Anda di halaman 1dari 1

TUGAS 3 ARS102 Manajemen Pelayanan Berfokus Pasien

Nama : Ashrinda Jussinur


NIM : 20210309203

Definisi dan manfaat Kolaborasi interprofessional (Inter Professional Collaboration)


Kolaborasi interprofessional (IPC) “adalah kerjasama berbagai profesi kesehatan
berbentuk tim yang memiliki tujuan untuk meningkatkan kesehatan pasien dengan batasan atau
kewenangan masing masing profesi”.
Manfaat kolaborasi interprofesional bagi pasien di rumah sakit;
 Mengkombinasikan informasi dalam suatu gambaran yang komprehensif dari kondisi
pasien.
 Integrasi dari asesmen PPA akan memfasilitasi identifikasi kebutuhan pasien yang
menjadi dasar rencana asuhan pasien.
 Rencana asuhan yang telah dibuat oleh DPJP akan diimplementasikan dalam pemberian
asuhan secara kolaboratif oleh semua PPA.

Kolaborasi interprofessional baru dapat diterapkan oleh para PPA dalam memberikan
pelayanan pada pasien, apabila semua PPA mempunyai kompetensi interprofessional.
Kompetensi interprofessional adalah : “Pengintegrasian pengetahuan, ketrampilan dan nilai/sikap
dalam kerjasama seluruh profesi, dengan pekerja kesehatan lain, pasien, keluarga dan masyarakat
untuk meningkatkan hasil kesehatan dalam konteks perawatan yang spesifik”

Interprofesionalitas (interprofessionality) adalah “Proses dimana professional merefleksikan


dan mengembangkan cara berlatih yang memberikan jawaban terpadu dan kohesif untuk
kebutuhan klien/keluarga/populasi dengan melibatkan interaksi berkelanjutan dan berbagi
pengetahuan antara para profesional, dan diorganisir untuk memecahkan atau mengeksplorasi
berbagai masalah pendidikan dan perawatan sambil mencari partisipasi pasien”

Adapun 4 domain kompetensi interprofessional adalah sebagai berikut:


Domain 1. Values/Ethics for Interprofessional Practice
Domain 2. Roles/responsibility
Domain 3. Interprofessional communication
Domain 4. Teams and teamwork

Anda mungkin juga menyukai