018 tentang Petunjuk Teknis Pengadaan Pegawai Negeri Sipil, bahwa dalam rangka proses pengangkatan menjadi CPNS maka peserta yang dinyatakan lulus wajib mempersiapkan dokumen, sebagai berikut: a. Printout surat lamaran yang ditujukan kepada Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional yang diketik dan ditandatangani dengan tinta/pulpen warna hitam di atas meterai asli Rp10.000,00 (contoh terlampir); b. Pasfoto formal (menggunakan kemeja berkerah dan/atau jas) terbaru berlatar belakang merah (4x6); c. Asli ijazah sesuai dengan kualifikasi pendidikan yang dilamar (ditambah penyetaraan bagi lulusan luar negeri); d. Asli transkrip nilai pendidikan sesuai dengan kualifikasi pendidikan yang dilamar (ditambah penyetaraan bagi lulusan luar negeri); ©. Printout Daftar Riwayat Hidup (DRH) yang diisi dan diunduh melalui website SSCASN (dicetak berwarna ditandatangani di atas meterai asli Rp10.000,00 dengan tinta/pulpen warna hitam); £ Asli Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang sekurang- kurangnya masih berlaku sampai dengan April 2022 dan diterbitkan oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia; g. Asli surat keterangan sehat jasmani dan rohani yang terbaru (ditetapkan pada bulan Januari 2022) dari dokter yang berstatus PNS atau dokter yang bekerja pada unit pelayanan kesehatan pemerintah; h. Asli surat keterangan tidak mengonsumsi/menggunakan narkotika, psikotropika, prekursor, dan zat adiktif lainnya yang terbaru (ditetapkan pada bulan Januari 2022) dan ditandatangani oleh dokter dari unit pelayanan kesehatan pemerintah atau dari pejabat yang berwenang pada badan/lembaga yang diberikan kewenangan untuk pengujian zat narkoba dimaksud, serta melampirkan pemeriksaan hasil laboratorium, yang terbaru dan masih berlaku; i. Printout... = oe i, Printout surat pernyataan 5 poin (formulir surat pernyataan terlampir) yang diketik dan ditandatangani dengan tinta/pulpen warna hitam di atas meterai asli Rp10.000,00 yang berisi tentang: 1) Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan okum tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara 2 (dua) tahun atau lebih; 2) Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai calon PNS atau PNS, prajurit ‘Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta (termasuk pegawai Badan Usaha Milik Negara atau Badan Usaha Milik Daerah); 3) Tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, atau anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia; 4) Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis; 5) Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia atau negara lain yang ditentukan oleh Instansi Pemerintah. j. Printout surat pernyataan penempatan dan kesesuaian data (formulir surat pernyataan terlampir) yang diketik dan ditandatangani dengan tinta/pulpen warna hitam di atas meterai asli Rp10.000,00 yang berisi tentang: 1) Bersedia ditempatkan di seluruh satuan kerja/unit sesuai dengan kelompok penempatan yang dipilih saat melamar; 2) Bersedia mengabdi pada Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional dan tidak mengajukan pindah dengan alasan pribadi paling singkat selama 10 (sepuluh) tahun sejak diangkat sebagai PNS; 3) Memberikan data dan dokumen yang benar/sesuai dengan persyaratan yang ditentukan dalam seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan. Pertanahan Nasional dan sesuai dengan peraturan yang berlaku. k. Bukti pengalaman kerja yang telah dilegalisasi oleh pejabat yang berwenang (apabila memiliki pengalaman kerja). 7. Peserta yang dinyatakan lulus wajib login akun SSCASN masing-masing pada tanggal 7 sampai dengan 21 Januari 2022 dan memilih untuk melanjutkan pemberkasan atau mengundurkan diri, dengan penjelasan: a. Peserta... 10. 11. 12. 13, 14, 3 a a. Peserta yang memilih untuk mengundurkan diri, maka akan diminta mengunggah surat pernyataan pengunduran diri (format tersedia pada SSCASN ketika memilih mundur); b. Peserta yang memilih untuk melanjutkan pemberkasan maka harus memperhatikan hal-hal sebagai berikut: 1) Peserta wajib melengkapi DRH sesuai dengan petunjuk pengisian (buku petunjuk tersedia pada SSCASN), kemudian mengunggah dokumen sebagaimana angka 6 dalam bentuk sofifile (scan kualitas baik), sesuai dengan jenis dokumen yang tersedia pada SSCASN (ukuran file sesuai SSCASN); 2) Peserta wajib mengisi biodata pada aplikasi instansi pada laman https: //orpeg.atrbpn.go.id/pemberkasan dan —_ mengunggah dokumen sebagaimana angka 6 dalam bentuk sofifile (scan kualitas baik), sesuai dengan jenis dokumen yang tersedia pada laman dimaksud (ukuran file menyesuaikan), dengan: ~ Username : Nomor Peserta - Password : NIK saat mendaftar pada SSCASN Kepada peserta yang dinyatakan lulus dan memilih untuk mengundurkan diri akan digantikan peserta dengan peringkat tertinggi di bawahnya serta akan diumumkan kemudian; Kepada peserta yang dinyatakan lulus dan memilih untuk melanjutkan pemberkasan serta telah mengunggah dokumen pemberkasan agar bersiap apabila Panitia Seleksi CPNS menghubungi untuk keperluan perbaikan dokumen; Seleksi penerimaan CPNS Kementerian ATR/BPN tidak dipungut biaya apa pun; Kelalaian peserta dalam membaca dan memahami pengumuman menjadi tanggung jawab peserta; Bagi peserta yang diketahui telah memberikan/mengisi data yang tidak benar pada saat mendaftar, Panitia Seleksi CPNS Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional berhak membatalkan keikutsertaannya dalam Seleksi Penerimaan CPNS Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Tahun 2021; Bagi peserta yang terbukti melakukan praktik kecurangan dalam bentuk apa pun akan dinyatakan diskualifikasi dari keikutsertaannya dalam Seleksi Penerimaan CPNS Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Tahun 2021; Keputusan Panitia Seleksi CPNS Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat; 15. Peserta... a6 15, Peserta diimbau untuk selalu memantau pengumuman yang berkaitan dengan Seleksi Penerimaan CPNS Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional pada laman www.atrbpn.go.id atau https://linktr.ee/penerimaanASNATRBPN. Pelayanan dan penjelasan informasi terkait Seleksi Penerimaan CPNS Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional Tahun 2021 dapat disampaikan melalui WhatsApp dengan nomor 0852-1065-3087 pada hari Senin s.d. Jumat pukul 09.00 s.d. 16.00 WIB. Demikian pengumuman ini disampaikan untuk diketahui. Dikeluarkan di Jakarta pada tanggal 27 Desember 2021 Sekretaris Jenderal Selaku Ketua Panitia Seleksi CPNS Kementerian Agraria dan Tata Ruang/ Badan Pertanahan Nasional

Anda mungkin juga menyukai