Anda di halaman 1dari 2

Manfaat Belajar Jurnalistik

Di era modern saat ini kita dihadapkan dengan sulitnya memilah-milih berita entah mana
yang benar dan mana yang salah. Bukan tanpa alasan hal tersebut terjadi. Salah satu hal
mendasar yang menjadi penyebabnya adalah kurangnya pengetahuan tentang ilmu jurnalistik.
Namun, di kalangan orang awam belajar jurnalistik dianggap hanya sebagai bekal bagi profesi
wartawan. Begitu sempitnya pandangan terhadap jurnalistik.

Jurnalistik memiliki fungsi utama yaitu menyebarkan informasi dan pemberitaan. Dari
fungsi utamanya saja sudah terlihat banyak manfaat yang akan didapatkan ketika kita
mempelajari tentang jurnalistik. Terlebih lagi kebutuhan manusia akan informasi semakin hari
semakin berkembang. Munculnya teknologi-teknologi canggih saat ini juga mempengaruhi
ketergantungan individu akan informasi di sekitarnya.

Berikut ini adalah manfaat yang akan didapatkan dengan belajar jurnalistik. Pertama,
melatih kecermatan dalam menulis berita. Dalam memberikan informasi dari sebuah berita kita
harus mengikuti petunjuk teknis menulis berita yaitu benar, cepat, lengkap, objektif dan tersusun
dengan baik . Unsur-unsur kelengkapan berita terdiri 5W+1H juga harus terpenuhi. Ada satu
saja unsur berita yang kurang, itu berarti informasi yang diberikan belum menyeluruh. Dengan
mempelajari jurnalistik, kita akan dilatih untuk berpikir holistik terhadap kejadian-kejadian di
sekitar.

Selanjutnya yaitu meningkatkan berpikir kritis. Di tengah banyaknya berita-berita yang


belum tantu kebenarannya, kita dituntut untuk tidak mudah percaya kepada narasumber. Tingkat
kevalidasian sebuah informasi merupakan suatu keharusan, baik dengan cara melakukan cross-
check dengan narasumber lain maupun dengan melakukan kajian teoretis terhadap isi berita.

Anggapan sempit tentang jurnalistik sangatlah salah. Jurnalistik bukanlah sebuah


pembelajaran khusus wartawan, tetapi kita juga bisa mempelajarinya. Di era teknologi seperti
saat ini, kecermatan kita sangatlah dituntut dalam menerima maupun memberikan informasi.
Terlebih generasi muda yang pikirannya sangat terbuka terhadap dunia, yang mampu
meningkatkan kualitas suatu berita dalam peliputannya, dan pembenaran dalam penerimaannya.

Anda mungkin juga menyukai