Anda di halaman 1dari 12

DAMPAK POSITIF KEMAJUAN TEKNOLOGI

Disusun Untuk Memenuhi Salah Satu Nilai Tugas Mata Kuliah


Literasi Digital Dan Kemanusiaan
Dosen Pengampu:
Atip Nurharini, S. Pd., M. Pd.
Disusun Oleh :
Nama : Dyah Ayu Wulandari
Nomor Absen : 11
NIM : 1401421386
Kelas Selasa pukul 09.00

ROMBEL J
PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
2021
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Mengingat era perkembangan yang pesat, kehidupan manusia saat ini tidak terlepas dari
kemajuan teknologi. Dengan berkembangnya zaman, kehadiran teknologi mempengaruhi
masyarakat dan lingkungan sekitar. Teknologi dapat membantu dalam berbagai hal, seperti
membantu meningkatkan perekonomian. Secara etimologis, teknologi berasal dari kata
technologia (Yunani) techno yang berarti “keterampilan” dan logia yang berarti
“pengetahuan”. Secara umum, konsep teknologi adalah penerapan pengetahuan ilmiah untuk
kehidupan manusia atau tujuan praktis untuk mengubah dan memanipulasi lingkungan
manusia.
Pada awalnya, pengertian teknologi hanya terbatas pada benda-benda berwujud, seperti
peralatan atau mesin. Sejak teknologi pertama kali muncul, terus berkembang pesat hingga
saat ini. Banyak orang saat ini sangat bergantung pada teknologi, bahkan teknologi bisa
menjadi kebutuhan pokok bagi setiap orang. Dari orang tua hingga anak-anak yang
menggunakan teknologi dalam setiap aspek kehidupan mereka. Dengan teknologi, manusia
dapat melakukan aktivitas dengan lebih mudah, atau lebih efisien dan cepat.
Teknologi saat ini merupakan hasil dari pesatnya perkembangan ilmu pengetahuan dan
teknologi. Hal ini terlihat dari banyaknya inovasi dan penemuan mulai dari yang sederhana
hingga yang kompleks. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi juga merupakan
tumpuan pembangunan nasional. Salah satunya adalah kemajuan suatu negara bergantung
pada penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Perkembangan teknologi memberikan banyak manfaat dan memudahkan pekerjaan mau
pun aktivitas sehari-hari masyarakat. Kemajuan teknologi menghasilkan modernitas yang
ditandai dengan pertumbuhan ekonomi, mobilitas sosial, ekspansi atau perluasan budaya. Di
mana melalui kemajuan teknologi komunikasi juga makin canggih dan murah. Terlepas dari
manfaatnya bagi kehidupan manusia, ternyata masih banyak yang belum mengerti
pengertian perkembangan teknologi itu sendiri.
Dalam pengertian yang lebih luas dari perkembangan teknologi, teknologi dapat
mencakup konsep sistem, organisasi, dan teknologi. Namun seiring dengan perkembangan
dan kemajuan zaman, konsep teknologi menjadi semakin luas, sehingga teknologi saat ini
merupakan konsep yang berkaitan dengan jenis penggunaan alat dan pengetahuan serta
keahlian. dan bagaimana hal itu mempengaruhi kemampuan manusia untuk mengontrol dan
mengubah hal-hal di sekitar mereka.
Teknologi berkembang dimulai dari diciptakannya makhluk yang berakal yang
membuat. Pada awalnya teknologi hanya bersifat kebendaan dan berhubungan dengan tugas
eksploitasi dan pengolahan sumber daya alam berupa materi dan energi seperti kapak,
tombak, panah dan peralatan lain, sedang cara cara pembuatan rumah, perahu, alat alat
rumah tangga, makanan, minuman, obat obatan dan lain lain sudah mulai bersifat kebendaan
dan kecerdasan.
B. Rumusan Masalah
1. Apa yang disebut dengan kemajuan teknologi?
2. Apa saja dampak positif dari kemajuan teknologi?
3. Apa saja dampak positif dari kemajuan teknologi di bidang pendidikan?
BAB II

A. Kajian Pustaka
Masa kini telah banyak berkembang di masyarakat penggunaan teknologi. Teknologi
diawali dengan alat-alat sederhana yang dibuat oleh manusia pada jaman dahulu. Contohnya
saja pada teknologi otomotif, mungkin roda saat ini dianggap oleh manusia hanya biasa saja,
amun pada jaman dahulu teknologi tersebut adalah teknologi paling inovatif, karena roda
sangat membantu manusia untuk perjalanan. Namun jika dibandingkan dengan teknologi
jaman sekarang, roda mungkin hanya tinggal sejarah. Dalam perkembangan teknologi setiap
waktu manusia akan mengalami revolusi atau perubahan, produk teknologi yang dirasa
canggih saat ini bisa jadi akan tertinggal dengan penemuan taknologi baru atau akan hanya
mengubah menjadi yang baik tanpa mengubah konsep teknologi lama.

Perkembangan teknologi terbaru, termasuk mesin cetak, telepon dan internet telah
mengurangi hambatan fisik untuk komunikasi dan memungkinkan manusia untuk berinteraksi
secara bebas dalam skala global. Perkembang yang sangat pesat dalam teknologi informasi
saat ini yang sering disebut medos atau media sosial, setiap hari bisa kita temui tidak ada yang
tidak memanfaatkan teknologi ini dari dewasa sampai anak-anak, bahkan ada istilah
penggunaan teknologi ini yaitu dunia dalam genggaman kita, teknologi tersebut berupa alat
perangkap lunak misalnya internet, Facebook, twitter, whatsApp dan perangkap keras
misalnya laptop, telepon dan lain sebagainya.

Banyaknya teknologi yang berkembang di masyaraka saat ini bukan berarti tidak
semuanya berdampak kebaikan saja tetapi ada dampak buruknya bagi kita. Sebagai pengguna
teknologi sebaiknya kita lebih bijak , dengan perselisihan tentang apakah teknologi itu
memperburuk atau meningkatkan kondisi manusia. Teknologi ini dapat diketahui melalui
barang-barang, benda-benda, atau alat-alat yang berhasil dibuat oleh manusia untuk
memudahkan dan menggampangkan realisasi hidupnya di dalam dunia. Hal mana juga
memperlihatkan tentang wujud dari karya cipta dan karya seni.

B. Kerangka Teoritik

Menurut Roger teknologi adalah suatu rancangan atau desain untuk alat bantu tindakan
yang mengurangi ketidakpastian dengan hubungan sebab akibat dalam mencapai suatu hasil
yang diinginkan. Sedangkan pendapat dari Jacques Ellul mendefinisikan teknologi sebagai
keseluruhan metode yang secara rasional mengarah dan memiliki ciri efisien dalam setiap
kegiatan manusia.
Dan Gary J Anglin berpendapat teknologi merupakan penerapan ilmu-ilmu perilaku dan
alam serta pengetahuan lain secara bersistem dan menyistemkan untuk memecahkan masalah.
Sedangkan menurut Vaza teknologi adalah sebuah proses yang dilaksanakan dalam upaya
mewujudkan sesuatu secara rasional.
Dari pendapat para ahli dapat disimpulkan teknologi Suatu rancangan atau desain melalui
proses atau tahapan yang memiliki nilai tambah untuk menghasilkan suatu produk dan
memiliki ciri efesiensi dalam setiap kegiatan manusia. Teknologi bisa dikatakan ilmu
pengetahuan yang ditransformasikan kedalam produck, proses, jasa dan struktur praktis
BAB III

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Kemajuan Teknologi
Kemajuan teknologi merupakan hal yang tidak bisa kita hindari dalam kehidupan ini,
karena kemajuan teknologi akan berjalan seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan. Setiap
inovasi dirancang untuk membawa manfaat positif bagi kehidupan manusia. Menawarkan
banyak kemudahan, serta cara-cara baru dalam melakukan aktivitas manusia. Khususnya di
bidang teknologi, masyarakat telah menikmati banyak manfaat dari inovasi yang dihasilkan
selama satu dekade terakhir. Namun, meski awalnya diciptakan untuk menghasilkan manfaat
positif, di sisi lain bisa juga digunakan untuk hal-hal negatif. Anglin mendefinisikan teknologi
sebagai aplikasi sistematis dari ilmu perilaku dan alam dan pengetahuan lain untuk
memecahkan masalah.
Kehidupan manusia tidak terlepas dari keberadaan teknologi. Artinya, bahwa teknologi
merupakan keseluruhan cara yang secara rasional mengarah pada ciri efisiensi dalam setiap
kegiatan manusia. Perkembangan teknologi terjadi bila seseorang menggunakan alat dan
akalnya untuk menyelesaikan setiap masalah yang dihadapinya. Menurut B.J. Habiebie (1983:
14) ada delapan wahana transformasi yang menjadi prioritas pengembangan teknologi,
terutama teknologi industri, yaitu : pesawat terbang, maritim dan perkapalan, alat transportasi,
elektronika dan komunikasi, energi, rekayasa, alat-alat dan mesin-mesin pertanian, dan
pertahanan dan keamanan.
Konsep IAD (Ilmu Pengetahuan Alam Dasar) dibentuk oleh rasa ingin tahu tentang apa
yang belum diketahui orang, yang mengarah pada pencarian prinsip atau teori yang dapat
diturunkan dari hasil penelitian, yaitu melalui eksperimen. Kajian ini merupakan evaluasi dan
tidak dimaksudkan untuk mencari kondisi atau proses optimal yang diharapkan, tetapi hanya
untuk melengkapi interpretasi objek (benda dan energi) dan kejadian alam. Konsep IAD
adalah konsep ilmiah alam tentang kondisi, interaksi, dan kejadian dari kondisi normal
(biologis) atau ideal (fisik). Konsep-konsep tersebut sengaja disusun secara ideal atau normal
agar dapat diterima secara universal, artinya dapat digunakan kapan saja, di mana saja.
Penerapan umum dari konsep-konsep ini luas, sehingga mereka dapat berfungsi sebagai
konsep dasar untuk aplikasi dan teknologi.
Perkembangan Teknologi mengakibatkan perubahan signifikan terhadap seluruh aspek
kehidupan manusia. Perkembangan teknologi informasi meliputi perkembangan infrastruktur
teknologi, khususnya dalam bidang teknologi informasi, seperti adanya hardware, software,
teknologi penyimpanan data atau storage. (Laudon, 2006: 174)
Perkembangan teknologi tidak hanya mempengaruhi dunia bisnis, tetapi juga bidang-
bidang lain, seperti kesehatan, pendidikan, pemerintahan, dan lain-lain. Tahun 1650 sampai
dengan 1955 dinyatakan oleh Alvin Toffler sebagai era industri. Era ini dimulai dengan
terjadinya revolusi industri, yaitu sejak ditemukannya mesin-mesin industri. Tenaga kerja
manusia di dalam pabrik mulai diganti dengan mesin. Dan seiring dengan bergulirnya waktu,
saat ini teknologi berkembang dengan pesat. sebagai contoh, kini telah di temukan alat
elektronik anti bakteri pada mesin cuci, lemari es dan pendingin ruangan yaitu dengan
menggunakan teknologi NANO. Kemajuan teknologi adalah sesuatu yang tidak bisa kita
hindari dalam kehidupan ini, karena kemajuan teknologi akan berjalan sesuai dengan
kemajuan ilmu pengetahuan.
Perkembangan teknologi memang sangat diperlukan. Setiap inovasi diciptakan untuk
memberikan manfaat positif bagi kehidupan manusia. Memberikan banyak kemudahan, serta
sebagai cara baru dalam melakukan aktifitas manusia. Khusus dalam bidang teknologi
masyarakat sudah menikmati banyak manfaat yang dibawa oleh inovasi-inovasi yang telah
dihasilkan dalam dekade terakhir ini. Namun manusia tiudak bisa menipu diri sendiri akan
kenyataan bahwa teknologi juga mendatangkan berbagai dampak negatif bagi manusia itu
sendiri.

B. Dampak Positif Dari Kemajuan Teknologi


Di masa ini perkembangan teknologi informasi dan komunikasi berjalan semakin pesat.
Saat ini sendiri sudah banyak hal yang bisa kita lakukan dengan sangat mudah dan praktis
tanpa harus membuang banyak waktu. Hanya berbekal satu alat canggih, yakni smartphone
atau ponsel pintar, kini kita sudah bisa melakukan banyak hal. Mulai dari memanfaatnya
sebagai media komunikasi, menggunakannya untuk mencari informasi lewat internet, bahkan
digunakan untuk mendapat berbagai layanan dari instansi tertentu.
Dibandingkan dengan beberapa tahun lalu, perkembangan teknologi informai dan
komunikasi yang semakin canggih di Indonesia tersebut dinilai membawa banyak hal positif.
Pasalnya, sekarang ini sudah banyak layanan yang bisa diakses secara digital lewat jarak jauh.
Misalnya saja memanfaatkan layanan e-commerce untuk berbelanja secara online, layanan
tiket hotel/transportasi online, ataupun layanan online lainnya yang bisa masyarakat
manfaatkan dengan sebaik mungkin.
Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang canggih di era digital saat ini
dapat menghasilkan dampak-dampak positif seperti berikut; Dalam bidang kesehatan, salah
satu penerapan TIK pada manajemen rekam medis menggunakan kartu pintar (smart card).
Hanya dengan memasukkan data pada kartu itu, tenaga medis atau yang berkepentingan bisa
memperoleh riwayat penyakit pasien dan penanganannya.TIK juga dipakai pada pencitraan
alat-alat medis seperti CT Scan atau MRI.
Penggunaan TIK pada bidang transportasi, misalnya, di teknologi pesawat terbang. Pada
pesawat terbang terdapat fitur pilot otomatis yang dikendalikan dengan program komputer.
Jasa pengiriman saat ini makin maju. Jika dahulu mengirim paket tidak tahu kapan akan
sampai, sekarang paket yang dikirim dapat dilacak posisinya secara realtime. Hal ini
membutuhkan TIK dalam penerapannya.
Dalam bisnis, penggunaan TIK diterapkan pada perdagangan secara elektronik (e-
commerce). Fitur ini memerlukan jaringan komunikasi internet. E-commerce memudahkan
dua atau banyak pihak untuk melakukan transaksi tanpa harus bertemu langsung secara fisik.
Salah satu kemajuan TIK dalam perbankan adalah fitur internet banking. Kini, nasabah bisa
dengan mudah melakukan berbagai transaksi perbankan hanya dengan membuka situs layanan
dari bank. Bahkan, sudah berkembang pula mobile banking yang memungkinkan transaksi
perbankan dilakukan lewat ponsel pintar.

C. Dampak Positif Dari Kemajuan Teknologi Di Bidang Pendidikan


Teknologi Komunikasi (TIK) Informasi dan sebagai bagian dari ilmu pengetahuan dan
teknologi secara umum adalah semua teknologi yang berhubungan dengan pengambilan,
pengumpulan, pengolahan, penyimpanan, penyebaran, dan penyajian informasi. Dalam
bidang pendidikan, ICT memiliki banyak peran.

Teknologi informasi telah menjadi fasihan pengalihan buku, guru dan sistem pengajaran
yang sebelumnya konvensional. Penyebab Teknologi Informasi ilmu pengetahuan dalam
tumbuh dan berkembang. Namun, TIK juga memiliki dampak positif dan negatif terhadap
kehidupan, salah satu yang menonjol adalah di bidang pendidikan.
Berikut ini terdapat beberapa dampak positif teknologi informasi dalam pendidikan,
terdiri atas:
1. Informasi yang dibutuhkan untuk menjadi lebih cepat dan lebih mudah dalam mengakses
tujuan pendidikan.
2. Inovasi dalam pembelajaran tumbuh di hadapan e-learning inovasi yang lebih
memudahkan proses pendidikan.
3. Kemajuan TIK juga akan memungkinkan pengembangan teleconference kelas virtual
atau kelas yang berbasis yang tidak memerlukan pendidik dan peserta didik berada dalam
satu ruangan.
4. Sistem administrasi pada lembaga pendidikan akan lebih mudah dan lancar karena
penerapan sistem TIK.
5. Munculnya media massa, khususnya media elektronik sebagai sumber pengetahuan dan
pendidikan pusat.
6. Munculnya metode pembelajaran yang baru, yang memungkinkan siswa dan guru dalam
proses pembelajaran. Dengan kemajuan teknologi menciptakan metode baru yang
membuat siswa mampu memahami materi yang abstrak, karena materi dapat dibuat
dengan bantuan teknologi abstrak.
7. Sistem pembelajaran tidak harus melalui tatap muka. Dengan kemajuan teknologi proses
pembelajaran tidak harus mempertemukan siswa dan guru, tetapi juga dapat
menggunakan layanan pos, internet dan lain-lain.
8. Mengurangi lag dalam penggunaan TIK dalam pendidikan dibandingkan dengan negara-
negara berkembang dan negara maju lainnya.
9. Peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui pengembangan dan pemanfaatan
teknologi informasi dan komunikasi.
10. ICT sebagai sistem pendukung keputusan dalam dunia pendidikan. Guru meningkatkan
kompetensi mereka dalam berbagai bidang ilmu pengetahuan dan profil lembaga
pendidikan yang diakui oleh Pemerintah.
BAB IV

PENUTUP

A. Kesimpulan
Di masa ini perkembangan teknologi informasi dan komunikasi berjalan semakin pesat.
Saat ini sendiri sudah banyak hal yang bisa kita lakukan dengan sangat mudah dan praktis
tanpa harus membuang banyak waktu. Hanya berbekal satu alat canggih, yakni smartphone
atau ponsel pintar, kini kita sudah bisa melakukan banyak hal. Mulai dari memanfaatnya
sebagai media komunikasi, menggunakannya untuk mencari informasi lewat internet,
bahkan digunakan untuk mendapat berbagai layanan dari instansi tertentu.
Dibandingkan dengan beberapa tahun lalu, perkembangan teknologi informai dan
komunikasi yang semakin canggih di Indonesia tersebut dinilai membawa banyak hal
positif. Pasalnya, sekarang ini sudah banyak layanan yang bisa diakses secara digital lewat
jarak jauh. Misalnya saja memanfaatkan layanan e-commerce untuk berbelanja secara
online, layanan tiket hotel/transportasi online, ataupun layanan online lainnya yang bisa
masyarakat manfaatkan dengan sebaik mungkin. Berikut ini terdapat beberapa dampak
positif teknologi informasi dalam pendidikan, terdiri atas:
1. Informasi yang dibutuhkan untuk menjadi lebih cepat dan lebih mudah dalam
mengakses tujuan pendidikan.
2. Inovasi dalam pembelajaran tumbuh di hadapan e-learning inovasi yang lebih
memudahkan proses pendidikan.
3. Kemajuan TIK juga akan memungkinkan pengembangan teleconference kelas virtual
atau kelas yang berbasis yang tidak memerlukan pendidik dan peserta didik berada
dalam satu ruangan.
4. Sistem administrasi pada lembaga pendidikan akan lebih mudah dan lancar karena
penerapan sistem TIK.
5. Munculnya media massa, khususnya media elektronik sebagai sumber pengetahuan dan
pendidikan pusat.
6. Munculnya metode pembelajaran yang baru, yang memungkinkan siswa dan guru
dalam proses pembelajaran. Dengan kemajuan teknologi menciptakan metode baru yang
membuat siswa mampu memahami materi yang abstrak, karena materi dapat dibuat
dengan bantuan teknologi abstrak.
7. Sistem pembelajaran tidak harus melalui tatap muka. Dengan kemajuan teknologi
proses pembelajaran tidak harus mempertemukan siswa dan guru, tetapi juga dapat
menggunakan layanan pos, internet dan lain-lain.
8. Mengurangi lag dalam penggunaan TIK dalam pendidikan dibandingkan dengan
negara-negara berkembang dan negara maju lainnya.
9. Peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui pengembangan dan pemanfaatan
teknologi informasi dan komunikasi.
10. ICT sebagai sistem pendukung keputusan dalam dunia pendidikan. Guru meningkatkan
kompetensi mereka dalam berbagai bidang ilmu pengetahuan dan profil lembaga
pendidikan yang diakui oleh Pemerintah.

B. Saran
Banyak dampak positif yang dihasilkan dari kemajuan teknologi, namun dibalik
banyaknya dampak positif pasti ada juga dampak negative dari kemajuan teknologi. Apalagi
jika kita tidak menyeleksi kemajuan teknologi, akan banyak sekali muncul dampak negatif
dari kemajuan teknologi tersesbut. Jadi sebaiknya kita menyeleksi kemajua teknologi dengan
sebaik-baiknya.
DAFTAR PUSTAKA

https://www.dosenpendidikan.co.id/dampak-teknologi-
informasi/#:~:text=Berikut%20ini%20terdapat%20beberapa%20dampak%20positif%20teknolog
i%20informasi%20dalam%20pendidikan,yang%20lebih%20memudahkan%20proses%20pendidi
kan.

https://tirto.id/apa-saja-dampak-positif-negatif-teknologi-informasi-dan-komunikasi-gaTD

https://kumparan.com/berita-update/dampak-positif-perkembangan-teknologi-informasi-dan-
komunikasi-di-era-digital-1uvWuBWRpZs/full

https://www.merdeka.com/jabar/pengertian-perkembangan-teknologi-menurut-para-ahli-berikut-
contoh-dan-manfaatnya-kln.html

https://salamadian.com/perkembangan-pengertian-teknologi/

https://brainly.co.id/tugas/5075411#:~:text=Jawaban%3A,netral%20(neutral%20technological%
20process).

https://hot.liputan6.com/read/4861387/pengertian-teknologi-perkembangan-manfaat-dan-
jenisnya-yang-wajib-diketahui

https://manajemen.uma.ac.id/2021/10/dampak-dan-perubahan-perkembangan-teknologi/

Anda mungkin juga menyukai